Anda di halaman 1dari 15

APLIKSI KOMPUTER BISNIS

“SEJARAH, FASILITAS DAN DAMPAK PENGGUNAAN INTERNET”

Dosen Pengampu: Drs, Amiruddin, M.Si.

DISUSUN OLEH:

SELGI HASMITA (45220021)

PROGRAM STUDI D4 ADMINISTRASI BISNIS

JURUSAN ADMINISTRASI NIAGA

POLITEKNIK NEGERI UJUNG PANDANG

2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami haturkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat rahmat
dan hidayah-Nya kami dapat menyelesaikan makalah “Sejarah, Fasilitas Dan Dampak
Penggunaan Internet” untuk memenuhi tugas mata kuliah Aplikasi Komputer Bisnis.

Melalui kesempatan yang sangat berharga ini kami menyampaikan ucapan terima
kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah membantu penyelesaian
makalah ini. Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan imbalan yang setimpal atas segala
bantuan yang telah diberikan.

Semoga makalah ini dapat memberikan wawasan yang lebih luas kepada pembaca.
Walaupun makalah ini memiliki kelebihan dan kekurangan. Kami mohon untuk saran dan
kritiknya. Terima kasih.

Makassar, 12 Maret 2023

Selgi Hasmita

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.............................................................................................................i
DAFTAR ISI...........................................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................................1
A. Latar Belakang...............................................................................................................1
B. Rumusan Masalah..........................................................................................................1
C. Tujuan............................................................................................................................2
BAB II PEMBAHASAN........................................................................................................3
A. Sejarah Internet..............................................................................................................3
B. Pengerjian Internet.........................................................................................................4
C. Fasilitas-Fasilitas Internet..............................................................................................5
D. Manfaat Internet............................................................................................................7
E. Pengaruh atau Dampak Internet....................................................................................8
BAB III PENUTUP..............................................................................................................10
A. Kesimpulan..................................................................................................................10
B. Saran............................................................................................................................10
DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................................11

ii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Di era modern ini tentu internet berperang penting dalam kehidupan manusia sehari-hari
di dunia ini kapan pun dan dimana pun. Tidak mememandang usia mulai dari anak kecil
hingga dengan orang dewasa. Yang mana di era modern saat ini tidak jarang kegiatan atau
kativitas manusia yang di alihkan ke internet. Semua dilalakukan karena kita sadari bahwa
internet sangat membantu dan mendukung kegitan manusia yang mana tentu internet
mempunya keuntungna yang sangat banyak mulai dari menghemat waktu, hemat tempat,
hemat biaya dan hemat tenaga.

Maka munculah beberapa pertanyaan sebenarnya apa sih internet itu, bagaimana internet
bisa membantu manusia, apa peralatan yang digunakan internet untuk membantu manusia dan
lain-lain. Untuk mengenal dasar seperti apa internet itu maka akan dibahas secara luas
dimakalah ini.

Sejalan dengan perkembangan zaman, kemajuan teknologi internet juga semakin maju.
Internet membantu menghubungkan manusia melalui jarangin yang mana jaringan tersebut
dpat menghubungkan suatu kommputer dengan komputer lain, sehingga dapat berkomunikasi
atau berbagi data tanpa melihat jenis komputer itu sendiri.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang diatas, yang ingin dibahas adalah sebagai berikut:
1. Bagaimana sejarah internet?
2. Apa itu internet?
3. Apa saja dampak dari penggunaan internet?
4. Apa-apa saja fasilitas yang bisa didapatkan dengan menggunakan internet?

1
C. Tujuan
Tujuan dibuat makalah ini adalah untuk mempelajari secara mendasar mengenai sejarah
internet, mengerti secara mengdasar pengertian internet, sengetahui fasilitas apasaja yang ada
pada internet yang ada pada interne dan mengetahui dampak yang ada pada internet baik itu
dampak negatif maupun dampak positif.

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Sejarah Internet
Pada tahun 1969 departemen Pertahanan Amerika, U.S Defense Advanced
Research Project Agency (DARPA) memutuskan untuk menyediliki tentang
bagaimana komputer dapat dihubungkan dengan komputer lain untuk membentuk
jaringan organic. Program penelitian ini kemudian dikenal sebagai ARPANET. Pada
tahun 1970, lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan satu sama lain
sehingga memungkinkan mereka bisa saling berkomunikasi satu sama lain dan
membentuk sebuah jaringan.
Pada tahun 1972, Roy Tomlinson mampu menyelesaikan program email yang
dibuatnya untuk Arpanet setahun sebelumnya. Program email ini sangat sederhana
sehingga langsung menjadi populer. Pada tahun yang sama, simbol @ juga
diperkenalkan sebagai simbol penting yang menunjukkan “at” atau “pada”. Pada tahun
1973, pengembangan jaringan komputer ARPANET di luar Amerika Serikat dimulai.
Yang berikutnya adalah pada tahun 1976, ketika Ratu Inggris dapat mengirim
email ke Royal Signals and Radar Facility di Malvern. Setahun kemudian, lebih dari
100 komputer bergabung dengan ARPANET membentuk jaringan. Pada tahun 1979,
Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin mendirikan newsgroup pertama yang
disebut USENET. Pada tahun 1981, France Telecom menimbulkan kehebohan dengan
menawarkan telepon pertama, di mana orang dapat saling menelepon sambil
berkomunikasi melalui sambungan video.
Pada tahun 1982 dibentuk Protokol Kontrol Transmisi atau TCP dan Protokol
internet atau IP yang kita semua tahu. Sebuah jaringan komputer bernama Eunet kini
telah muncul di Eropa, menawarkan layanan jaringan komputer di Belanda, Inggris,
Denmark dan Swedia. Jaringan Eunet menyediakan layanan email dan newsgroup
USENET..
Pada tahun 1984 diperkenalkan system nama domain, yang kini kita kenal
dengan DNS atau Domain Name System. Komputer yang tersambung dengan jaringan

3
yang sudah ada melebihi 1000 komputer lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang
tersambung ke jaringan melonjak 10 kali lipat menjadi 10.000 lebih.
Pada tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finlandia secara bersamaan
menemukan dan meluncurkan IRC atau Internet Relay Chat. Setahun kemudian,
jumlah komputer jaringan meningkat sepuluh kali lipat dalam setahun. Setidaknya
100.000 komputer sekarang membentuk jaringan. Tahun 1990 adalah tahun paling
bersejarah ketika tim Berners-Lee menemukan editor program dan browser yang dapat
beralih antara satu komputer dan komputer lain di jaringan. Program ini disebut www
atau World Wide Web.
Pada tahun 1992, ada lebih dari satu juta komputer yang terhubung ke
Internet, dan pada tahun yang sama istilah "berselancar di Internet" diciptakan. Pada
tahun 1994, situs tersebut telah berkembang menjadi 3.000 alamat halaman dan
belanja virtual, atau e-retailing, muncul online untuk pertama kalinya. Dunia tiba-tiba
berubah. Pada tahun yang sama, Yahoo! didirikan di mana Netscape Navigator 1.0
lahir.

B. Pengertian Internet
Internet terdiri dari jutaan komputer di seluruh dunia yang terhubung satu
sama lain. Sarana koneksi yang digunakan dapat berupa saluran telepon, serat optik,
kabel koaksial, satelit atau koneksi wireless. Saat kita masuk ke internet (terhubung
dalam hal ini), kita mendapatkan akses ke komputer lain di seluruh dunia yang juga
terhubung ke internet. Dengan kemajuan teknologi yang pesat, saat ini internet dapat
diakses melalui koneksi wireless dari komputer laptop atau notebook. Setelah
terkoneksi ke Internet, kita dapat melakukan berbagai hal, misalnya: mengirim dan
menerima e-mail, chatting menggunakan media teks atau suara, menjelajah (browse)
World Wide Web atau hal lainnya dengan software tertentu. Sederhananya, Internet
berfungsi seperti sistem pos atau sistem pengiriman parsel, hanya saja Internet
bekerja lebih cepat, jika sekarang kita di Surabaya dan ingin mengirim email ke
Amerika, setelah kita tekan tombol Kirim (Send) selanjutnya email kita tadi akan
menuju ke mail server. (Mail server ini biasanya bukanlah komputer yang sedang

4
kita pakai saat ini, tetapi bagian dari layanan yang ada di Internet, sehingga kita bisa
saja keluar dari Internet setelah menekan tombol Kirim tanpa mengganggu proses
pengiriman email tersebut). Kemudian, mail server kita tersebut akan mencoba
mengontak mail server di Amerika melewati rute Jakarta - Singapura - Jepang -
Amerika atau bila rute tersebut sibuk dapat menngunakan rute Australia - Amerika
data dalam Internet memiliki ukuran tertentu sehingga bila email kita tadi cukup
besar bisa saja dibagi dalam beberapa paket dan masing-masing paket dapat dikirim
dengan rute yang berbeda. Setelah sampai di Amerika, mail server di sana akan
membangun kembali email kita tersebut menjadi satu bagian utuh yang siap
disajikan. Bila satelit yang digunakan dalam rute-rute tersebut sibuk maka mail
server kita akan mencoba untuk mengirim kembali setelah beberapa saat sampai
benar-benar terkirim. Bila sampai maksimum sampai 4 hari lebih (tergantung setting
mail server kita) email itu belum bisa terkirim maka akan dikirimkan email
pemberitahuan bahwa email kita tidak sampai.

C. Fasilitas-fasilitas Internet
Ada beberapa fasilias-fasilitas yang ada di internet.
1. Electronic Main atau e-mail
E-mail adalah pesan atau surat elektronik yang dikirim dan diterima antara
individu atau komputer. Email berfungsi seperti mesin penjawab, meskipun kita tidak
memiliki koneksi internet, kita dapat menerima email dari mana saja di dunia. Saat ini,
email tidak hanya berisi teks, tetapi grafik, gambar diam, suara, dan bahkan animasi
dapat ditambahkan ke dalamnya. Email juga bisa digunakan untuk mengirim surat
langsung ke beberapa orang sekaligus. Mengirim dan menerima email kini telah
menjadi aktivitas umum bagi orang-orang di Internet. Dengan menggunakan fitur
email ini, kita dapat berkomunikasi dengan siapa saja di seluruh dunia jika kita sudah
memiliki alamat email tertentu.
2. Discussion Group
Kita biasanya menggunakan email untuk orang yang kita kenal dengan baik, tetapi
kita juga dapat menggunkan ineternet agar dapat bertukar informasi, mengobrol, dan

5
berdialog dengan orang lain. Kita dapat berpartisipasi dalam diskusi dan debat tentang
berbagai topik mulai dari hobi hingga masalah komputer atau bahkan hiburan dan
artis.
3. Maling List
Mailing list atau milis, demikian sering disebut di kalangan netizen Indonesia,
adalah salah satu jenis grup diskusi di Internet. Milis dapat berkomunikasi dengan
mengirimkan email ke alamat daftar. Setiap email yang masuk kemudian
dikembalikan ke masing-masing anggota milis. Bergabung dengan milis dimulai
dengan mengirimkan email ke alamat langganan. Dengan menjadi member, kita bisa
menerima email dari orang lain dan juga mengirim email ke .
4. File Transfer Protocol (FTP)
File Transfer Protocol atau FTP memungkinkan kita mengirim atau menerima
data atau file dari satu komputer ke komputer lain tanpa batasan penyimpanan. Proses
pengiriman file sehingga penggunaa Internet lain dapat menerimanya disebut upload,
sedangkan proses menerima file oleh penerimanaya di sebut download. Saat ini sudah
banyak situs penyedia jasa FTP yang member kemudahan kita dalam berbagi file
seperti Dropbox, skydrive, Googledrive, 4shared, zippyshare dan masih banyak lagi.
5. Blog
Blog adalah situs web yang dikelola oleh individu yang biasanya berisi
informasi pribadi tentang aktivitas dan materi lain seperti foto atau video pribadi.
Untuk membuat blog, setiap orang harus mendaftar ke website yang menyediakan
layanan blogging tersebut, seperti www.blogger.com, www.wordpress.com dan lain
lain.
6. Newsgroups
Newsgroup juga merupakan salah satu grup diskusi di Internet. Tidak seperti milis,
newsgroup menggunakan jaringan komputer khusus yang dikenal sebagai UseNet.
Setiap komputer memiliki beberapa newsgroup. Setiap newsgroup diatur di sekitar
satu topik umum, yang dibagi menjadi beberapa subtopik.
7. Telent

6
Telent merupakan layanan untuk Beberapa server internet untuk mengizinkan
kita untuk mengaksesnya dan menjalankan beberapa program yang terinstal di
komputer tersebut. Menggunakan server ini sama seperti jika kita melakukannya di
komputer jaringan lokal.
8. Gopher
Gopher adalah perangkat lunak yang terdiri dari utas menu sistem pencarian
dan pengambilan. Situs Gopher adalah komputer juga menampilkan menu yang
mewakili informasi yang tersedia. Pada dasarnya, menu tersebut adalah daftar isi yang
dirancang untuk memanipulasi dan menampilkan informasi tertentu yang ada pada
internet. Layanan ini menggunakan File Transfer Protocol atau FTP untuk bertukar
file dan Telnet untuk terhubung ke server tertentu.
9. Word Wide Web
Word Wide Web atau WWW adalah layanan internet paling terkenal dan
teknologi yang paling cepat berkembang. Layanan ini menggunakan tautan hiperteks
yang disebut hyperlink untuk merujuk ke halaman web dan mengambilnya dari server.
Halaman web dapat berisi suara, gambar, animasi, teks, dan perangkat lunak yang
menjadikannya dokumen dinamis. Pengguna dapat melihat web dengan web browser,
yaitu program yang dapat menampilkan HTML (skrip halaman web).
10. Multimedia Streaming
merupakan fasilitas internet yang menayangkan file-file multimedia secara
langsung (online). Melalui fasilitas ini, setiap user dapat mendengarkan lagu atau
menonton video melalui web browser. Contoh situs web yang menyediakan fasilitas
ini yaitu www.youtube.com.

D. Manfaat Internet
Internet mempunyai banyak manfaat yang dapat diperoleh apabila seseorang mempunyai
akses ke internet. Berikut ini sebagian dari manfaat dari ketertersediaan internet:

1. Sebagai sarana informasi. Kita dapat memproleh informasi tentang segala sesuatu
yang kita inginkan. Seperti, kita dapat memperoleh perkembangan berita lebih cepat,
informasi lowongan kerja, informasi teknologi terbaru, untuk berkomunikasi dengan

7
teman atau saudara yang jauh jaraknya, untuk tukar pendapat dengan orang lain, dan
lain sebagainya. Secara umum, manfaat internet yaitu dapat menambah wawasan
tentang perkembangan informasi dunia luar.
2. sebagai sarana pendidikan. memudahkan pelajar untuk mengakses berbagai
sumber informasi yang tersedia, karena internet dapat membantu kita
meningkatkan taraf hidup melalui pendidikan. Internet juga dapat mengakses
berbagai referensi, baik yang berupa hasil penelitian, maupun artikel hasil kajian
dalam berbagai bidang. Dengan menggunakan internet peserta didik semakin banyak
mendapatkan informasi dan mendapatkan pengetahuan.
3. Sebagai sarana pekerjaan atau bisnis.  manfaat internet dalam sector bisnis, seperti
untuk pembuatan website usaha, e-commerce, bisnis startup, dan industri kreatif lain.
Dengan menggunakan internet, jangkauan bisnis dapat menjadi lebih luas karena dapat
terhubung dengan seluruh pengguna internet di seluruh dunia.
4. Sebagai sarana kesehatan. Dalam bidang kesehatan, internet juga memberikan
berbagai macam referensi kesehatan dan layanan untuk pengobatan secara online.
Cukup dengan internet, Anda sudah bisa konsultasi dokter professional, mencari
berbagai kebutuhan seperti obat, resep, dan gaya hidup sehat.
5. Sebagai sarana hiburan. internet sering kali menjadi sarana hiburan bagi generasi
milenial. Dengan menggunakan internet Anda dapat mengakses berbagai situs dan
media sosial sebagai hiburan. Seperti Facebook, Instagram, Twitter, Youtube, Tiktok,
dan lain sebagainya.

E. Pengaruh atau Dampak Internet


a. dampak positifnya, dari kehadiran internet yaitu
1. kita dapat merasakan adanya kemudahan untuk berkomunikasi seperti untuk
saling bertukar kabar di saat mereka sedang tidak berada di tempat yang sama,
mencari informasi terbaru dengan mudah dan cepat, untuk saling bertukar kabar
mengenai informasi tentang tugas,
2. mempermudah untuk mencari solusi dari masalah yang sedang di hadapi, dan
3. mempermudah menambah atau memperluas jaringan pertemanan.

8
4. Mempermudah bertransaksi dan berbisnis dalam bidang perdagangan sehingga
tidak perlu pergi menuju ke tempat penawaran/penjualan.
b. dampak negatifnya,
1. bentuk perilaku sesorang yang mengalami kecanduan internet seperti akan lebih
memilih mengabaikan teman untuk terus fokus mengakses internet meskipun ada
teman yang sedang mengajaknya berbicara,
2. tidak melihat siapa yang sedang mengajak berbicara karena masih terfokus
dengan internet yang sedang di aksesnya,
3. seseorang cenderung masih mengedepankan aktivitas untuk mengakses internet
dan lebih memilih untuk menunda aktivitas yang berhubungan dengan interaksi
sosial secara langsung bersama dengan teman,
4. Akses internet khususnya untuk membuka jejaring sosial jelas berpengaruh
terhadap kondisi keuangan ( terlebih kalau akses dari warnet ). Dan biaya internet
di Indonesia yang cenderung masih mahal bila dibanding negara negara lain. Ini
sudah bisa dikategorikan sebagai pemborosan, karena tidak produktif. Lain soal
jika mereka menggunakannya untuk kepentingan bisnis.
5. Mengganggu kesehatan. Terlalu banyak melihat di depan monitor tanpa
melakukan kegiatan apa pun, tidak pernah olah raga sangat beresiko bagi
kesehatan. Penyakit akan mudah datang. Telat makan dan tidur tidak teratur.
Obesitas (kegemukan), penyakit lambung (pencernaan), dan penyakit mata adalah
gangguan kesehatan yang paling mungkin terjadi.

9
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Internet terdiri dari jutaan komputer di seluruh dunia yang terhubung satu sama
lain. Sarana koneksi yang digunakan dapat berupa saluran telepon, serat optik, kabel
koaksial, satelit atau koneksi wireless. Saat kita masuk ke internet (terhubung dalam hal
ini), kita mendapatkan akses ke komputer lain di seluruh dunia yang juga terhubung ke
internet. Yang mana mempunyai banyak manfaat seperti sarana informasi. Kita dapat
memproleh informasi tentang segala sesuatu yang kita inginkan. Seperti, kita dapat
memperoleh perkembangan berita lebih cepat. Internet juga mempunayai dampak seperti
dampak negatif dan juga positif tergantung dari cara seseorang menggunkan internet
tersebut.

B. Saran
Dalam perkembangannya di zaman sekarang ini, mengakses internet dan
membuka situs jejaring sosial kini dapat dilakukan melalui telepon seluler. Hal ini cukup
membuat dampak dari jejaring sosial sangat dirasakan. Masalahnya adalah banyak orang
yang mengakses situs jejaring sosial tersebut dari telepon seluler mereka untuk membuka
situs yang kurang baik. Untuk itu kita harus saling mengingatkan tentang Bahaya Situs
Jejaring Sosial Langkah ini perlu dilakukan agar para pengguna internet tahu bahaya dari
penggunaan situs jejaring sosial, dan dapat menggunakan secara lebih bijak. Selain itu
langkah ini juga dapat menimbulkan rasa waspada kepada pengguna internet sehingga
dalam menggunakan situ jejaring sosial mereka lebih berhati-hati.

10
DAFTAR PUSTAKA

Dampak kecanduan internet (internet addiction) pada remaja | Hakim | Prosiding Temu Ilmiah
Nasional X Ikatan Psikologi Perkembangan Indonesia (lppm-unissula.com)

Makalah Tentang Internet - "MAKALAH INTERNET" Disusun oleh : Nama :


Faridhatul Anifah - Studocu

Internet dan Manfaatnya dalam Kehidupan Sehari-hari - Jurnal Tekno (jutek.id)

Makalah Internet ⋆ DOC | PDF ⋆ Download Contoh Makalah Informatika Lengkap


(lalacomputer.com)

(13) MAKALAH TENTANG INTERNET | RAMDANI ARDIANSYAH - Academia.edu

MAKALAH PENGARUH INTERNET BAGI REMAJA (kimiacakep.blogspot.com)

11
12

Anda mungkin juga menyukai