Anda di halaman 1dari 8

MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN

ILMU PENGETAHUAN ALAM SMP/MTs KOTA SORONG


MGMP IPA SMP/MTs KOTA SORONG
HP/WA :081347171033 ; Email :

ANGGARAN DASAR DAN ANGGARAN RUMAH TANGGA


MGMP IPA SMP/MTs KOTA SORONG
PEMBUKAAN
Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Esa, Untuk mendukung tercapainya tujuan pendidikan yang
baik yang dituangkan dalam kurikulum oleh pemerintah, dipandang perlu untuk mendapat dukungan
dari semua lapisan masyarakat, karena tanggungjawab pendidikan sangat didukung oleh peran orang
tua, guru dan masyarakat. Sebagai guru IPA, untuk mencapai tujuan, fungsi, dan berbagi praktik baik
dipandang perlu untuk membentuk suatu wadah forum musyawarah dan komunikasi sesama guru IPA
SMP/MTs se kota Sorong dalam suatu wadah Musyawarah guru Mata Pelajaran IPA ( MGMP IPA)
SMP/Mts Kota Sorong. Maka disusunlah Anggaran Dasar ( AD ) dan Anggaran Rumah Tangga ( ART )
sebagai berikut :

BAB I
NAMA, KEDUDUKAN DAN LOGO

Pasal 1
Nama
Nama organisasi ini adalah Musyawarah Guru Mata Pelajaran IPA SMP/MTs Kota Sorong disingkat
MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong

Pasal 2
Kedudukan
MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong berkedudukan di Kota Sorong

Pasal 3
Logo
Logo MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong seperti gambar berikut :

Gambar Logo dan artinya dijelaskan dalam Anggaran Rumah Tangga.

BAB II
DASAR,AZAS,DAN TUJUAN
Pasal 4
Dasar
MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong berdasarkan Pancasila dan UUD 1945
Pasal 5
Azas
MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong berazaskan kekeluargaan, musyawarah dan mufakat
MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN
ILMU PENGETAHUAN ALAM SMP/MTs KOTA SORONG
MGMP IPA SMP/MTs KOTA SORONG
HP/WA :081347171033 ; Email :

Pasal 6
Tujuan
1.Memotivasi para guru meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam merencanakan,
melaksanakan, dan membuat evaluasi program kegiatan pembelajaran dalam rangka meningkatkan
keyakinan diri sebagai guru profesional.

2.Mewujudkan kemampuan dan kemahiran guru dalam melaksanakan pembelajaran sehingga dapat
menunjang usaha penigkatan dan pemerataan mutu pendidikan.

3.Mendiskusikan permasalahan yang dihadapi dan dialami oleh guru dalam melaksanakan tugas sehari-
hari dan mencari alternatif pemecahannya sesuai dengan karakteristik mata pelajaran, guru, kondisi
sekolah, dan lingkungannya.

4.Membantu guru memperoleh informasi teknis edukatif yang berkaitan dengan kegiatan ilmu
pengetahuan dan teknologi, kegiatan kurikulum , metodologi, sistem pengajaran yang sesuai dengan
mata pelajaran IPA

5.Saling berbagi informasi dan pengalaman dari hasil lokakarya, simposium, seminar, diklat, penelitian
tindakan kelas, referensi, dan lain-lain yang dibahas bersama di MGMP

BAB III
ORGANISASI

Pasal 7
Anggota
Keanggotaan MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong terdiri atas semua guru IPA SMP/MTs Negeri dan
Swasta se-Kota Sorong.

Syarat-syarat keanggotaan diatur dalam Anggaran Rumah Tangga.

Pasal 8
Struktur Organisasi
Struktur Pengurus organisasi MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong:

Pelindung : Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sorong


Penanggung Jawab : Kepala Bidang Pembinaan SMP kota Sorong
MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN
ILMU PENGETAHUAN ALAM SMP/MTs KOTA SORONG
MGMP IPA SMP/MTs KOTA SORONG
HP/WA :081347171033 ; Email :

Pembina : Pengawas SMP Kota Sorong


Ketua MKKS SMP Kota Sorong
1. Ketua
2. Wakil Ketua
3. Sekretaris
4. Wakil Sekretaris
5. Bendahara
6. Bidang-bidang , masing-masing terdiri dari 1 koordinator dan 5 anggota
a. Diklat dan Pelatihan
b. Dokumentasi dan Pelaporan
c. Publikasi dan Humas
d. Bina Program

Diusulkan sbb:
a. Bidang Program
b. Bidang Humas dan Publikasi
c. Bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM)

Tugas dan wewenang Pengurus akan dijelaskan dalam Anggaran Rumah Tangga.

BAB IV
KEUANGAN

Pasal 9
Keuangan
Keuangan organisasi didapat dari iuran anggota dan pihak lain yang bersifat tidak mengikat.

BAB V
PERUBAHAN dan PENUTUP

Pasal 10
Perubahan
Anggaran Dasar hanya dapat dirubah oleh ketetapan rapat anggota yang disetujui sekurang-
kurangnya ½ + 1 anggota yang hadir.

Pasal 11
Penutup
1. Hal-hal yang belum diatur dalam Anggaran Dasar MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong akan
diatur lebih lanjut dalam keputusan Rapat Pengurus yang tidak boleh bertentangan dengan
Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
2. Anggaran Dasar ini berlaku sejak disahkan dan ditetapkan dalam rapat MGMP IPA SMP/MTs
Kota Sorong.
MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN
ILMU PENGETAHUAN ALAM SMP/MTs KOTA SORONG
MGMP IPA SMP/MTs KOTA SORONG
HP/WA :081347171033 ; Email :

ANGGARAN RUMAH TANGGA


MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
BAB I
PENGURUS MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
Pasal 1
    Pengurus MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong terdiri atas :
Pelindung : Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Sorong
Penanggung Jawab : Kepala Bidang Pembinaan SMP kota Sorong
Pembina : Pengawas SMP Kota Sorong
Ketua MKKS SMP Kota Sorong
7. Ketua
8. Wakil Ketua
9. Sekretaris
10. Wakil Sekretaris
11. Bendahara
12. Bidang-bidang , masing-masing terdiri dari 1 koordinator dan 5 anggota
e. Diklat dan Pelatihan
f. Dokumentasi dan Pelaporan
g. Publikasi dan Humas
h. Bina Program

BAB II
TUGAS DAN WEWENANG PENGURUS MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
Pasal 2
1. Pelindung,Penanggung Jawab dan Pembina mempunyai tugas dan wewenang :
a. Memberikan nasehat, arahan dan pertimbangan kepada Pengurus, diminta maupun tidak
diminta.
2. Ketua, mempunyai tugas dan wewenang :
a. Memonitoring Pelaksanaan Kegiatan MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
b. Melakukan evaluasi kegiatan MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong agar berjalan dengan
lancar
MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN
ILMU PENGETAHUAN ALAM SMP/MTs KOTA SORONG
MGMP IPA SMP/MTs KOTA SORONG
HP/WA :081347171033 ; Email :

c. Mengawasi dan mengevaluasi pelaksanaan Anggaran Penerimaan dan Belanja


MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
d.    Mengakomodir aspirasi dari pengurus dan anggota untuk dibahas di forum MGMP IPA
SMP/MTs Kota Sorong
3. Wakil Ketua mempunyai tugas dan wewenang
a. Membantu ketua menjalankan tugasnya
b, Menggantikan tugas dan wewenang sesuai point 2 jika ketua berhalangan hadir pada forum
MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
4. Sekretaris mempunyai tugas dan wewenang :
a. Mengagendakan dan mengarsip surat keluar masuk.
b. Menyusun dan mengagendakan bersama-sama Ketua, mengkoordinasikan dan
menertibkan administrasi MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong.
c. Membuat surat undangan kegiatan MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
d. Tugas lain yang berhubungan dengan kesekretariatan

5. Bendahara mempunyai tugas dan wewenang :


a. Bersama Pengurus dan Anggota menyusun Rencana Anggaran Penerimaan dan Belanja
MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
b. Menyampaikan laporan Keuangan setiap akhir tahun pada forum MGMP IPA SMP/MTs
Kota Sorong

6. Bidang diklat dan pelatihan mempunyai tugas dan wewenang :


a. Membuat dan merencanakan program kerja diklat dan pelatihan
b. Aktif berkoordinasi untuk mencari narasumber/pemateri
7. Bidang Dokumentasi dan Pelaporan
a. Aktif mendokumentasikan kegiatan dan bekerja sama dengan bidang publikasi dan humas
untuk mempublikasikan
b, Mengarsipkan dokumentasi untuk kepentingan pelaporan dan pertanggungjawaban

8. Bidang Program:
a. Merencanakan dan menyusun program kerja/kegiatan untuk dibahas di forum MGMP IPA
SMP/MTs Kota Sorong
b. Merencanakan pengadaan,Membuat inventaris sarana dan prasarana MGMP IPA SMP/MTs
Kota Sorong
9. Bidang Publikasi dan Humas
a. Menjalin komunikasi dengan stake holder untuk kemajuan MGMP IPA SMP/MTs Kota
Sorong
b. Membuat akun resmi MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong di Facebook, Instagram, You Tube
dll dan aktif mempublikasikan kegiatan/materi yang berhubungan dengan bidang study IPA.

BAB III
MASA JABATAN
Pasal 5
1. Pengurus MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong, masa jabatannya adalah 2 tahun dan dapat dipilih
kembali.
MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN
ILMU PENGETAHUAN ALAM SMP/MTs KOTA SORONG
MGMP IPA SMP/MTs KOTA SORONG
HP/WA :081347171033 ; Email :

2.      Pengurus MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong menjabat maksimal 2 periode.

BAB IV
LOGO

Pasal 6
Gambar Logo

Pasal 7
Arti Logo / Lambang

BAB V
……
Pasal 8

BAB VI
…….
Pasal 9

BAB VII
……
Pasal 10
MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN
ILMU PENGETAHUAN ALAM SMP/MTs KOTA SORONG
MGMP IPA SMP/MTs KOTA SORONG
HP/WA :081347171033 ; Email :

BAB VIII
ATURAN TAMBAHAN
Pasal 11
1. Anggaran Rumah tangga ini akan ditinjau kembali apabila dianggap perlu.
2.      Koreksi terhadap Anggaran Rumah Tangga ini dapat dilakukan sewaktu-waktu.
3. Setiap Pengurus dan anggota MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong diharuskan mengetahui isi
Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga ini.

BAB IX
PERUBAHAN DAN PENUTUP

Pasal 12
Perubahan

Anggaran Rumah Tangga hanya dapat dirubah oleh ketetapan rapat anggota yang disetujui
sekurang-kurangnya ½ + 1 anggota yang hadir.

Pasal 13
Penutup
1. Hal-hal yang belum diatur dalam Anggaran Rumah Tangga MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
akan diatur lebih lanjut dalam keputusan Rapat anggota yang tidak boleh bertentangan dengan
Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga MGMP IPA SMP/MTs Kota Sorong
2. Anggaran Rumah Tangga ini berlaku sejak disahkan dan ditetapkan dalam rapat anggota MGMP
IPA SMP/MTs Kota Sorong.
MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN
ILMU PENGETAHUAN ALAM SMP/MTs KOTA SORONG
MGMP IPA SMP/MTs KOTA SORONG
HP/WA :081347171033 ; Email :

Anda mungkin juga menyukai