Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BARITO UTARA

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS MUARA TEWEH
Jalan AIS Nasution Nomor 21, Telepon (0519) 21324 Muara Teweh,
Provinsi Kalimantan Tengah – 73811, email : pkmmtw@baritoutarakab.go.id

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS MUARA TEWEH


NOMOR:445/ /8.2.1.5-R0/SK/PKM-MT/2017
TENTANG
PELAYANAN OBAT 24 JAM
DI UPT PUSKESMAS MUARA TEWEH
KEPALA UPT PUSKESMAS MUARA TEWEH

Menimbang : a. Bahwa pelayanan farmasi di puskesmas merupakan salah satu sarana


pelayanan kesehatan yang mengutamakan kepentingan masyarakat terutama
dalam pemenuhan kebutuhan obat sesuai dengan jenis penyakit;
b. Bahwa sehubungan dengan butir (a) tersebut maka perlu menetapkan Surat
Keputusan Kepala UPT Puskesmas Muara Teweh tentang pelayanan obat 24
jam Puskesmas Muara Teweh.

Mengingat : 1. Undang – undang Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran


Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
2. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2009 Tentang Pekerjaan Kefarmasian
Kesehatan Nomor 1144/Menkes/Per/VIII/2010 Tentang Organisasi dan Tata
Kerja Kementrian Kesehatan ;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 889/Menkes/Per/V/2011 Tentang
Registrasi, Izin Praktik dan Izin Kerja Tenaga Teknis Kefarmasian;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014
Tentang Puskesmas.
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 74 tahun 2016
Tentang Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : Keputusan Kepala UPT Puskesmas Muara Teweh Tentang Pelayanan obat 24
Jam UPT Puskesmas Muara Teweh
Kesatu : Pelayanan obat 24 jam
Kedua : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila dikemudian
hari ternyata terdapat kekeliruan dalam menetapkan ini akan diadakan perbaikan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Muara Teweh


Pada tanggal : 11 Desember 2017

Kepala UPT Puskesmas Muara Teweh

DERAJAD HASTI PARLINA


LAMPIRAN KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS
MUARA TEWEH
NOMOR : 445/ /8.2.1.5/R0/SK/PKM-MT/2017
TANGGAL : 11 Desember 2017
TENTANG : PELAYANAN OBAT 24 JAM

PELAYANAN OBAT 24 JAM DI UPT PUSKESMAS MUARA TEWEH

UPT Puskesmas Muara Teweh bukan sebagai Puskesmas Rawat nginap


sehingga tidak melaksanakan pelayanan obat 24 jam, hal ini sesuai dengan Surat
Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Barito Utara Nomor 188.45/538/2012 Tentang
Penetapan wilayah kerja UPT Puskesmas Muara Teweh se Kabupaten Barito Utara,
bahwa UPT Puskesmas Muara Teweh sebagai Puskesmas rawat jalan.

Kepala UPT Puskesmas Muara Teweh

DERAJAD HASTI PARLINA

Anda mungkin juga menyukai