Anda di halaman 1dari 27

PETUNJUK PENDAFTARAN

CALON MAHASISWA BARU


PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS SRIWIJAYA

PROGRAM PASCASARJANA
UNIVERSITAS SRIWIJAYA
DAFTAR ISI

PALEMBANG
DAFTAR ISI

2023 Page 1 of 27
Halaman
DAFTAR ISI 2
A. Panduan Umum 3
A.1. Jalur Seleksi Penerimaan Calon Mahasiswa Baru 3
A.2. Kualifikasi Calon Mahasiswa 3
A.3. Prasyaratan Khusus Calon Mahasiswa Baru 6
A.4. Kelompok Ujian 6
A.5. Biaya Pendaftaran 6
A.6. Waktu Pendaftaran 7
A.7. Informasi Pendaftaran dan Program Studi 7
B. Panduan Teknis 8
B.1. Tata Cara Pendaftaran Online 8
B.2. Pengisian Informasi Personal 17
B.3. Pengisian Infromasi Pendidikan S1 19
B.4. Pengisian Informasi Pendidika S2 (Khusus Calon Mahasiswa S3) 19
B.5. Pengisian Pengalaman Penelitian 20
B.6. Pengeisian Pengalaman Seminar/Lokakarya dan kegiatan Ilmiah 20
B.7. Pengisian Pengalaman Karya Ilmiah/Buku yang Pernah 21
Diterbitkan
B.8. Pengisian Kemampuan Bahasa Asing 21
B.9. Pengisian Minat Disertasi (Khusus Calon Mahasiswa S3) 22
B.10. Pengisian Pilihan Program Studi 22
B.11. Mengirin formulir dan Download Kartu Tanda Bukti 23
Pendaftaran
B.12. Memperbaiki Formulir Pendaftaran Calon mahasiswa 23
B.13. Pengumuman Hasil Seleksi Mahasiswa Baru 24
B.14. Pendaftaran Ulang (Registrasi) Mahasiswa Baru 24
LAMPIRAN 25

Page 2 of 27
A. PANDUAN UMUM

A.1. Jalur Seleksi Penerimaan Calon Mahasiswa Baru

Seleksi penerimaan mahasiswa baru Program Pascasarjana Universitas Sriwijaya


(PPs Unsri) dilakukan melalui 3 jalur:
1. Seleksi Reguler
Seleksi melalui jalur regular diperuntukkan bagi calon mahasiswa dengan biaya sendiri,
calon mahasiswa dengan biaya dari instansi tempatnya bekerja, dan calon mahasiswa dari
masyarakat umum yang sedang mengajukan beasiswa dari berbagai Kementerian dan
Lembaga di Republik Indonesia.
2. Seleksi Kerjasama
Seleksi melalui jalur kerjasama diperuntukkan bagi calon mahasiswa yang biaya
pendidikannya dibiayai oleh mitra kerjasama Unsri dan biaya pendidikannya ditanggung
oleh institusi tersebut, dibuktikan dengan adanya MoU yang masih berlaku.
3. Seleksi Internasional
Seleksi melalui jalur Internasional diperuntukkan bagi calon mahasiswa
berkewarganegaraan asing (WNA).
4. Tanpa Tes
Seleksi melalui jalur Tanpa Tes diperuntukkan bagi calon mahasiswa Magister alumni
Sarjana Universitas Sriwijaya dengan Predikat kelulusan Cumlaude dengan ketentuan:
1. Alumni Universitas Sriwijaya dengan Predikat kelulusan Cumlaude yang diwisuda
pada periode paling lama 1 (satu) tahun sebelum TA.2023/2024 dapat diterima tanpa
tes dan tanpa membayar Uang Pendaftaran.
2. Bagi calon mahasiswa yang merupakan dosen Unsri berusia < 40 tahun, tidak
diperkenankan mendaftar sebagai calon mahasiswa di PPs Unsri.

A.2. Kualifikasi Calon Mahasiswa


Calon mahasiswa baru PPs Unsri harus melengkapi persyaratan sbb:
A.2.1. Program Magister (S2)
1. Memiliki ijazah sarjana (S1) bidang ilmu yang sesuai/berkaitan seperti ditetapkan oleh
masing-masing program studi magister yang akan diikuti. Khusus pendaftar lulusan
luar negeri harus mempunyai dokumen penyetaraan ijazah dari DIKTI.
2. Ijazah asli atau foto copy Ijazah yang telah dilegalisir. Ijazah S1 atau yang setara dari
Program Studi yang terakreditasi dalam bidang ilmu yang sesuai dan/atau berkaitan
dengan Program Magister yang akan diikuti. Khusus pendaftar lulusan luar negeri harus
mempunyai dokumen penyetaraan ijazah dari DIKTI.
3. Memiliki prestasi yang ditunjukkan oleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) jenjang S1
sebagai berikut;
a. IPK ≥ 2,50 dalam skala 4 atau setara, untuk pendaftar lulusan program studi
terakreditasi A, atau;
b. ≥ 2,75 dalam skala 4 atau setara, untuk pendaftar lulusan program studi terakreditasi
B, atau;
c. ≥ 3,00 dalam skala 4 atau setara, untuk pendaftar lulusan program studi terakreditasi
C.
4. Bagi alumni S1 Unsri yang lulus dengan predikat Cumlaude (Dengan Pujian) akan/dapat
diberikan surat keterangan penerimaan (acceptance letter) untuk dapat mendaftar dan
diterima secara langsung (tanpa tes) sebagai mahasiswa S2 di PPs Unsri.

Page 3 of 27
5. Sertifikat akreditasi program studi jenjang S1 atau yang setara, dengan ketentuan
sebagai berikut:
a. Akreditasi program studi yang dimaksud adalah akreditasi saat ini dan dibuktikan
dengan salinan/hasil pindai sertifikat akreditasi atau print screen akreditasi dari
laman BAN-PT yang masih berlaku.
b. Program Studi yang akreditasinya sedang dalam proses perpanjangan, dibuktikan
dengan tanda terima penyerahan borang akreditasi ke BAN-PT, bukan surat
keterangan dari Perguruan Tinggi yang bersangkutan.
c. Khusus pelamar lulusan luar negeri, bukti akreditasinya adalah Surat Keputusan
Penyataraan Ijazah Luar Negeri dari DIKTI.
d. Apabila dokumen akreditasinya tidak valid, maka lamaran yang bersangkutan
tidak akan diproses lebih lanjut.
6. Sertifikat hasil Tes Potensi Akademik (TPA BAPPENAS) dan dibuktikan dengan
sertifikat yang masih berlaku, yaitu maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkannya oleh
BAPPENAS.
7. Sertifikat hasil tes kemampuan Bahasa Inggris dengan skor minimal setara ITP TOEFL
450 untuk Magister/S2 (khusus Program Magister Bahasa Inggris setara ITP TOEFL
525, dan Program Studi Magister Ilmu Hukum ITP TOEFL 400). Dibuktikan dengan
sertifikat yang masih berlaku, yaitu maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkannya
sertifikat. Sertifikat kemampuan bahasa inggris yang diakui adalah (pilih salah satu):
a. University Sriwijaya English Prediction Test (USEPT) dari UNSRI atau;
b. International English Testing System (IELTS) dari institusi yang diakui oleh IDP
atau;
c. Internet-Based (iBT) TOEFL dari institusi yang diakui oleh IIEF atau;
d. Institutional Testing Program (ITP) TOEFL dari institusi yang diakui oleh IIEF atau;
e. Test of English Proficiency (TOEP) dari Pusat Layanan Tes Indonesia (PLTI) yang
diakui DIKTI untuk sertifikasi dosen.
8. (Ketentuan pada Butir 6 & 7 di atas bukan merupakan penentu dalam seleksi
administrasi penerimaan calon mahasiswa baru)….. Jika Calon Mahasiswa tidak
dapat memenuhi Ketentuan pada Butir 6 & 7 di atas, maka Calon Mahasiswa yang
bersangkutan DIWAJIBKAN mengikuti TPA dan TKBI yang telah dijadwalkan
oleh Panitia PMB PPs Unsri.
9. Rencana topik/minat penelitian Tesis dan calon pembimbing (Format dapat diunduh di
sini)
10. Proyeksi keinginan calon mahasiswa dalam mengikuti Program Magister yang berisi
antara lain rencana topik/minat penelitian serta alasan dan harapan mengikuti program
yang dipilih, rencana topik penelitian, dan rencana setelah selesai kuliah (format dapat
diunduh di sini)
11. Proposal penelitian tesis/syarat khusus lainnya yang dipersyaratkan oleh program studi
tidak perlu diunggah tetapi dikirim langsung ke program studi tujuan dilengkapi dengan
fotokopi bukti daftar.
12. Rekomendasi yang bersifat rahasia dari 2 (dua) orang yang mengenal calon mahasiswa
pada jenjang S2, antara lain seperti Dosen Pembimbing Skripsi, Dosen Pembimbing
Akademik dan/atau orang lain yang dianggap berwenang, misalnya atasan tempat kerja
calon mahasiswa.
13. Surat keterangan sehat dari Rumah Sakit, Puskesmas atau Klinik yang memiliki izin
dari Pemerintah/swasta.
14. Bagi pelamar yang sudah bekerja harus mendapat izin dari atasan tempat bekerja.
(Format dapat diunduh di sini)

Page 4 of 27
15. Pas foto berwarna terbaru berpakaian formal, tampak wajah (foto paspor), ukuran 4cm
x 6cm sebanyak 2 (dua) lembar.

A.2.2. Program Doktor (S3)


1. Memiliki ijazah magister (S2) bidang ilmu yang sesuai, yang ditetapkan oleh masing-
masing program doktor yang akan diikuti. Khusus pendaftar lulusan luar negeri harus
mempunyai dokumen penyetaraan ijazah dari DIKTI.
2. Ijazah asli atau foto copy Ijazah yang telah dilegalisir. Ijazah S2 atau yang setara dari
Program Studi yang terakreditasi dalam bidang ilmu yang sesuai dan/atau berkaitan
dengan Program Doktor yang akan diikuti. Khusus pendaftar lulusan luar negeri harus
mempunyai dokumen penyetaraan ijazah dari DIKTI.
3. Memiliki prestasi yang ditunjukkan oleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) jenjang S2 ≥
3,00 dalam skala 4 atau setara.
4. Sertifikat akreditasi program studi jenjang S2 atau yang setara, dengan ketentuan
sebagai berikut:
a. Akreditasi program studi yang dimaksud adalah akreditasi saat ini dan dibuktikan
dengan salinan/hasil pindai sertifikat akreditasi atau print screen akreditasi dari
laman BAN-PT yang masih berlaku.
b. Program Studi yang akreditasinya sedang dalam proses perpanjangan, dibuktikan
dengan tanda terima penyerahan borang akreditasi ke BAN-PT, bukan surat
keterangan dari Perguruan Tinggi yang bersangkutan.
c. Khusus pelamar lulusan luar negeri, bukti yang harus disertakan adalah Surat
Keputusan Penyataraan Ijazah Luar Negeri dari DIKTI.
d. Apabila dokumen akreditasinya tidak valid, maka lamaran yang bersangkutan
tidak akan diproses lebih lanjut.
5. Sertifikat hasil Tes Potensi Akademik (TPA BAPPENAS) dan dibuktikan dengan
sertifikat yang masih berlaku, yaitu maksimum 2 tahun dari tanggal dikeluarkannya oleh
BAPPENAS.
6. Sertifikat hasil tes kemampuan Bahasa Inggris dengan skor minimal setara ITP TOEFL
500 untuk Doktor/S3 (Khusus Program Studi Doktor Bahasa Inggris setara ITP TOEFL
525, dan Program Studi Doktor Ilmu Hukum setara ITP TOEFL 400). Dibuktikan
dengan sertifikat yang masih berlaku, yaitu maksimum 2 tahun dari tanggal
dikeluarkannya sertifikat. Sertifikat kemampuan bahasa inggris yang diakui adalah
(pilih salah satu):
a. University Sriwijaya English Prediction Test (USEPT) dari UNSRI atau;
b. International English Testing System (IELTS) dari institusi yang diakui oleh IDP
atau;
c. Internet-Based TOEFL (iBT) dari institusi yang diakui oleh IIEF atau;
d. Institutional Testing Program (ITP) TOEFL dari institusi yang diakui oleh IIEF atau;
e. Test of English Proficiency (TOEP) dari Pusat Layanan Tes Indonesia (PLTI) yang
diakui DIKTI untuk sertifikasi dosen.
7. (Ketentuan pada Butir 6 & 7 di atas bukan merupakan penentu dalam seleksi
administrasi penerimaan calon mahasiswa baru)….. Jika Calon Mahasiswa tidak
dapat memenuhi Ketentuan pada Butir 6 & 7 di atas, maka Calon Mahasiswa yang
bersangkutan DIWAJIBKAN mengikuti TPA dan TKBI yang telah dijadwalkan
oleh Panitia PMB PPs Unsri.
8. Rencana topik/minat penelitian Disertasi dan calon promotor (Format dapat diunduh di
sini)
9. Proyeksi keinginan calon mahasiswa dalam mengikuti Program Doktor yang berisi
antara lain rencana topik/minat penelitian serta alasan dan harapan mengikuti program
Page 5 of 27
yang dipilih, rencana topik penelitian, dan rencana setelah selesai kuliah (format dapat
diunduh di sini).
10. Proposal penelitian Disertasi/syarat khusus lainnya yang dipersyaratkan oleh program
studi tidak perlu diunggah tetapi dikirim langsung ke program studi tujuan dilengkapi
dengan fotokopi bukti daftar.
11. Rekomendasi yang bersifat rahasia dari 2 (dua) orang yang mengenal calon mahasiswa
pada jenjang S2, yaitu Dosen Pembimbing Tesis, Dosen Pembimbing Akademik
dan/atau orang lain yang dianggap berwenang, misalnya atasan tempat kerja calon
mahasiswa.
12. Surat keterangan sehat dari Rumah Sakit, Puskesmas atau Klinik yang memiliki izin
dari Pemerintah/swasta.
13. Bagi pelamar yang sudah bekerja harus mendapat izin dari atasan tempat bekerja.
14. Pas foto berwarna terbaru berpakaian formal, tampak wajah (foto paspor), ukuran 4cm
x 6cm sebanyak 2 (dua) lembar.

A.3. Prasyaratan Khusus Calon Mahasiswa Baru

1. Program Studi dapat melaksanakan wawancara terhadap calon mahasiswa dengan jadwal
yang akan ditetapkan kemudian.
2. Persyaratan khusus lainnya dapat dilihat pada brosur/leaflet pada masing-masing program
studi PPs Unsri.

A.4. Kelompok Ujian

Seleksi Calon Mahasiswa Baru Pascasarjana dikategorikan ke dalam 3 (tiga) kelompok


ujian yang terdiri dari:
1. Kelompok I: Untuk 1 pilihan program studi S2 (Magister).
2. Kelompok II: Untuk 2 pilihan program studi S2 (Magister).
3. Kelompok III: Untuk 1 pilihan program studi S3 (Doktor).

Pemilihan kelompok ujian dan program studi adalah sebagai berikut:

1. Kelompok I jika calon peserta memilih 1 (satu) program studi S2.


2. Kelompok II jika calon peserta memilih 2 (satu) program studi S2.
3. Kelompok III jika calon peserta adalah calon mahasiswa program S3.
CATATAN: Khusus untuk yang memilih 2 (dua) program studi S2, urutan pilihan
program studi menunjukkan urutan prioritas.

A.5. Biaya Seleksi

Biaya Pendaftaran Seleksi Calon Mahasiswa Baru PPs Unsri ditetapkan berdasarkan
kelompok ujian, yaitu:

1. Kelompok I sebesar Rp. 1.000.000 (Satu Juta Rupiah),


2. Kelompok II sebesar Rp. 1.500.000 (Satu JutaLima Ratus Ribu Rupiah),
3. Kelompok III sebesar Rp. 1.500.000 (Satu Juta Lima Ratus Ribu Rupiah).

Page 6 of 27
A.6. Waktu Pendaftaran

Seleksi calon mahasiswa baru dibuka 2 (dua) kali setiap tahun, yaitu:
1. Semester Ganjil setiap tahun mulai bulan Januari sampai Mei,
2. Semester Genap mulai bulan Agustus sampai Desember.

Proses Pendaftaran dilakukan secara online dengan cara mengakses alamat laman
berikut:
www.usm.unsri.ac.id
selama masa pendaftaran yang telah ditentukan. Prosedur lengkap dijelaskan pada
bagian B Pedoman ini.

A. 7. Informasi Mengenai Program Studi dan Proses Seleksi

Informasi program studi dan proses seleksi dapat diperoleh melalui:


1. www.pps.unsri.ac.id dan/atau http://usm.unsri.ac.id
2. Kampus Pascasarjana Universitas Sriwijaya Jl. Padang Selasa No. 524, Bukit Besar,
Palembang, Sumatera Selatan 30139. Telp. 0711-378776, 354222
3. Faksimili 0711-317202, 320310

Page 7 of 27
B. PANDUAN TEKNIS

B.1. Tata Cara Pendaftaran Online


1. Sebelum melakukan proses pendaftaram online, calon mahasiswa DHARUSKAN
memastikan status prodi asal (S1 dan S2) di www.forlap.dikti.go.id.
2. Kunjungi situs http://usm.unsri.ac.id (dianjurkan menggunakan browser “Mozilla
Firefox”). Jika terdapat pesan seperti di bawah ini, klik ”I Understand The Risk”,
kemudian lanjutkan.

3. Kemudian klik ”Add Exception...”.

4. Klik ”Confirm Security Exception”.

Page 8 of 27
5. Mengupload keterangan verifikasi ijazah:
a. Bagi calon mahasiswa yang ijazah jenjang pendidikan sebelumnya (S1 dan/atau S2)
diperoleh setelah 31 Juli 2004 harus terdaftar pada PD-DIKTI dan mengupload
Lembaran Data PD- DIKTI yang diprint screen dari web:
www.forlap.dikti.go.id,
b. Bagi Calon mahasiswa yang ijazah jenjang pendidikan sebelumnya (S1 dan/atau
S2) diperoleh sebelum 1 Agustus 2004 mengupload surat keterangan dari
pimpinan perguruan tinggi masing-masing tentang verifikasi ijazah, dan surat
aslinya (tidak dalam bentuk scan) dikumpulkan bersama berkas pendaftaran.
c. Apabila calon mahasiswa tidak memenuhi kriteria 5a dan 5b, yang bersangkutan
akan gugur secara administrasi dan tidak diperkenankan ikut ujian seleksi masuk
PPs Unsri dan uang pendaftaran tidak dapat ditarik kembali.

CATATAN PENTING:
a. Bagi calon mahasiswa yang namanya tidak tercantum dalam PD-DIKTI,
tidak perlu mendaftar sebagai calon mahasiswa di PPs Unsri dan tidak perlu
membayar uang pendaftaran di bank,
b. Segera mengurus status ijazah di PD-DIKTI terlebih dahulu di
www.forlap.dikti.go.id
c. Bagi calon mahasiswa yang merupakan dosen Unsri berusia <40 tahun, tidak
diperkenankan mendaftar sebagai calon mahasiswa di PPs Unsri dan tidak
perlu membayar uang pendaftaran di bank.

6. Setelah itu akan muncul tampilan utama situs, kemudian pada menu utama klik
menu ”SLIP PEMBAYARAN BIAYA PENDAFTARAN”, seperti gambar di bawah
ini;

7. Isilah slip pembayaran seperti pada gambar di atas dengan mengisi:


a. Nomor Identitas, dapat berupa Nomor KTP atau SIM calon mahasiswa.
b. Nama Lengkap Calon Mahasiswa.
c. Kelompok Ujian, dipilih sesuai dengan kelompok ujian yang akan Anda ambil
dalam pelaksanaan seleksi.
d. Kode Verifikasi, isilah 6 digit angka yang tertera pada gambar ke dalam kotak teks
yang tersedia.
e. Setelah selesai dan diperiksa benar, klik tombol ”Lanjutkan”.
Page 9 of 27
8. Kemudian akan muncul halaman konfirmasi pengisian slip pembayaran Anda, seperti
gambar di bawah ini;

9. Koreksilah terlebih dahulu slip pembayaran Anda, jika Anda yakin telah mengisinya
dengan benar kemudian kliklah tombol ”Setuju”.

10. Kemudian akan muncul halaman donwload slip pembayaran, kliklah


tombol ”Download Slip Pembayaran”, seperti gambar di bawah ini;

Page 10 of 27
11. Kemudian cetaklah Slip Pembayaran Anda menggunakan Adobe Acrobat Reader
sehingga diperoleh Slip Pembayaran seperti di bawah ini;

12. Lakukanlah pembayaran dengan membawa Slip Pembayaran Anda.

Perhatian! Telitilah sebelum membayar karena segala bentuk pembayaran yang


telah dilakukan tidak dapat ditarik kembali atau dialihkan untuk pendaftaran
periode berikutnya dengan alasan apapun. Pembayaran biaya pendaftaran dilakukan
di BNI melalui 2 (dua) mekanisme, yaitu;

a. Pembayaran melalui teller

i. Datang langsung ke Kantor BNI dengan membawa Slip Pembayaran anda


seperti contoh berikut;

Nomor Tagihan

Page 11 of 27
ii. Saudara tidak perlu menggunakan nomor rekening tujuan, cukup
memberitahukan kode bayar yang diperoleh setelah Saudara selesai
melakukan pendaftaran dan mengunci data (submit). Kode Bayar
terdiri dari 2 (dua) komponen, yaitu;
a) Kode Universitas (Unsri), yaitu : 8027, dan
b) Nomor Tagihan/Pembayaran (Lihat angka dalam lingkaran merah pada
gambar di atas).
iii. Teller Bank akan mencatatkan data pembayaran ke Sistem Host To Host
Unsri.
iv. Apabila transaksi berhasil dibukukan, teller akan memberikan bukti
pembayaran biaya pendaftaran yang digunakan untuk Login, Melengkapi
Data, dan Mencetak Bukti Pendaftaran secara online di akun pendaftaran ().

b. Pembayaran Melalui ATM BNI

i. Setelah anda memasukan kartu ATM akan muncul layar pilihan Bahasa,
seperti gambar di bawah ini. Pilih Bahasa yang Anda inginkan.

ii. Masukan 6 digit PIN kartu ATM Anda

Page 12 of 27
iii. Setelah Anda memasukkan PIN Kartu ATM, maka akan muncul
menu seperti berikut. Kemudian pilih MENU LAIN.

iv. Sebelum melakukan pembayaran, silahkan melakukan pengecekan rekening


melalui INFORMASI SALDO. Kemudian pilih PEMBAYARAN

v. Pilih MENU BERIKUTNYA, seperti gambar di bawah ini.

Page 13 of 27
vi. Pilih UNIVERSITAS

vii. Pilih STUDENT PAYMENT CENTRE (SPC), seperti gambar di bawah ini;

viii. Kemudian Kemudian Masukkan No PIN dan Kode Universitas

Untuk UNSRI Kode universitasnya 8027.


Lihat contoh berikut:

Kode UNIVIVERSITAS SRIWIJAYA = 8027


No. Tagihan/Pembayaran = 9999000000000003

KODE YANG DIKETIK:


80279999000000000003

Page 14 of 27
ix. Kemudian akan muncul layar konfirmasi seperti contoh berikut. Apabila benar,
pilih YA BAYAR untuk melakukan pembayaran.

x. Setelah transaksi selesai akan keluar Receipt/Bukti bayar, seperti gambar di


bawah ini.

xi. Harap simpan bukti tersebut sebagai Bukti Pembayaran Anda

13. Setelah Anda melakukan pembayaran, Anda akan memperoleh PIN. Lalu
kunjungi kembali website http://usm.unsri.ac.id (dianjurkan menggunakan
browser Mozilla Firefox), kemudian klik menu “PENDAFTARAN CALON
MAHASISWA BARU PASCASARJANA”, kemudian akan muncul
halaman ”Login Pendaftaran Online Seleksi Calon Mahasiswa Baru
Pascasarjana Universitas Sriwijaya Tahun 2019”. Bacalah petunjuk yang tertera
pada halaman tersebut dengan seksama.

14. Ketikkan Nomor Pembayaran/Tagihan dan Nomor Identitas sesuai dengan yang
tercantum pada slip pembayaran Anda. Ketikkan juga kode verifikasi dengan benar
sesuai seperti yang terlihat pada halaman tersebut.

15. Tekan/klik tombol ”Login”.

16. Apabila Nomor Pembayaran, Nomor Identitas, dan Kode Verifikasi diisi dengan
benar, maka akan muncul formulir pendaftaran Seleksi Calon Mahasiswa Baru
Pascasarjana Universitas Sriwijaya 20....
Page 15 of 27
17. Isilah komponen;
a. Informasi Personal,
b. Informasi Latar Belakang Pendidikan,
c. Pengalaman Penelitian,
d. Pengalaman Seminar/Lokakarya/Kegiatan Ilmiah,
e. Pengalaman Menulis Karya Ilmiah/Buku,
f. Kemampuan Bahasa Asing,
g. Rencana/minat penelitian (S2)
h. Rencana/minat Disertasi (Khusus untuk S3).

18. Pilih dan isilah komponen “Program Studi” sesuai kelompok ujian Anda.

19. Setelah mengisi seluruh komponen formulir pendaftaran, kirimlah formulir dengan
mengklik tombol “SIMPAN” di bagian paling bawah.

20. Setelah mengirim data isian formulir pendaftaran, akan muncul halaman download
Kartu Tanda Bukti Pendaftaran. Download-lah file PDF Kartu Tanda Bukti
Pendaftaran dan simpan di komputer Anda.

21. Bukalah file PDF Kartu Tanda Bukti Pendaftaran dengan Adobe Reader, dan cetaklah
menggunakan printer dengan resolusi minimal 300 dpi. Anda akan memperoleh
Tanda Bukti Pendaftaran seperti gambar di bawah ini.

22. Bubuhkan tanda tangan Anda pada Kartu Tanda Bukti Pendaftaran dalam kotak
PERNYATAAN yang tersedia.

23. Jika Anda kehilangan file Kartu Tanda Bukti Pendaftaran, Anda dapat men-
download-nya kembali dengan melakukan login ulang.

PERHATIAN:
PIN Pendaftaran bersifat sangat rahasia dan tidak boleh diperlihatkan
pada orang lain. Konsekuensi kelalaian menjaga kerahasiaan
informasi tersebut sepenuhnya menjadi tanggung jawab calon peserta.

Page 16 of 27
B.2. Pengisian Informasi Personal

1. Isilah semua komponen formulir informasi personal dengan lengkap sesuai dengan
data yang diminta di dalam formulir, seperti contoh di bawah ini.

2. Uploadlah file lampiran Bukti/Surat dari sponsor atau beasiswa jika ada, berupa file
dengan format PDF atau DOC/DOCX.

3. Uploadlah pasfoto berwarna terbaru calon peserta dalam format file JPG/JPEG
dengan ukuran yang telah ditetapkan (maksimum 300 dpi) sehingga diperoleh hasil
seperti gambar di bawah ini.

Page 17 of 27
B.3. Pengisian Infromasi Pendidikan S1
1. Isilah semua komponen formulir informasi pendidikan S1 dengan lengkap sesuai
dengan data yang diminta di dalam formulir.

2. Uploadlah file lampiran cover/judul skripsi, halaman pengesahan skripsi, dan


abstrak skripsi, dalam bentuk file dengan format PDF atau DOC/DOCX.

B.4. Pengisian Informasi Pendidikan S2 (Khusus Calon Mahasiswa S3)


1. Isilah semua komponen formulir informasi pendidikan Strata-2 (S2) dengan
lengkap sesuai dengan data yang diminta di dalam formulir, seperti pada
gambar di bawah ini.

2. Uploadlah file lampiran cover/judul tesis, halaman pengesahan tesis, dan abstrak
tesis, dalam bentuk file dengan format PDF atau DOC/DOCX.

Page 18 of 27
B.5. Pengisian Pengalaman Penelitian
1. Isilah pengalaman penelitian Anda berupa Judul Penelitian, Tahun, Tempat,
Kedudukan, dan file lampiran (bagi calon peserta S3) berupa file judul dan
ringkasan sebagai bahan pertimbangan dalam melakukan seleksi penerimaan
(format file: PDF atau DOC/DOCX).

2. Anda dapat menambah atau menghapus pengalaman penelitian Anda melalui


formulir yang disediakan.

B.6. Pengeisian Pengalaman Seminar/Lokakarya dan kegiatan Ilmiah


1. Isilah pengalaman seminar/lokakarya/kegiatan ilmiah Anda berupa Nama
Kegiatan, Tahun, Tempat, Kedudukan, dan file lampiran berupa file
piagam/sertifikat kegiatan dalam format file: PDF atau DOC/DOCX, seperti
pada gambar berikut.
Page 19 of 27
2. Anda dapat menambah atau menghapus pengalaman seminar Anda melalui
formulir yang disediakan.

B.7. Pengisian Pengalaman Karya Ilmiah/Buku yang Pernah Diterbitkan


1. Isilah pengalaman karya ilmiah/buku yang pernah Anda terbitkan berupa Judul,
Tahun, Prosiding/Penerbit, Kedudukan, dan file lampiran (khusus bagi peserta
S3) berupa file berkas lengkap sebagai bahan pertimbangan penting dalam seleksi
penerimaan (format file: PDF atau DOC/DOCX), seperti gambar berikut.
2. Anda dapat menambah atau menghapus pengalaman karya ilmiah/buku Anda
melalui formulir yang disediakan.

B.8. Pengisian Kemampuan Bahasa Asing


1. Isilah bahasa asing yang Anda kuasai berupa Nama Bahasa, Kemampuan
Membaca/Menulis, Kemampuan Berbicara, dan file lampiran berupa file skor test
atau sertifikat (bila ada) dalam format file: PDF atau DOC/DOCX, seperti gambar
berikut.

2. Anda dapat menambah atau menghapus kemampuan bahasa asing Anda melalui
formulir yang disediakan.

Page 20 of 27
B.9. Pengisian Minat Disertasi (Khusus Calon Mahasiswa S3)
1. Isilah minat disertasi Anda berupa Topik/Judul Penelitian dan uraian sinopsis
rencana penelitian Anda melalui kolom yang disediakan.

B.10. Pengisian Pilihan Program Studi


1. Pilih Program Studi yang diminati sesuai dengan kelompok ujian Anda dengan teliti,
seperti gambar berikut.

2. Pengisian pilihan program studi TIDAK DAPAT DIUBAH. Jika terjadi kesalahan
dalam pemilihan program studi maka Anda tidak dapat memperbaikinya lagi. Koreksi
terhadap kesalahan dalam pemilihan program studi hanya dapat dilakukan dengan
izin panitia atau dapat mengakibatkan Anda harus melakukan pembayaran biaya
pendaftaran kembali.

B.11. Mengirin formulir dan Download Kartu Tanda Bukti Pendaftaran


1. Setelah mengisi seluruh komponen formulir pendaftaran, kirimlah formulir dengan
meng- klik tombol “SIMPAN” di bagian paling bawah.

2. Setelah mengirim data isian formulir pendaftaran, akan muncul halaman download
Kartu Tanda Bukti Pendaftaran. Download-lah file PDF Kartu Tanda Bukti
Pendaftaran dan simpan di komputer Anda.

3. Bukalah file PDF Kartu Tanda Bukti Pendaftaran dengan Adobe Reader, dan
cetaklah menggunakan printer dengan resolusi minimal 300 dpi, seperti gambar
berikut.

Page 21 of 27
4. Bubuhkan tanda tangan Anda pada Kartu Tanda Bukti Pendaftaran dalam
kotak PERNYATAAN yang tersedia.

5. Jika Anda kehilangan file Kartu Tanda Bukti Pendaftaran, Anda dapat men-
download-nya kembali dengan melakukan login ulang.

B.12. Memperbaiki Formulir Pendaftaran Calon mahasiswa


1. Calon mahasiswa diberikan kesempatan untuk memperbaiki (menambah,
mengubah atau menghapus) item formulir sampai batas waktu terakhir masa
pendaftaran online.

2. Formulir dapat diperbaiki KECUALI pilihan program studi yang yang diminati
calon peserta. Jika terjadi kesalahan dalam pengisian pilihan program studi yang
diminati segera hubungi panitia pendaftaran online, atau dapat mengakibatkan
Anda harus membayar kembali biaya pendaftaran.

3. Untuk memperbaiki formulir pendaftaran, lakukanlah dengan login.

Page 22 of 27
B.13. Pengumuman Hasil Seleksi Mahasiswa Baru
1. Pengumuman hasil seleksi dan pendaftaran ulang (registrasi) dapat dilihat di Gedung
Pascasarjana Universitas Sriwijaya, media cetak dan website Unsri:
http://usm.unsri.ac.id dan/atau http://www.unsri.ac.id dan/atau
http://www.pps.unsri.ac.id.

B.14. Pendaftaran Ulang (Registrasi) Mahasiswa Baru


Seluruh calon mahasiswa baru PPs Unsri yang diterima harus melakukan registrasi
secara online dan menyerahkan berkas-berkas di Biro Administrasi Kemahasiswaan (BAK)
Unsri di Inderalaya pada tempat dan waktu yang ditetapkan. Bagi calon mahasiswa yang
tidak mendaftar ulang dinyatakan gugur. Prosedur lengkap pendaftaran ulang dapat di-
download di website http://usm.unsri.ac.id dengan urutan kegiatannya sebagai berikut:
1. Pembayaran biaya registrasi, biaya pendidikan, dan biaya lainnya yang ditetapkan
dilakukan melalui rekening Bank yang ditentukan.
2. Pengujian kesehatan dan Napza pada UPT Klinik Kesehatan Unsri di Inderalaya.
3. Registrasi di BAK Unsri Indralaya dengan membawa bukti pembayaran (butir 1) dan
hasil uji kesehatan (butir 2), hasil print out registrasi secara online serta berkas-berkas
persyaratan lain yang ditetapkan. Secara umum, berkas-berkas persyaratan registrasi
yang diperlukan adalah;
a. Kartu peserta test/surat keterangan lulus seleksi/surat panggilan.
b. Surat tanda Lulus/Ijazah dan Daftar Nilai asli dan 1 (satu) lembar foto kopi-nya
yang telah dilegalisir.
c. Pasfoto berwarna ukuran 2x3 dan 3x4, masing-masing 1 (satu) lembar (berpakaian
sopan, bukan dinas).
d. Surat keterangan pemeriksaan kesehatan dan NAPZA dari UPT klinik Kesehatan
Unsri, Indralaya.
e. Bagi peserta yang terindikasi NAPZA dari UPT Klinik Kesehatan dinyatakan gugur.
f. Bagi peserta yang terindikasi ketunaan tertentu (misal buta warna, dsb), sedangkan
program studi yang dituju mensyaratkan bebas ketunaan tertentu, dinyatakan
gugur.
g. Tanda bukti pembayaran biaya registrasi dan biaya pendidikan sejumlah yang
ditentukan melalui Bank yang ditetapkan.
h. Materai Rp. 10.000,- 1 lembar.
i. Mengisi Formulir Registrasi yang disediakan oleh BAK Unsri Form-Reg: 01, 02,
03, 04, 05. Form ini dapat di akses pada http://usm.unsri.ac.id.
j. Khusus bagi mahasiswa asing, memberikan fotokopi paspor dan visa, surat
jaminan beasiswa/pembiayaan pendidikan dari sponsor atau dari orang tua/wali
sesuai ketentuan.

4. Calon mahasiswa yang telah memenuhi persyaratan secara lengkap akan memperoleh
Kartu Pengenal Mahasiswa (KPM) dan jaket almamater.

5. MengunjungiFakultas/Prodi/Jurusan masing-masing, guna mendapatkan informasi


tentang kegiatan perkenalan mahasiswa baru, pengenalan kegiatan akademik, penetapan
pembimbing akademik, serta pengisian Kartu Studi Mahasiswa (KSM) semester
pertama.

Page 23 of 27
LAMPIRAN

A. Program Magister
A.1. Program Studi Ilmu Tanaman, Gelar: M.Si.
1.1. BKU Agronomi 1.3. BKU Proteksi Tanaman
1.2. BKU Pengelolaan Lahan Pertanian

A.2. Program Studi Agribisnis, Gelar: M.Si.


2.1. BKU Manajemen Agribisnis Pangan dan 2.4. BKU Manajemen Agriwisata
Hortikultura
2.2. BKU Manajemen Agribisnis 2.5. BKU Sistem Agribisnis
Perikanan dan Peternakan
2.3. BKU Manajemen Agribisnis Perkebunan
dan Kehutanan

A. 3. Program Studi Ilmu Ekonomi, Gelar: M.Si.


3.1. BKU Ilmu Ekonomi
3.2. BKU Akuntansi

A. 4. Program Studi Ilmu Hukum, Gelar: M.H.


4.1. BKU Hukum Pidana 4.4. BKU Hukum Agraria
4.2. BKU Hukum Kenegaraan 4.5. BKU Hukum Kesehatan
4.3. BKU Hukum Ekonomi dan Bisnis

A. 5. Program Studi Pendidikan Bahasa, Gelar: M.Pd.


5.1 BKU Pendidikan Bahasa Indonesia
5.2 BKU Pendidikan Bahasa Inggris

A. 6. Program Studi Teknik Kimia, Gelar: M.T.


6.1. BKU Teknologi Energi 6.3. BKU Teknologi Petrokimia
6.2. BKU Teknologi Lingkungan

A. 7. Program Studi Ilmu Biomedik, Gelar: M.Biomed.


7.1. BKU Biologi Kedokteran 7.4. BKU Parasitologi Kedokteran
7.2. BKU Farmakologi Kedokteran 7.5. BKU Sains Reproduksi
7.3. BKU Fisiologi Kedokteran 7.6. BKU Imunologi dan Sains Transfusi

A. 8. Program Studi Teknik Sipil, Gelar: M.T.


8.1 BKU Manajemen Infrastruktur 8.4. BKU Geoteknik
8.2. BKU Manajemen Sumber Daya Air 8.5. BKU Transportasi
8.3 BKU Struktur

Page 24 of 27
A.9. Program Studi Pengelolaan Lingkungan, Gelar: M.Si.
9.1. BKU Pengelolaan Sumberdaya Alam 9.4. BKU Perubahan Iklim
9.2. BKU Biologi Lingkungan
9.3. BKU Manajemen Sungai, Rawa & Pantai Terpadu

A. 10. Program Studi Administrasi Publik, Gelar: M.Si.


10.1. BKU Kebijakan Publik 10.2. BKU Otonomi Daerah

A. 11. Program Studi Pendidikan Matematika, Gelar: M.Pd.


11.1. BKU Pendidikan Matematika

A. 12. Program Studi Teknologi Pendidikan, Gelar: M.Pd.


12.1. BKU Teknologi Pendidikan

A. 13. Program Studi Kependudukan, Gelar: M.Si.


13.1. BKU Kependudukan

A. 14. Program Studi Ilmu Manajemen, Gelar: M.Si.


14.1. Konsentrasi Manajemen SDM 14.3. Konsentrasi Manajemen Keuangan
14.2. Konsentrasi Manajemen Pemasaran

A. 15. Program Studi Sosiologi, Gelar: M.Si.


15.1 BKU Sosiologi Pendidikan 15.4. BKU Sosiologi Perkotaan
15.2 BKU Pemberdayaan Masyarakat 15.5. BKU Pengelolaan Konflik
15.3. BKU Sosiologi Lingkungan

A. 16. Prpgram Studi Teknik Mesin, Gelar: M.T.


16.1. BKU Perancangan Mesin 16.3. BKU Konversi Energi
16.2. BKU Teknik Material dan Manufaktur

A. 17. Program Studi Teknik Pertambangan, Gelar: M.T.


17.1. BKU Teknologi Batubara 17.3. BKU Geomekanik
17.2. BKU Pengelolaan Sumber Daya Bumi

A. 18. Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat, Gelar: M.K.M.


18.1. BKU Administrasi Kebijakan Kesehatan (AKK) 18.5. BKU KIA-Kesehatan Reproduksi
18.2. BKU Keselamatan Kesehatan Kerja (K3) 18.6. BKU Kesehatan Lingkungan (KL)
18.3. BKU Epidemiologi dan Biostatistik 18.7. BKU Gizi
18.4. BKU Promosi Kesehatan

A. 19. Program Studi Fisika, Gelar: M.Si


19.1. BKU Fisika Teori 19.4. BKU Fisika Nuklir dan Instrumentasi
19.2. BKU Fisika Material 19.5. BKU Data Sains
19.3. BKU Geofisika

A. 20. Program Studi Pendidikan Olahraga, Gelar: M.Si.


20.1. BKU Pendidikan Olahraga

Page 25 of 27
A. 21. Program Studi Ilmu Komputer, Gelar: M.Kom.
21.1. BKU Informatika 21.3. Sistem Komputer
21.2. BKU Sistem Informasi

A. 22. Program Studi Biologi, Gelar: M.Si.


22.1. BKU Biosains 22.3. BKU Pengajaran Biologi
22.2. BKU Biokonservasi

A. 23. Program Studi Kimia, Gelar: M.Si.


23.1. BKU Kimia Hayati 23.3. BKU Pengajaran Kimia
23.2. BKU Kimia Energi dan Lingkungan

A. 24. Program Kenotariatan, Gelar: M.Kn.


24.1. BKU Kenotariatan

A. 25. Program Pendidikan Fisika, Gelar: M.Pd.


25.1. BKU Pendidikan Fisika

A. 26. Program Magister Manajemen, Gelar: M.M.


26.1. Konsentrasi Manajemen Pemasaran 26.1. Konsentrasi Manajemen Sumberdaya
Manusia
26.1. Konsentrasi Manajemen Keuangan

A. 27. Program Pendidikan Profesi Akuntansi, Gelar: Ak.


27.1. Akuntansi

A. 28. Program Studi Teknologi Industri Pertanian, Gelar: M.Si.


28.1. BKU Teknologi Hasil Pertanian 28.2. BKU Teknik Pertanian

Page 26 of 27
B. Program Doktor
B.1. Program Studi Ilmu-Ilmu Pertanian, Gelar: Dr.
1.1. Bidang Ilmu Agronomi 1.5. Bidang Ilmu Teknologi Industri
Pertanian
1.2. Bidang Ilmu Pengelolaan Lahan 1.6. Bidang Ilmu Peternakan
Pertanian
1.3. Bidang Ilmu Hama dan Penyakit 1.7. Bidang Ilmu Perikanan
Tumbuhan
1.4. Bidang Ilmu Agribisnis

B.2. Program Studi Ilmu Lingkungan, Gelar: Dr.


2.1. BKU Lahan Basah 2.4. BKU Kesehatan Lingkungan
2.2. BKU Agri-Industri-Energi 2.5. BKU Ekonomi Sumberdaya dan
2.3. BKU Sosiologi Lingkungan Lingkungan

B. 3. Program Studi Ilmu Hukum, Gelar: Dr.


3.1. Bidang Ilmu Hukum

B. 4. Program Studi Ilmu Ekonomi, Gelar: Dr.


4.1. Kekhususan Ekonomi Pembangunan 4.3. Kekhususan Ekonomi SDM
Kawasan
4.2. Kekhususan Ekonomi Industri dan 4.4. Kekhususan Akuntansi Keuangan
Agribisnis

B. 5. Program Studi MIPA, Gelar: Dr.


5.1. Kekhususan Matematika 5.3. Kekhususan Kimia
5.2. Kekhususan Fisika 5.4. Kekhususan Biologi

B. 6. Program Studi Ilmu Teknik, Gelar: Dr.


6.1. BKU Teknik Sipil 6.5. BKU Teknik Mesin
6.2. BKU Teknik Pertambangan 6.6. BKU Teknik Arsitektur
6.3. BKU Teknik Kimia 6.7. BKU Teknik Geologi
6.4. BKU Teknik Elektro 6.8. BKU Teknik Informatika

B. 7. Program Studi Ilmu Manajemen, Gelar: Dr.


7.1 Kekhususan Manajemen Pemasaran 7.4. Kekhususan Manajemen Stratejik
7.2. Kekhususan Manajemen Keuangan 7.5. Kekhususan Manajemen Kewirausahaan
Koorporasi
7.3. Kekhususan Manajemen SDM 7.6. Kekhususan Manajemen Sistem Informasi

B. 8. Program Studi Matematika, Gelar: Dr.


8.1. Pendidikan Matematika

B. 9. Program Studi Administrasi Publik, Gelar: Dr.


9.1. Administrasi Publik

B. 10. Program Studi Sains Biomedis, Gelar: Dr.


10.1. Ilmu Biomedis

Page 27 of 27

Anda mungkin juga menyukai