Anda di halaman 1dari 3

BIOGRAFI ALBERT EINSTEIN

(Fisikawan jenius di abad 20)

BAB I
Pendahuluan
Albert Einstein merupakan seorang anak yang sangat mencintai matematika dan
fisika. Ia dianggap sebagai ilmuan terbesar dalam abad ke-20. Ia terkenal dengan teori
relatifitasnya. Ia diketahui juga memiliki IQ 160 alias sangat berbakat.

BAB II
(Masa Kecil)

Albert Einstein lahir pada hari jum’at tanggal 14 Maret 1879 di kota Ulm, Kerajaan
wurttemberg, Kekaisaran Jerman, yang berjarak sekitar 100 kilometer dari sebelah timur kota
stuttgart. Ia lahir dari pasangan suami istri Jerman keturunan Yahudi yakni Hermann Einstein
dan Pauline koch. Herman Einstein sendiri pada mulanya berprofesi sebagai penjual kasur
bulu yang kemudian beralih profesi menjadi insinyur elektronik ketika keluarga tersebut
berpindah dari kediaman asalnya menuju Munich pada tahun 1880 atau tepat 6 minggu
setelah kelahiran Albert Einstein, disana Hermann bertemu dengan saudaranya Jakob, mereka
pun sepakat untuk membuka perusahaan di bidang elektro yang dinamakan Einstein & Cie.
Pada 18 November 1881, Einstein junior akhirnya dikaruniai seorang adik perempuan
yang diberi nama Maria. Kehidupan masa kecil Einstein berjalan normal seperti anak laki-
laki pada umumnya, namun setelah ia menginjak usia belajar berbicara, mulai terlihat ada
kelainan yang diidap olehnya. Ia mengalami keterlambatan dalam kemampuan linguistik, ia
baru belajar mengucapkan sepatah dua patah kata ketika anak lain seusianya sudah mahir
untuk berbicara. Kelainan lain pun terlihat ketika ia beranjak ke usia taman kanak-kanak,
dimana ia diketahui kesulitan untuk menguasai pelajaran yang diberikan oleh ibunya.
Kesulitan Einstein kecil tak berhenti di situ saja. Di sekolah, ia juga menghadapi
masalah akademis dan menjadi siswa yang menempati urutan terbawah di kelasnya. Kondisi
yang demikian membuat Einstein semakin membenci sekolah. Bagi Einstein, tidak ada
tempat yang paling dibencinya melebihi sekolah. Dengan segala keterbatasan yang dimiliki
Einstein saat itu, gurunya sempat melabeli dirinya bodoh dengan intelegensi yang rendah.
Bahkan karena tidak dapat beradaptasi dengan baik di sekolah, Einstein sering menjadi
sasaran perundungan.

BAB III
(Karier & Perjuangan Elbert Einstein)

Setelah lulus pada tahun 1900, Albert Einstein mencari sebuah pekerjaan dan baru
mendapatkannya pada tahun 1991. Ia bekerja di sebuah kantor paten untuk kekayaan
intelektual di Bern. Ia menjabat sebagai asisten penguji tingkat III. Di sela-sela waktu
luangnya, tidak lupa untuk mempelajari ilmu pengetahuan yang disuka yaitu fisika. Pada
tahun 1902, albert einstein bersama teman-temannya di Bern membentuk sebuah grup diskusi
yang diberi nama “The Olympia Academy”. Grup kecil ini, biasa melakukan pertemuan
secara teratur dengan pembahasan berupa sains dan filsafat.
Setelah beberapa tahun bekerja di kantor paten ini, di tahun 1903 Albert Einstein
diangkat menjadi karyawan tetap di kantor ini, Albert Einstein sudah banyak membuat karya
dan kebanyakan karyanya berupa masalah transmisi sinyal listrik dan sinkronisasi listrik-
mekanika. Berkat karya-karyanya tentang masalah transmisi sinyal listrik dan sikronisasi
listrik-mekanika, Albert Einstein dapat menemukan tentang sifat cahaya dan koneksi
mendasar anatara ruang dan waktu.
Tahun 1909, Albert Einstein di angkat sebagai profesor di Universitas Zurich. Pada
saat itu juga Albert Einstein diangkat menjadi profesor fisika teoretis dari tahun 1912 sampai
tahun 1914. Kisah Einstein yang sukses menjadi seorang fisikawan, filsuf, penulis, serta salah
satu ilmuan paling berpengaruh di dunia. Pada dasarnya penemuan-penemuan yang dilakukan
oleh Albert Einstein cukup banyak, tetapi ada 3 penemuan terbesar yang ditemukan oleh
Albert Einstein yaitu penemuan teori umum relativitas, tentang atom, dan fungsi nuklir.
Tahun 1915, ia menyelesaikan kedua teori relativitasnya. Penghargaan tertinggi atas
kerja kerasnya sejak kecil terbayar dengan diraihnya Hadiah Nobel pada tahun 1921 di
bidang ilmu fisika. Selain itu, Albert juga mengembangkan teori kuantum dan teori medan
menyatu. Pada tahun 1933, Einstein beserta keluarganya pindah ke Amerika Serikat karena
khawatir kegiatan ilmiahnya baik sebagai pengajar ataupun sebagai peneliti terganggu.
Tahun 1941, ia mengucapkan sumpah sebagai warga negara Amerika Serikat. Karena
ketenaran dan ketulusannya dalam membantu orang lain yang kesulitan, Albert pun ditawari
menjadi presiden Israel yang kedua. Namun jabatan ini ditolaknya karena ia merasa tidak
mempunyai kompetensi di bidang itu. Meskipun demikian, keberhasilan Albert menciptakan
karya besarnya dalam teori relativitas umum dan khusus, yang merupakan sebagai inspirasi
dasar bom atom membuatnya pilu. Sebab, bom inilah yang dijatuhkan di atas kota Hiroshima
dan Nagasaki saat perang dunia II berlangsung.

BAB IV
(Saat ini)
Albert Einstein meninggal dunia pada tanggal 18 April 1955, dengan meniggalkan
karya besar yang mampu mengubah sejarah dunia dan teorinya masih membumi hingga saat
ini. Namun beberapa jam setelah kematian-nya, otak dari fisikawan Albert Einstein diketahui
dicuri dan dipotong menjadi 240 bagian untuk dijadikan sebagai objek riset dan spekulasi.
Hingga sekarang sebagian otak Albert Einstein disimpan di University Medical Center of
Princeton.

Anda mungkin juga menyukai