Anda di halaman 1dari 9

JOBSHEET

Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada


Microsoft Excel

KEJURUAN TIK
Program Pelatihan : Computer Operator Asistant
Kode Program : J.630000.01.19
Unit Kompetensi : Menggunakan Perangkat Lunak Lembar Kerja – Tingkat Dasar
Kode Unit : J.63OPR00.005.2

Disusun Oleh :
Nama : Adi Saputra
NIP :-
Jabatan : Instruktur TIK

PEMERINTAH KABUPATEN TOJO UNA-UNA


DINAS TENAGA KERJA DAN TRANSMIGRASI
UPTD. LOKA LATIHAN KERJA KABUPATEN TOJO UNA-UNA
Jln. Balai Latihan Kerja, Kajulangko, AmpanaTete-TojoUna-Una, 94684
Jobsheet Program Pelatihan Operator Computer Asistant
Kejuruan TIK
UPTD. LLK TOJO UNA-UNA
Ampana, 08 Agustus 2022

Dibuat oleh:
Instruktur TIK

Ttd

Adi Saputra

Mengetahui:
Kepala UPTD. LLK Tojo Una-Una

Ttd

Muhamad Nur, A.Md

Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada Microsoft Excel 1


A. Unit Kompetensi :

B. Judul Jobsheet : Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada Microsoft Excel

C. Tujuan : Setelah selesai mengikuti pelatihan ini, peserta mampu mengaplikasikan


piranti lunak microsoft excel.

D. Landasan Teori :
- SKKNI Nomor 056 Tahun 2018;
- Modul Pelatihan Berbasis Kompetensi (Asisten Operator Komputer - J.630000.01.19);

E. Peralatan dan bahan


1. Slide PPt
2. Projector
3. Laptop
4. Piranti Lunak Microsoft Excel
5. Flipchart
6. Spidol
7. Laser Pointer

F. Petunjuk Kegiatan Praktek


1. Berdoalah sebelum memulai kegiatan.
2. Taatilah tata tertib ruang praktek.
3. Bacalah dan pahami petunjuk praktik pada setiap lembar kegiatan belajar.
4. Siapkan dan periksalah alat dan bahan kerja yang dibutuhkan.
5. Gunakanlah alat/ bahan dengan hati-hati.
6. Apabila ada kesulitan konsultasikan dengan Instruktur.
7. Buatlah laporan hasil kerja dan kumpul dalam bentuk softcopy kepada Instruktur
dengan memberi nama file sesuai nama masing-masing.
8. Rapihkan semua alat dan bahan praktek.

Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada Microsoft Excel 2


G. Langkah Kerja
1. Jalankan Microsoft Excel :
- Klik tombol Start pada windows taksbar;
- Klik All Program > Microsoft Office > Microsoft Office Excel;
- Tunggu beberapa saat maka akan keluar tampilan area kerja Excel;

2. Buatlah tabel Buku Kas Bulan Januari pada tab worksheet / sheet 3 :

3. Pada kolom saldo - Pada baris Sisa Kas Bulan Lalu masukan rumus :
=IF(OR(E4<>0,F4<>0),SUM(E$4:E4)-SUM(F$4:F4),0).
- Pada baris honor masukan rumus :
=IF(OR(E5<>0,F5<>0),SUM(E$4:E5)-SUM(F$4:F5),0) dan seterusnya.
- Pada baris Jumlah masukan rumus =SUM(E4:E17) pada kolom debet.
- Pada baris Jumlah masukan rumus =SUM(F4:F17) pada kolom kredit.

Sehingga hasilnya seperti dibawah ini :

4. Selanjutnya pada tab worksheet ubahlah sheet 3 menjadi Januari dengan cara klik kiri 2x…

Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada Microsoft Excel 3


5. Setelah mengubah tab worksheet buatlah tabel Buku Kas Bulan Februari s/d Buku Kas
Bulan Juni dengan cara klik kanan pada tab worksheet Januari klik Move or Copy lalu
centang kotak create a copy lalu klik OK…

6. Selanjutnya ubahlah nama tab worksheet Februari s.d Juni…

7. Buatlah tabel rekapitulasi pada tab worksheet / sheet 2 dan ubah sheet 2 menjadi Rekap…

8. - Pada kolom Debet masukan rumus misal pada baris Bulan Januari : =Januari!E18, dst.
- Pada kolom Kredit masukan rumus misal pada baris Bulan Januari : =Januari!F18, dst.
- pada kolom Saldo masukan rumus misal pada baris Bulan Januari : =G4 – H4, dst.

Sehingga hasilnya seperti dibawah ini :

Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada Microsoft Excel 4


9. Buatlah tabel menu pada tab worksheet / sheet 1 dan ubahlah sheet 1 menjadi Menu…

10. Setelah membuat tabel menu masukan daftar menu Bulan Januari dengan cara > klik menu
Insert > Shapes > pilih Snip Diagonal Corner Rectangle…

11. Kemudian sorot dalam tabel menu seperti contoh dibawah ini :

12. Selanjutnya masukan teks dalam objek menu tersebut dengan cara aktifkan objek menu
yang dimasukan teks > klik menu Insert > Text Box kemudian ketikan teks “JANUARI”...

Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada Microsoft Excel 5


13. Kemudian setelah selesai ketik teks buat tabel menu Bulan Februari s/d Bulan Juni dengan
cara aktifkan daftar menu > klik kanan > Copy – Paste atau (Ctrl C / Ctrl V)…
Sehingga hasilnya seperti ini :

14. Selanjutnya membuat daftar menu rekapitulasi dengan cara > klik Insert > Shapes > pilih
Rectangle…

15. Kemudian sorot dalam tabel menu (baca poin 11 dan 12) sehingga hasilnya seperti
dibawah ini :

Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada Microsoft Excel 6


16. Disini yang paling penting kita akan membuat aplikasi di Excel seperti aplikasi lainnya atau
website, dimana kita akan melakukan klik pada daftar menu akan secara otomatis
diarahkan ke form atau laman yang kita tuju dengan cara > klik kanan pada daftar menu >
Hyperlink

17. Kemudian tampil menu Insert Hyperlink > klik Place in This Document > klik Januari untuk
daftar menu Bulan Januari > klik OK (ulangi Poin 16 s/d daftar menu rekapitulasi)…

18. Selanjutnya kita akan membuat tombol kembali pada tab worksheet Rekapitulasi, Januari
s.d Juni dengan cara > klik menu Insert > klik Shapes > pilih Left Arrow…

Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada Microsoft Excel 7


19. Kemudian sorot dalam tabel Rekapitulasi dan tabel Januari s.d Juni, selanjutnya ketik teks
“MENU” dalam objek tombol kembali, selanjutnya > klik kanan pada tombol kembali >
Copy – Paste atau (Ctrl C / Ctrl V)…
Maka hasilnya seperti ini :

20. Setelah membuat tombol kembali, masukan perintah seperti pada Poin 16 dan 17…

~~~ SELAMAT MENCOBA SEMOGA SUKSES ~~~

Membuat Aplikasi Buku Kas Keuangan Sederhana pada Microsoft Excel 8

Anda mungkin juga menyukai