Anda di halaman 1dari 3

Tabungan Jawara Bisnis

Tabungan Jawara Bisnis merupakan produk Tabungan yang diperuntukan bagi Nasabah yang
memiliki usaha atau bisnis baik kecil/besar (pengusaha, pedagang dan semua pelaku bisnis di
Indonesia), yang mendapatkan imbal hasil setara bunga deposito.
Tabungan Jawara Bisnis berlaku bagi Nasabah perorangan dan Non Perorangan.
A. Ketentuan Umum
1. Perorangan:
a. Warga Negara Indonesia (WNI) atau Warga Negara Asing (WNA);
b. Diperbolehkan rekening dibuka dengan status Joint Account (Rekening Gabungan)
maupun Qualitate Qua (QQ).
2. Non perorangan:
Nasabah/calon Nasabah non perorangan (Badan Usaha/Badan Hukum)
3. Nasabah diwajibkan melakukan setoran awal minimal untuk membuka tabungan Jawara
Bisnis minimal Rp. 25.000.000,-
4. Sumber dana adalah fresh fund yaitu Dana baru berupa setoran tunai atau transfer dana
dari bank lain dan bukan merupakan pemindahbukuan dari rekening lain di Bank Banten.
5. Mendapatkan bunga yang lebih tinggi dari Tabungan Bank Banten lainnya.

B. Persyaratan Pembukaan Rekening Tabungan Jawara Bisnis

1. Nasabah Perorangan :
a. Mengisi Formulir Pembukaan Rekening
b. Melampirkan Kartu Identitas
§ Warga Negara Indonesia (WNI) : Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau SIM
§ Warga Negara Asing (WNA): Paspor dan Kartu Ijin Tinggal Terbatas (KITAS)/Kartu Ijin
Tetap (KITAP)/ Kartu Ijin Sesuai dengan Ketentuan Imigrasi
c. Melampirkan NPWP
d. Spesimen tanda tangan
e. Mengisi Form Know Your Customer (KYC)
f. Nasabah Wajib bertemu dengan Customer Service minimal 1 kali
Tabungan Jawara Bisnis

2. Nasabah Non Perorangan (Perusahaan/Koperasi/Yayasan/Badan Usaha lainnya) :


a. Mengisi Formulir Pembukaan Rekening
b. Akta Pendirian / Anggaran Dasar dan Perubahannya yang terakhir (mengacu pada
prosedur APU-PPT badan hukum)
c. Ijin Usaha (SIUP/SITU/TDP/HO)
d. Melampirkan NPWP
e. Dokumen identitas pengurus

C. Keunggulan Tabungan Jawara Bisnis


1. Suku bunga lebih tinggi dari Tabungan Bank Banten lainnya dan/atau setara Deposito
2. Biaya administrasi bulanan yang ringan

D. Fitur, Biaya & Tarif

No. Fitur/Biaya* Tarif (Rp)


1 Setoran Awal Minimal 25.000.000
2 Setoran Selanjutnya -
3 Saldo Minimum 1.000.000
4 Saldo Maksimum -
5 Biaya Saldo Dibawah Minimum 10.000
6 Biaya Administrasi/Bulan 10.000
7 Biaya Penggantian Buku Karena Rusak Bebas Biaya
8 Biaya Penggantian Buku Karena Hilang -
9 Biaya Penggantian Buku Karena Penuh Bebas Biaya
10 Biaya Rekening Dormant 10.000
11 Biaya Administrasi ATM 6.500
12 Biaya Penutupan Rekening 100.000
13 Biaya Ganti Kartu Atm Instan + PIN 35.000
14 Biaya Ganti PIN 10.000
15 Biaya Cetak Rekening Koran** Bebas Biaya
Catatan:
*) Fitur Buku Tabungan dan Kartu ATM tidak berlaku/tidak diberikan untuk Nasabah Non Perorangan.
**) Rekening Koran hanya berlaku untuk Nasabah Non Perorangan.
Tabungan Jawara Bisnis

E. Tingkat Suku Bunga

No Tiering Saldo Suku Bunga (p.a)

1 0 - < 10 jt 0,00%
2 ≥ 10 jt - < 50 jt 1,00%
3 ≥ 50 jt - < 250 jt 1,25%
4 ≥ 250 jt - < 500 jt 1,50%
5 ≥ 500 jt - < 1 M 2,00%
6 ≥1M 3,50%

Catatan:
• Bunga dihitung berdasarkan saldo harian.
• Suku bunga dapat berubah sesuai Kebijakan Bank.

Anda mungkin juga menyukai