Anda di halaman 1dari 13

Diskusi ke-1

“Apakah menurut anda sistem ERP memiliki kelemahan? Jika iya dan Anda sudah mengetahui
kelemahan tersebut apakah Anda tetap akan mengimplementasikan sistem ERP di perusahaan
atau organisasi Anda?”

Silahkan sebutkan dan jelaskan secara lebih rinci dengan mengacu pada Modul 7 Buku Materi
Pokok (BMP) Sistem Informasi Manajemen (MSIM4207) edisi 1.

Jawab

1. Karyawan Sulit Beradaptasi dengan Software ERP


Pada setiap perusahaan bisa membawa dampak positif dan negatif, tetapi untuk software ERP ini
khususnya dampak negatifnya karena ada kemungkinan jika tenaga kerja atau karyawan masih
belum bisa beradaptasi dengan keberadaan software ERP, yang bisa mengakibatkan kinerja
perusahaan malah menurun.
Ada baiknya sebelum kita menggunakan software ini kita membicarakan dan menginformasikan
pada setiap departemen untuk mendapatkan komitmen dan mengubah sistem kerja perusahaan.

2. Sistemnya yang Rumit


Karena software ERP ini bisa memenuhi segala kegiatan perusahaan, maka dari itu ada
kemungkinan jika Anda akan memiliki kesulitan dalam mengoprasikan setelah kebutuhan
konsumen lebih sedikit.

3. Biaya lebih besar


Hal ini memang tidak asing, karena dari kontribusinya saja kita sudah mengetahui jika harga
akan sebanding dengan nilainya.
Sangat di sayangkan juga krna kesadaran masyarakat masih rendah tentang software ERP ini,
jadi jika kita memilih untuk berinvestasi lebih awal perusahaan perusahan kita akan bisa lebih
cepat berkembang dibandingkan tidak menggunakan software ERP ini dari sekarang.

Menurut saya Iya ERP memiliki kelemahan namun di balik kelemahan ERP saya tetap akan
mengimplementasika system ERP di perusahan karna Manfaat dari ERP sangat penting yaitu
menjaring setiap data yang dibutuhkan oleh perusahaan sehingga dalam pengambilan keputusan
bisa lebih akurat.Apalagi Di era milenial seperti sekarangini, data menjadi fakta penting yang
harus dikantongi setiap perusahaan. Dan ERP software yang dapat membantu bagi perusahaan
dalam mengerjakan kegiatan operasional yang sifatnya berulang.
Pastinya nanti akan membawa banyak perubahan terhadap perkembangan perusahaan seperti
pengajian karyawan, manajemen sumber daya perusahaan, pembuatan laporan keuangan,
pencatatan transaksi jual beli, dan kegiatan lainnya.

Sumber Referensi BMP MSIM4207

Diskusi ke-2
“Sebutkan satu aplikasi yang sering Anda gunakan dalam proses pengambilan keputusan sehari-
hari! Jelaskan bagaimana output dari aplikasi tersebut dapat mempengaruhi keputusan yang anda
buat!”

Silahkan sebutkan dan jelaskan secara lebih rinci dengan mengacu pada Modul 8 dan Modul 9
Buku Materi Pokok (BMP) Sistem Informasi Manajemen (MSIM4207) edisi 1. 

jawaban

Dalam pekerjaan sehari-hari, saya menggunakan beberapa aplikasi untuk menentukan keputusan
apa yang saya lakukan pada hari tersebut. Untuk intermezzo, saat ini saya bekerja pada bidang
maintenance perangkat jaringan. Saya akan mengambil contoh satu aplikasi yang saya gunakan.
Aplikasi ini saya deploy sendiri berfungsi untuk melakukan health check perangkat yang saya
maintain. Mengacu pada BMP MSIM4207 Modul 8 pada kegiatan belajar 2 Intelegensi Bisnis,
aplikasi ini mengeluarkan output berupa analisis dari health-check yang telah dilakukan.
Misalnya jika kipas dari perangkat tersebut berputar kencang, itu diakibatkan dari temperatur
perangkat yang tinggi menyebabkan kipas atau fan berputar kencang. Maka dari situ muncul
notifikasi untuk melakukan pengecekan suhu ruangan pada lokasi perangkat, apakah AC pada
ruangan tersebut mati atau tidak. Outputnya ini berupa file csv. Kemudian ada juga aplikasi
monitoring sistem, dimana aplikasi ini menampilkan utilisasi traffic, cpu, ram, dan storage.
Aplikasi ini ditampilkan dilayar monitor. Misalnya jika monitoring storage menunjukkan ada
yang penggunaannya tinggi, maka saya perlu untuk membersihkan file-file cache dari perangkat
tersebut.

Monitoring sistem ini sangat membantu saya sehari-hari. Karena dari sini lah saya mengambil
keputusan terkait kondisi di lapangan.

Diskusi ke-3

Silahkan Anda berdiskusi mengenai tiga langkah utama dalam proses analisis menurut Dennis
(2012) dengan menyertakan contoh kasus pengembangan sistem dalam setiap penjelasan dari
masing-masing langkah tersebut. 

Silahkan sebutkan dan jelaskan secara lebih rinci dengan mengacu pada Modul 3 Buku Materi
Pokok (BMP) Analisis dan Perancangan Sistem (MSIM4302) edisi 1.

Jawaban:

Proses analisis sistem melibatkan tiga langkah utama (Dennis, 2012) yaitu :
1. Memahami kerja sistem yang ada (sistem yang sedang berjalan)

Dalam memahami kerja sistem yang ada dapat mempelajari sistem operasi yang sedang berjalan.
Dengan mempelajari kita dapat mengamati secara detail alur operasi dalam menangani
permasalahan. Dengan begitu penelitian akan berjalan dengan baik karena sudah memiliki
penelitian pendahuluan.

Contohnya sekelompok analis sedang mempelajari dan memahami sistem yang sedang
beroperasi.

2. Mengidentifikasi perbaikan atau penyempurnaan yang diharapkan

Untuk mengidentifikasi perbaikan maka sistem operasi harus sudah berjalan bisa menggunakan
metodologi cepat atau lambat, untuk metodologi cepat bisa menggunakan rapid application
development (RAD) yang merupakan pengembangan fitur iterative, system prototyping,
throwaway, dan extreme programming, fitur tersebut dapat membantu tim pengembangan
proyek.

Contohnya seorang developer sedang memperbaiki dan menyempurkan sistem yang sedang
berjalan agar pengguna dapat menggunakannya dengan baik.

3. Menentukan kebutuhan (persyaratan) untuk sistem baru (sistem yang akan datang)

Keterampilan berpikir sangat dibutuhkan dalam melakukan proses pembaharuan yang lebih
unggul. Keterampilan tersebut dapat mengembangkan proses bisnis lebih baik karena didukung
oleh teknologi informasi yang baru. Oleh karena itu keterampilan merupakan kunci penting
dalam sebuah wadah untuk mencapai sistem baru yang akan diciptakannya.

Contohnya suatu team pengembangan proyek sedang memenuhi syarat operasional untuk dapat
membuat sistem baru yang lebih praktis.

Sumber Referensi ; BMP MSIM4302 HAL 3.4 – 3.5

Diskusi ke-4

Silahkan Anda berdiskusi mengenai:

1. Komponen DFD dan penggambaran DFD yang memiliki 4(empat) komponen DFD,


menggunakan simbol yang umum yang dikembangkan oleh Chris Gane dan Trish
Sarson sesuai contoh kasus yang Anda pilih. Gambarkan dan jelaskan secara lebih rinci
dengan mengacu pada Modul 4 Buku Materi Pokok (BMP) Analisis dan Perancangan
Sistem (MSIM4302) edisi 1.
2. Penyusunan deskipsi use case, dengan menyertakan deskipsi use case sesuai contoh
kasus yang Anda pilih. Silahkan sebutkan dan jelaskan secara lebih rinci dengan format
mengacu pada Gambar 5.10 pada Modul 5 Buku Materi Pokok (BMP) Analisis dan
Perancangan Sistem (MSIM4302) edisi 1
Jawaban:

Contoh Kasus: Sistem Informasi Penjualan Toko Bangunan.

DISKUSI 7

Soal:

1. Keberhasilan dalam proyek pembangunan perangkat lunak di pengaruhi oleh


beberapa faktor, salah satunya diperlukan tahapan-tahapan rekayasa perangkat
lunak yang baik. Coba Anda analisa mengapa perlu tahapan-tahapan yang baik
dalam rekayasa perangkat lunak? Berikan contohnya!
2. Jelaskan tahapan-tahapan yang ada pada SDLC secara global!

Jawaban:

No 1

Tahapan-tahapan rekayasa perangkat lunak diantaranya: analisis sistem (teknik pemecahan


masalah), desain, konstruksi, pengujian, perawatan dan konfigurasi. Tahapan dibuat agar proyek
pembangunan perangkat lunak menjadi tersusun, terarah, tidak berantakan, dan diharapkan
membawa keberhasilan. Dalam menjalankan tahapan yang ditetapkan juga perlu dilakukan
dengan baik agar tujuan proyek pembangunan perangkat lunak bisa dicapai dengan baik pula.
Jika tahapan tidak dilakukan dengan baik dan asal-asalan maka hasilnya pun demikian atau
bahkan gagal. Contoh: proyek pembangunan perangkat lunak pembuatan website sistem
pembelajaran e-learning disuatu sekolah. Tahapan yang dilakukan:

1. Komunikasi Pelanggan. Komunikasi kepada pelanggan dalam hal ini adalah pihak
sekolah dibangun untuk  menganalisis kebutuhan-kebutuhan dari pihak sekolah.
2. Perencanaan Tugas-tugas. Perencanaan dilakukan untuk mempersiapkan dan
mendefinisikan sumber daya, waktu serta tahapan proses. Ini dilakukan oleh pengembang
yang dikomunikasikan kepada pelanggan.
3. Analisis resiko. Menganalisis dan mengidentifikasi resiko-resiko yang bisa terjadi baik
itu teknis ataupun manajerial jika terjadi kesalahan. Mempersiapkan beberapa rencana
untuk  menghadapi beberapa resiko tersebut.
4. Perekayasaan. Perekayasaan disusun oleh pengembang untuk menuliskan tahapan-
tahapan atau proses pengembangan website. Disini mulai merepresentasikan masalah
menjadi rancangan sistem.
5. Konstruksi dan Peluncuran. Konstruksi (pembuatan) website dilakukan oleh pengembang
jika perlu dibantu oleh ahli. Disini dilakukan proses installasi, pengujian serta
peluncuran. Seiring dengan peluncuran maka dilakukan proses pelatihan kepada user dan
pelanggan tentang tatacara pemakaian dan hak-hak nya.
6. Evaluasi Pelanggan. Evaluasi Pelanggan direpresentasikan dengan memberikan penilaian
secara langsung terhadap website yang sudah diluncurkan. Penilaian dari pelanggan bisa
dilihat dari jumlah infaq (donasi) dalam pengembangan Website ini. Penilaian dari
pengguna dilakukan dengan menambahkan fitur jajak pendapat di website tersebut
dengan 3 poin yaitu :


o Penggunaan : Mudah / Standar / Susah
o Informasi : Lengkap / Cukup / Kurang
o Desain : Menarik / Biasa / Tidak menarik

Sumber: BMP MSIM4303/Rekayasa Perangkat Lunak/Modul 3

No 2

Tahapan SDLC secara global adalah:

1. Inisiasi (initiation). Tahap ini biasanya ditandai dengan pembuatan proposal proyek
perangkat lunak.
2. Pengembangan konsep sistem (system concept development). Mendefinisikan lingkup
konsep termasuk dokumen lingkup sistem, analisis manfaat biaya, manajemen rencana,
dan pembelajaran kemudahan sistem.
3. Perencanaan (planning) Mengembangkan rencana manajemen proyek dan dokumen
perencanaan lainnya. Menyediakan dasar untuk mendapatkan sumber daya (resources)
yang dibutuhkan untuk memperoleh solusi.
4. Analisis kebutuhan (requirements analysis) Menganalisis kebutuhan pemakai sistem
perangkat lunnak (user) dan mengembangkan kebutultan user. Membuat dokumen
kebutuhan fungsional.
5. Desain (design). Mentransformasikan kebutuhan detail menjadi kebutuhan yang sudah
lengkap, dokumen desain sistem fokus pada bagaimana dapat memenuhi fungsi-fungsi
yang dibutuhkan.
6. Pengembangan (development). Mengonversi desain ke sistem informasi yang lengkap
termasuk bagaimana memperoleh dan melakukan instalasi lingkungan sistem yang
dibutuhkan; membuat basis data dan mempersiapkan prosedur kasus pengujian;
mempersiapkan berkas atau file pengujian, pengodean, mengompilasikan, memperbaiki
dan membersihkan program; peninjauan pengujian.
7. Integrasi dan pengujian (integration and test). Mendemonstrasikan sistem perangkat
lunak bahwa telah memenuhi kebutuhan yang dispesifikasikan pada dokumen kebutuhan
fungsional. Dengan diarahkan oleh staf penjamin kualitas (quality assurance) dan user.
Menghasilkan laporan analisis pengujian.
8. Implementasi (implementation). Termasuk pada persiapan implementasi, implementasi
perangkat lunak pada lingkungan produksi (lingkungan pada user) dan menjalankan
resolusi dari permasalahan yang teridentifikasi dari fase integrasi dan pengujian.
9. Operasi dan pemeliharaan (operations and maintenance) Mendeskripsikan pekerjaan
untuk mengoperasikan dan memelihara sistem informasi pada lingkungan produksi
(lingkungan pada user), termasuk implementasi akhir dan masuk pada proses peninjauan.
Proses ini juga termasuk proses instalasi perangkat lunak pada lingkungan pengguna
(user).
10. Disposisi (disposition). Mendeskripsikan aktivitas akhir dari pengembangan sistem dan
membangun data yang sebenarnya sesuai dengan aktivitas user.

Sumber: BMP MSIM4303 – Rekayasa Perangkat Lunak/Modul 3/Halaman: 3.5-3.6

Empat Komponen DFD menggunakan simbol yang umum yang dikembangkan oleh Chris Gane
dan Trish Sarson berdasarkan kasus diatas adalah sebagai berikut.

1. Entitas luar adalah orang, organisasi, atau sistem yang berada di luar sistem, yang
berinteraksi langsung dengan sistem. Entitas luar di simbolkan dengan bentuk kotak.
Contohnya: Kasir, Konsumen, Pemilik Toko.
2. Proses adalah suatu kegiatan atau fungsi yang dilakukan dalam proses bisnis tertentu.
Proses disimbolkan dengan bentuk lonjong atau lingkaran. Contohnnya: Master Data,
Transaksi, Laporan.
3. Arus data adalah satu bagian data, kadang-kadang disebut elemen data, atau kumpulan
beberapa informasi. Arus data adalah penghubung yang menyatukan proses. Salah satu
dari ujung dari setiap arus data akan selalu datang dari atau menuju suatu proses. Arus
data disimbolkan dengan tanda arah panah disertai dengan penjelasannya. Contohnya:
Data Barang, Stock Barang, Bukti Pembayaran, dan lainnya.
4. Penyimpanan data adalah kumpulan data yang disimpan dalam beberapa cara (yang
ditentukan saat membuat model fisik). Penyimpanan data sebagai bentuk titik awal untuk
model data dan merupakan penghubung utama antara model dan proses data. Contohnya:
D1 T_Barang dan D2 T_Penjualan.

2. Deskripsi Use Case Skenario Validasi Login

Nama use case Login ID Use Case: 1


Prioritas Tinggi  
Aktor Kasir, Pemilik Toko
Deskripsi Use-case ini memungkinkan aktor untuk dapat masuk ke dalam sistem.
Kondisi Awal Pengguna belum login ke sistem.
Trigger Use-case ini akan berfungsi bila pengguna memberi perintah kepada sistem untuk
menampilkan form login dan sebagainya.
Alur Peristiwa Aksi Aktor Respon Sistem
Normal 1. Pengguna memberi perintah kepada 2. Sistem menampilkan form login.
sistem untuk menampilkan form login.
 
3. Pengguna mengisi form login dan men-
submitnya. 4. Sistem memproses data login yang
dimasukkan oleh pengguna.

5. Sistem menampilkan konfirmasi hasil


proses login.

6. Sistem menampilkan tampilan utama


sistem untuk pengguna
Alur Alternatif 5a. Sistem akan mengeluarkan pesan error apabila data login yang dimasukkan
salah, dan akan mengarahkan pengguna untuk mengulangi proses tersebut.
Conclusion Use case ini selesai bila aktor telah login dan tampilan utama telah ditampilkan
Kondisi Akhir Pengguna sudah login ke dalam sistem.
 

Deskripsi Use Case Skenario Melihat Laporan

Nama use case Melihat Laporan ID Use Case: 1


Prioritas Tinggi  
Aktor Kasir, Pemilik Toko
Deskripsi Use-case ini memungkinkan aktor untuk dapat melihat laporan data penjualan dan
laporan data barang.
Kondisi Awal Pengguna sudah login ke sistem.
Trigger Use-case ini akan berfungsi bila pengguna memberi perintah kepada sistem untuk
menampilkan hasil laporan data barang dan data penjualan.
Alur Peristiwa Aksi Aktor Respon Sistem
Normal 1.Pengguna memberi perintah kepada 2.Sistem menampilkan hasil laporan
sistem untuk menampilkan laporan data data barang
barang dan laporan data penjualan.
3.Sistem menampilkan hasil laporan
4.Pengguna dapat melihat laporan data data penjualan.
barang dan data penjualan.
Alur Alternatif  
Conclusion Use case ini selesai bila sistem telah membuka laporan data barang dan hasill
penjualan.
Kondisi Akhir Pengguna bisa melihat hasil laporan data barang dan hasil penjulalan.
 

Sumber: BMP MSIM4302 – Analisis dan Perancangan Sistem

Diskusi ke-5

Terdapat 5 buah pernyataan SQL yaitu ALTER, CREATE, INSERT, SELECT, dan UPDATE.
Buatlah contoh penerapan 5 buah pernyataan SQL tersebut pada basis data MySQL disertai
dengan screenshoot hasilnya.

Jawaban:

Assalamualaikum wr wb. Selamat sore yth ibu dosen Dian Nursantika, S.Kom., M.Cs mohon
izin diskusi 5.

1. Create

Query create digunakan untuk membuat objek baru seperti create database, create tabel, dan
create index.

 Contoh penerapannya:

Pada contoh di atas saya membuat sebuah tabel tb_petugas menggunakan syntax 'create table
tb_petugas', yang memiliki field Id_petugas, nama, jenis_kelamin, alamat.

       2. Alter
Query alter digunakan untuk memodifikasi atau mengubah struktur pada sebuah tabel, seperti
dapat melakukan menambahkan, menghapus, mengubah kolom, mengubah nama tabel, dan
dapat memeberikan atribut pada kolom.

 Contoh penerapannya:

Pada contoh di atas saya menggunakan query alter untuk menambahkan field no_tlp pada tabel
tb_petugas, dengan menggunakan syntax 'alter table tb_petugas' kemudian 'add no_tlp
varchar(15);' artinya kita menambahkan field no_tlp dengan tipe data varchar.

      3. Insert

Query insert digunakan untuk menambahkan suatu baris data baru pada sebuah tabel.

 Contoh penerapannya:

Pada contoh di atas saya sedang menampilkan field nama dan no_tlp dari tabel tb_petugas,
dengan menggunakan syntax 'select nama, no_tlp from tb_petugas'.

  

        4. Select

Query select digunakan untuk menampilkan atau memilih suatu baris data dan kolom yang
terdapat pada sebuah tabel.

 Contoh penerapannya:

Pada contoh di atas saya sedang menampilkan field nama dan no_tlp dari tabel tb_petugas,
dengan menggunakan syntax 'select nama, no_tlp from tb_petugas'.

     5. Update

Query update digunakan untuk mengubah suatu data pada sebuah tabel. Perintah update harus
menggunakan klausa 'where' agar tidak merubah semua data pada tabel, terkecuali jika ingin
merubah semua data maka tidak perlu menggunakan klausa 'where'.

 Contoh penerapannya:
 

Pada contoh di atas saya melakukan update nomor telepon dari petugas bernama Teguh dengan
id petugas 001, dari nomor telepon 087844700840 menjadi 085952431199. Untuk mengubah
no_tlp menggunakan syntax 'update tb_petugas' kemudian pilih data apa yang akan diubah 'set
no_tlp = 085952431199' baru tentukan dimana data yang akan diubah tersebut 'where Id_petugas
= 001;'.

Sumber referensi: BMP MSIM4206 Modul 5

sekian dan terimahkasih

Diskusi 8.

Soal:

Gambar

Jelaskan maksud perbedaan dari setiap dimensi tersebut!

Jawaban:

Pendekatan Induktif merupakan pendekatan yang ditujukkan dengan mengolah data khusus yang
menghasilkan data bersifat umum sedangkan pendekatan deduktif merupakan pendekatan yang
mengambil kesimpulan dari logika sesuai pernyataan khusus.

Tujuan dari metode kualitatif adalah mengungkapkan hal hal yang berhubungan dengan situasi
tertentu mengenai pemahaman fenomena yang akan dikembangkan konsep atau teori yang akan
diteliti lalu akan menguji validitas dari suatu teori sehingga diperoleh kesimpulan efektivitas
penemuan atau terobosan tertentu sedangkan tujuan dari metode kuantitatif ada mengukur
hubungan satu dengan lainnya terkait proses membentuk kesimpulan yang akan diukur mengenai
sampel yang diperoleh.
Desain dari metode kualitatif merupakan metode penelitian yang memperoleh data informasi
tanpa adanya melakukan manipulasi data (fakta). Sedangkan desain dari metode kuantitatif
memiliki dua yaitu : 1. ,etode yang dilakukan tanpa peneliti melakukan manipulasi data yang
sedah diteliti  2. Penelti menggunakan teknik tertentu untuk memperlakukan partisipan dengan
cara yang berbeda dan mempelajari pengaruh yang timbul terhadap partisipan yang melakukan
eksperimen.

Setting dari metode kualitatif adalah bersifat alamiah yang dilakukan ditempat terbuka yang luas
dengan lingkungan kehidupan. Sedangkan setting dari metode kuantitatif adalah ruangan yang
dilengkapi dengan berbagai alat dan bisa juga dilakukan secara terbuka ditanah luas.

Pengumpulan data dari metode kualitatif menggunakan indra dari mata, telinga, dan keahlian
mereka dalam mengolah pandangan dan penjelasan mendalam mengenai populasi, tempat, dan
kejadian yang ditargetkan sesuai dengan konsep yang akan mereka teliti. Sedangkan
pengumpulan data dari metode kuantitatif adalah dengan melakukan survei terhadap kuesioner
dan melakukan percobaan eksperimen didalam laboratorium.

Sampling dari data metode kualitatif dilakukan secara sengaja tidak secara generalisasi dengan
menggunakan beberapa cara seperti pengamatan langsung terhadap objek, survei terbuka,
kelompok fokus, wawancara secara mendalam, catatan sejarah, pengamatan partisipan,
pengamatan etnografi, dan analisis dari konten kehidupan sosial. Sedangkan sampling dari
metode kuantitatif dengan survei dan eksperimen yang dilakukan diruangan dan laboratorium.

Tipe data dari metode kualitatif yaitu deskriptif dengan mengungkapkan hal hal tertentu yang
berhubungan mengenai situasi tertentu dapat berupa wawancara, video, gambar dan kata terkait
proses proses yang sedang dialami. Sedangkan metode kuantitatif yaitu numerik yang
menampilkan simbol atau angka bersifat luas namun tumpur dalam informasi yang diperoleh.

Analisis dari metode kualitatif berupa iteratif yang melakukan analisis data fokus terhadap
sebuah proses yang berkembang yang lain berupa fase pengumpulan dana analisis data bisa
terjadi berdampingan. Sedangkan analisis dari metode kuantitatif adalah membandingkan satu
kelompok data dengan kelompok data lain dengan memperhitungan koefisien relasinya terkait
hal hal yang berhubungan dengannya lalu mengetahui hubungan sebab akibat yang akan terjadi.

Sumber Referensi : BMP MSIM4312 HAL 5.4 – 5.23

Jawbaan ke2

1. Pendekatan

 Metode kualitatif adalah metode penelitian dengan data tak terstruktur dan data non-
numerik, seperti: video, gambar, dan teks. Metode kualitatif menggunakan pendekatan
induktif yang artinya analisis biasanya dimulai dengan informasi spesifik (khusus) ke
informasi yang lebih umum. Dari pemeriksaan terperinci tentang data tertentu, analisis
akan mengarah ke pernyataan yang lebih bersifat umum.
 Metode kuantitafif adalah metode penelitian dengan data terstruktur dan data numerik,
dengan menggunakan prosedur statistika, matematika, atau model kumputasi lain untuk
melakukan analisis data. Metode kuantitafif menggunakan pendekatan deduktif yang
artinya analisis biasanya dimulai dengan informasi yang lebih umum ke informasi
spesifik (khusus).

2. Tujuan

 Metode kualitatif memperoleh pemahaman yang mendalam, mempunyai arti lokal dan
fokus untuk membangun hipotesis. Karena metode ini mengembangkan teori sementara,
menggambarkan realitas dan kompleksitas sosial.
 Metode kuantitafif memperoleh pemahaman yang melebar, generalisasi, dan fokus untuk
pengujian hipotesis. Karena metode ini menguji teori yang telah ada dan
menggeneralisasi fenomena sosial yang dipelajari.

3. Desain

 Metode kualitatif menggunakan pendekatan non-eksperimental, yang artinya peneliti


dilarang untuk melakukan manipulasi atas peubah yang sedang diteliti. Peubah akan
diukur seperti ketika mereka terjadi secara ilmiah tanpa adanya intervensi peneliti.
 Metode kuantitafif menggunakan dua pendekatan yaitu pendekatan non-eksperimental
dan pendekatan eksperimental. Pendekatan eksperimental artinya peneliti boleh
menggunakan teknik tertentu untuk memperlakukan partisipan secara berbeda dan
mempelajari pengaruhnya terhadap partisipan dalam eksperimen, karena peneliti
memiliki kemampuan untuk memanipulasi beberapa faktor eksternal yang merupakan
karakteristik eksperimen yang sangat penting. Eksperimen murni adalah eksperimen yang
melibatkan pemilihan acak dan penugasan acak, sedangkan eksperimen kuasi adalah
eksperiman yang hanya melibatkan pemilihan acak.

4. Setting

 Lokasi penelitian pada metode kualitatif dapat dilakukan pada tempat yang terbuka luas
seperti lapangan dan alam.
 Lokasi penelitian pada metode kuantitafif dapat dilakukan di tempat yang terbuka luas
seperti lapangan dan juga di tempat yang memiliki fasilitas alat-alat yang lengkap seperti
laboratorium.

5. Pengumpulan data

 Data yang diperlukan dalam penelitian metode kualitatif dapat berasal dari hasil
wawancara, catatan atas pengamatan langsung terhadap kelompok orang tertentu,
dokumen elektronik maupun non-elektronik. Data atau informasi yang diperoleh pun
bersifat real time.
 Data yang diperlukan dalam penelitian metode kuantitafif dapat berasal dari survei
berupa pengumpulan kuesioner dan percobaan di laboratorium atau yang lebih dikenal
dengan eksperimen.

6. Sampling

 Sampel metode kualitatif biasanya kecil dan terbatas, tidak representatif, dapat dipilih
secara sengaja, dan dapat berkembang selama penelitian. Fokusnya adalah pada kualitas,
bukan kuantitas, oleh karena itu kuncinya adalah ketepatan dalam pemilihan sampel.
 Sampel metode kuantitafif biasanya besar dan luas, representatif, probabilistik,
memerhatikan sifat acak dari sampel, dan ditentukan sejak awal karena berfungsi untuk
menggeneralisasi.

7. Tipe data

 Dikarenakan metode kualitatif menggunakan data tak terstruktur dan data non-numerik,
maka data tidak dapat direpresentasikan dalam bentuk angka atau numerik. Seperti data:
hasil wawancara, video, foto, gambar, dan kata. Walaupun data ini bersifat sempit tetapi
kaya informasi.
 Dikarenakan metode kuantitafif menggunakan data terstruktur dan data numerik, maka
data berbentuk angka atau bilangan sehingga dapat diolah secara numerik dengan akurat.
Seperti data: nominal, ordinal, interval, dan rasio. Walaupun data ini bersifat luas tetapi
miskin informasi.

8. Analisis

 Teknik analisis metode kualitatif lebih fokus pada membangun hipotesis melalui
interpretasi berulang (iteratif) untuk memahami makna atau arti.
 Teknik analisis metode kuantitatif lebih fokus pada pengujian teori, pengukuran, dan
hipotesis melalui uji statistik, model, deksriptif, dan analitis dari ilmu matematika dan
statistik.

Sumber: BMP MSIM4312 – Metodologi Penelitian/Modul 5/Halaman: 5.4-5.24.

Anda mungkin juga menyukai