Anda di halaman 1dari 7

KEPUTUSAN KEPALA DESA

NOMOR 141.3/Kep-91/Pem
tentang:

PEMBENTUKAN DAN PENGANGKATAN PELAKSANA OPERASIONAL


BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) ”JEMBAR ASIH” DESA CINTAASIH
KECAMATAN CIPONGKOR KABUPATEN BANDUNG BARAT

BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes)


”JEMBAR ASIH”
DESA CINTAASIH

PEMERINTAH DESA
CINTAASIH
Kantor Desa: Jl. AMD Manunggal 50 Desa Cintaasih, Kec. Cipongkor,
Kab. Bandung Barat, Prop. Jawa Barat Kode Pos 40764,
HP : 081910431343/081322387221
e-mail: desa_cintaasih@yahoo.com

- 2019 -
KEPUTUSAN KEPALA DESA CINTAASIH
KECAMATAN CIPONGKOR KABUPATEN BANDUNG BARAT
Nomor : 141.3/Kep-91/Pem

Tentang:
PEMBENTUKAN DAN PENGANGKATAN PELAKSANA OPERASIONAL
BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) ”JEMBAR ASIH” DESA CINTAASIH
KECAMATAN CIPONGKOR KABUPATEN BANDUNG BARAT

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA DESA CINTAASIH

Menimbang : a. bahwa Desa sebagai Kesatuan Masyarakat Hukum yang memiliki


kewenangan untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat
setempat yang ditunjang oleh Sumber Pendapatan dan Kekayaan Desa;
b. bahwa dalam rangka meningkatkan pendayagunaan segala potensi
ekonomi, kelembagaan perekonomian, serta potensi sumber daya alam
dan sumber daya manusia untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat
Desa, dipandang perlu membentuk Badan Usaha Milik Desa
c. Bahwa berdasarkan pada pertimbangan pada poin a dan b dipandang
perlu adanya Keputusan Kepala Desa Cintaasih tentang Pembentukan
BUMDes ”JEMBAR ASIH”

Mengingat : 1. Undang-Undang Dasar 1945 Pasal 33 Ayat 3;


2. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa (Lembaran Negara
tahun Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 7, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5495);
3. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2007 tentang Pembentukan Kabupaten
Bandung Barat Provinsi Jawa Barat (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2007 Nomor 14, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 4688);
4. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan
Pelaksanaan Undang Undang Nomor 6 tahun 2014 tentang Desa
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 213,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5539);
5. Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2015 tentang Perubahan atas
Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 tentang Dana Desa Yang
Bersumber Dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 5694);
6. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 111 Tahun 2014 tentang
Pedoman Teknis Peraturan di Desa (Berita Negara Republik Indonesia
Tahun 2014 Nomor 2091);
7. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 113 Tahun 2014 tentang
Pedoman Pengelolaan Keuangan Desa (Berita Negara Republik Indonesia
Tahun 2014 Nomor 2093);
8. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 114 Tahun 2014 tentang
Pedoman Pembangunan Desa (Berita Negara Republik Indonesia Tahun
2014 Nomor 2094);
9. Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan
Transmigrasi Nomor 4 Tahun 2015 tentang Pendirian , Pengurusan dan
Pengelolaan dan Pembubaran Badan Usaha Milik Desa;
10. Peraturan Gubernur Jawa Barat Nomor 24 Tahun 2006 tentang Pedoman
Pembentukan BUMDes;
11. Peraturan Daerah Kabupaten Bandung Barat Nomor 3 Tahun 2008
tentang Prosedur Produk Hukum Daerah (Lembaran daerah Kabupaten
Bandung Barat Tahun 2008 Nomor 3 Tambahan Lembaran Daerah
Kabupaten Bandung Barat Nomor 2);
12. Peraturan Daerah Kabupaten Bandung Barat Nomor 20 Tahun 2009
Tentang Sumber Pendapatan Desa;
13. Peraturan Daerah Kabupaten Bandung Barat Nomor 01 Tahun 2014
tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten
Bandung Barat Periode Tahun 2014-2019;
14. Peraturan Daerah Kabupaten Bandung Barat Nomor 2 Tahun 2015
Tentang Desa;
15. Peraturan Bupati Bandung Barat Nomor 10 Tahun 2009 Tentang Pedoman
Pelaksanaan Program Kemandirian Desa;
16. Peraturan Bupati Bandung Barat Nomor 13 Tahun 2015 tentang Pedoman
Pengelolaan Keuangan Desa (Lembaran Daerah Kabupaten Bandung
Barat Tahun 2015 Nomor 12 Seri E);
17. Peraturan Desa Cintaasih Nomor 01 Tahun 2015 tentang Perubahan atas
Peraturan Desa Nomor 02 Tahun 2014 tentang Rencana Pembangunan
Jangka Menengah (RPJMDes) Desa Cintaasih Kecamatan Cipongkor
periode tahun 2014-2019;
18. Peraturan Desa Cintaasih Nomor 06 Tahun 2017 tentang Pembentukan
Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) “JEMBAR ASIH” di Desa
Cintaasih Kecamatan Cipongkor Kaupaten Bandung Barat;

Memperhatikan : 1. Hasil Musyawarah Pembentukan Penggurus BUMDes JEMBAR ASIH


yang dilaksanakan pada tanggal 09 Januari 2019;
2. Nota Kesepakatan Badan Permusyawaratan Desa Cintaasih Kecamatan
Cipongkor Nomor 08/NK.BPD.CTA/XI/2017 terhadap Rancangan
Peraturan Desa tentang Pembentukan Badan Usaha Milik desa
(BUMDes) ”JEMBAR ASIH” di Desa Cintaasih Kecamatan
Cipongkor.
MEMUTUSKAN

Menetapkan :

PERTAMA : Membentuk dan mengangkat Pelaksana Operasional Badan Usaha Milik Desa
(BUMDes) Cintaasih Kecamatan Cipongkor yang selanjutnya disebut dengan
BUMDes “JEMBAR ASIH”, dengan susunan dan personil sebagaimana
tercantum dalam Lampiran I yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari
Keputusan ini;

KEDUA : Pengurus BUMDes sebagaimana dimaksud pada diktum PERTAMA,


mempunyau tugas pokok dan fungsi sebagaimana tercantum dalam Lampiran II
yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan ini;

KETIGA : Masa kerja Pelaksana Operasional BUMDes berlaku selama 3 (tiga) tahun, dan
dapat dipilih kembali;

KEEMPAT : Hal-hal yang belum diatur dalam Keputusan ini sepanjang mengenai teknis
pelaksanaan ditetapkan oleh Ketua;

KELIMA : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Cintaasih
Pada tanggal : 10 Januari 2019

KEPALA DESA CINTAASIH

DEDEN IBAN SAIBAN


LAMPIRAN I
KEPUTUSAN KEPALA DESA CINTAASIH
KECAMATAN CIPONGKOR
KABUPATEN BANDUNG BARAT

NOMOR : 141.3/Kep-91/Pem
TENTANG : PEMBENTUKAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) ”JEMBAR ASIH”
DESA CINTAASIH KECAMATAN CIPONGKOR

SUSUNAN PELAKSANA OPERASIONAL


BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) ”JEMBAR ASIH”
DESA CINTAASIH KECAMATAN CIPONGKOR
KABUPATEN BANDUNG BARAT

Komisaris : KEPALA DESA CINTAASIH

Pengawas : BPD CINTAASIH

Direktur : DIAN PERMANA

Sekretaris : ASEP MULYADI

Bendahara : ASEP MAKBUL

Bidang-bidang

1. Humas : NENI UNAYAH

2. Bisnis Sosial : ASEP RIJAL

3. Bisnis Penyewaaan : HERLAN

4. Bisnis Perantara : KOSIM

5. Bisnis Perdagangan : HEPI MAGPIROH

6. Bisnis Usaha Bersama : ADE AANG ZAELANI

KEPALA DESA CINTAASIH

DEDEN IBAN SAIBAN


LAMPIRAN II
KEPUTUSAN KEPALA DESA CINTAASIH
KECAMATAN CIPONGKOR
KABUPATEN BANDUNG BARAT

NOMOR : 141.3/Kep-91/Pem
TENTANG : PEMBENTUKAN BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) ”JEMBAR ASIH”
DESA CINTAASIH KECAMATAN CIPONGKOR

TUGAS POKOK DAN FUNGSI


PELAKSANA OPERASIONAL BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) ”JEMBAR ASIH”
DESA CINTAASIH KECAMATAN CIPONGKOR
KABUPATEN BANDUNG BARAT

1. Ketua
Tugas dan tanggung jawab Ketua BUMDes diantaranya:
a. Memimpin organisasi BUMDes
b. Melakukan pengendalian kegiatan BUMDes
c. Bertindak atas nama lembaga untuk mengadakan perjajian kerjasama dengan
pihak ketiga dalam pengembangan usaha atau lain-lain kegiatan yang dipandang
perlu dilaksanakan.
d. Melaporkan kepada keuangan BUMDes setiap bulan kepada Sektap.
e. Melaporkan keadaan keuangan BUMDes setiap triwulan melalui Musyawarah
Desa.
f. Melaporkan keadaan keuangan BUMDes akhir tahun melalui Musyawarah Desa
Pertanggungjawaban.

2. Sekretaris
Tugas dan tanggung jawab Sekretaris BUMDes diantaranya:
a. Melaksanakan tugas kesekretarisan untuk mendukung kegiatan ketua.
b. Melaksanakan administrasi umum kegiatan operasional BUMDes.
c. Melaksanakan administrasi pembukuan keuangan BUMDes.
d. Bersama ketua meneliti kebenaran dari berkas-berkas pengajuan permohonan
pinjaman pengecekan di lapangan (dalam hal BUMDes Simpan Pinjam).
e. Bersama ketua dan bendahara membahas dan memutuskan permohonan
pinjaman yang layak direalisasi (dalam hal BUMDes Simpan Pinjam) dan juga
pengecekan kebenaran saldo tabungan dan deposito (Kegiatan ini dapat
dilakukan setiap saat sesuai dengan kebutuhan).
3. Bendahara
Tugas dan tanggung jawab Bendahara BUMDes diantaranya:
a. Menerima, menyimpan dan membayar uang berdasarkan bukti-bukti yang sah.

b. Membantu ketua dalam mebahas dan memutuskan permohonan pinjaman yang


layak direalisasikan (dalam hal BUMDes Simpan Pinjam)
c. Melaporkan posisi keuangan kepada ketua secara sistematis, dapat
dipertanggungjawabkan dan menujukan kondisi keuangan dan kelayakan
BUMDes yang sesungguhnya.
d. Mengeluarkan uang berdasarkan bukti-bukti yang sah
e. Mengatur likwiditas sesuai dengan keperluan.
f. Menyetorkan uang ke Bank setelah mendapat persetujuan dari Ketua.

KEPALA DESA CINTAASIH

DEDEN IBAN SAIBAN

Anda mungkin juga menyukai