Anda di halaman 1dari 3

DINAS KESEHATAN KABUPATEN AGAM

UPTD PUSKESMAS PASAR AHAD


Jalan Raya Maninjau Lubuk Basung Nagari Duo Koto Kec.Tanjung Raya
Telp.0752-61107 Kode Pos 26471.26471 Email: puskesmas.psa@gmail.com

PANDUAN KESEPAKATAN JADWAL KEGIATAN

A. PENGERTIAN:

Kesepakatan jadwal dan tempat pelaksanaan kegiatan ukm dengan


lintas upaya dan lintas sektor adalah suatu cara yang digunakan untuk
menyepakati waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan UKM dengan
memperhatikan masukan dari lintas upaya dan lintas sektor supaya kegiatan
dapat dilaksanakan sesuai rencana

B. RUANG LINGKUP:
Kesepakatan jadwal ini meliputi lints program, lintas sektor, tokoh
masyarakat dan Kader.

C. TATA LAKSANA:
A. TATA LAKSANA KESEPAKATAN JADWAL UKP:
1. Jika jadwal sudah ada dan biasa dilakukan, maka jadwal tetap dilaksanakan
sesuai kebiasaan.
2. Jika ada pelayanan baru maka dilakukan:
a. Jajak pendapat kepada masyarakat tentang waktu pelaksanaan
pelayanan
b. Pembahasan dengan petugas yang akan melaksanakan kegiatan
c. Penetapan jadwal pelayanan
d. Penyampaian informasi tentang jadwal pelayanan kepada
masyarakat
3. Jika ada usulan dari masyarakat, lintas program, atau lintas sektor tentang
perubahan jadwal pelayanan:
a. Pertemuan pembahasan terhadap usulan masyarakat, lintas
program, dan lintas sektor
b. Penetapan jadwal pelayanan berdasar hasil pembahasan
c. Penyampaian informasi kepada masyarakat tentang perubahan jadwal

B. TATA LAKSANA KESEPAKATAN JADWAL UKM:


1. Jika sudah menjadi kebiasaan kesepakatan sebelumnya, maka pelaksanaan
kegiatan sesuai dengan kesepakatan sebelumnya, dan dilakukan konfirmasi
kepada kader/kepala desa tentang jadwal dan tempat pelaksanaan kegiatan
2. Jika ada kegiatan UKM yang baru, maka dilakukan:
a. Jajak pendapat kepada masyarakat tentang waktu pelaksanaan pelayanan
b. Pembahasan dengan petugas yang akan melaksanakan kegiatan
c. Penetapan jadwal pelayanan
d. Penyampaian informasi tentang jadwal pelayanan kepada masyarakat
3. Jika ada usulan dari masyarakat, lintas program, atau lintas sector
tentang perubahan jadwal pelayanan:
a. Pertemuan pembahasan terhadap usulan masyarakat, lintas program,
dan lintas sektor
b. Penetapan jadwal pelayanan berdasar hasil pembahasan
c. Penyampaian informasi kepada masyarakat tentang perubahan jadwal

D. DOKUMENTASI:
a. Daftar Hadir pertemuan dengan Lintas Sektor, Tokoh masyarakat dan kader
b. Laporan hasil pertemuan dengan Lintas Sektor, Tokoh masyarakat dan
kader
c. Surat pemberitahuan jadwal pelaksanaan kegiatan

Batukambing, Januari 2022


PJ UKM

DEBBICITRA UTAMI,S.Tr Keb

Anda mungkin juga menyukai