Anda di halaman 1dari 2

Naskah penyerahan Pengantin Pria menjelang Akad Nikah

Diucapkan oleh Bpk.Tria Suprajeni (Jubir CPP)

Assalamualaikum Wr.Wb

Bpk. Nus Sutan Marajo yang kami hormati,

Kedatangan kami beserta para pengiring Pengantin Pria, diutus oleh keluarga Bpk
Suhardi Kamas dan Ibu Enfarhani Dahlan beserta keluarga besar

untuk :

❖ Yang pertama, menyampaikan salam hormat beliau kepada keluarga Bpk.Iwan


A.Djalal dan Ibu Neldawati sekeluarga, dengan iringan do’a, semoga beliau
sekeluarga senantiasa dalam lindungan Allah SWT.

❖ Kemudian kami juga diutus untuk menghadapkan Calon Pengantin Pria yaitu,
Ananda Muhammad Farhan Hardiyan putra Bpk Suhardi Kamas dan Ibu
Enfarhani Dahlan . untuk dinikahkan dengan Ananda Ayu Fitra Sari putri
Bpk.Iwan A.Djalal dan Ibu Neldawati

❖ sebagaimana yang telah disepakati dua keluarga.

Kami beserta keluarga besar ikut mendo’akan segala rencana berjalan lancar, selamat
dalam lindungan dan ridho Allah SWT, tanpa halangan apapun. Amin

Akhirnya apabila dalam kami bersilaturahm iini ada kekeliruan ucapan, sikap dan
tingkah laku kami serombongan, saya mohon dimaafkan.

Wabillahitaufik .Walhidayah .Wass.wr.wb


Naskah penerimaan Pengantin Pria
Disampaikan oleh Bpk. Nus Sutan
Marajo (Jubir CPW)

Assalamualaikum wr wb....
Bpk. Tria Suprajeni yang kami hormati
Mewakili Bpk.Iwan A.Djalal dan Ibu Neldawati , Sekeluarga saya mengucapkan selamat
datang di tempat Akad Nikah ini.
Salam dari Bpk.Suhardi Kamas dan Ibu Enfarhani Dahlan sekeluarga telah saya
terima dengan besar hati, sebaliknya pula salam hormat kami mohon disampaikan kepada beliau
sekeluarga.
Kemudian, Calon Pengantin Pria Ananda Muhammad Farhan Hardiyan saya terima pula
dengan rasa syukur kehadirat Illahi Robbi dan akan segera kamilaksanakan upacara Akad Nikah
sesuai rencana
Saya persilahkan bapak beserta rombongan untuk duduk dan menyaksikanAkad Nikah sampai
dengan selesai nanti
Apabila dalam menerima kedatangan bapak beserta rombongan terdapat hal – hal yang
mengecewakan, saya mewakili keluarga besar mohon maaf yang sebesar – besarnya.
Terimakasih, billahitaufiqwalhidayah, wass.wr.wb

Anda mungkin juga menyukai