Anda di halaman 1dari 15

ETIKA DALAM KOMUNIKASI SECARA DARING

DISUSUN OLEH :
ZULFADHLI : 2214402036
FAKULTAS TEKNIK
JURUSAN TEKNIK KIMIA
UNIVERSITAS SERAMBI MEKKAH
TAHUN 2023
DAFTAR ISI

Kata Pengantar …………………………………………………………………………i

BAB l PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang ……………………………………………………………………….


1.2 Rumusan Masalah …………………………………………………………………...
1.3 Tujuan Makalah……………………………………………. ......................................

BAB ll PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Komunikasi Online ………………………………… ...............................

2.2 Keunggulan dan Kekurangan Komunikasi Online ………………………………….

2.3 Etika yang Baik dalam Berkomunikasi Onine ……………………………………….

2.4 Cara Cek Plagiarisme dengan 5 Tools …………. ……………………………………

2.5 Cek Plagiarisme Online dengan 5 Tools ……………………………………………..

2.6 Tips Terhindar dari Plagiarisme …………………………………………………….

2.7 Sanksi Tindakan Plagiarism…………………………………………………………...

BAB lll KESIMPULAN DAN SARAN

3.1 Kesimpulan …………………………………………………………………………..


3.2 Saran …………………………………………………………………………………

DAFTAR PUSTAKA
……………………………………………………………………

i
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala rahmat-Nya sehingga makalah
yang berjudul Etika Dalam Komunikasi secara daring ini dapat tersusun hingga selesai untuk
memenuhi mata kuliah etika dan kemampuan komunikasi. Tidak lupa kami juga mengucapkan
banyak terimakasih atas bantuan dari pihak yang telah berkontribusi dengan memberikan
sumbangan baik materi maupun pikirannya. Dan harapan kami semoga makalah ini dapat
menambah pengetahuan dan pengalaman bagi para pembaca, Untuk ke depannya dapat
memperbaiki bentuk maupun menambah isi makalah agar menjadi lebih baik lagi. Karena
keterbatasan pengetahuan maupun pengalaman kami, Kami yakin masih banyak kekurangan
dalam makalah ini oleh karena itu kami sangat mengharapkan saran dan kritik yang
membangun dari pembaca demi kesempurnaan makalah ini.

Lhokseumawe , 16 juni 2023

ii
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Dalam kehidupan sehari-hari setiap individu dengan individu yang lainnya


melakukan komunikasi baik secara langsung maupun tidak langsung. Komunikasi adalah
suatu proses ketika seseorang atau beberapa orang, kelompok, organisasi, dan masyarakat
menciptakan, dan menggunakan informasi agar terhubung dengan lingkungan dan orang
lain. Komunikasi dapat berbentuk verbal dan nonverbal. Komunikasi sangat penting dalam
kehidupan manusia karena melalui kegiatan komunikasi seseorang dapat menyampaikan
pesan yang ingin disampaikan dan informasi kepada individu yang lainnya . Di zaman
yang sudah memasuki era digital ini, dalam proses komunikasi seseorang tidak perlu
memikirkan jarak karena sudah banyak berbagai media yang bisa di gunakan untuk
berkomunikasi, sehingga seseorang yang ingin menyampaikan infromasi atau pesan baik
jarak dekat ataupun jarak jauh akan lebih mudah dan praktis. Namun, dengan kecanggihan
media yang ada dalam berkomunikasi, tentu nya seorang individu juga perlu
memperhatikan etika dalam berkomunikasi. Etika itu sendiri tercermin pada diri setiap
individu masing-masing yang di apliksikan dalam berbagai kegiatan salah satu nya dalam
komunikasi. Dengan adanya etika itu sendiri bertujuan untuk menonjolkan karakter
seseorang dan untuk menjalin hubungan yang lebih baik karena satu sama lain saling
menghargai. Dalam proses komunikasi, seorang individu bisa menggunakan berbagai cara
salah satu nya berkomunikasi melalui media sosial.

Dalam kegiatan komunikasi melalui media sosial, tentu nya seseorang harus juga
memperhatikan etika ketika melakukan komunikasi di media sosial. Hal ini di karenakan
agar tidak terjadi kesalah pahaman atau menyakiti pihak yang lainnya. Apalagi di era yang
sudah serba digital yang membuat seorang individu lebih mudah untuk melakukan
komunikasi secara cepat. hal ini akan lebih mudah untuk menyebarkan informasi yang
belum tahu kebenarannya. Oleh karena itu, dalam proses komunikasi baik komunikasi
langsung maupun komunikasi melalui media sosial, seorang individu harus menerapkan
Etika dalam berkomunikasi.

1
2

1.2 Rumusan Masalah

a. Apakah pengertian komunikasi online


b. Apa saja keuntungan dan kekurangan dslam berkomunikasi online
c. Bagaimana etika yang baik dalam berkomunikasi online
d. Bagaimana cara cek kemiripan teks
e. Bagaimana cara terhindar dari Plagiarisme
f. Apa saja sanksi tindakan Plagiarisme

1.3 Tujuan Penulisan

a. Menjelaskan pengertian komunikasi online


b. Menjelaskan keuntungan dan kekurangan dalam berkomunikasi online
c. Menjelaskan etika yang baik dalam berkomunikasi online
d. Mengetahui cara cek kemiripan teks
e. Mengetahui cara terhindar dari plagiarisme
f. Mengetahui sanksi tindakan plagiarisme
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian Komunikasi Online

Secara bahasa, Komunikasi Online adalah gabungan dua istilah: komunikasi dan online.
Komunikasi adalah pengiriman dan penerimaan pesan atau berita antara dua orang atau lebih
sehingga pesan yang dimaksud dapat dipahami; hubungan; kontak (KBBI). Online atau Daring
(Dalam Jaringan) artinya "dalam jaringan, terhubung melalui jejaring komputer, internet, dan
sebagainya"(KBBI).

Dapat disimpulkan, Komunikasi Online pengiriman dan penerimaan pesan (ide, informasi)
melalui alat yang terhubung dalam jaringan atau internet. Alat komunikasinya bisa berupa
komputer dan handphone (gadget). Dengan kata lain, Komunikasi Daring atau Komunikasi
Online adalah proses penyampaian pesan secara online melalui internet.

Jadi, komunikasi online adalah bentuk komuniksi yang menggunakan beragam saluran
yang tersedia di internet untuk berkomunikasi dan berinteraksi sevara online untuk
menyampaikan pesan kepada audiens tertentu.

2.2 Kelebihan dan Kelemahan Komunikasi Daring

Kehadiran internet sebagai media komunikasi memberikan dampak yang cukup besar
bagi kehidupan kita. Internet telah menciptakan semacam ikatan yang menjadikan kita menjadi
lebih dekat dengan teman, saudara, atau rekan kerja yang jauh jaraknya. Ditambah dengan
keadaan dunia yang sedang dilanda pandemi Covid-19. Pandemi memaksa kita semua untuk
bergerak dan berkembang dengan teknologi mulai dari pekerjaan, program belajar mengajar
hingga komunikasi sehari-hari. Penggunaan teknologi yang semakin meningkat ini pastinya
ada kelebihan maupun kekurangan yang dirasakan. Berikut kelebihan dan kekurangannya
melakukan komunikasi secara daring.

2.2.1 Kelebihan Komunikasi Daring :

A. Lebih Cepat

3
4

Melalui komunikasi daring dapat memangkas waktu dan lebih cepat untuk bertukar
informasi. Selain itu bisa lebih cepat dan efisien untuk menghubungi mitra bisnis atau kerabat.
Karena dapat berkomunikasi dengan siapapun di seluruh dunia melalui email dan pesan teks
secara instan. Internet juga telah menyediakan komunikasi tatap muka seperti Skype, media
sosial, konferensi video, dan banyak cara lain yang ditawarkan oleh teknologi komunikasi
online saat ini.

B. Menciptakan Lapangan Pekerjaan

Teknologi juga menciptakan lapangan pekerjaan baru bagi beberapa bidang seperti
Analis sistem, pemrogram komputer, perancang web, pengembang perangkat keras dan
perangkat lunak, dan banyak peluang baru lainnya yang diciptakan oleh teknologi komunikasi
informasi (TIK). Teknologi komunikasi informasi (TIK) juga mempermudah bisnis untuk
diotomatiskan sehingga pelanggan dapat menghubungi 24/7. Artinya, perusahaan dapat dibuka
di mana saja, kapan saja, memungkinkan klien melakukan pembelian dari berbagai negara. Ini
membuat bisnis lebih mudah dan nyaman.

C. Perbaikan Sektor Pendidikan

Internet telah menciptakan berbagai program komputer untuk digunakan dengan


generasi yang berbeda di berbagai belahan dunia. Informasi penting seperti fakta kesehatan,
bisnis, dan lingkungan dengan mudah tersedia dan dapat diakses oleh siapa saja dengan
jaringan internet.

2.2.2 Kelemahan Komunikasi Daring :

A. Kehilangan Privasi atau Data Pribadi

Meskipun internet telah membuat komunikasi menjadi lebih mudah, lebih cepat dan
nyaman, masalah privasi telah muncul. Dari peretasan email hingga intersepsi sinyal telepon,
semakin banyak orang sekarang bermasalah dengan informasi pribadi mereka. Pasalnya
penggunaan media sosial atau menggunakan aplikasi berbasis teknologi harus memasukan data
pribadi yang pastinya akan terbaca dan tersimpan oleh sistem mereka. Maka tidak heran banyak
5

kasus kriminal seperti penipuan. Mengenai hal ini sebaiknya kita bisa lebih bijak menggunakan
dan memberikan data pribadi kita.

B. Berkurangnya Kesadaran Berbudaya

Meskipun internet telah menjadikan alam semesta sebagai desa global, beberapa
budaya telah mengkonsumsi budaya lainnya. Namun mengakses internet berlebihan dapat
menjadikan generasi muda tidak mengenal budaya asli mereka dan mengadopsi budaya dari
luar. Hal ini sangat dapat berpengaruh dari cara mereka berpakaian, bertindak, dan berperilaku.
Jadi meskipun kita harus beradaptasi dan bergerak dengan teknologi, ada hal-hal yang harus
diperhatikan agar teknologi tidak menggerus budaya yang baik di sekitar kita.

C. Menyita Konsentrasi

Melaksanakan komunikasi daring tidak pada tempat dan waktu yang tepat, dapat
mengabaikan atau menunda hal yang lain, bahkan membahayakan orang lain maupun diri
sendiri. Maka dari itu perhatikan tempat dan waktu saat kita berkomunikasi secara daring.

2.3 Etika yang Baik dalam Berkomunikasi Online

Etika komunikasi sangat penting untuk diketahui dan diterapkan dalam kehidupan
sehari-hari. Demikian juga saat kita berinteraksi melalui media sosial, etika
komunikasi online merupakan peraturan tidak tertulis yang bisa menjaga kenyamanan
bersama.

Dalam kehidupan sehari-hari, kita diajarkan untuk sopan dan santun dalam berbicara
atau berkomunikasi. Hal ini sangat penting agar tidak terjadi salah paham maupun
ketersinggungan yang dapat menjadikan hubungan yang tidak baik.

Ironisnya, sopan santun serta nilai-nilai luhur dalam komunikasi di tatap muka ini
banyak yang ditinggalkan ketika berkomunikasi di dunia maya. Banyak orang dengan
mudahnya berkata-kata kasar dan merundung orang lain di media sosial.
6

Semakin hari semakin banyak orang yang mengetahui cara berkomunikasi dan diskusi
secara online. Namun, apakah semua orang mengetahui dan menerapkan etika diskusi online?
Belum tentu. Padahal, baik komunikasi secara langsung maupun komunikasi online, kita
berhubungan dengan manusia yang memiliki pemikiran dan perasaan masing-masing. Etika
komunikasi di kehidupan sehari-hari dan etika komunikasi di media sosial perlu selalu
diterapkan.

Etika komunikasi penting untuk diterapkan, baik dalam percakapan sehari-hari maupun
ketika berinteraksi di dunia maya. Berikut ini etika komunikasi di media sosial dan etika
diskusi online yang perlu diterapkan.

A. Hati-Hati dalam Berkomentar


Banyak orang merasa bebas menuliskan komentar di media sosial karena tidak bertemu
langsung dengan lawan bicara. Padahal, lawan bicara ini juga seorang manusia, bukan mesin.
Jangan sampai komentar yang dilontarkan dapat menjadi bola salju yang memancing orang
lain berkomentar lebih buruk juga. Sehingga akhirnya ada pihak-pihak yang dirugikan karena
komentar kita tersebut.
B. Menghormati Privasi Orang Lain
Layaknya dalam dunia nyata setiap orang memiliki privasi asing-masing yang harus kita
hormati. Begitu pula dalam kaitanya kita berhubungan dengan orang lain di internet, kita juga
harus menghormati apa yang menjadi privasi orang terbut seperti pesan pribadi dan lain
sebagainya.
C. Kendalikan Emosi
Tak hanya dalam kehidupan keseharian di masyarakat, dalam komunikasi di internet
tak jarang kita akan tersulut emosi oleh postingan yang memang menyinggung dan lain
sebagainya. Sebagai masyarakat internet yang beretika sudah selayaknya kita mengendalikan
emosi dan mengingatkan dengan cara yang beretika pula.
D. Periksa Kebenaran Berita
Berita yang menjelekkan orang lain sangat sering kita jumpai di jejaring sosial. Hal tersebut
kadang bertujuan untuk menjatuhkan nama pesaing dengan berita-berita yang direkayasa. Oleh
karena itu pengguna jejaring sosial dituntut untuk cerdas dalam menangkap sebuah informasi.
E. Menghargai Hasil Karya Orang Lain
7

Saat menyebarkan infomasi baik itu berupa tulisan, foto atau video milik orang lain, ada
baiknya kita mencantumkan sumber informasi sebagai bentuk penghargaan untuk hasil karya
seseoran.
Plagiarisme seringkali ditemukan di berbagai pengerjaan karya tulis ilmiah yang
digarap oleh mahasiswa. Oleh sebab itu, sudah sepatutnya dosen maupun tenaga pengajar
mengetahui berbagai fasilitas kemudahan untuk mengecek plagiarisme secara online.
Menurut Peraturan Menteri Pendidikan RI Nomor 17 Tahun 2010 Plagiat adalah perbuatan
secara sengaja atau tidak sengaja dalam memperoleh atau mencoba memperoleh kredit atau
nilai untuk suatu karya ilmiah, dengan mengutip sebagian atau seluruh karya ilmiah pihak lain
yang diakui sebagai karya ilmiahnya, tanpa menyatakan sumber secara tepat dan memadai.

Plagiarisme bahkan selayaknya kejahatan karena dianggap sebagai tindakan pemalsuan


dan penipuan atas hak cipta, etika, dan moral.
Apalagi di dunia serbadigital seperti saat ini sangat mudah menyalin karya orang tanpa
menyertakan kredit penulis asli. Cukup dengan keyword tombol andalan Ctrl+A, Ctrl+C, lalu
Ctrl+V tinggal mengakui seolah hasil tulisannya sendiri.

2.5 Cek Plagiarisme Online dengan 5 Tools

plagiarisme adalah suatu kegiatan penjimplakan atau pengambilan karangan,


pendapat, dan sebagainya dari orang lain dan menjadikannya seolah karangan dan pendapat
sendiri. Plagiat dapat dianggap sebagai tindak pidana karena mencuri hak cipta orang lain.
Di dunia pendidikan, pelaku plagiarism dapat mendapat hukuman berat seperti dikeluarkan
dari sekolah/universitas. Plagiarismeh adalah tindakan yang jahat, dalam bidang
apapun.Pelaku plagiat disebut sebagai plagiator. Singkat kata, plagiat adalah pencurian
karangan milik orang lain.

Ada berbagai jenis pelanggaran penulisan karya yang merujuk plagiarisme jika tak
disertai sumbernya, mulai dari pengutipan hingga parafrasa. Oleh karenanya, berikut 5 rujukan
situs dan cara cek plagiarisme online, yang dapat diakses secara gratis hingga berbayar.

A. Uniceck
8

Unicheck mengklaim bahwa situsnya telah digunakan oleh lebih dari 1.100 akademisi
di seluruh dunia. Cara kerjanya juga cukup mudah, sebab dilakukan secara real-time.
Para pengguna hanya tinggal mengakses situsnya, dan meletakkan teks yang ingin diperiksa
tingkat plagiasinya. Selain itu, tak membutuhkan waktu generate yang lama, Unicheck mampu
menampilkan hasil berupa url situs yang memiliki konten yang sama dengan tulisan yang telah
dicek.

B. Plagiarism Detector

situs ini tidak membatasi berapa kali pengecekan plagiasi dalam sehari, itu artinya
pengguna dapat mengakalinya dengan melakukan pengecekan secara bertahap, dengan tulisan
kurang dari 1.000 kata. Plagiarism Detector juga mengklaim, bahwa mesin pencarian plagiasi
yang diciptakannya mampu menyaring tulisan hingga mendalam, sehingga hasil yang
didapatkan juga maksimal.

C. Duplichecker

Hasil pencarian melalui duplichecker, pengguna akan disuguhkan persentase


plagiarisme, keaslian atau unik, dan tulisan yang memiliki makna sama. Parameter tersebut
dapat dijadikan acuan, semakin asli tulisan tersebut, maka persentase plagiarisme akan sangat
tipis.

D. Smallseotools
9

Situs ini mengklaim mampu 'menolong' karya plagiasi pengguna, untuk dialihkan ke
dalam parafrase atau pengungkapan kembali suatu konsep dengan cara lain dalam bahasa
yang sama, namun tanpa mengubah maknanya. Selain itu, Smallseotools juga mendukung
berbagai format file yang akan digunakan sebagai unggahan pencarian. Pengguna dapat
mengunggah berbagai format dokumen termasuk .doc, .docx, .txt, .tex, .rtf, .odt, dan .pdf.
Dan yang sedikit menguntungkan, situs ini menyediakan fasilitas report, yang berarti
pengguna yang merasa tulisannya diplagiat orang lain, maka dapat melaporkan situsnya
melalui Smallseotools.

E.Copy Scape

Copyscape bekerja berdasarkan url alamat yang diperiksa. Jadi ketika pengguna ingin
menggunakan tools yang satu ini, salin alamat url yang memuat tulisan yang akan diperiksa.
Maka, Copyscape akan bekerja dengan mencocokkan mana saja situs yang memuat tulisan
yang sama, atau memiliki beberapa bagian tulisan yang sama. Tentu saja jika Copyscape
menunjukkan nihil pencarian yang sama, maka kemungkinan besar karya penulisan tersebut
dapat disebut sebagai konten original.

2.6 Tips Terhindar dari Plagiarisme

Ada beberapa cara yang dapat menghindarkan penulis dalam hal plagiasi. Pasalnya,
kadang beberapa orang tidak menyadari bahwa aksinya merupakan tindakan plagiasi.
Oleh sebab itu, coba ikuti beberapa tips ini agar penulis tak salah diartikan sebagai
10

seorangplagiator.
A. Selalu cantumkan sumber data penulisan apabila mengutip, meliputi nama, tahun publikasi,
judul, dan hal lain selayaknya dalam daftar pustaka atau sitasi
B. Sertakan tanda baca kutip dalam tulisan yang mengandung pendapat seseorang, hal itu untuk
mempertegas bahwa hal itu bukan pendapat orisinil penulis.
C. Lakukan Parafrase. Kendati demikian, lakukan secara hati-hati sebab banyak sekali
parafrase yang masih menjurus kepada tindakan plagiasi. Baca karya seseorang,cantumkan
sumbernya namun tulis ulang dengan bahasa sendiri.
D. Sampaikan pendapat orisinil secara pribadi, hal tersebut paling 'kuat' dari sebuah karya
penulisan
E. Cek dan ricek melalui situs cek plagiarisme

2.7 Sanksi Tindakan Plagiarisme

Ada beberapa sanksi yang dikenakan kepada para plagiator, salah satunya Undang-Undang
No. 20 Tahun 2003 Pasal 70, yang mengatur sanksi bagi orang yang melakukan plagiat,
khususnya yang terjadi di lingkungan akademik, yang berbunyi sebagaimana berikut:
"Lulusan yang karya ilmiah yang digunakannya untuk mendapatkan gelar akademik, profesi,
atau vokasi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 25 Ayat (2) terbukti merupakan jiplakan
dipidana dengan pidana penjara paling lama dua tahun dan/atau pidana denda paling banyak
Rp200.000.000,00 (dua ratus juta rupiah),"

Nah, setelah mengetahui cara cek plagiarisme online, maka ada baiknya jika berniat
menghasilkan karya tulisan. Gunakan ide orisinil dan kembangkan tulisan dengan bebas.
Hal tersebut tentu saja berguna sekali dalam menghindari aktivitas plagiasi yang ternyata
punya efek serius sebab terdapat sanksi hukum yang jelas.
BAB III

KESIMPULAN DAN SARAN

3.1 Kesimpulan

A. Komunikasi online adalah cara berkomunikasi dimana penyampaian dan penerimaan pesan
dilakukan dengan atau melalui jaringan internet. Komunikasi yang terjadi di dunia semu
tersebut biasa disebut sebagai komunikasi di dunia maya atau cyberspace

B. Komunikasi online memiliki keuntungan berupa mudah dalam berkomunikasi, menciptakan


lapangan pekerjaan dan perbaikan sector Pendidikan serta kerugian berupa kehilangan privasi
atau data pribadi, berkurangnya kesadaran berbudaya dan menyita konsentrasi
C. Diperlukan etika yang baik dalam berkomunikasi online dengan cara hati-hati dalam
berkomentar,menghormati privasi orang lain, mengendalikan emosi, memeriksa kebenaran
berita dan menghargai hasil karya orang lain

D. cara cek plagiarisme online,dapat diakses dengan 5 tools, diantaranya: Uniceck, Plagiarism
Detector, Duplichecker, Smallseotools, dan Copy Scape

E. Cara tethindar dari plagiarisme dengan cara mencantumkan data penulis apabila mengutip
dari suatu laman pencarian,

F. setelah mengetahui cara cek plagiarisme online, maka ada baiknya jika berniat menghasilkan
karya tulisan. Gunakan ide orisinil dan kembangkan tulisan dengan bebas demi menghindari
sanksi berupa dipidana dengan pidana penjara paling lama dua tahun dan/atau pidana denda
paling banyak Rp200.000.000,00 (dua ratus juta rupiah)

3.2 Saran

3.2.1 Dalam pemakaian media sosial kita sebagai pengguna media sosial harus menggunakan
sosial media dengan baik dan benar baik dalam berbagai informasi maupun berkomunikasi
dengan sesema pengguna media sosial serta mengutamakan etika sosial media yang telah
berlaku dinegara ini.

3.2.2 setelah mengetahui cara cek plagiarisme online, maka ada baiknya jika berniat
menghasilkan karya tulisan. Gunakan ide orisinil dan kembangkan tulisan dengan bebas.

11
DAFTAR PUSTAKA

CNN Indonesia. 5 Cara Cek Plagiarisme Gratis Secara Online. teknologi. Published October 16,
2021. Accessed August 20, 2022.https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20211012113212-
190-706550/5-cara-cek-plagiarisme-gratis-secara-online

.Herman. 8 Etika Komunikasi di Internet - Teori dan Manfaatnya - PakarKomunikasi.com.


PakarKomunikasi.com. Published March 30, 2017. Accessed August 20, 2022.

Pendahuluan B, Latar A, Masalah B

Redaksi. 2021. “Cek Plagiarisme Online? Pakai Cara Ini! - Dunia Dosen.” Dunia Dosen.November
24, 2021.

SHUTTERSTOCK PRODUCTION. ETIKA BERKOMUNIKASI PADA MEDIA SOSIAL


Giolardo Asra 12218937 – 1ea26. Academia.edu. Published November 7, 2018. Accessed
August 20, 2022.
https://www.academia.edu/37720474/ETIKA_BERKOMUNIKASI_PADA_MEDIA_SOSIA
L_Giolardo_Asra_12218937_1ea26

12

Anda mungkin juga menyukai