Anda di halaman 1dari 4

Pertemuan 8

(Evaluasi Sediaan Solid)

1. Seorang apoteker di industry farmasi melakukan evaluasi akhir sediaan tablet. Tablet A
merupakan tablet tidak bersalut dan tablet B adalah tablet salut selaput non enteric. Pada
keduanya dilakukan pengujian waktu hancur berapa persyaratan waktu hancur untuk
kedua tablet tersebut?
a. Tablet A < 15 menit; tablet B < 30 menit
b. Tablet A < 15 menit; tablet B < 60 menit
c. Tablet A < 30menit; tablet B < 60 menit
d. Tablet A < 15 menit; tablet B >30 menit
e. Tablet A > 30menit; tablet B < 60 menit

2. Apoteker di suatu industry farmasi melakukan evaluasi terhadap sediaan tablet diazepam yang
sudah dibuat menggunakan alat friability tester. Apa fungsi alat tersebut.?
a. Penentuan diameter partikel
b. Pengukuran kekrasan
c. Penentuan kecepatan disolusi
d. Pengukuran tegangan permukaan
e. Pengukur kerapuhan

3. Seorang apoteker disebuah industry farmasi memformulasikan tablet parasetamol ketika


melakukan karakteristik tablet waktu hancur, mendapatkan data waktu hancur yang diperlukan
lebihdari 20 menit. Faktor apakah yang menyebabkan waktu hancur lebih lama pada tablet
tersebut.?
a. Teralalu tinggi konsentrasi penghancur
b. Terlalu banyak serbuk halus didalam mesin cetak
c. Terlalu tinggi kadar air
d. Terlalu tinggi konsentrasi pengikat
e. Terlalu rendah konsentrasi pengisi

4. Divisi quality control melakukan pengawasan mutu produk pada sediaan tablet ibu profen yang
baru dicetak. Untuk melihat kekuatan sediaan dalam melawan berbagai perlakuan selama
penyimpanan dan pengiriman, dilakukan uji friabilitas. Diperoleh bobot 16 tablet 6,671 gram.
Kemudian dimasukkan kedalam alat friability tester dan diperoleh bobot setelah pengujuan 6,594
gram.
Berapa % friabilitas dari sediaan yang diuji tersebut?
a. 1,04%
b. 1,15%
c. 1,23%
d. 1,34%
e. 2,04%

5. Apabila diketahui tebal tablet adalah 0,5 cm, maka berapakah rentang diameter yang
diperkenankan?
a. 0,2 cm
b. 0,5 cm
c. 1 cm
d. 2 cm
e. 2,5 cm

6. Sebuah industri farmasi akan memproduksi suatu sediaan kapsul, salaha satu persyaratan
yang harus dipenuhi adalah uji disolusi.
Alat manakah yang umum dapat digunakan?
a. Disolusi tipe 1
b. Disolusi tipe 2
c. Disolusi tipe 3
d. Disolusi tipe 4
e. Disolusi tipe 5

7. Departemen RnD akan membuat sediaan suspense dan tablet dexamethasone 0,5 mg
dengan bobot 100mg. apakah uji yang perlu dilakukan?
a. Uji keragaman bobot
b. Uji keseragaman bobot
c. Uji keragaman kandungan
d. Uji keseragaman kandungan
e. Uji kandungan kadar

8. Industri farmasi melakukan uji disolusi dan gagal pada tahap pertama dan kedua.
Kemudian diakukan uji disolusi tahap ketiga. Jumlah sampel yang diperlukan untuk uji
tahap 3 adalah?
a. 6
b. 10
c. 12
d. 18
e. 24
9. Industri farmasi menguji amoxicillin 500 mg . menggunakan 6 tablet. Dengan uji disolusi
S1. Hasilnya dan masing-masing tablet 79%, 81%, 82%, 83%, 85%, 90%. Hasil dari Q =
80%
Dinyatakan tidak memenuhi syarat. Kesimpulan yang dapat ditarik ?
a. 5 tablet memnuhui syarat karena lebih dari 80 %
b. 1 tablet tidak memenuhi syarat karena kurang dari 80%
c. 5 tablet tidak memnuhui syarat karena kurang dari 90 %
d. 4 tablet tidak memenuhi syarat karena kurang dari 85 %
e. Semua tidak memenuhi syarat

10. Sebuah industri farmasi akan mengukur ketebalan dari tablet. menurut FI VI berapakah
tablet yang digunakan?
a. 5
b. 10
c. 15
d. 20
e. 25

11. Apabila seorang apoteker mendapatkan data uji waktu hancur untuk tablet konvensional
sebagai berikut :

Tablet Waktu Hancur


A 14 menit 40 detik
B 14 menit 56 detik
C 15 menit 24 detik
D 15 menit 13 detik
E 14 menit 50 detik
F 14 menit 47 detik

Apakah data 6 tablet di atas memenuhi syarat uji waktu hancur?


a. Memenuhi syarat
b. Tidak memenuhi syarat, karena ada 2 tablet yang hancurnya lebih dari 15 menit
c. Tidak memenuhi syarat, karena ada 4 tablet yang hancurnya kurang dari 15 menit
d. Memenuhi syarat, karena hanya ada 2 tablet yang hancurnya lebih dari 15 menit
e. Memenuhi syarat , karenahanya ada 4 tablet yang hancurnya kurang dari 15 menit

12. Sebuah industri farmasi akan melakukan uji waktu hancur, diketahui pada tahap 1 dan 2
terdapat 3 tablet yang tidak memenuhi syarat. maka solusi apa yang dilakukan?
a. Mengurangi bahan penghancur
b. Menambahkan bahan penghancur
c. Menambahkan bahan pengikat
d. Menambahkan antiadheren
e. Menambahkan bahan pengisi

Anda mungkin juga menyukai