Anda di halaman 1dari 4

UAS MACHINE LEARNING

Nama : Rizki Ananda


NIM : 3332200114
Kelas : A
Chapter 4

Pada bagian ini yaitu membuat program pencarian nilai minimum dengan
menggunakan metode gradient descent dalam Bahasa PHP. Dalam pemrograman kali ini,
akan dibuat dua halaman yaitu halaman form dan halaman pengolahan sinyal. Tujuan
program dibuat yaitu untuk mencari nilai minimum dari suatu persamaan kuadrat ax2 + bx
+ c.
Pada halaman form berisikan kotak-kotak masukan yang dapat disetting oleh
pengguna/user. Masukan tersebut meliputi: konstanta (a, b, dan c), X0, dan learning rate.
Berikut kode program halaman form.
Pada bagian yang kedua merupakan file php yang digunakan untuk mencari nilai
minimum. Program yang keduai dimulai dengan kode untuk menampung masukan form
yang dikirim dari file gradientscent.html. Berikut kode program untuk menampung
masukan. Pada kode tersebut diatur bahwa nama variable penampung disesuaikan dengan
nama input form dari gradientdescent.html. Kemudian tahap selanjutnya Ketika data
masukan berhasil ditampung adalah menentukan arah pergerakan nilai x. Penentuan
dilakukan dengan mencari nilai output untuk nilai x yang berada di sebelah kiri dan sebelah
kanan x0 dengan selisih sebesar learning rate. Maka variable ykiri merupakan nilai output
untuk x sama dengan xkiri dan variabel ykanan merupakan nilai output untuk x sama
dengan xkanan. Dalam program tersebut, maka terlihat bahwa apabila nilai ykiri lebih kecil
dibandingkan dengan ykanan maka x akan bergerak ke kiri dan begitupun sebaliknya. Arah
gerak x dipresentasikan dalam variabel pengali. Setelah arah gerak diperoleh, tahap
selanjutnya yaitu melakukan proses iterasi untuk menemukan nilai minimum. Iterasi akan
terus berlangsung sampai dengan nilai minimum ditemukan atau jumlah iterasi maksimum
tercapai. Berikut kode program proses iterasi pencarian nilai minimum.
Pada kode program tersebut, sebelum proses iterasi berlangsung, beberapa nilai
awal diset terlebih dahulu. Variabel y_1 merupakan variabel output pada iterasi sebelumnya
(n-1). Pada awalnya, nilai x merupakan nilai x0. Jumlah iterasi disimpan ke dalam variabel
n_iterasi. Jumlah iterasi maksimal diatur dengan variabel iterasimax.
Indikator iterasi masih berjalan atau sudah berhenti dilihat pada variabel run. Nilai
run = 1 berarti iterasi masih berlangsung dan akan berhenti saat variabel run bernilai 0.
Selama proses iterasi, nilai x akan terus berubah dan nilai y dihitung sesuai dengan nilai x.
Jika nilai minimal sudah diperoleh atau jumlah iterasi sudah mencapai jumlah iterasi
maksimal maka iterasi akan berhenti. Variabel y_ minimal berfungsi untuk menyimpan
nilai y minimal, yaitu nilai y pada step (n-1). Jika iterasi ternyata masih berlangsung maka
nilai variabel y_1 diisi dengan nilai y saat ini. Berikut kode program file
gradientdescent.php.
Berdasarkan permasalahan tersebut, program diatas dapat dikoreksi agar program dapat
mendeteksi apabila yang dicari adalah nilai minimum/maksimum. Jika a positif maka yang
dicari adalah nilai minimum dan sebaliknya, jika a negatif maka yang dicari adalah nilai
maksimum. Dalam hal ini, penentuan nilai minimum atau maksimum ditentukan dengan cara
lain.
Index of /UAS ML

Anda mungkin juga menyukai