Anda di halaman 1dari 27

Visualisasi data

Beta estri adiana, S.T., M.Eng.


Definisi Visualisasi Data

• Visualisasi data dipakai untuk mempresentasikan data yang terstruktur


ataupun tidak dengan grafik atau bagan untuk menampilkan info yang
tersembunyi didalam data.
• Aplikasi pembuat data visual tidak hanya mengubah data menjadi grafik, tapi
juga melihat dunia dari sudut pandang data.
• Dengan kata lain, objek data visual adalah data, dan yang sebenarnya kita mau
ialah menggunakan data sebagai suatu alat, dan memvisualisasi data tersebut
untuk menjelajah dunia.
Kenapa Visualisasi Data?
Kenapa Visualisasi Data?
Kenapa Visualisasi Data?

• Cepat— data yang ditampilkan secara visual memungkinkan


banyak orang untuk memahami data dengan lebih cepat
• Tepat - Mencari informasi dari data yang bergunung-
gunung tidaklah mudah, tetapi bagan dan grafik dapat
mempermudah pencarian informasi dengan cepat dan
tepat.
Kenapa Visualisasi Data?

• Mudah— Penelitian menunjukkan bahwa


orang mengingat 80% dari apa yang mereka
lihat, tapi cuma 20% dari apa yang mereka
baca.
Otak kita dapat mengingat gambar jutaan
kali lebih cepat daripada kata.
Dan karena itu, data visual dapat
membantu kita dalam mengingat dan
mencerna informasi.
Kenapa Visualisasi Data?

• Skala besar — Kemampuan untuk menampilkan data


dalam skala besar juga merupakan salah satu alasan
mengapa data visual itu penting.
• Contoh : FineReport, mampu mengintegrasi data dalam
skala besar melalui banyak sumber yang berbeda.
Menampilkan data secara realtime
1. Visualisasi data berdasarkan area dan ukuran

• Membedakan panjang, tinggi, atau area dari grafis yang


sama (seperti kolom, cincin, spider, dll.) untuk menampilkan
perbedaan antara nilai indeks yang berkorespondensi
dengan indikator yang berbeda secara jelas.
• Cara ini memungkinan peninjau untuk melihat dan
membandingkan data dengan sekali pandang.
Dari gambar disamping,
kita dapat melihat proporsi
pelajar secara jelas di
Beijing, Guangzhou, dan
Shanghai hanya dengan
sekali pandang.

Melalui diagram spider,


kamu dapat melihat
profitabilitas dan
kemampuan kontrol
resiko perusahaan hampir
mencapai 100 poin,
2. Visualisasi data berdasarkan warna

Visualisasi data berdasarkan warna cukup sering digunakan


dalam membandingkan ukuran nilai indeks.
Pengguna dapat melihat data mana yang lebih menonjol
hanya dengan sekejap.
Heatmap di atas menunjukkan intensitas seismik
dari tiap lokasi di peta dan pendistribusiannya.
3. Visualisasi data berdasarkan gambar

• Dengan menggunakan gambar dan ikon, data dapat


ditampilkan secara realistik dan informasi dapat
disampaikan dengan lebih mudah.
Grafik diatas menampilkan proporsi laki-laki dan perempuan
melalui ikon sebagai latar belakang. Kamu dapat mengenal
laki-laki dan perempuan dengan sekejap melalui ikon tersebut.
4. Visualisasi data berdasarkan konsep

• Dengan menerjemahkan data indikator yang abstrak


menjadi data yang gampang dicerna, pengguna dapat
dengan mudah memahami arti dari sebuah grafik.
• Contoh: data tidak terstruktur
• gunung es nampak di laut hanyalah ujungnya. Badan gunung es terdapat di bawah
laut. Ini menejelaskan jumlah data data yang tidak terstruktur, terstruktur dan
menggambarkan karakteristik data yang tidak terstruktur melalui konsep
transformasi yang jelas untuk memudahkan pemahaman konsep yang tidak diketahui
dan susah.
5. Visualisasi data berdasarkan grafik dan konsep

• Ketika kita merancang indikator dan data, penggunaan


grafis berhubungan dengan topik presentasi akan
membuat tampilan data lebih jelas sehingga pengguna
dapat dengan mudah mengerti kegunaan grafik tersebut.
Ini adalah jenis visualisasi data yang paling umum
digunakan.
Bagaimana Cara Memilih Software Visualisasi Data

• Berbagai macam desain grafik


• Melacak tren dengan akurat
• Keamanan Tinggi
• Layanan interaktif sederhana
• Berbagai macam desain grafik

• Software visualisasi data adalah software pemasaran yang berguna


yang dilengkapi dengan tambahan template grafis dan desain yang di
update.
• Hal ini tidak hanya menyediakan klasifikasi yang efektif dan susunan
data tetapi juga mendukung kreativitas pengguna.
• Grafik umum yang tersedia di dalam software visualisasi data adalah
grafik pie, grafik bar, dan grafik garis.
• Melacak tren dengan akurat

• Software visualisasi data harus memiliki kemampuan


untuk melacak tren secara akurat.
• Fitur ini membantu melacak tren terkini dalam industri
dimana bisnis kita berada.
• Keamanan Tinggi

• Integritas informasi yang didapat dari pemrosesan data melalui pengumpulan,


pengaturan, dan klasifikasi sangatlah penting untuk analisis yang akurat dan
pembuatan keputusan.
• Proteksi data sangat penting dalam menjaga kerahasiaan dan data yang
didapatkan dengan susah payah.
• Dengan tidak adanya sistem keamanan yang memadai yang tertanam di dalam
software, resiko data menghilang meningkat. Data hilang berarti tambahan
biaya untuk mendapatkan data kembali.
• Layar Interaktif Sederhana

• Pengguna cenderung memilih software yang user-friendly


karena mudah dipelajari.
• Pengoperasian dan pembelajarannya haruslah mudah.
• Pengetahuan dan keahlian operator utama software
tersebut harus dipertimbangkan dalam memilih software
untuk visualisasi data.
Manfaat Visualisasi Data Untuk Bisnis

• Memahami Cerita — Visualisasi data adalah senjata untuk melancarkan


aksi kamu dalam memahami suatu cerita atau masalah tertentu.
• Dengan merancang visualisasi data kamu dengan cara yang menarik,
kamu dapat membantu audiens dalam memahami cerita atau suatu
permasalahan.
• Dalam menyampaikan suatu cerita pastikan selalu menggunakan cara
yang paling sederhana, tanpa visualisasi rumit yang berlebihan.
Manfaat Visualisasi Data Untuk Bisnis

• Analisis lebih baik— Dengan visualisasi data dapat membantu pemangku kepentingan
bisnis menganalisis laporan tentang penjualan, strategi pemasaran, dan minat produk.
• Berdasarkan analisis, visualisasi data dapat fokus pada bidang-bidang yang
membutuhkan perhatian untuk meningkatkan laba, yang pada gilirannya membuat
bisnis lebih produktif.
• Selain itu, otak manusia menggenggam visual lebih mudah daripada laporan tabel.
• Visualisasi data memungkinkan pembuat keputusan untuk diberitahu dengan cepat dari
wawasan data baru dan mengambil tindakan yang diperlukan untuk pertumbuhan
bisnis.
Manfaat Visualisasi Data Untuk Bisnis

• Mengidentifikasi Pola— Sejumlah data yang besar dan rumit memberikan


banyak peluang untuk melihat wawasan ketika kami memvisualisasikan data.
• Visualisasi memungkinkan pengguna bisnis untuk mengenali hubungan
antara data, memberikan makna yang lebih besar padanya.
• Menjelajahi pola-pola ini dapat membantu pengguna fokus pada area
tertentu yang memerlukan perhatian dalam data, sehingga mereka dapat
mengidentifikasi area tersebut untuk mendorong bisnis kamu kedepannya.
Manfaat Visualisasi Data Untuk Bisnis
• Melihat tren terbaru — Dalam lingkungan bisnis yang sangat kompetitif saat ini,
menemukan insight dari sekumpulan data merupakan suatu kebutuhan yang crucial dan
wajib.
• Caranya dengan menemukan korelasi data menggunakan representasi visual adalah kunci
untuk mengidentifikasi insight bisnis.
• Dengan mengeksplorasi suatu insight penting bagi pengguna bisnis atau eksekutif untuk
mengatur proses agar mencapai tujuan bisnis bersama.
• Dengan menggunakan visualisasi data, kamu dapat menemukan tren terbaru dalam bisnis
kamu untuk menyediakan produk-produk berkualitas dan mengidentifikasi masalah
sebelum muncul.

Anda mungkin juga menyukai