Anda di halaman 1dari 3

NAMA : ANANDA RANDY RAHMAWAN

NIM : 530075967

1. Anda diminta untuk meramalkan persediaan bulan Desember dengan rata-rata tiga bulan dan
enam bulan.

Nilai Rata-rata Bergerak


Bulan Waktu
observasi 3 bulan 6 bulan
Januari 1 1800 - -
Februari 2 1620 - -
Maret 3 1740 - -
April 4 1980 1720,0 -
Mei 5 2010 1780,0 -
Juni 6 1900 1910,0 -
Juli 7 1860 1963,3 1841,7
Agustus 8 1990 1923,3 1851,7
September 9 2150 1916,7 1913,3
Oktober 10 2000 2000,0 1981,7
November 11 2220 2046,7 1985,0
Desember 12 -

2. Jika Anda seorang manajer, metode apa yang akan anda pilih untuk memperkirakan sebuah
proyek yang akan Anda kerjakan? Berikan alasan Anda!

JAWAB
1. Rata-rata tiga bulan:
= (September + Oktober + November) / 3 bulan
= (2150 + 2000 + 2220) / 3 bulan
= 6370 / 3
= 2123,3

Rata-rata enam bulan:


= (Juni + Juli + Agustus +September + Oktober + November ) / 6
= (1900 + 1860 + 1990 + 2150 + 2000 + 2220) / 6
= 12120 / 6
= 2020
Jadi, didapatkan untuk rata-rata tiga bulan adalah 2.123,3 dan sebanyak 2020 untuk rata-rata enam
bulan.

2. Menurut Usman (2020), seorang manajer sering kali dihadapkan pada ketidak tahuan masa
depan Ketika harus mengambil keputusan. Usman (2020) menambahkan bahwa ada beberapa
cara untuk meramalkan ketidak tahuan ini agar membantu seorang manajer:
• Tentukan kegunaan dari peramalan. Tujuan apa yang ingin kita capai
• Pilih butir atau kuantitas yang akan diramalkan
• Tentukan cakrawala waktu ramalan tersebut (bulanan, tahunan, jangka panjang atau
pendek)
• Pilih model peramalan yang cocok
• Kumpulkan data yang diperlukan untuk membuat ramalan
• Validasi model ramalan
• Buat ramalan
• Laksanakan hasilnya

Menurut Usman (2020) terdapat beberapa model ramalan:


• Model Runtun Waktu (Time Series)
Model ini digunakan untuk meramalkan masa yang akan daatang berdasarkan data
historis. Model ini mengasumsikan bahwa apapun yang akan terjadi dimasa depan
tergantung dari apa yang telah terjadi dimasa lampau, model ini melihat apa yang telah
terjadi dalam suatu periode waktu dan menggunakan deretan data yang telah lalu untuk
membuat ramalan. Jadi, jika ingin meramalkan pergerakan hasil penjualan dimasa
depan, perlu melihat hasil penjualan dimasa lalu
• Model Kausal (Menentukan Pengaruh)
Model ini meramalkan bersama-sama dengan variabel-variabel atau faktor-faktor yang
mempengaruhi kuantitas yang akan kita ramalkan kedalam model ramalan itu. Misal
hasil penjualan harian produk es krim tergantung pada musim, rata-rata temperatur dan
kelembaban udara.
• Model Kualitatif
Bertujuan memasukkan pertimbangan atau faktor-faktor subjektif kedalam model
peramalan. Opini seorang ahli, pengalaman seseorang dan pertimbangan serta faktor
subjektif lainnya dapat dipertimbangkan. Model kualitatif berguna apabila faktor
subjektif diharapkan menjadi penting jika data kuantitatif tidak ada. Ada 4 teknik ramalan
kualitatif antara lain sebagai berikut:
- Metode Delphi: kelompok ini mengizinkan para ahli (expert) yang dapat
ditempatkan di tempat yang berbeda untuk membuat ramalan. Ada 3 jenis peserta
pada proses ini yakni kelompok pengambil keputusan, staf personal yang membantu
menyiapkan, mendistribusikan, mengumpulkan dan menyiratkan kuesioner dan hasil
survey serta responden yang memberikan input pada pengambilan keputusan
sebelum ramalan dibuat.
- Juri dari pendapat eksekutif: model ini menerima pendapat dari kelompok kecil
manajer tingkat atas, sering juga dengan kombinasi model statistik dan hasil-hasil
dalam kelompok mengestimasi permintaan.
- Survei pasar konsumen: metode ini memanfaatkan input dari konsumen atau
konsumen potensial mengenai rencana pembelian mereka dimasa depan. Informasi
ini tidak saja mampu dalam mempersiapkan ramalan tetapi juga untuk memperbaiki
desain produk dan perencanaan bagi produk baru.

Dari penjelasan diatas, Model Kausal (menentukan pengaruh) dapat menjadi cara seorang manajer
memperkirakan suatu proyek. Hal ini dikarenakan model ini meramalkan suatu proyek dengan
variabel-variabel atau faktor-faktor yang mempengaruhi kuantitas, dimana suatu proyek akan
dinilai hasilnya berdasarkan aspek-aspek yang dirasa memengaruhi proses pekerjaan yang
berdampak pada provit dari proyek itu sendiri.

Anda mungkin juga menyukai