Anda di halaman 1dari 3

Inilah Alasan Mengapa Komputer Diciptakan, Bagaimana Prinsip dan Cara kerjanya ?

Definisi atau pengertian komputer secara sederhana adalah suatu perangkat yang
diciptakan untuk mempermudah pekerjaan manusia. Definisi dari komputer berkaitan
dengan sejarahnya, bagaimana cara kerjanya, hingga apa saja bagian dari komponen –
komponennya. Definisinya juga bisa membagi komputer ke dalam jenis – jenis yang berbeda
sesuai peruntukannya.

Pengertian atau Definisi Komputer

Nama dari istilah “komputer“ atau dalam bahasa Inggris “computer“ merujuk dari
bahasa latin “computare“ yang artinya juga sesuai dengan tujauan awal diciptakannya
adalah menghitung. Kemudian bisa diartikan bahwa komputer adalah sebuah alat yang
diciptakan untuk melakukan proses perhitungan aritmatika.

Di saat itu perhitungan matematika masih dilakukan secara manual dan memakan
waktu dan hasilnya pun terkadang kurang tepat bahkan sering terjadi human eror. Oleh
karena itu Charles Barbagge memunculkan gagasan untuk membuat mesin yang dapat
mengoperasikan perhitungan matematika.

Kemudian Charles Babbage berhasil membuat mesin yang dapat menyusun tabel
matematika dan memberi nama mesin pertamanya yaitu Difference Engine no.1 pada tahun
1821. Lalu mesin pertamanya itu terus berusaha dikembangkan agar mampu
menyelesaikan berbagai macam jenis operasi aritmatika. Akhirnya Charles Babbage berhasil
mengembangkan mesin tersebut dan memberi nama mesinnya yaitu Analytical Engine pada
tahun 1837. Ini menjadi salah satu gagasan yang menginspirasi ilmuan – ilmuan selanjutnya
bahkan dalam hal teknologi komputer yang berguna sampai sekarang ini sehingga Charles
Babbage dikenal dengan julukan sebagai Bapak Komputer Dunia.

Lalu setelah beberapa abad berlalu fungsi komputer semakin luas tidak hanya seperti
dulu yang hanya difungsikan untuk menghitung. Dan yang dulu dibuat dengan sistem
mekanik, kini seiring ditemukannya listrik dan peralatan – peralatan elektronik lalu
komputerpun juga diadaptasi agar semakin efisien.

Kemudian jika didefinisikan dengan definisi umum era sekarang komputer adalah
seperangkat alat elektronik yang memiliki beberapa komponen, yang satu dengan yang
lainnya saling terhubung untuk mengolah data yang dimasukkan sehingga akhirnya bisa
menghasilkan informasi akurat yang diinginkan.

Prinsip dan Cara Kerja Komputer

Dengan berkembang pesatnya komputer dari masa ke masa, cara komputer kebanyakan
masih sama yaitu melalui pertama input, proses dan output. Jika digambarkan dengan diagram
sederhana seperti di bawah ini.

1. Input

Yaitu seluruh perangkat yang termasuk dari bagian yang dibutuhkan komputer yang berfungsi
untuk memasukkan data (meng-input) serta megatur bagaimana data itu dimasukkan agar nanti
bisa diproses dan menghasilkan hasil yang diinginkan. Contoh perangkatnya antara lain : Mouse,
Keyboard, CD-Room, Joystick, Webcam, Microfon, Scanner, Barcode Scan, dll.

2. Proses

Yaitu seluruh perangkat yang termasuk dari bagian yang dibutuhkan komputer yang berfungsi
untuk memproses data yang sudah di-input serta agar nanti bisa dikeluarkan oleh perangkat output.
Perangkatnya biasanya kecil – kecil dan sensitif sehingga butuh diletakkan dalam tempat khusus lalu
keseluruhannya biasa disebut sebagai CPU (Central Procesing Unit). Contoh dari komponen –
komponennya : Motherboard, RAM (Random Acces Memory), VGA (Video Graphic Card), Hardisk,
power supply, Soundcard, Modem, dll.

3. Output

Yaitu seluruh perangkat yang termasuk dari bagian yang dibutuhkan komputer yang berfungsi
untuk menerima hasil yang telah diproses untuk dikeluarkan dan ditampilkan hasil dari proses itu.
Contoh perangkatnya antara lain : Monitor, Speaker, Headset, Printer , dll.

Nah itu dia tadi tiga macam tahap dalam memahami prinsip dan cara kerja komputer. Perlu
digarisbawahi dari ketiga proses tersebut semunya saling terhubung, bekerja secara berurutan dan
tidak dapat dipisahkan, dan tidak mungkin bisa bekerja secara terpisah tanpa terkait, bekerja secara
sendiri, atau bahkan bekerja secara acak.

Anda mungkin juga menyukai