Anda di halaman 1dari 2

YAYASAN SANTO LUKAS KEUSKUPAN AMBOINA

RUMAH SAKIT HATIVE PASSO


Jl. Laksdya Leo Wattimena Passo – Ambon 97232, Telp/Fax ; 0911-362199;
E–mail : hativers@ymail.com , Website : rshativepasso-ambon.com

SURAT K EPUTUSAN
No : 136/RSHTV–DIR.SK/II/2023

tentang

PENGANGKATAN KEPALA INSTALASI FARMASI


RUMAH SAKIT HATIVE PASSO

Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa, Direktur Rumah Sakit Hative Passo,

Menimbang
1. bahwa demi kelancaran pengaturan dan pelaksanaan kegiatan
pelayanan kesehatan di Pelayanan Medis dan Penunjang Medik, maka
perlu mengangkat dan menetapkan Kepala Instalasi di Unit
: Pelayanan.
2. bahwa untuk maksud sebagaiman tersebut pada diktum pertama,
perlu ditetapkan dengan Surat Keputusan Direktur RS Hative Passo.

1. Undang-Undang RI No. 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit


Mengingat :
2. Undang-Undang RI No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan
3. Peraturan Presiden No. 77 tahun 2015 tentang Pedoman organisasi
Rumah Sakit.
4. Peraturan Yayasan Santo Lukas No. 11 tahun 2011, tentang
Pokok – Pokok Ketenagakerjaan.

~~ ~ ~ ~ ~ ~ ~ ~ ~ ~ MEMUTUSKAN ~~~~~~~~~~
Menetapkan
Kesatu : KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT HATIVE PASSO
TENTANG PENGANGKATAN KEPALA INSTALASI FARMASI
Kedua : Mengangkat Seseni Bastian, S.Farm., Apt sebagai Kepala Instalasi
Farmasi dengan tugas, wewenang dan tanggung jawab tercantum dalam
Lampiran Keputusan ini.

Ketiga : Keputusan ini mulai berlaku selama satu (1) tahun, terhitung sejak tanggal
ditetapkan dan apabila di kemudian hari terdapat kekeliruan akan dilakukan
perbaikan sebagaimana mestinya

Ditetapkan di : Ambon
Pada tanggal : 1 Agustus 2022
Rumah Sakit Hative Passo

dr. Hans Liesay, M.Kes


Direktur

LAMPIRAN
KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT HATIVE PASSO
NOMOR : 4378/RSHTV–DIR.SK/VIII/2022
TANGGAL : 1 Agustus 2022
---------------------------------------------------

1. Uraian Tugas Kepala Instalasi Farmasi


1) Merencanakan, melaksanakan dan mengendalikan kegiatan-kegiatan dalam sistem pelayanan
Farmasi di RS Hative Passo, secara efektif dan efisien.
2) Tercapainya hasil pemeriksaan, sesuai prosedur.
3) Merencanakan kebutuhan obat dan alat kesehatan sesuai yang dibutuhkan dengan mengacu
pada formularium yang berlaku dan telah disepakati.
4) Merencanakan kebutuhan, penambahan dan penggantian alat-alat farmasi di Unit Farmasi,
sesuai prosedur.
5) Menyelenggarakan kegiatan administratif dan membuat laporan kegiatan Bagian Farmasi
secara periodic.

2. Tanggung jawab Kepala Instalasi Farmasi


1) Terselenggara dan terlaksananya sistem pelayanan obat-obatan dan alat medis di RS Hative
Passo, secara efektif dan efisien.
2) Tersedianya stok obat dan alat kesehatan untuk melayani bagian rawat inap dan rawat jalan
RS Hative Passo.
3) Mengawasi penyaluran obat dan alat kesehatan sesuai peraturan dan perundang-undangan
yang berlaku.

3. Wewenang Kepala Instalasi Farmasi


1) Meminta informasi dan pengarahan dari Kepala Bidang Penunjang Medik RS Hative
Passo.
2) Memberikan saran dan pertimbangan Kepala Bidang Penunjang Medik RS Hative Passo.
3) Mengusulkan penambahan/ penggantian/ perbaikan/ penghentian penggunaan peralatan di
Unit Farmasi yang tidak layak pakai lagi, sesuai prosedur.

Ditetapkan di : Ambon
Pada tanggal : 1 Agustus 2022
Rumah Sakit Hative Passo

dr. Hans Liesay, M.Kes


Direktur

Anda mungkin juga menyukai