Anda di halaman 1dari 2

Queue (Antrian)

1. Dikenali data pertama (Head) dan data terakhirnya (Tail)


2. Aturan penambahan dan penghapusan datanya didefinisikan sebagai berikut : -
Penambahan selalu dilakukan dari belakang
- Penghapusan selalu dilakukan dari depan

3. Satu data dengan data lain dapat diakses melalui informasi


4. Pada queue prinsip yang digunakan adalah “Masuk Pertama Keluar Pertama”
atau FIFO (First In First Out)
5. Data-data di dalam antrian dapat bertipe integer, real, record

Contoh aplikasi queue dalam kehidupan sehari-hari:


1. Antrian di jalan tol
2. Antrian saat mengantri di loket
3. Antrian reservasi tiket kereta api, dll
Semua itu menggunakan aturan FIFO (First In, First Out)

Operasi-operasi pada Antrian (queue):


1.Create()
Untuk menciptakan dan menginisialisasi Queue
Dengan cara membuat Head dan Tail  = -1

2. IsEmpty()
Untuk memeriksa apakah antrian masih kosong atau sudah terisi
Dengan cara memeriksa nilai tail, jika tail = -1 maka empty
Pergerakan pada Antrian terjadi dengan penambahan data Antrian kebelakang, yaitu
menggunakan nilai tail

3. IsFull()
Untuk mengecek apakah Antrian sudah penuh atau belum
Dengan cara mengecek nilai tail, jika tail >= MAX-1 (karena MAX-1 adalah batas data
array pada C) berarti sudah penuh

4. Enqueue
Untuk menambahkan data ke dalam antrian, penambahan data selalu ditambahkan di
data paling belakang
Penambahan data selalu menggerakan variabel tail dengan cara increment counter
tail

5. Dequeue()
Digunakan untuk menghapus data terdepan dari Antrian
Dengan cara mengurangi counter tail dan menggeser semua data antrian kedepan.
Penggeseran dilakukan dengan menggunakan looping

6. Clear()
Untuk menghapus semua data Antrian dengan cara membuat tail dan head = -1
Penghapusan data-data antrian sebenarnya tidak menghapus arraynya, namun hanya
mengeser indeks pengaksesannya ke nilai -1 sehingga data-data Antrian tidak lagi
terbaca

7. Tampil()
Untuk menampilkan nilai-nilai data Antrian menggunakan looping dari head s/d tail 

Anda mungkin juga menyukai