Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN KATINGAN

DINAS KESEHATAN
UPTD KECAMATAN SANAMAN MANTIKEI
PUSKESMAS TUMBANG KAMAN
Jln. Baroi Nomor : 16 Email : tumbangkaman@yahoo.co.id
TUMBANG KAMAN 74455

KERANGKA ACUAN KEGIATAN PENYULUHAN KESEHATAN MASYARAKAT

WILAYAH UPTD KECAMATAN SANAMAN MANTIKEI

PUSKESMAS TUMBANG KAMAN

I. Pendahuluan

Penyuluhan kesehatan bertujuan untuk membantu masyarakat agar


mempunyai gaya hidup sehat secara optimal. Untuk mengubah gaya hidup
masyarakat dapat dilakukan dengan menggabungkan beberapa aspek, diantaranya
adalah menciptakan lingkungan yang mendukung, mengubah perilaku dan
meningkatkan kesadaran mengenai pentingnya hidup bersih dan sehat secara
berkelanjutan. Kegiatan promosi kesehatan dilaksanakan melalui penyuluhan
kelompok maupun kelompok khusus. Penyuluhan merupakan proses penyampaian
pesan kepada masyarakat agar mereka tahu, mau dan mampu melakukan
perubahan demi tercapainya peningkatan derajat kesehatan masyarakat.

II. Latar Belakang

Penyuluhan Kesehatan Masyarakat (PKM) atau yang biasa juga disebut KIE
(Komunikasi, Informasi dan Edukasi) adalah gabungan dari beberapa kesempatan
dan kegiatan penyuluhan kesehatan kelompok maupun kelompok khusus
berdasarkan prinsip-prinsip belajar untuk mencapai hidup yang sehat kelompok
ataupun kelompok khusus. Diharapkan masyarakat Kecamatan Sanaman Mantikei
dapat hidup sehat berperilaku hidup sehat, mampu menjangkau palayanan
kesehatan yang bermutu secara adil dan merata serta memiliki derajat kesehatan
yang tinggi. Dalam rangka mencapai pembangunan dibidang kesehatan tersebut
dalam meningkatkan kesadaran masyarakat, kemauan dan kemampuan hidup
sehat bagi setiap orang agar terwujud derajad kesehatan yang optimal. Diperlukan
berbagai cara penyelenggaraan upaya kesehatan dengan pendekatan
pemeliharaan peningkatan kesehatan (promotif) pencegahan (prefentif)
penyembuhan penyakit (curative) dan pemulihan kesehatan (rehabilitatif) yang
dilaksanakan secara menyeluruh, terpadu dan berkesinambungan. Penyuluhan
kesehatan merupakan suatu proses, dimana proses tersebut mempunyai masukan
(input) dan keluaran (output). Di dalam suatu proses pendidikan kesehatan yang
menuju tercapainya tujuan pendidikan yakni perubahan perilaku hidup sehat. Angka
kesakitan di Puskesmas Tumbang Kaman tahun 2019 masih cukup tinggi. Kasus
DBD sebanyak ,TB sebanyak , ISPA sebanyak , Selain itu, masih ada juga desa

1
yang masih uci angka kematian bayi dan ibu. Angka kematian ibu sebanyak 3 dan
angka kematian bayi sebanyak 5.

Tujuan

1. Tujuan Umum
Untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang kesehatan sehingga
masyarakat dapat berperilaku hidup bersih dan sehat

2. Tujuan Khusus
a. Meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan petugas kesehatan tentang
pelaksanaan Penyuluhan Kesehatan Masyarakat (PKM).
b. Meningkatkan peran Puskesmas sebagai promotor, advokator,
motivator, pembina dan pelatih dalam perubahan perilaku masyarakat
menuju perilaku yang hidup sehat.
c. Menggalang kemitraan dengan lintas sektor dan swasta untuk
mendukung upaya penggerakan dalam perubahan perilaku masyarakat
menuju perilaku yang sehat.

III. Kegiatan Pokok dan Rincian Kegiatan


No. Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan
1. Lokakarya Lintas Program a. Pembukaan menyampaikan sususnan
acara kegiatan penyuluhan dan
perkenalan dari petugas kesehatan
b. Penyampaian materi penyuluhan
kesehatan oleh petugas promkes
2. Lokarya Lintas Sektor a) Kata sambutan dan arahan yang
disampaikan oleh kepala desa/
aperatur desa
b) Kata sambutan dan arahan yang
disampaikan oleh kepala sekolah atau
waliki kelas peserta
c) Tanya jawab antar peserta
penyuluhan dan petugas promkes
d) Peserta penyuluhan menanda tangani
daftar kehadiran

2
IV. Cara Melaksanakan Kegiatan

No. Kegiatan Pelaksanaan Lintas Program Lintas Sektor Ket


Pokok Lokarya Mini yang Terrkait yang terkait
A. Penyuluhan Lintas 1. Program 1. KA. UPTD Sumber
Kesehatan program Promkes 2. KA. TU Pembiay
Masyarakat 2. Program KIA 3. Staf UPTD aan
3. Program P2M Kesehatan
4. Program Gizi

B. Lokakarya Lintas Sektor 1. Program 1. Kepala Sumber


mini Promkes Desa/ aperatur Pembiay
2. Program KIA Desa aan
3. Program P2M 2. Kepala
4. Program Gizi sekolah/ wali
kelas peserta
3. Peserta
penyuluhan

V. Sasaran

Sasaran adalah pelajar dan masyarakat di wilayah kerja Kecamatan


Sanaman Mantikei Puskesmas Tumbang Kaman

VI. Jadwal Pelaksanaan Kegiatan

NO Kegiatan 2019
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sept Okt Nop Des
1. Penyuluhan √
Imunisasi
2. Penyuluhan √
DBD
3. Penyuluhan √
Hipertensi
4. Penyuluhan √
HIV-AIDS

VII. Evaluasi pelaksanaan kegiatan dan pelaporan

Tujuan evaluasi adalah untuk mengetahui tingkat penyerapan dan penguasaan


materi yang diberikan oleh petugas kesehatan. Evaluasi dapat dilakukan dengan
pertanyaan terbuka ataupun tertulis bila memungkinkan.

3
Evaluasi dilakukan setelah selesai penyuluhan kesehatan dan dapat dituangkan
dalam notulen penyuluhan.

VIII. Pencatatan pelaporan dan evaluasi kegiatan

Pencatatan dilakukan setiap kali melakukan kegiatan penyuluhan meIiputi bukti


daftar hadir, undangan dan notulen. Pelaporan kegiatan dilakukan setiap bulan
kepada petugas koordinator PKM evaluasi kegiatan. Keseluruhan dapat dilakukan
setiap semester (6 bulan) meliputi hasil pelaksanaan, kendala dan masalah yang
ditemukan di lapangan.

Pada Tanggal, 03 Januari 2019

Kepala UPTD Kecamatan Sanaman Mantikei Penanggung Jawab


Puskesmas Tumbang Kaman Program Promkes

DEDY RUSADY, A.Md.Kep


Penata, III/c KRISTINA RIA,SKM
Nip. 197602151996031004

Anda mungkin juga menyukai