Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA PALOPO

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS BARA PERMAI
Alamat : Jl. H.M. Yusuf Kompleks Pepabri Kota Palopo, Telp. 3312135

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS BARA PERMAI


NOMOR : 445/ /PKM-BP/BR/I/2020

TENTANG

KAJIAN KEBUTUHAN PASIEN DI PUSKESMAS BARA PERMAI

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA


KEPALA PUSKESMAS BARA PERMAI,

Menimbang : a. bahwa kajian awal dilakukan secara paripurna untuk mendukung rencana
dan pelaksanaan pelayanan, mencakup berbagai kebutuhan dan harapan
pasien dan/atau keluarga;
b. bahwa kajian kebutuhan pasien harus dilaksanakan oleh setiap disiplin
dalam lingkup praktik, profesi, atau sesuai peraturan perundang-undangan
yang berlaku, maka dipandang perlu ditetapkan hanya mereka yang
kompoten dan berwenang yang melaksanakan kajian;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a
dan huruf b perlu menetapkan dengan Surat Keputusan Kepala Puskesmas
Bara Permai Kota Palopo tentang kajian kebutuhan pasien di Puskesmas
Bara Permai.

Mengingat 1. Undang-Undang Nomor Nomor 11 Tahun 2002 tentang Pembentukan


Kabupaten Mamasa dan Kota Palopo di Provinsi Sulawesi Selatan
(lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2002 Nomor 24, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4186);
2. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 116, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4431);
3. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
4. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 298, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5607);
5. Undang-Undang Nomor 38 Tahun 2014 tentang Keperawatan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 307, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5612);
6. Peraturan Pemerintah Nomor 51 Tahun 2009 tentang Pekerjaan
Kefarmasian (lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor
124, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5044) ;
7. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah
(lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2016 Nomor 114, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5887) ;
8. Peraturan Pemerintah Nomor 47 Tahun 2016 tentang Fasilitas Pelayanan
Kesehatan (lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2016 Nomor 229,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5942) ;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 5 Tahun 2014 tentang Panduan
Praktik Klinis Bagi Dokter di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer (Berita
Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 231);
10. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun 2014 tentang Pusat
Kesehataan Masyarakat (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2014
Nomor 1676);
11. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 46 Tahun 2015 tentang Akreditasi
Puskesmas, Klinik Pratama, Tempat Praktik Mandiri Dokter, dan Tempat
Praktik Mandiri Dokter Gigi (Berita Negara Republik Indonesia Tahun
2015 Nomor 1046);
12. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 71 Tahun 2015 tentang
Penanggulangan Penyakit Tidak Menular (Berita Negara Republik
Indonesia Tahun 2015 Nomor 1775);
13. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 28 Tahun 2017 tentang Izin dan
Penyelenggaraan Praktik Bidan (Berita Negara Republik Indonesia Tahun
2014 Nomor 1676);
Memperhatikan :
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS TENTANG KAJIAN KEBUTUHAN


PASIEN DI PUSKESMAS BARA PERMAI
KESATU : Kebijakan dan prosedur kajian kebutuhan pasien di Puskesmas Bara Permai
ditetapkan tentang bagaimana proses ini dilaksanakan, informasi apa yang
harus dikumpulkan dan didokumentasikan;
KEDUA Petugas yang melakukan kajian kebutuhan pasien memiliki latar belakang ilmu
kesehatan yang berkompotensi dalam melakukan anamnese serta pemeriksaan
klinis;
KETIGA Petugas yang melalukan kajian kebutuhan yaitu dokter, perawat atau bidan
yang memiliki STR yang berlaku;
KEEMPAT Surat Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam keputusan ini, akan
diadakan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Palopo
Pada Tanggal : Januari 2020

Kepala Puskesmas Bara Permai,

BASWAN A.P

Anda mungkin juga menyukai