Anda di halaman 1dari 7

PEST CONTROL

Makassar, 12 Agustus 2023

Nomor : 063/ PT-SUI/X/2023


Lampiran : Proposal Integred Pest Management
Masa Berlaku : 14 Hari

Kepada Yth.
Manager Yam Mie TAMALATE 1
Di
Jalan Tamalate I No.177, Bonto Makkio, Mappala,
Kec. Rappocini, Kota Makassar

Dengan Hormat,

Pertama-tama kami ucapkan terima kasih atas kesempatan dan kepercayaan yang diberikan
kepada kami untuk memberikan penawaran untuk pekerjaan Pengendalian PEST CONTROL di Yam
Mie TAMALATE 1.
Profil Perusahaan

PT SAWEGA UTAMA INVESTAMA berdiri sejak tahun 2020, bergerak di bidang Fumigasi, Anti Rayap
dan Pest Control. Walaupun kami perusahaan baru, namun kami sudah memiliki tenaga
propfesional yang kami rekrut dari pekerja- pekerja perusahaan besar di Makassar. Disamping itu
kami juga telah memiliki peralatan yang lengkap sebagai sarana penunjang pekerjaan . Seluruh
divisi pelayanan kami ditangani oleh tenaga kerja yang berkompeten, sehingga pelayanan
dikerjakan secara profesional untuk mencapai kepuasan pelanggan.

VISI

PT.SAWEGA UTAMA INVESTAMA mempunyai visi untuk menjadi perusahaan YangBesar dan
terpercaya di Indonesia.

MISI

Memberikan layanan Fumigasi, Anti Rayap, Pest Control dengan Baik sesuai standar.

Selalu meningkatkan standar mutu layanan dan kerjasama dan Memiliki Manajemen yang
Sistematis, Tebuka dan Terkendali.

Aktif mengikuti dan mengembangkan teknologi di bidang Fumigasi, Anti Rayap, Pest
Control dan Menyediakan Sarana dan Prasarana yang dibutuhkan.

Menjalin komunikasi dan kerja sama yang baik dengan pelanggan.


Mengenal Lebih Dekat HAMA di Sekitar Anda
Berikut adalah informasi singkat mengenai beberapa jenis hama umum yang perlu Anda ketahui:
TIKUS
- Tikus dapat merusak banyak hal di properti Anda, mulai dari benda yang
terbuat dari plastik, kayu hingga baja.
- Sifat tikus yang suka menggigit (gnawing) dan mengunyah kabel listrik dapat
menyebabkan arus pendek hingga kebakaran.
- Tikus dapat mengkontaminasi makanan atau minuman yang dikonsumsi oleh
manusia melalui feses atau urin mereka.

KECOA
- Kecoa merupakan hama nokturnal atau lebih aktif di malam hari dan dikenal
sebagai serangga menjijikan yang erat kaitannya dengan hal-hal kotor dan tidak
higienis.
- 4 spesies kecoa yang umum di Indonesia antara lain adalah kecoa Jerman, kecoa
Amerika, kecoa Bergaris Coklat dan kecoa Australia.
- Merupakan pembawa penyakit seperti diare, keracunan makanan akibat
bakteri Staphylococcus, dan merupakan indikator kurang baiknya sanitasi di
suatu tempat.

NYAMUK
- 3 spesies umum nyamuk di Indonesia adalah spesies atau jenis Aedes (Aedes
Aegypti), Anopheles (Anopheles SPP.) dan Culex (Culex spp.).
- Nyamuk menjadi masalah hama umum di Indonesia karena kemampuannya
untuk berkembang biak dengan cepat di lingkungan tropis.
- Secara umum, ketiga spesies nyamuk di atas dapat berkembang biak dari tahap
telur hingga dewasa dalam kurun waktu 6 - 10 hari.

LALAT
- Lalat dapat menularkan berbagai penyakit kepada manusia, termasuk penyakit
yang terkait dengan keracunan makanan seperti Salmonella atau E. coli.
- Pada lingkungan bisnis pengolahan makanan, lalat diketahui dapat
menimbulkan kerugian finansial dengan mencemari produk atau makanan.
- Selain itu, banyak lalat di lingkungan bisnis juga dapat memberikan kesan yang
tidak bersih dan sehat di mata pelanggan Anda.

SEMUT
- Terdapat 7 jenis semut yang paling umum ditemukan di Indonesia, misalnya
semut rumah, semut firaun, semut api dan semut tukang kayu.
- Menemukan banyak semut dirumah maupun lingkungan bisnis, artinya Anda
sedang menghadapi masalah semut yang serius yang perlu ditangani dengan
segera.
- Semut umumnya memilih bersarang di luar bangunan, namun bukan tidak
mungkin jika mereka akan masuk ke dalam bangunan jika menemukan sumber
makanan, air dan tempat untuk membangun sarang koloninya.
Integred Pest Management

Integrated Pest Management adalah merupakan suatu metode pengendalian hama yang
menggabungkan berbagai metode pengendalian, dengan prioritas pada penggunaan non kimia,
seperti tindakan pencegahan (prevention), eksklusi (exclution) dan sanitasi (sanitation). Kalaupun
pestisida akan digunakan harus dilakukan secara bijaksana dengan memilih dan menggunakan
produk-produk yang aman bagi manusia.

Ada beberapa langkah yang akan kami dilakukan dalam proses IPM:
Pemantauan
Kami akan melakukan inspeksi dan pemantauan reguler di beberapa lokasi untuk menentukan jenis
dan tingkat serangan hama.

Pencatatan
Sistem pencatatan penting untuk menentukan tren dan pola hama. Pencatatan akan dilakukan
pada meeriksaan dan aksi terhadap hama seperti identifikasi hama, populasi, penyebaran dan
solusi untuk pencegahan serta detail aksi yang telah dilakukan.

Aksi
Aksi terhadap hama akan dilakukan dengan standar terukur.

Pencegahan
pencegahan menjadi bagian tak terpisahkan dari IPM, sebagai pola utama untuk pengendalian
hama.

Strategi
Strategi dibutuhkan untuk membuat semua langkah terkoordinasi dengan baik.

Evaluasi
Evaluasi rutin sangat penting untuk menentukan keberhasilan strategi pengelolaan hama

Saran & Rekomendasi dari kami*


Kami juga akan memberikan saran dan rekomendasi terhadap pengendalian hama, sehingga
keberadaan hama di luar maupun di dalam bangunan dapat dideteksi lebih dini dan
dikendalikan dan akhirnya kontaminasi yang dapat disebabkan oleh hama atau kerusakan
produk oleh hama dapat dihindari sedini mungkin.
Cakupan Layanan
Nama : Yam Mie TAMALATE 1
Lokasi : Jalan Tamalate I No.177, Bonto Makkio, Mappala, Kec. Rappocini, Kota
Makassar, Sulawesi Selatan 90222
Hama : Tikus, Kecoa, Semut, Lalat & Nyamuk
Penanganan Keluhan : Respon terhadap keluhan dalam 1x24 jam dilakukan di antara jadwal
kunjungan berkala dan tidak dikenakan biaya tambahan
Konsep : Integrated Pest Management
- Initial Service (bulan I)
- Regular Service (bulan II - XII)
- Excess Initial
Periode Kontrak : 1 Tahun

Area Yang Di Cover : ALL AREA

Cara Pelaksanaan
Kami merekomendasikan agar Program dilaksanakan dengan sistem kontrak selama 1 tahun
dengan metode sebagai berikut:

Pest control (Nyamuk, Lalat, Kecoa dan Semut)

Pelaksanaan pengendalian serangga (pest control) akan dilakukan dengan metode penyemprotan
(spraying) dan pengembunan (cold fogging) di area dalam serta pengasapan (fogging) untuk
membasmi serangga nyamuk, lalat, kecoa dan semut dengan memakai insektisida di area-area
perkembangbiakan serta peristirahatan serangga.

Rodent control (Tikus)

Pelaksanaan pengendalian tikus (rodent control) akan dilakukan dengan metode pengumpanan
(rodent baiting) menggunakan umpan racun tikus yang bersifat anti coagulant untuk
mengendalikan tikus jenis besar (Rats) dan metode penjebakan lem (glue trapping) untuk
mengendalikan tikus jenis kecil (mice). Umpan dan perangkap lem akan ditempatkan pada titik-
titik strategis yang sering dilalui oleh tikus dan diletakkan pada tempat yang tersembunyi.

Prosedur laporan

Pada setiap pelaksanaan pekerjaan, teknisi kami selalu membawa Service Ticket untuk memastikan
bahwa semua area tersebut sudah di check dan dilaksanakan treatment yang diperlukan. Apabila
pekerjaan sudah selesai maka teknisi akan membawa Service Ticket tersebut kepada pihak Client
untuk dimintakan tanda tangan atau paraf.

Hasil treatment dan pengecekan yang dilakukan oleh teknisi ini akan dilaporkan dalam bentuk
Laporan Hasil Pekerjaan yang dibuat oleh Service Supervisor pada setiap bulannya.
Tindakan pengendalian terutama aplikasi bahan kimia akan dilakukan berdasarkan hasil inspeksi
yang telah dilakukan dan mendapat persetujuan oleh manajemen fasilitas (khususnya di area
dalam bangunan).

a. Spesifikasi pengendalian, Area & Hama sasaran & Alat yang akan digunakan

sebagai berikut :
Jenis Area sasaran Hama sasaran Alat
pengendalian
Liquid Residual Serangga (kecoa
Application Interior & Eksterior amerika, semut, Hand Sprayer
ulat,kaki seribu)
Ultra Low Volume Serangga terbang
(ULV) Application Interior (nyamuk & lalat) ULV Machine

Mist Exterior Serangga terbang Mist Blower Machine /


Blower (nyamuk & lalat) Fogging Machine
Application
Paper Bait Station,
Baiting Application Exterior & Tikus (semua jenis) Rodent Bait Station,
Interior(Ring 1,2
Rodent Monitoring
& 3)
D

b. Daftar Pestisida yang akan digunakan :

BAHAN AKTIF KLASIFIKASI / FORMULA REGISTRASI HAMA AREA


GOLONGAN SI MSDS SASARAN APLIKASI
INSEKTISIDA
Lamda – Synthetic EC Serangga Interior
cyhalothrin Pyrethroid 91465-08-6 terbang dan &
(Liquid)
25 merayap Exterior
g/l
Cypermetrin Synthetic EC Serangga Interior
10% Pyrethroid (Liquid) 03534 merayap /
Exterior
Temephos Organo- G AG03726-7 Nyamuk Interior
1% phosphate (Granule) (larva) /
Exterior
RODENTISIDA
Brodifacoum Anticoagulant Block 56073-10-0 Tikus Exterior
0,005 % (Solid) /
Interior
Catatan :
a. Teknik aplikasi, peralatan & bahan yang akan dipergunakan, tergantung dari analisis
teknisi di lapangan
b. Semua pestisida yang akan dipergunakan, sudah terdaftar di Komisi Pestisida
Indonesia & dilengkapi dengan MSDS yang akan diserahkan kepada pelanggan
c. Jika terdapat pergantian pestisida diluar daftar yang diberikan, kami akan
memberitahukan terlebih dahulu sekaligus menyerahkan MSDS-nya kepada pelanggan.
Penawaran Harga

Investasi Integred Pest Management selama periode kontrak 1 (satu) tahun adalah :

Layanan Harga Bulanan Jumlah Kunjungan Jumlah Kontrak Sub Total

IPM Rodent Control Rp. 400.000,- 2x Dalam Sebulan 12 Bulan Rp. 4.800.000
PPN 11% Rp. 44.000 Rp. 528.000

Total investment / tahun (incl. PPN 11%)* Rp. 5.328.000

Catatan:
● Pembayaran dilakukan secara cash/non cash setiap bulan sebesar Rp.444.000 dengan Term of
Payment maksimal 14 hari setelah invoice diterima.
● Harga total biaya tersebut di atas sudah termasuk PPN 11%
● Penawaran berlaku selama 2 (dua) minggu.

Jaminan
1. Jaminan berlaku selama periode berlangganan.
2. Jaminan dalam periode berlangganan ini berupa pekerjaan tambahan tanpa biaya tambahan,
jika masih ditemukan adanya permasalahan hama di antara jadwal kunjungan berkala.
3. Jaminan ini berlaku untuk jenis hama : Tikus, Kecoa, Semut, Lalat & Nyamuk
4. Jaminan ini tidak berlaku untuk jenis serangga terbang meliputi : nyamuk, dan lalat stadia
dewasa.

Anda mungkin juga menyukai