Anda di halaman 1dari 23

1. Di panti werdha dilaporkan seorang laki-laki meninggal karena bunuh diri.

Saat perawat
mengantarkan jenazah ke mobil ambulance, ada keluarga pengunjung panti yang bertanya pada
perawat tentang kematian klien. Perawat hanya menjelaskan secara umum penyebab kematian
klien.. Apakah prinsip etik yang diterapkan oleh perawat tersebut?
A) Nonmaleficience
B) Confidentiality
C) Accountability
D) Beneficence
E) Fidelity

2. Di ruang rawat inap seorang pasien sudah mampu makan minum sendiri, terpasang infus,
kateter, kebutuhan eliminasi masih dibantu.
Apakah klasifikasi pasien di atas berdasarkan tingkat ketergantungan?
A) Total
B) Partial.
C) Minimal
D) self care
E)Maksimal

3. Hubungan professional sebagai salah satu Pilar dalam Model Praktek Keperawatan
Professional dilaksanakan baik secara internal maupun ekternal
Apakah bentuk hubungan internal yang dapat dilakukan perawat?
A) menjaga hubungan professional antara perawat dengan tim kesehatan lain
B) melaksanakan proses rekrutmen, seleksi, orientasi dan penilaian kerja
C) menjaga hubungan emosional antara perawat dengan keluarga
D) menghormati keluarga pasien sebagai bagian dari klien keperwatan
E) saling membantu antara perawat dengan pasien dan keluarga
4. Kepala ruang sedang membagi tugas pelayanan keperawatan untuk satu minggu kedepan.
Kepala ruang menentukan jumlah Tim, ketua, dan anggota.
Apakah fungsi manajemen yang sedang dijalankan kepala ruang tersebut
A) Pengorganisasian
B) Perencanaan
C) Pendelegasian
D) Kontroling
E) Evaluasi

5. Ketua tim A dan Ketua tim B memiliki perbedaan pendapat dalam penghitungan beban kerja
di ruangan dan hal tersebut diungkapkan dalam rapat ruangan. Keduanya saling berargumen dan
tidak menyadari kalau argumennya memicu konflik karena melibatkan emosi. Dalam kondisi
tersebut kepala ruangan menengahi konflik dan melihat kalau keduanya sebenarnya memiliki
komitmen untuk menyelesaikan masalah.
Apakah resolusi konflik yang tepat untuk kasus tersebut?
A) Avoidance
B) Kompromi
C) Smooting
D) Competition
E) Accommodation

6. Laki-laki, umur 69 tahun, tinggal di Panti Werda mengeluh sesak napas, kedua kaki bengkak.
Hasil pengkajian: tampak edema di seluruh ekstremitas. TD 150/70 mmHg, frekwensi nadi
100x/menit, suhu 37,3 0C, BB klien naik menjadi 70 Kg.
Apakah masalah keperawatan utama pada kasus tersebut?
A) Obesitas
B) Kekurangan volume cairan
C) Pola napas tidak efektif
D) Intoleransi aktivitas
E) Kelebihan cairan

7. Laki-laki, umur 78 tahun, tinggal di Panti Werda. Klien mengeluh mudah lupa, tidak
mengenali orang. Hasil pemeriksaan: klien tidak mampu mengingat informasi yang baru
diberikan, tidak mampu mengingat perilaku yang pernah di lakukan.
Apakah diagnosa keperawatan pada kasus tersebut?
A) gangguan/Kerusakan memori
B) Defisit perawatan diri
C) Hambatan komunikasi
D) Perubahan Proses Pikir
E) Koping manajemen tidak efektif

8.Seorang laki-laki berusia 43 tahun dibawa ke RS oleh keluarganya dengan keluhan nyeri dada
secara tiba-tiba. Pasien terlihat sesak nafas, lemas dan pucat, terlihat memegangi dada sebelah
kirinya serta mengeluh mual. Hasil pemeriksaan TTV, TD : 110/80 mmHg, RR : 30x/menit,
Nadi : 98x/mnt, suhu : 37,4 ⁰C.
Pemeriksaan yang tepat untuk melihat karakteristik keluhan pasien adalah....
A) Urologi
B) Foto thorax
C) Hematologi
D) Electrocardiografi (ECG)
E) Electroencepalografi (EEG)
9. Perawat melakukan asuhan keperawatan pada keluarga, ditemukan seorang perempuan, umur
56 tahun, mengeluh sakit kepala sejak tiga hari yang lalu. Hasil pemeriksaan didapatkan: klien
berbaring, tampak lemah, mata terlihat merah, Tekanan Darah 180/110 mmHg.
Apakah tindakan keperawatan utama terhadap kasus tersebut?
A) melakukan rujukan ke Puskesmas
B) melakukan rileksasi nafas dalam pada klien
C) melakukan kompres hangat pada kepala klien
D) memberikan obat penghilang rasa sakit pada klien
E) mengajarkan cara senam untuk menghilangkan rasa nyeri

10. Perawat melakukan kunjungan ke rumah perempuan usia 71 tahun pasca stroke. Hasil
pengkajian: kesadaran composmentis, TD 130/70 mmHg, frekuensi nadi 82 x/menit, frekuensi
pernafasan 21 x/menit, suhu 370C. Klien mengalami kelemahan pada ekstremitas kiri dengan nilai
1 Apakah tindakan keperawatan prioritas pada kasus tersebut?
A) Latihan ROM aktif
B) Latihan ROM pasif
C) Penggunaan alat bantu
D) Keluarga membantu ADL klien
E) Pengawasan yang ketat dari keluarga

11. Perawat melakukan kunjungan ke rumah, ditemukan seorang laki-laki, umur 32 tahun. Hasil
pengkajian: klien mengeluh batuk berdahak, di auskultasi terdengar ronchi, saat klien menarik
nafas tampak menggunakan otot bantu pernafasan, Tekanan Darah 110/70 mmHg, Frekuensi
nadi: 82 x/menit, Frekuensi nafas: 36 x /menit dan Suhu tubuh: 38ºC.
Apakah tindakan keperawatan yang harus dilakukan pada kasus
tersebut?
A) melatih batuk efektif
B) memberikan air hangat
C) mengajarkan napas dalam
D) melakukan pendidikan kesehatan
E) memberikan minyak pelega tenggorokan

12. Perawat melakukan kunjungan keluarga, didapatkan seorang laki-laki, umur 45 tahun,
mengeluh nyeri sendi saat pagi hari dan mudah lelah. Hasil pengkajian: ada perubahan gaya
berjalan pada klien, TD 150/90 mmHg, frekuensi nadi 80x/menit, frekuensi nafas 24x/menit, dan
Klien memiliki kebiasaan merokok dan suka minum kopi.
Apakah masalah keperawatan prioritas pada kasus tersebut?
A) Nyeri
B) Keletihan
C) defisit nutrisi
D) hambatan mobilitas fisik
E) perfusi perifer tidak efektif

13. Perawat melakukan kunjungan keluarga, didapatkan seorang perempuan, usia 21 tahun,
sedang hamil 30 minggu anak pertama. Klien mengeluh pusing. Hasil pengkajian konjungtiva
terlihat anemis. Klien mengatakan lemas dan mudah capek.
Apakah intervensi keperawatan prioritas pada kasus tersebut?
A) mengukur tekanan darah
B) mengukur lingkar panggul
C) melakukan pemeriksaan dalam
D) melakukan pemeriksaan Hb sederhana
E) merujuk ke Puskesmas untuk pemeriksaan

14. Perawat melakukan kunjungan pada keluarga, didapatkan seorang anak laki-laki, umur 3
tahun dengan penampilan kurus, rambut tipis dan kemerahan. Ibu klien mengatakan anaknya
tidak nafsu makan, dan hanya mau makan dengan mie instan. Klien jarang dibawa ke posyandu
atau pun ke Puskesmas.
Apakah tindakan keperawatan yang tepat dilakukan pada keluarga di atas ?
A) melakukan perubahan lingkungan
B) membantu menemukan sumber daya keluarga
C) mengawasi keluarga dalam melakukan tindakan keperawatan
D) memperkenalkan fasilitas pelayanan kesehatan yang menunjang
E) mendiskusikan konsekuensi jika tidak melakukan tindakan penanganan.

15. Perawat melakukan kunjungan pada keluarga, umur 37 tahun menderita Tuberkulosis Paru.
Hasil pengkajian: klien sering batuk dan berdahak. Klien Tinggal serumah dengan istri, dua
orang anak, dan mertua laki-laki. Karakteristik lingkungan rumah ventilasi kurang maksimal dan
pencahayaan sinar matahari ke dalam rumah tidak maksimal.
Apakah intervensi keperawatan yang tepat diberikan pada kasus tersebut?
A) diskusikan pengaturan keadaan rumah
B) diskusikan cara penularan Tuberkulosis
C) diskusikan aktivitas yang harus dilakukan keluarga
D) diskusikan menempatkan yang sakit ditempat khusus
E) diskusikan pengaturan pencahayaan rumah yang baik

16. Perawat melakukan kunjungan rumah, didapatkan anak laki-laki, umur 7 tahun
mengalami sakit perut. Keluarga mengatakan anaknya sudah 6x BAB dalam sehari, dengan
konsistensi cair, anak tidak mau makan. Hasil pengkajian: frekuensi nadi 88 x/menit.
Apakah tindakan keperawatan utama pada kasus
tersebut?
A) pemberian infuse dirumah
B) menganjurkan untuk bed rest
C) rujuk ke dukun beranak
D) rujuk ke pelayanan kesehatan
E) penyuluhan tentang pemberian cairan
17. Perawat melakukan kunjungan rumah, didapatkan anak laki-laki, umur 7 tahun, ibunya
mengatakan anaknya mengeluh sakit perut, tidak mau makan, BAB lebih dari 6 kali dalam
sehari, konsistensi encer. Hasil pengkajian, klien merasa kehausan, frekuensi nadi 80x/menit,
turgor kulit sedang, jumlah dan frekuensi BAK menurun.
Apakah masalah utama keperawatan pada kasus
tersebut?
A) Diare
B) defisit volume cairan
C) ketidakseimbangan cairan
D) ketidakseimbangan nutrisi
E) nutrisi kurang dari kebutuhan

18. Perawat melakukan kunjungan rumah, didapatkan seorang anak laki-laki, umur 7 tahun,
seminggu yang lalu menjalani rawat inap karena bronkopneumonia. Perawat melakukan
pengkajian diperoleh data: keadaan rumah klien lembab, jendela tampak tertutup sehingga
pencahayaan sinar matahari kurang maksimal
Apakah tindakan keperawatan yang harus dilakukaan pada kasus tersebut?
A) mengidentifikasi kebutuhan keluarga
B) memberikan motivasi kepada keluarga
C) membantu keluarga menggunakan fasilitas yang ada
D) memberikan penyuluhan tentang bronopneumonia
E) menganjurkan pada keluarga untuk menciptakan lingkungan sehat

19. Perawat melakukan kunjungan rumah, didapatkan seorang laki laki, umur 44 tahun,
menderita TB paru sejak satu tahun yang lalu dengan pengobatan yang tidak tuntas. Hasil
pemeriksaan didapatkan: klien batuk lebih dari 2 minggu, nafsu makan berkurang, lemas tetapi
masih bisa beraktivitas dan berkeringat saat malam hari.
Apakah masalah keperawatan utama pada kasus
tersebut?
A) kebutuhan nutrisi kurang dari kebutuhan
B) risiko ketidakpatuhan pengobatan
C) bersihan jalan nafas tidak efektif
D) perubahan pola nafas
E) intoleran aktivitas

20. Perawat melakukan kunjungan rumah, didapatkan seorang laki-laki, umur 48 tahun,
mengeluh sakit perut, buang air besar cair dan lemas. Klien mengatakan buang air besar 8 kali
dalam sehari. Hasil pengkajian kondisi lemah, Tekanan Darah 140/90 mmHg, frekuensi nadi
93x/menit, suhu 37,50 C.
Apakah tindakan keperawatan utama pada kasus
tersebut?
A) pemberian infus dirumah
B) menganjurkan untuk istirahat
C) pemberian nutrisi
D) penyuluhan tentang pemberian cairan
E) membawa pasien ke pelayanan kesehatan

21. Perawat melakukan kunjungan rumah, didapatkan seorang laki-laki, umur 53 tahun dengan
keluhan nyeri pada sendi kaki dan sakit saat digerakkan. Hasil pemeriksaan: frekuensi nadi
110x/menit, frekuensi nafas 24 x/menit, suhu 37,0C. Perawat sudah melakukan kompres hangat
pada sendi yang mengalami nyeri
Apakah respon klien yang harus dievaluasi pada kasus diatas ?
A) rasa nyeri berkurang
B) rentang gerak normal
C) kontraktur tidak terjadi
D) dapat beristirahat pada malam hari
E) temperatur tubuh dalam batas normal
A
22. Perawat melakukan kunjungan rumah, didapatkan seorang perempuan, umur 31 tahun
post partum 5 hari. Pada saat dikaji: klien mengeluh nyeri pada payudara. Hasil pengkajian:
payudara bengkak, tidak ada tanda peradangan dan putting tampak menonjol.
Apakah intervensi keperawatan yang tepat pada kasus
tersebut?
A) Lakukan rujukan ke puskesmas
B) Ajarkan cara masasage payudara
C) Anjurkan untuk menyusui bayinya
D) Lakukan kompres dingin pada payudara ibu
E) Motivasi ibu untuk melakukan tehnik relaksasi

23. Perawat melakukan kunjungan rumah, didapatkan seorang perempuan, umur 58 tahun
mengeluh sakit kepala yang dirasakan sudah 1 minggu. Hasil pengkajian didapatkan: tengkuk
dan pundaknya terasa berat, penglihatan berkunang-kunang, tangan dan kakinya lemah serta sulit
berjalan.
Apakah data yang harus dikaji lebih lanjut pada kasus tersebut?
A) suhu akral
B) kekuatan otot
C) integritas kulit
D) tekanan darah
E) perubahan struktur tubuh

24. Perawat melakukan kunjungan rumah, didapatkan seoranga anak kali-laki, umur 5 tahun,
Keluarga mengatakan anaknya mengalami ISPA. Hasil pengkajian didapatkan: anak pertama
menderita batuk sudah 1 bulan yang lalu, kepala keluarga perokok berat yang mengkonsumsi 2
bungkus per hari dan merokok di dalam maupun di luar rumah.
Apakah tindakan keperawatan yang harus dilakukan
perawat?
A) memfasilitasi anggota keluarga yang sakit untuk berobat
B) pendidikan kesehatan tentang bahaya merokok
C) menyarankan berhenti merokok pada keluarga
D) memodifikasi lingkungan pada keluarga
E) modifikasi perilaku keluarga

25. Perawat melakukan kunjungan rumah, ditemukan seorang laki-laki, umur 28 tahun, yang
didiagnosa TB Paru sejak 1 minggu yang lalu. Pada saat dikaji: klien batuk tanpa di tutup dan
meludah di sembarang tempat.
Apakah rencana keperawatan yang dilakukan selanjutnya?
A) melakukan pendidikan kesehatan pada keluarga tentang penularan
B) menyiapkan kader kesehatan untuk pemantauan klien
C) menjelaskan tentang pentingnya kontrol ke pelayanan kesehatan
D) menganjurkan keluarga untuk membuka jendela setiap hari
E) menyiapkan pengawas minum obat di keluarga

26. Perawat melakukan kunjungan rumah, ditemukan seorang laki-laki, umur 38 tahun
terdiagnosa TB paru. Hasil pengkajian: klien mengeluh badan terasa lemah, sehingga tidak
mampu bekerja. Keluarga mengatakan sangat malu dengan kondisi suaminya yang sakit-sakitan
dan takut tertular penyakitnya.
Apakah intervensi keperawatan yang tepat dilakukan pada kasus tersebut?
A) anjurkan diet TKTP
B) anjurkan batuk efekktif
C) sediakan wadah tertutup untuk penampungan
D) berikan informasi tentang cara penularan penyakit
E) anjurkan istri untuk selalu mendampingi suaminya

27. Perawat melakukan kunjungan rumah, ditemukan seorang perempuan, umur 54 tahun,
mengeluh nyeri dan bengkak pada lutut. Hasil pengkajian: lulut bengkak, berwarna kemerahan
dan skala nyeri 5. Klien mengatakan nyeri sering dirasakan apabila klien melakukan pekerjaan
yang berat.
Apakah intervensi keperawatan utama pada kasus tersebut?

A) melakukan massage
B) mengompres hangat
C) mengajarkan senam rematik
D) memberikan kompres dingin
E) penyuluhan tentang penyakit rematik

28. Perawat melakukan kunjungan rumah, ditemukan seorang perempuan, umur 48 tahun,
menderita tumor payudara. Hasil pengkajian, klien mengeluhkan penyakitnya yang sudah 2
bulan dia derita. Klien takut dioperasi karena merasa khawatir kalau tumornya bertambah besar.
Apakah tindakan keperawatan yang tepat dilakukan oleh perawat pada kasus
tersebut?
A) menjelaskan tentang pengertian dan patofisiologi tumor payudara
B) membantu keluarga keluarga untuk mengambil tindakan yang tepat
C) membantu menyiapkan segala keperluan operasi pasien bersama keluarga
D) melatih pasien dan keluarga cara perawatan luka bila pasien dilakukan operasi
E) menjelaskan proses tindakan yang dapat dilakukan kepada pasien dan konsekuensinya

29. Perawat melakukan kunjungan rumah, ditemukan seorang perempuan, umur 58 tahun,
mengalami hipertensi sejak 6 bulan yang lalu, dan mengkonsumsi obat. Hasil pengkajian, klien
mengeluh pusing, nyeri pada tengkuk, penglihatan agak kabur. Hasil pemeriksaan didapatkan:
Tekanan Darah : 180/110 mmHg.
Apakah Diagnosa keperawatan utama pada kasus
diatas?
A) nyeri akut
B) risiko injury : jatuh
C) gangguan rasa aman
D) gangguan keseimbangan
E) risiko gangguan perfusi jaringan serebral

30. Perawat melakukan pengkajian keluarga, pada anak perempuan, umur 2 tahun, dengan
masalah berat badan kurang dan tidak rutin datang ke posyandu. Hasil pengkajian: klien lebih
sering makan snack. Ibu klien mengatakan anaknya susah makan dan hanya sedikit makan nasi
dengan menu seadanya, karena penghasilan keluarga yang terbatas sehingga jarang membeli
ikan, telur ataupun daging.
Apakah tindakan keperawatan yang tepat dilakukan pada kasus di atas ?
A) mengidentifikasi sumber daya keluarga
B) mendiskusikan konsekuensi dari setiap tindakan
C) mengidentifikasi kebutuhan dan harapan kesehatan
D) menjelaskan cara perawatan anak dengan masalah gizi kurang
E) mendorong sikap dan emosi keluarga dalam menghadapi masalah kesehatan

31. Perawat melakukan yang melakukan kunjungan rumah, mendapatkan seorang


perempuan, umur 68 tahun, baru keluar dari RS 5 hari yang lalu karena stroke. Hasil pengkajian:
ekstrimitas sebelah kanan mengalami kelemahan, klien tidak melakukan aktivitas, sedangkan
keluarga hanya menunggu waktu kontrol sesuai petunjuk petugas RS.
Apakah yang harus segera dilakukan oleh perawat pada kasus tersebut?
A) mendemontrasikan pada keluarga untuk latihan ROM
B) menganjurkan untuk minum obat secara teratur
C) menjelaskan tentang pentingnya latihan ringan
D) menganjurkan untuk kontrol secara teratur
E) menganjurkan diet ketat garam

32. Perempuan, umur 72 tahun, tinggal di panti wreda sejak 2 bulan yang lalu. Klien
mengatakan alasan ada dipanti karena ditinggalkan anak-anaknya, klien merasa malu pada saat
diajak beraktivitas, Pakaian tidak rapi, sering menyendiri dan sulit untuk tidur. Hasil pengkajian:
TD 140/90 mmHg, frekuensi napas 18x/mnt, skor Katz indeks C.

Apakah intervensi yang tepat pada kasus tersebut?


A) manajemen lingkungan
B) peningkatan sosialisasi
C) fasilitasi kunjungan
D) stimulasi kognitif
E) terapi kesenian
33. Saat perawat kunjungan rumah, ditemukan seorang laki-laki, umur 34 tahun, sedang
menjalani pengobatan TB Paru. Saat ini, klien mendapat obat anti tuberculosis (OAT), akan
tetapi merasa mual disaat minum obat. Keluarga mengatakan tidak tahu apa yang harus
dilakukan agar keluhan akibat OAT berkurang
Apakah Tindakan keperawatan yang tepat pada kasus
tersebut?
A) meningkatkan motivasi klien minum OAT
B) meningkatkan pengetahuan keluarga tentang OAT
C) meningkatkan kemampuan keluarga merawat klien dengan OAT
D) meningkatkan lingkungan rumah yang sehat bagi penderita TB paru
E) meningkatkan pemanfaatan fasilitas pelayanan kesehatan untuk mengatasi efek OAT
C

34. Seorang perempuan berusia 54 tahun dalam keluarga mengeluhkan kaki kanannya sering
kesemutan dan hilang rasa. Klien juga mengeluh sering BAK di malam hari, sering haus, lemas
dan berat badannya berkurang. Ibu klien meninggal karena penyakit Diabettes Mellitus.
Keluarga belum pernah membawa klien ke puskesmas.

Apakah kriteria keberhasilan evaluasi tindakan pada kasus tersebut?

A) Pola BAK klien normal


B) Klien mengerti tentang penyakitnya
C) Klien merasakan sensasi sentuhan di kaki
D) Klien mampu mendemontrasikan cara perawatan kaki
E) Keluarga mengatakan besok akan mengatar klien ke puskesmas

35. Seorang balita laki-laki, umur 4 tahun, diagnosis hemophilia, dirawat di RS. Hasil
pemeriksaan : wajah anak terlihat pucat dan lemas. Perawat menegakkan diagnosis ganggguan
perfusi jaringan.
Apakah data lain yang harus dikaji untuk melengkapi data yang telah ada?
A) warna kornea
B) kekuatan otot
C) CRT
D) suhu tubuh
E) berat badan
C

36. Seorang balita perempuan, umur 4 tahun, datang bersama ibunya ke poliklinik
thalassemia untuk dilakukan tranfusi. Perawat kemudian menyiapkan peralatan untuk tranfusi
dan menginformasikan kepada ibu untuk menunggu persiapan alat.
Apakah yang harus dilakukan perawat sebelum prosedur tersebut
dilakukan? A) pemeriksaan darah lengkap
B) pemeriksaan cross match
C) menyiapkan darah
D) menghitung kebutuhan darah
E) mengkaji riwayat alergi

37. Seorang balita perempuan, umur 5 tahun,diagnosis pneumoniadirawat di RS. Hasil


pemeriksaan: kesadaran sopor, frekuensi nadi 98 x/mnt, suhu 37,9 0C, frekuensi napas 32 x/mnt,
terpasang O2 , mukosa kering. Perawat berencana memasang NGT untuk pemenuhan kebutuhan
nutrisi pasien. Perawat kemudian menyiapkan alat, menyiapkan pasien dan lingkungan.
Selanjutnya mencuci tangan, menggunakan sarung tangan bersih, dan memeriksa lubang hidung.

Apakah langkah selanjutnya yang harus dilakukan perawat pada kasus


tersebut ? A) Letakkan bengkok di sisi klien
B) siapkan susu yang akan diberikan
C) Ukur panjang selang NGT yang akan dimasukan
D) Letakkan perlak dan alasnya dibawah kepala klien
E) Letakkan handuk kecil di dada klien dan letakkan tissue dalam jangkauan

38. Seorang balita perempuan,umur 4 tahun, dibawa ibunya ke RS karena sesak dan terlihat
kebiruan. Keluarga mengatakan anak masih lemas dan mudah cape jika beraktivitas Hasil
pemeriksaan : sianosis, sesak berkurang, , frekuensi napas 28x/menit, suhu 37,5 C.
Apakah masalah keperawatan utama pada kasus
tersebut? A) tidak efektifnya jalan nafas
B) gangguan pertukaran gas
C) intoleransi aktivitas
D) gangguan mobilitas fisik
E) perubahan pola nafas

39. Seorang balita perempuan,umur 5 tahun, di bawa ke RS dengan keluhan diare dan
muntah. Perawat akan melakukan pemasangan infus RL. Perawat telah melakukan penusukan
vena dengan abocath dan abocath berhasil masuk ke dalam vena yang sudah ditentukan, perawat
sudah menghubungkan selang infus ke abocath.
Apakah langkah selanjutnya yang harus dilakukan perawat pada kasus
tersebut ? A) menyiapkan plester
B) menyiapkan infus set
C) membuka handscoon
D) mencabut jarum pada abocath
E) memberitahukan bahwa pemasangan infus sudah selesai

40. Seorang batita laki-laki,umur 1,5 tahun, diagnosis kejang demam, dirawat di RS. Ibu
mengatakan anak baru 1 kali kejang di rumah dengan durasi kurang dari 10 menit, tidak ada
riwayat epilepsy. Ibu mengatakan sudah memberikan kompres pada anak.Hasil pemeriksaan :
kesadaran komposmentis, suhu 39,8 C, kulit teraba hangat, frekuensi napas 30x/mnt.
Apakah intervensi keperawatan prioritas yang dilakukan berdasarkan kasus tersebut?
A) pemberian kompres ulang
B) kolaborasi pemberian oksigen
C) lakukan observasi TTV tiap 4 jam
D) lakukan pemasangan infus
E) kolaborasi pemberian antipiretik

41. Seorang batita laki-laki,umur 3 tahun dibawa ibunya ke poliklinik tumbuh kembang
dengan keluhan ibu merasa anaknya kurang mandiri jika dibandingkan dengan anak-anak lain
yang umurnya sebaya. Perawat memberitahu ibu bahwa anaknya perlu dilakukan pengkajian
perkembangan dengan menggunakan format KPSP.
Bagaimana tes yang dilakukan untuk mendeteksi kelaian pada anak
tersebut?
A) minta anak membuat garis lurus
B) minta anak untuk meletakan kertas di kursi
C) minta anak untuk mengenakan sepatunya sendiri
D) minta anak untuk melempar bola ke perut anda dari jarak 1,5 meter
E) observasi anak, apakah ia dapat mencoret kertas dengan pensil atau tidak

42. Seorang batita perempuan,umur 3 tahun, diagnosis leukemia dirawat di RS. Saat ini
pasien akan dilakukan kemoterapi sesi pertama. Perawat menyiapkan peralatan untuk
pemasangan IV line, melakukan inform consent kepada orangtua, dan mencuci tangan.
Apakah langkah selanjutnya yang harus dilakukan perawat?
A) memasangkan infus set ke cairan
B) mencari vena
C) memasang pengalas
D) memasang torniquet 10 cm di atas area penusukan
E) menyiapkan abocath
43. Seorang bayi laki-laki dilahirkan secara seksio atas indikasi lilitan tali pusat. Hasil
pemeriksaan : BBL 3.000 gram, PBL 49 cm, ketuban bercampur meconium. Saat bayi lahir
didapatkan bayi tidak bernapas, warna kulit biru dan tonus otot kurang baik.
Apakah tindakan yang pertama dilakukan pada bayi
tersebut? A) potong tali pusat
B) lakukan rangsang taktil
C) buka mulut, usap dan isap lendir dari mulut
D) berikan ventilasi tekanan positif
E) berikan oksigen

44. Seorang bayi laki-laki umur 6 bulan, diagnosis ventrikel septal defect , dirawat di RS.
Saat ini perawat sedang melakukan pengkajian, perawat bermaksud untuk mendapatkan data
tentang riwayat prenatal dan genetik yang dapat menjadi faktor penyebab kondisi anak.
Apakah data prioritas yang harus perawat kaji pada orangtua anak
tersebut?
A) usia ibu lebih dari 40 tahun
B) kebiasaan ayah minum alcohol
C) ibu menderita hipertensi
D) ayah menderita penyakit jantung coroner
E) Ibu tidak diimunisasi

45. Seorang bayi laki-laki, lahir dengan berat badan 2210 gram lahir pada usia kehamilan 32
minggu, saat ini bayi berusia 2 hari dan dirawat dalam inkubator. Hasil pemeriksaan : suhu 36,9
C, frekuensi napas 51x/menit irreguler, denyut jantung 122 x/menit, terlihat retraksi intercostae
dan bayi terlihat lemah.
Apakah masalah keperawatan utama yang muncul pada bayi
tersebut?
A) hipotermia
B) resiko infeksi
C) tdak efektifnya jalan nafas
D) perubahan pola nafas
E) gangguan mobilitas fisik

46. Seorang bayi laki-laki,umur 10 hari, dirawat di ruang perinatology dengan BBLR. Bayi
dirawat di incubator dan terpasang OGT.Hasil pemeriksaan : frekuensi napas 52x/mnt, frekuensi
nadi 112x/mnt, suhu: 36,5 C, berat badan saat ini 1950 gr.
Apakah yang harus diobeservasi oleh perawat setiap hari pada kasus tersebut?
A) Berat Badan
B) Suhu
C) Frekuensi nafas
D) Frekuensi nadi
E) Reflek hisap

47. Seorang bayi laki-laki,umur 2 hari, rawat gabung di ruang nifas. Ibu mengatakan belum
berani untuk memandikan bayinya. Hasil pemeriksaan : BB 3.300 gr, TB 52 cm, Suhu tubuh 370
C. Perawat selanjutnya akan memandikan bayi. Setelah menyiapkan peralatan, perawat
memandikan bayi tersebut. Saat ini perawat sudah membersihkan telinga dan menutupinya
dengan kapas
Apakah prosedur tindakan selanjutnya pada kasus tersebut?
A) Membersihkan muka dengan waslap kemudian mengeringkannya
B) Membersihkan rambut bayi dengan menggunakan shampoo bayi
C) Membersihkan bagiangenetalia dengan kapas basah
D) Menyabuni seluruh permukaan badan bayi
E) Mengolesi badan bayi dengan minyak

48. Seorang bayi laki-laki,umur 3 hari, lahir dengan berat badan 2000 gram, saat ini dirawat di
ruang perinatology sebuah RS. Hasil pemeriksaan : suhu bayi 35,6 C, frekuensi napas 39 x/menit,
denyut nadi 110 x/menit. Perawat menyarankan ibu untuk menghangatkan bayi dengan tubuhnya
secara langsung oleh ibu melalui perawatan metode kanguru.Apakah indicator utama
keberhasilan metode tersebut?
A) Suhu tubuh meningkat
B) suhu tubuh stabil
C) respirasi meningkat
D) bayi lebih aktif
E) saturasi oksigen normal

49. Seorang bayi laki-laki,umur 3 hari, dirawat di ruang perinatalogi. Saat ini bayi di dalam
inkubator karena berat badan 1600 gram dan masa gestasi 28 minggu. Hasil pemeriksaan : Suhu
36,2 C, frekuensi nadi 122 x/menit, frekuensi napas 30x/menit, popok basah oleh BAK,
terpasang infus Dextrose 10cc/mnt.
Apakah tindakan pertama yang harus perawat lakukan pada bayi
tersebut?
A) naikan suhu incubator
B) pasang lampu sorot
C) ganti popok bayi
D) selimuti bayi
E) pindahkan bayi ke radiant warmer

50. Seorang bayi laki-laki,umur 2 hari, dirawat dalam incubator. Hasil pemeriksaan : bayi lahir
premature dengan berat badan 1950 gram, bayi terlihat kurang aktif, kulitnya transparan, tali pusat
masih basah. Perawat menegakan diagnosis resiko infeksi terkait dengan kondisi bayi tersebut.
Apakah tindakan yang tepat dilakukan perawat dalam upaya mengatasi masalah
tersebut? A) mandikan bayi setiap hari
B) bersihkan incubator dengan menggunakan desinfektan setiap hari
C) berikan vitamin penambah kekebalan pada bayi
D) ganti popok bayi minimal 3 x sehari
E) berikan obat antibiotic sesuai saran dokter
51. Seorang bayi perempuan, lahir 6 jam yang lalu di kamar bersalin dengan APGAR SKOR
7/8. Hasil pemeriksaan : berat badan: 2200gr, suhu 36 C, frekuensi napas 45x/m, frekuensi nadi
115x/m. reflek hisap baik. ibu dan bayi akan dilakukan rooming in di ruang perawatan.
Apakah topik pendidikan kesehatan yang tepat pada kasus tersebut?
A) Pemberian ASI eklusif
B) Posisi menyusui
C) Perawatan metoda kanguru
D) Perawatan tali pusat
E) Pencegahan infeksi

52. Seorang bayi perempuan, umur 5 hari, diagnosis Respiratory Distres Syndrome, dirawat
di RS. Hasil pemeriksan : BB 2550 gram, suhu 37,2C, frekuensi napas 40 x/menit irreguler, kasa
tali pusat terlihat basah terkena BAK. Perawat yang akan merawat tali pusat telah menyiapkan
alat, cuci tangan dan memakai sarung tangan.Apakah langkah selanjutnya yang harus perawat
lakukan? A) bersihkan tali pusat dengan alkohol
B) buka kasa tali pusat yang basah
C) keringkan talipusat dengan kasa
kering D) olesi tali pusat dengan betadin
E) bungkus tali pusat dengan kassa steril

53. Seorang bayi perempuan,umur 1 hari, di rawat di ruang perinatalogi. Hasil pemeriksan :
bayi lahir dengan berat badan 1800 gram, usia kehamilan 28 minggu. Saat ini bayi dirawat dalam
incubator, suhu 36,9 C, frekuensi napas 36x/menit irreguler, denyut jantung 122 x/menit, bayi
belum mampu mengisap dan menelan.Apakah tindakan utama yang harus dilakukan perawat
pada kasus tersebut ?
A) pasang NGT
B) berikan ASI melalui OGT
C) pasang IV untuk pemberian nutrisi
parenteral
D) berikan ASI mengunakan dot
E) berikan ASI/Susu formula dengan pipet

54. Seorang bayi perempuan,umur 8 bulan, diagnosis kejang demam, dirawat di RS. Ibunya
mengatakan kalo anaknya selalu rewel, setiap ibunya pergi bayi akan menangis dengan keras.
Ibu merasa bingung dan menanyakan cara mengatasi hal ini kepada perawat.Bagaimana sikap
perawat terhadap kasus tersebut?
A) mengatakan pada ibu bahwa itu hal biasa
B) Menganjurkan ibu untuk berkonsultasi dengan dokter
C) menganjurkan ibu untuk selalu menggendong anaknya
D) meminta keluarga lain untuk menemani ibu merawat
anak
E) meminta ibu bersabar karena anak sedang berada dalam kondisi cemas

55. Seorang bayi perempuan,umur 8 hari dirawat RS. Hasil pemeriksaan : masa gestasi 36 mg,
berat badan lahir 2500 gr, suhu 37,2C, frekuensi nafas 45x/menit, bayi menangis kuat, tonus otot
gerakan aktif, refleks gerakan sedikit, warna tubuh dan ektremitas kemerahan, popok basah oleh
BAK dan BAB. Perawat yang berjaga malam sedang bersiap untuk memandikan bayi tersebut dan
telah menyiapkan alat lengkap.Apakah langkah pertama yang harus dilakukan perawat tersebut?
A) siapkan air hangat
B) buka seluruh baju anak
C) bersihkan BAB dan BAK
D) bersihkan wajah dengan waslap
E) ukur suhu bayi

56. Seorang laki- laki, umur 24 tahun. dirawat di RS dengan keluhan tidak bisa BAB sejak 3
hari yang lalu. Pasien mengeluh setiap kali minum perut terasa kembung, nyeri sampai ke ulu
hati, riwayat diurut sejak 3 hari yang lalu. Hasil pemeriksaan: frekuensi bising usus, 3 x/menit,
palpasi abdomen teraba keras. Pasien mendapat terapi cairan NaCl 0,9% 500 cc/6 jam.
Berapakah jumlah tetesan infus yang diatur oleh perawat pada kasus tersebut?
A) 7 tetes/menit
B) 14 tetes/menit
C) 21 tetes/menit
D) 28 tetes/menit
E) 30 tetes/menit

57. Seorang laki-laki, 71 tahun, mengeluh sering batuk berdahak. Hasil pengkajian pengurus
panti mengatakan klien menderita TB Paru, pengurus mengatakan klien berhenti minum OAT
karena merasa mual, sulit mengeluarkan dahak karena tidak tahu cara batuk yang benar dan
sering membuang dahak di sembarang tempat. Apakah masalah keperawatan yang tepat?
A) bersihan jalan napas tidak
efektif B) pola napas tidak efektif
C) defisit pengetahuan
D) intoleransi aktivitas
E) Nausea

58. Seorang laki-laki, 73 tahun, datang konsultasi ke perawat di panti werdha. Klien
mengeluh tidak tuntas saat berkemih, urin yang keluar sedikit dan menetes padahal kandung
kemih terasa penuh serta terasa nyeri saat berkemih. Apakah masalah keperawatan yang tepat?
A) inkontinen urin urgensi
B) gangguan eliminasi urin
C) gangguan rasa nyaman
D) retensi urin
E) nyeri akut

59. Seorang laki-laki, berumur 60 tahun, tinggal dipanti wredha ruang isolasi menderita stroke.
Hasil pengkajian: klien mengalami tetraparase, terdapat luka tekan dibagian bokong dengan diameter
5 cm. Luka tampak merah dibagian pinggir, pucat dibagian tengah. Perawat akan
melakukan tindakan pencegahan pemburukan luka tekan tersebut. Manakah intervensi yang
paling tepat dilakukan perawat tersebut?
A) bersihkan, dan rawat luka setiap hari
B) berikan bedak talk pada daerah bokong
C) berikan pengalas lembut dibagian bokong
D) lakukan miring kiri-kanan-terlentang setiap 2 jam
E) bersihkan perineal dengan cairan antiseptik setiap BAB

60. Seorang laki-laki, berumur 73 tahun, tinggal di Panti Werda. Klien mengeluh nyeri pada
kaki kiri akibat jatuh. Perawat membantu klien untuk memenuhi kebutuhan ADL, menghindari
risiko jatuh berulang. Apakah prinsip etik yang dilakukan perawat tersebut?
A) Justice B)
Veracity C)
Autonomy D)
Beneficence
E) NonMaleficience

Anda mungkin juga menyukai