Anda di halaman 1dari 8

PROGRAM PROMOSI KESEHATAN

No. Dokumen : KAK/PKM-01/


2022
KAK No. Revisi : 01
Tanggal Terbit : 11 Januari 2022
Halaman : ../…

PUSKESMAS drg. MUHAMAD ARIF SETIJADI


PLANDAAN NIP. 196210151989011002

A. PENDAHULUAN
Kesehatan adalah hak asasi manusia dan merupakan investasi juga merupakan
karunia Allah SWT ,oleh karenanya perlu di pelihara dan ditingkatkan kualitasnya.
Promosi Kesehatan sangat efektif untuk memelihara dan meningkatkan kesehatan
tersebut. Faktor perilaku dan lingkungan mempunyai peran sangat dominan dalam
peningkatan kualitas kesehatan. Hal-hal ltersebut merupakan bidang garapan Promosi
Kesehatan. Masalah perilaku menyangkut, kebiasaan, budaya dan masalah-masalah
lain yang tidak mudah diatasi.Untuk itu semua perlu peningkatan kesadaran dan
kepedulian masyarakat untuk hidup sehat, perlunya pengembangan kemitraan dan
pemberdayaan masyarakat. Hal tersebut diatas diperlukan peningkatan upaya Promosi
Kesehatan. Promosi Kesehatan telah ditetapkan sebagai salah satu program wajib
Puskesmas, sehingga perlu dilaksanakan secara sungguh-sungguh dengan dukungan
sumber daya yang memadai. Gambaran pelaksanaan Program Promosi Kesehatan
secara garis besar adalah Promosi Kesehatan dan pemberdayaan masyarakat untuk
meningkatkan derajat kesehatan sehingga masyarakat dapat mengidentifikasi masalah
kesehatan, mencari solusi, serta mewujudkan perilaku hidup bersih dan sehat,
sehingga derajat kesehatannya semakin meningkat.

B. LATAR BELAKANG
Puskesmas tidak hanya berfungsi sebagai pusat pelayanan kesehatan tingkat
pertama, akan tetapi puskesmas juga di harapkan dapat berfungsi sebagai pusat
pemberdayaan masyarakat, pusat penggerak pembangunan berwawasan
kesehatan,dan promosi kesehatan (promkes) adalah salah satu upaya puskesmas
untuk menggerakkan masyarakat sehingga masyarakat bisa berperilaku hidup bersih
dan sehat.
Wilayah kerja Puskesmas Plandaan terdiri dari 13 desa dengan jumlah
penduduk 36.324 jiwa, dan jumlah KK 13.799. Wilayah kerja Puskesmas Plandaan
memiliki fasilitas pendidikan yang cukup mendukung. Jumlah institusi pendidikan
tingkat TK / RA sebanyak 21 TK / RA. Pada tingkat Sekolah Dasar sederajat di
Kecamatan Plandaan terdapat 24 SD Negeri dan 5 Madrasah Ibtidaiyah (swasta)
yang tersebar di 13 Desa. Sedangkan untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama pada
PROGRAM PROMOSI KESEHATAN
No. Dokumen : KAK/PKM-01/
2022
KAK No. Revisi : 01
Tanggal Terbit : 11 Januari 2022
Halaman : …/…..

tahun ajaran ini jumlah sekolah yang ada adalah 3 SMP Negeri dan 3 Madrarah
Tsanawiyah swasta. Selain itu terdapat tingkat Sekolah Menengah Atas sebanyak 1
SMA Negeri, dan 3 Madrasah Aliyah dan ada 1 pondok pesantren mulai dari MTs.
sampai dengan Aliyah yaitu Pondok Pesantren Kalimasada Bangsri, Plandaan,
Jombang.
Melalui berbagai Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat Puskesmas
Plandaan telah melakukan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan
kesejahteraan masyarakat di bidang kesehatan. Pada tahun 2021 20% dari jumlah
rumah tangga yang ada di wilayah kerja Puskesmas Plandaan telah dilaksanakan
Survey PHBS pada tatanan rumah tangga. Hasilnya survey menunjukkan dari 2785
rumah tangga disurvey terdapat 1972 rumah tangga sehat dan 813 rumah tangga tidak
sehat. Sedangkan capaian indikator PHBS di institusi pendidikan menunjukkan dari 19
sekolah yang dilakukan survey seluruhnya telah memenuhi 8 indikator PHBS di
institusi pendidikan. Selain itu dari data pengukuran tingkat perkembangan UKBM
Posyandu menunjukkan terdapat 62 Posyandu Balita dengan 58 posyandu berstrata
purnama dan 4 posyandu berstrata mandiri. Kesimpulan dari capaian kinerja
Puskesmas Plandaan tahun 2021 menunjukkan adanya peningkatan dari tahun
sebelumnya. Akan tetapi, tetap perlu dilakukan pelaksanaan program dan kegiatan
secara berkelanjutan agar capaiandapat dipertahankan atau bahkan ditingkatkan.

C. TUJUAN
1. Tujuan Umum :
Tercapainya perubahan perilaku individu, keluarga dan masyarakat dalam membina
dan memelihara perilaku dan lingkungan sehat serta berperan aktif dalam
mewujudkan derajat kesehatan yang optimal.
2. Tujuan Khusus :
a. Mengembangkan desa menjadi desa siaga aktif berstrata purnama mandiri
b. Semua UKBM berstrata purnama mandiri
c. PHBS di semua tatanan

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


No. KEGIATAN POKOK RINCIAN KEGIATAN

1 Penyuluhan PHBS a. Merencanakan jadwal kegiatan


b. Menentukan sasaran
PROGRAM PROMOSI KESEHATAN
No. Dokumen : KAK/PKM-01/
2022
KAK No. Revisi : 01
Tanggal Terbit : 11 Januari 2022
Halaman : …/…..

c. Menentukan tema dan materi penyuluhan


d. Mempersiapkan alat dan bahan penyuluhan
e. Membuat surat tugas dan surat
pemberitahuan kepada sasaran tentang
kegiatan yang akan dilaksanakan
f. Pelaksanaan kegiatan
g. Mendokumentasikan kegiatan
h. Melakukan evaluasi kegiatan
i. Pencatatan dan pelaporan
2 Penyuluhan NAPZA di sekolah a. Merencanakan jadwal kegiatan
b. Menentukan sasaran
c. Menentukan tema penyuluhan
d. Mempersiapkan alat dan bahan penyuluhan
e. Membuat surat tugas dan surat
pemberitahuan kepada sasaran tentang
kegiatan yang akan dilaksanakan
f. Pelaksanaan kegiatan
g. Mendokumentasikan kegiatan
h. Melakukan evaluasi kegiatan
i. Pencatatan dan pelaporan.
3 Pembinaan UKBM posyandu a. Merencanakan jadwal kegiatan
b. Menentukan sasaran
c. Koordinasi dengan Program lain
d. Mempersiapkan alat untuk kegiatan
pembinaan
e. Membuat surat tugas dan surat
pemberitahuan kepada sasaran tentang
kegiatan yang akan dilaksanakan
f. Pelaksanaan kegiatan
g. Mendokumentasikan kegiatan
h. Melakukan evaluasi kegiatan
i. Pencatatan dan pelaporan
4 Survey PHBS rumah tangga a. Merencanakan jadwal kegiatan
b. Menentukan sasaran
PROGRAM PROMOSI KESEHATAN
No. Dokumen : KAK/PKM-01/
2022
KAK No. Revisi : 01
Tanggal Terbit : 11 Januari 2022
Halaman : …/…..

sehat c. Koordinasi dengan Bidan Desa


d. Mempersiapkan alat dan bahan untuk
kegiatan survey
e. Membuat surat tugas
f. Pelaksanaan kegiatan
g. Mendokumentasikan kegiatan
h. Melakukan evaluasi kegiatan
i. Pencatatan dan pelaporan
5 Pembinaan SBH a. Merencanakan jadwal kegiatan
b. Menentukan sasaran
c. Koordinasi dengan Program lain
d. Mempersiapkan alat untuk kegiatan
pembinaan
e. Membuat surat tugas dan surat
pemberitahuan kepada sasaran tentang
kegiatan yang akan dilaksanakan
f. Pelaksanaan kegiatan
g. Mendokumentasikan kegiatan
h. Melakukan evaluasi kegiatan
i. Pencatatan dan pelaporan
6 Edukasi Gizi Seimbang di TK/RA a. Merencanakan jadwal kegiatan
b. Menentukan sasaran
c. Menentukan tema dan materi penyuluhan
d. Mempersiapkan alat dan bahan penyuluhan
e. Membuat surat tugas dan surat
pemberitahuan kepada sasaran tentang
kegiatan yang akan dilaksanakan
f. Pelaksanaan kegiatan
g. Mendokumentasikan kegiatan
h. Melakukan evaluasi kegiatan
i. Pencatatan dan pelaporan
7 Senam Bersama Dalam Rangka a. Merencanakan jadwal kegiatan
Mewujudkan Germas Kecamatan b. Menentukan sasaran
c. Menentukan instruktur senam
PROGRAM PROMOSI KESEHATAN
No. Dokumen : KAK/PKM-01/
2022
KAK No. Revisi : 01
Tanggal Terbit : 11 Januari 2022
Halaman : …/…..

Plandaan d. Mengadakan publikasi kegiatan


e. Mempersiapkan perlengkapan kegiatan
f. Pelaksanaan kegiatan
g. Mendokumentasikan kegiatan
h. Melakukan evaluasi kegiatan
i. Pencatatan dan pelaporan
8 SMD Pondok Pesantren a. Merencanakan jadwal kegiatan
b. Menentukan sasaran
c. Koordinasi dengan Program lain
d. Mempersiapkan alat dan bahan untuk
kegiatan Survey Mawas Diri
e. Membuat surat tugas
f. Pelaksanaan kegiatan
g. Mendokumentasikan kegiatan
h. Melakukan evaluasi kegiatan
i. Pencatatan dan pelaporan

E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN


Dalam melaksanakan kegiatan Program Promosi Kesehatan diperlukan komunikasi
dan koordinasi yang melibatkan lintas program dan lintas sektor dalam penentuan
jadwal, tempat, sasaran dan petugas pelaksana kegiatan dengan peran dan tugas
sebagai berikut :
a. Camat : sebagai penggerak masyarakat melalui kebijakan-kebijakan yang dapat
mendukung program Promosi Kesehatan
b. Ketua Tim Penggerak PKK desa dan Kecamatan sebagai penggerak kegiatan.
c. Kepala desa sebagai penggerak masyarakat agar ikut serta dan peduli terhadap
d. Program Promosi Kesehatan Promkes memberikan informasi tentang pentingnya
program Promosi Kesehatan bagi masyarakat.
e. Bidan Desa sebagai pelaksana kegiatan UKBM yang ada di desa
f. Gizi : mendukung kegiatan program dalam pemenuhan gizi sasaran.
g. P2 : Mendukung kegiatan ANC terpadu dalam pemeriksaan penyakit menular.
h. Gigi : mendukung kegiatan ANC terpadu dalam pemeriksaan gigi dan mulut
i. Kader sebagai pelaksanaan posyandu. Bidan Desa melaporkan setiap kegiatan
pada akhir bulan ke Bidan Koordinator Puskesmas.
PROGRAM PROMOSI KESEHATAN
No. Dokumen : KAK/PKM-01/
2022
KAK No. Revisi : 01
Tanggal Terbit : 11 Januari 2022
Halaman : …/…..

j. Tokoh masyarakat dan tokoh agama : untuk mendukung program Promosi


Kesehatan dari segi kemasyarakatan dan keagamaan.
Koordinator program Promosi Kesehatan sebagai penanggungjawab program
Promosi Kesehatan mengkoordinasikan :
1. Perencanaan program promosi kesehatan melalui beberapa kegiatan antara lain:
a. Menentukan tim pelaksana
b. Membahas jadwal pelaksanaan
c. Menyiapkan logistik yang diperlukan
2. Pelaksanaan program promosi kesehatan
3. Monitoring dan evaluasi program/kegiatan promosi kesehatan
4. Pencatatan dan pelaporan
Metode yang dipakai untuk pelaksanaan kegiatan :
1. Pengarahan
2. Pembinaan
3. Diskusi dan tanya jawab
4. Penyampaian evaluasi hasil pertemuan
5. Penyusunan Rencana Tindak Lanjut
Metode yang dipakai untuk pelaksanaan kegiatan :
1. Pengarahan
2. Penyampaian materi
3. Praktek / demonstrasi / simulasi
4. Diskusi dan tanya jawab
5. Evaluasi dan penyusunan Rencana Tindak Lanjut
Metode yang dipakai untuk pelaksanaan kegiatan :
1. Pertemuan
2. Orientasi
3. Simulasi
4. Penggalangan komitmen Bersama
5. Penyusunan Rencana Tindak Lanjut

F. SASARAN
Target SPM Desa Siaga Purnama Mandiri tahun 2022 adalah 48%, target SPM
Posyandu Purnama Mandiri tahun 2022 adalah 95%, target SPM PHBS Rumah Tangga
Sehat tahun 2022 adalah 65%. Sasaran Kegiatan program promosi kesehatan secara
umum adalah sasaran primer, skunder dan tersier meliputi individu,keluarga,kelompok
PROGRAM PROMOSI KESEHATAN
No. Dokumen : KAK/PKM-01/
2022
KAK No. Revisi : 01
Tanggal Terbit : 11 Januari 2022
Halaman : …/…..

dan masyarakat yang semuanya adalah tujuannya untuk pemberdayaan sehingga


individu, keluarga, kelompok, masyarakat mau dan mampu meningkatkan derajat
kesehatan secara mandiri dan juga mau dan mampu merubah perilaku dari yang tidak
sehat menjadi sehat serta meningkatnya pengetahuan tentang kesehatan.

G. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN


BULAN
No. KEGIATAN
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

1 Penyuluhan PHBS √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √

Penyuluhan NAPZA
2 di sekolah √ √

Pembinaan UKBM
3 posyandu √ √ √ √ √ √ √ √ √ √ √

Survey PHBS rumah


4 tangga sehat √

5 Pembinaan SBH √ √ √ √ √ √

6 Edukasi Gizi √ √ √ √ √ √ √ √ √ √
Seimbang di TK/RA
Senam Bersama
Dalam Rangka
7 Mewujudkan Germas √
Kecamatan
Plandaan

8 SMD Pondok √
Pesantren

H. MONITORING, EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN


Monitoring pelaksanaan kegiatan dilakukan oleh koordinator program pada saat
kegiatan berlangsung. Evaluasi pelaksanaan kegiatan program promosi kesehatan terdiri
dari evaluasi kegiatan rutin dan kegiatan tidak rutin. Untuk kegiatan rutin akan dievaluasi
setiap bulan, sedangkan untuk kegiatan tidak rutin akan dievaluasi setelah pelaksanaan
kegiatan selesai dilakukan. Evaluasi pelaksanaan program promosi kesehatan akan
dilakukan oleh penanggungjawab UKM bersama dengan koordinator program promosi
kesehatan. Hasil evaluasi pelaksanaan kegiatan program promosi kesehatan akan
disampaikan pada lokakarya mini (Lokmin) bulanan Puskesmas. Pelaporan evaluasi
pelaksanaan kegiatan program promosi kesehatan dibuat oleh koordinator program
PROGRAM PROMOSI KESEHATAN
No. Dokumen : KAK/PKM-01/
2022
KAK No. Revisi : 01
Tanggal Terbit : 11 Januari 2022
Halaman : …/…..

promosi kesehatan setelah pembahasan hasil evaluasi selesai dilakukan, yang


disampaikan kepada penanggungjawab UKM dengan mengetahui Kepala Puskesmas.

I. PENCATATAN, PELAPORAN, DAN EVALUASI KEGIATAN


Pencatatan kegiatan program promosi kesehatan dilakukan oleh pelaksana
kegiatan menggunakan format pencatatan yang telah ditentukan dan disediakan oleh
puskesmas melalui Koordinator Program Promosi Kesehatan pada saat kegiatan
berjalan. Pelaporan kegiatan program promosi kesehatan terdiri dari pelaporan kegiatan
rutin dan tidak rutin.
a. Pelaporan kegiatan yang sifatnya rutin, dilakukan oleh masing-masing pelaksana
kegiatan kepada Koordinator Program setiap bulan untuk kemudian direkapitulasi dan
disampaikan kepada penanggungjawab UKM yang selanjutnya diketahui oleh Kepala
Puskesmas. Laporan yang telah diketahu Kepala Puskesmas akan dikirim ke Dinas
Kesehatan Kabupaten Jombang.
b. Pelaporan kegiatan yang sifatnya tidak rutin, dilakukan setiap selesai kegiatan

Penyusunan laporan hasil kegiatan program promosi kesehatan yang telah dilakukan
disertai dokumentasi (bukti foto) kegiatan serta bukti pendukng lainnya yang diperlukan
Evaluasi kegiatan program promosi kesehatan dilakukan oleh pelaksana kegiatan dan
koordinator program promosi kesehatan. Evaluasi dilakukan untuk menilai pencapaian
indikator kinerja program promosi kesehatan dengan membandingkan antara target dan
hasil kegiatan, yang akan dilakukan setiap 3 (tiga) bulan sekali.
Hasil evaluasi akan disampaikan pada saat lokakarya mini bulanan Puskesmas dan
akan dilakukan tindak lanjut evaluasi apabila ada maslah atau hambatan pada target
yang tidak terpenuhi sesuai rencana tindak lanjut yang telah dibuat.

Jombang, 11 Januari 2022


Mengetahui,
Kepala Puskesmas Plandaan Koordinator Pelayanan Promosi Kesehatan

drg. MUHAMAD ARIF SETIJADI SRI PURWANDARI


NIP. 196210151989011002 NIP.-

Anda mungkin juga menyukai