Anda di halaman 1dari 11

RAHASIA

DIARY DESCRIPTION

03/MO/2022

Nama : Yusfitri Nursyahwalny M.

NIM : 210701500038

Kelas :K

Tanggal : 13 – 19 September 2022

Waktu : Keterangan waktu terdapat di catatan observasi.

Tempat : Jl. DT

I. TUJUAN OBSERVASI

Praktikum observasi ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana mahasiswa melakukan

observasi dengan menggunakan model diary description, mahasiswa mampu membuat

kesimpulan mengenai observasi yang telah dilakukannya, serta mahasiswa mampu mengevaluasi

kelebihan dan kelemahan dari praktek observasi yang telah dilakukan.

II. PROSEDUR OBSERVASI

Praktek observasi ini membutuhkan waktu selama satu minggu (tujuh hari). Pilihlah satu

orang individu yang dapat dijadikan subjek dan mudah ditemui setiap hari. Tentukan perilaku

yang akan di observasi. Isilah catatan observasi setiap hari. Pada pertemuan berikutnya, beberapa

mahasiswa akan di minta untuk mempresentasikan laporan hasil observasi yang telah di buatnya,

serta memeroleh tanggapan dari rekan-rekannya maupun dosen pengampu mata kuliah.

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

III. CATATAN OBSERVASI

Identitas subjek :

Subjek berinisial F berjenis kelamin perempuan dan bersuku bangsa Indonesia. Subjek F

berusia sekitar 15-16 tahun dan memiliki tinggi badan sekitar 173 cm dengan berat badan kisaran

67-68 kg. Subjek F merupakan siswa SMA kelas 1 dan merupakan anak terakhir dari 3

bersaudara. Subjek F memiliki rambut pendek berwarna hitam dan sedikit berwarna pink

dibagian bawah rambut.

Hari 1 Observasi. Selasa, 13 September 2022 pukul 22.25

Di hari pertama, subjek F menggunakan daster lengan pendek yang panjangnya mencapai

bawah lutut berwarna biru muda dan terdapat banyak motif bunga kecil yang berwarna warni,

menggunakan sandal tidur berwarna biru muda yang terdapat gambar kuda poni kecil disetiap

sisinya, dan menggantungkan handuk kecil berwarna coklat tua di pundak kanannya. Subjek F

berjalan keluar dari kamar dan berbelok ke arah kanan menuju wastafel yang ada di dalam toilet,

menggantung handuk di tempatnya dan berpose di cermin yang ada di depan wastafel.

Kemudian, subjek F mengikat rambutnya dengan ikatan rambut yang berwarna hitam kemudian

memutar keran air ke arah kanan. Setelah itu, subjek F sedikit menunduk untuk membasuh

wajahnya dengan air yang mengalir dan menyeka tetesan-tetesan air. Ketika observer masuk ke

dalam toilet, subjek F meminta tolong kepada observer untuk diambilkan sabun pembersih wajah

miliknya. Subjek F menunjuk dengan tangan kanannya ke arah rak yang terdapat berbagai

macam sabun pembersih wajah. Setelah observer menyodorkan sabun pembersih wajah, subjek F

mengambil sabun tersebut dengan tangan kanan dan mengucapkan terima kasih kepada observer.

Kemudian, subjek F membuka penutup sabun pembersih wajah dengan tangan kanannya dan

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

meletakkan penutup di ujung kiri wastafel. Kemudian, subjek F menuangkan sabun ke telapak

tangan kanannya dan meletakkan botol sabun di sebelah penutup botol dan menggosoknya

hingga menimbulkan busa. Ketika subjek F sedang menggosok perlahan kedua pipinya, subjek F

mengajak saya bercerita tentang kejadian yang terjadi di sekolahnya kemudian tertawa cekikikan

sendirian. Setelah itu, subjek F menunduk sedikit untuk membasuh wajahnya di wastafel dan

kembali menegakkan badan setelah mematikan keran air untuk mengambil handuk yang ia

gantung di sebelah kiri dengan tangan kirinya dan mengelap wajahnya dengan handuk. Setelah

itu, subjek F menutup sabun dan meletakkannya kembali di ujung kiri wastafel dan membalikkan

badan untuk keluar dari toilet sambil menyanyikan reff dari lagu “Anything You Want”.

Hari 2 Observasi. Rabu, 14 September 2022 pukul 22.08

Subjek F menggunakan daster lengan pendek yang panjangnya mencapai mata kaki dan

berwarna hijau putih dengan motif daun, rambut subjek F terikat menggunakan ikatan rambut

berwarna hitam, menggunakan bandana berwarna pink, dan menggunakan sandal hitam sebagai

alas kaki . Subjek F berdiri dari meja makan dan berjalan ke arah depan untuk menuju toilet

dengan handuk kecil berwarna coklat tua yang ia pegang di tangan kanannya. Ketika subjek F

berada di dalam toilet, subjek F berteriak memanggil nama observer dan mengajak observer

untuk mencuci wajah bersama. Di dalam toilet, subjek F mengajak observer untuk bercerita

mengenai teman dari subjek F di sekolah sembari subjek F mulai memutar keran ke arah kanan.

Kemudian, subjek F menunduk dan membasuh wajahnya dengan air yang mengalir. Lalu, subjek

F meraba-raba ke arah kiri wastafel dengan tangan kirinya untuk mengambil sabun pembersih

wajahnya dengan posisi masih menunduk. Setelah itu, subjek F menegakkan badan dan

membuka tutupnya dengan tangan kanan kemudian meletakkan penutupnya di ujung kiri

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

wastafel. Subjek F menuangkan sabun di telapak tangan kanan dan meminta tolong kepada

observer untuk menutupkan sabun pembersih wajahnya. Setelah itu, subjek F menggosokkan

tangan kanan dan kirinya untuk menghasilkan busa dan menggosok perlahan wajahnya. Subjek F

sedang fokus membersihkan area jidatnya dan berkata “kece toh jidat shining shimmering

splendid” sembari sedikit memajukan jidatnya ke arah observer. Setelah itu, subjek F kembali

menunduk dan membasuh wajahnya dengan air yang mengalir. Ketika selesai membasuh wajah,

subjek F menegakkan badan kembali dan berbalik ke belakang untuk mengambil handuk yang ia

biarkan tergantung di gagang pintu dan kembali menghadap ke arah cermin dan menggunakan

handuk tersebut untuk mengeringkan wajahnya. Subjek F berpose dan membuat beragam mimik

wajah. Setelah itu, subjek F berbalik dan berjalan ke arah pintu untuk keluar dari toilet sambil

bersenandung kecil awalan lagu “Arti Cinta”.

Hari 3 Observasi. Kamis, 15 September 2022 pukul 22.58

Subjek F menggunakan baju lengan pendek yang berwarna krem bergambar bunga

mawar yang berwarna merah, menggunakan celana yang mencapai bawah lutut berwarna putih,

dan menggunakan sandal hitam. Subjek F menggerai rambutnya, tetapi subjek F menggunakan

bandana pink. Subjek F berjalan keluar dari kamar sambil memainkan ponsel genggamnya di

tangan kirinya. Kemudian, subjek F berbelok ke arah kiri dan meletakkan ponsel genggamnya di

meja. Setelah itu, subjek F mengajak observer untuk mencuci wajah bersama dan berkata bahwa

ia ingin memberi tahu observer sesuatu. Lalu, subjek F berbalik dan berjalan ke arah depan

menuju toilet. Di dalam toilet, subjek F berpose manyun di depan cermin dan mengangkat jari

tengah dan telunjuknya untuk membentuk lambang peace. Setelah itu, subjek F berhenti berpose

dan mengajak observer bercerita. Subjek F bercerita sambil menggerak-gerakkan tangan kanan

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

dan kirinya. Setelah bercerita, subjek F mengambil sabun pembersih wajahnya yang ada di rak

dengan tangan kirinya dan meletakkannya di samping wastafel. Subjek F memutar keran air

kearah kanan dan menunduk sedikit untuk membasuh wajahnya. Kemudian, subjek F

menegakkan badan dan mengambil sabun pembersih wajahnya dengan tangan kiri. Subjek F

membuka penutup sabun dengan tangan kanannya dan berniat untuk meletakkannya di samping

wastafel. Tetapi, penutup tersebut jatuh ke lantai dan subjek F harus berjongkok dan menunduk

untuk mengambil penutup tersebut dengan tangan kanannya. Setelah itu, subjek F kembali

menegakkan diri, meletakkan penutup sabun di samping wastafel, dan menuangkan sabun di

telapak tangan kanan. Subjek F memutar keran air kearah kanan dan menunduk sedikit untuk

membasuh wajahnya dengan satu tangan, yaitu tangan kirinya. Kemudian subjek F menegakkan

badannya, mematikan keran dan menggosok telapak tangan kanan dan kirinya untuk

menghasilkan sedikit busa. Lalu, subjek F menggosok wajahnya dengan perlahan sambil melihat

ke arah cermin untuk melihat wajahnya. Ketika sedang menggosok area pipi dan hidung, subjek

F bersin dan sedikit menunduk ke arah kiri. Kemudian, subjek F menegakkan badan dan

memutar keran ke arah kanan untuk menyalakan keran air dengan tangan kanannya yang masih

berbusa. Sebelum membasuh wajahnya, subjek F terlebih dahulu membersihkan kedua

tangannya dan bekas busa yang ada di keran. Lalu, subjek F sedikit menunduk untuk membasuh

wajahnya. Setelah itu subjek F menegakkan badannya kembali dan mematikan keran air.

Kemudian subjek F berkata bahwa ia lupa mengambil handuk sembari menepuk jidatnya dengan

telapak tangan kanannya kemudian menurunkan tangannya kembali. Karena melupakan

handuknya, subjek F membalikkan badannya dan berjalan ke arah luar dan mengambil 2 lembar

tisu yang ada di atas meja dekat toilet dengan tangan kirinya. Lalu, subjek F kembali berjalan ke

arah toilet untuk mengeringkan wajahnya dengan tisu di depan cermin. Setelah wajahnya kering,

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

subjek F kembali berpose di cermin dan menyanyikan reff dari lagu “Bohemian Rhapsody”.

Setelah merasa puas berpose dan bernyanyi di depan cermin, subjek F berbalik dan berjalan ke

arah pintu untuk keluar dari toilet.

Hari 4 Observasi. Jumat, 16 September 2022 pukul 22.37

Subjek F menggunakan baju lengan pendek yang berwarna coklat muda dengan celana yang

mencapai atas lutut berwarna abu-abu. Subjek F menggerai rambut dan menggunakan bando

berwarna biru muda. Subjek F berjalan dari arah dapur membawa handuk kecil berwarna coklat

yang subjek F gantungkan pada pergelangan tangan kanannya sambil memainkan ponsel

genggamnya di tangan kirinya. Kemudian subjek F, menuju ke meja yang berwarna coklat untuk

meletakkan ponsel genggamnya kemudian berbalik badan dan berjalan ke arah depan menuju

toilet. Ketika ingin melangkah masuk, subjek F membalikkan badannya sedikit ke arah observer

dan menyuruh observer untuk mencuci wajah bersama karena ingin bercerita tentang kejadian

seru yang ia alami pada saat siang hari. Kemudian subjek F membalikkan badan kembali dan

masuk ke dalam toilet. Ketika observer mengikuti subjek F masuk ke dalam toilet, observer

melihat subjek F menggantungkan handuknya di gagang pintu dan berjalan ke arah rak sabun

untuk mengambil sabun pembersih wajah dengan tangan kirinya dan meletakkannya di ujung

kanan wastafel di sebelah sabun pencuci tangan. Subjek F kemudian menyalakan keran air

dengan memutar keran ke arah kanan dan membersihkan tangannya sebentar lalu memutar keran

ke arah kiri kembali. Kemudian, subjek F menekan tutup botol sabun pencuci tangan yang

terletak di ujung kanan wastafel untuk mengeluarkan sabun di tangan kanannya dan menggosok

tangan kanan dan kirinya untuk menimbulkan busa. Selama membersihkan tangannya, subjek F

bercerita tentang kejadian seru yang ia alami. Setelah itu subjek F menyalakan kembali keran air

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

dengan memutar arah keran ke kanan dan membasuh tangannya dengan air. Kemudian, subjek F

menunduk dan membasuh wajahnya dengan air. Tanpa mematikan keran air, subjek F

menegakkan badan dan mengambil sabun pembersih wajahnya dengan tangan kanan kemudian

memindahkannya ke tangan kiri. Subjek F membuka penutup sabun pembersih wajah dengan

tangan kanan dan meletakkannya di ujung kanan wastafel. Subjek F menuangkan sabunnya di

telapak tangan kanan dan meminta tolong kepada observer untuk menutupkan sabun wajahnya.

Setelah menutup sabun wajah, subjek F meletakkan sabun di ujung kiri wastafel. Subjek F

menggosok tangan kanan dan kirinya sehingga sabun tersebut menimbulkan busa. Setelah

menimbulkan busa, subjek F menggosok pelan setiap sisi wajahnya dengan kedua telapak

tangannya. Setelah itu, subjek F membasuh wajahnya dengan air keran yang sedaritadi subjek F

tidak matikan. Setelah membasuh wajah, subjek F menegakkan badannya dan membalikkan

badan sedikit untuk mengambil handuk di gagang pintu kemudian membalikkan kembali

badannya dan mengeringkan wajahnya dengan handuk. Setelah itu subjek F berpose di depan

cermin dan berkata “glowing shimmering splendid” dengan nada lagu “A Whole New World”.

Kemudian subjek F berpose sekali lagi di depan cermin dan membalikkan badan untuk berjalan

menuju keluar toilet.

Hari 5 Observasi. Sabtu, 17 September pukul 22.52

Subjek F menggunakan baju berwarna hitam dan celana panjang berwarna putih. Subjek F

menjepit rambutnya dengan jepitan berwarna biru. Subjek F keluar dari kamar dan berbelok ke

arah kanan untuk masuk ke dalam toilet. Dari dalam toilet subjek F kembali keluar dari toilet dan

berkata kepada observer bahwa ia sedang kesal dan ingin bercerita sambil mencuci wajah. Di

dalam toilet, subjek F mengajak observer bercerita mengenai hal apa yang membuat ia kesal.

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

Setelah bercerita, subjek F menyalakan keran air dengan memutar keran ke arah kanan dan

menunduk sedikit untuk membasuh wajahnya dan kembali memutar keran air ke arah kiri

dengan tangan kanannya . Subjek F mengambil sabun pembersih wajah di ujung kiri wastafel

dengan tangan kiri dan membuka penutup sabun dengan tangan kanannya. Kemudian, subjek F

meletakkan penutup sabun di ujung kanan wastafel. Subjek F menuangkan sabun di telapak

tangan kanannya kemudian meletakkan botol sabun di ujung kiri wastafel dan menggosok

telapak tangan kanan dan kirinya untuk menghasilkan busa. Setelah itu subjek F menggosok

seluruh sisi wajahnya dengan kedua telapak tangannya. Kemudian, subjek F memutar ke arah

kanan keran air dengan tangan kanannya yang masih berbusa. Subjek F terlebih dahulu

membersihkan pemutar keran yang penuh busa kemudian menunduk sedikit dan membasuh

wajahnya. Setelah membasuh wajahnya, subjek F menegakkan badannya dan menyeka tetesan-

tetesan air. Kemudian subjek F meminta tolong kepada observer untuk menutupkan sabun

pembersih wajahnya, membalikkan badan dan berjalan lurus ke arah pintu untuk keluar dari

toilet dan berbelok kiri untuk masuk ke dalam kamar.

Hari 6 Observasi. Minggu, 18 September 2022 pukul 22.43

Subjek F menggunakan baju berwarna biru dan celana panjang berwarna biru. Subjek F

menjepit rambutnya dengan jepitan berwarna hitam dan bermotif polkadot. Subjek F bangkit dari

tempat duduk yang berada di hadapan observer. Kemudian subjek F berjalan membalikkan

badan berjalan ke arah depan menuju ke toilet. Ketika observer masuk ke dalam toilet, subjek F

memanggil nama observer dan berkata ingin memberi tahu dan menceritakan sesuatu kepada

observer. Disela-sela bercerita, subjek F beberapa kali berjongkok dan menunduk ke bawah

kolong wastafel kemudian mengambil sabun pembersih wajah yang ada di bawah kolong dengan

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

tangan kirinya. Setelah subjek F selesai bercerita, subjek F membuka penutup sabun pembersih

wajah dengan tangan kanan dan meletakkan penutup sabun di ujung kanan wastafel. Subjek F

menuangkan sabun ke telapak tangan kanan dan meletakkan botol sabun di samping penutupnya

kemudian meminta tolong kepada observer untuk menutupkan botol sabun pembersih wajahnya.

Subjek F menyalakan keran air dengan tangan kiri kemudian menyipratkan sedikit air ke arah

sabun di telapak tangannya dan menggosokkan kedua telapak tangannya. Setelah itu, subjek F

mengusap seluruh sisi wajahnya dan menyanyikan lagu “Moving On”. Kemudian, subjek F

menunduk sedikit dan membasuh wajahnya dengan air. Setelah membasuh wajah, subjek F

menegakkan kembali badannya untuk menyeka tetesan air dari wajahnya. Setelah itu, subjek F

membalikkan badan dan berjalan ke luar pintu toilet kemudian berjalan lurus untuk mengambil

tiga lembar tisu yang ada di atas meja. Kemudian subjek F membalikkan badan lagi dan berjalan

lurus ke arah toilet. Di dalam toilet, subjek F berdiri di depan cermin sembari menepuk - nepuk

wajahnya dengan tisu. Setelah itu, subjek F membalikkan badannya, berjalan lurus ke arah pintu

dan keluar dari toilet.

Hari 7 Observasi. Senin, 19 September pukul 22.39

Subjek F menggunakan daster lengan pendek berwarna kuning yang panjangnya mencapai

mata kaki. Subjek F mengikat rambutnya dengan ikatan rambut berwarna hitam, dan

menggunakan sandal berwarna pink. Subjek F berjalan dari arah ruang tengah sambil

memainkan ponsel genggamnya di tangan kiri dan berbelok kiri kemudian berbelok kanan dan

berjalan kedepan dan berhenti di depan meja. Subjek F meletakkan ponsel genggamnya di atas

meja. Setelah itu, subjek membalikkan badan dan berjalan lurus ke depan menuju toilet. Ketika

observer masuk ke dalam toilet, subjek F sedikit melirik dan meminta kepada observer untuk

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

ditemani mencuci wajah. Subjek F menyalakan keran air dengan tangan kanannya. Kemudian,

subjek F menunduk dan membasuh wajahnya. Setelah membasuh wajahnya, subjek F

mengambil sabun yang ada di ujung kanan wastafel dengan tangan kirinya kemudian membuka

penutup sabun dengan tangan kanannya. Subjek F meletakkan penutup sabun di ujung kanan

wastafel dan menuangkan sabun di telapak tangan kanannya. Lalu, subjek F meletakkan botol

sabun di sebelah penutup botol sabun. Subjek F menggosok kedua telapak tangannya dan mulai

menggosok wajahnya dengan perlahan. Setelah itu, subjek F menunduk dan membasuh

wajahnya dengan air. Subjek F kembali menegakkan badannya dan mengambil dua lembar tisu

dari kantong daster menggunakan tangan kanannya. Lalu, subjek F menepuk – nepuk wajahnya

perlahan dengan tisu sambil menyanyikan lagu “Scars to Your Beautiful”. Setelah itu, subjek F

berpose di depan cermin. Setelah bercermin, subjek F membalikkan badan dan berjalan ke depan

untuk menuju pintu dan keluar dari toilet.

KESIMPULAN OBSERVASI

Dalam perilaku mencuci wajah yang dilakukan oleh subjek F, subjek F sering meminta

untuk ditemani dan diajak bercerita ketika berada di dalam toilet untuk mencuci wajah. Subjek F

sering berpose di depan cermin dan memuji wajahnya sendiri. Setelah membuka penutup sabun,

subjek F sering meminta tolong kepada orang untuk menutupnya kembali. Subjek F selalu

menyanyikan atau menggumamkan nada dari berbagai macam lagu ketika sedang mencuci

wajahnya ataupun setelah mencuci wajahnya .

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)


RAHASIA

IV. EVALUASI OBSERVASI

Kelebihan :

 Perilaku yang dilakukan oleh subjek cenderung sama setiap hari.

 Subjek dapat ditemui setiap hari.

Kelemahan :

 Observasi memakan waktu yang lama.

 Observer harus teliti dalam mengobservasi dan tidak membuat subjek merasa

diawasi.

Makassar, 19 September 2022


Observer,

YUSFITRI NURSYAHWALNY M
NIM. 210701500038

YUSFITRI NURSYAHWALNY M (210701500038)

Anda mungkin juga menyukai