Anda di halaman 1dari 2

Materi Pertama Hari Ketiga

Kewirausahaan

13,33% dari jumlah pengangguran di Indonesia adalah pengangguran terdidik tingkat perguruan
tinggi, sedangkan jumlah wirausaha di Indonesia hanya 3,47% (jumlah paling rendah di Asia
Tenggara).

Langkah pemerintah dalam pengembangan kewirausahaan nasional:


1. RPJMN 2020—2024
2. Perpres kewirausahaan nasional
3. Percepatan dan sinergi lintas sektor

Rencana strategis Universitas Tanjungpura:


1. Menyediakan lapangan kerja
2. Mempersiapkan lulusan menjadi wirausaha yang mampu mandiri
3. Menumbuhkembangkan wirausaha baru yang kreatif dan inovatif
4. Menumbuhkembangkan wirausaha baru yang berbasis keunggulan daerah dengan kualitas
ekspor
5. Menumbuhkembangkan wirausaha baru yang berbasis teknologi

Berikut beberapa karakteristik yang membedakan pengusaha dengan pedagang:


1. Pengusaha
a. Mendelegasikan tugasnya
b. Menciptakan momen
c. Kerja membangun aset

2. Pedagang
a. Melakukan tugasnya sendiri
b. Menunggu momen
c. Kerja mencari uang

Yang dibutuhkan untuk menjadi wirausaha sukses, yaitu goals, support, training, dan motivation.

Berbagai program kewirausahaan pendidikan tinggi: PKM-RE, PKM-RSH, PKM-PM, PKM-PI, PKM-
K, PKM-KC, PKM-KI, dan PKM-VGK.

Universitas Tanjungpura mendirikan Sekolah CEO untuk menghasilkan wirausaha hebat dengan
kategori usaha antara lain makanan dan minuman, produksi/budidaya, industri kreatif, seni,
budaya, dan pariwisata, serta jasa dan perdagangan.

Kata-kata motivasi untuk sukses berwirausaha:


1. “Muda berwirausaha, tua bahagia.”
2. “Setiap orang punya jatah gagal. Habiskan jatah gagalmu ketika masih muda.”
3. “Saat gagal, kamu hanya perlu memulai lagi dengan cara yang lebih cerdas.”

Anda mungkin juga menyukai