Anda di halaman 1dari 7

PEMERINTAH KABUPATEN TAPANULI TENGAH

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS PORIAHA
KECAMATAN TAPIAN NAULI
Kelurahan Tapian Nauli II Kecamatan Tapian Nauli Kode Pos : 22618
Email : puskesmasporiaha@gmail.com,Telp. 0631-7397029

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


SUPERVISI PELAKSANAAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT
UPTD PUSKESMAS PORIAHA

I. PENDAHULUHAN

Kesehatan merupakan kebutuhan dasar setiap manusia. Seseorang tidak bisa


memenuhi seluruh kebutuhan hidupnya jika berada dalam kondisi tidak sehat.
Sehingga kesehatan merupakan modal setiap individu untuk meneruskan
kehidupannya secara layak.

Untuk mencapai kesehatan individu dan masyarakat tersebut perlu adanya


kegiatan promotif dan preventif yang dilaksanakan dalam bentuk Upaya
Kesehatan Masyarakat (UKM). Pelaksanaan UKM harus diselenggarakan untuk
pencapaianstandar Pelayanan Minimal (SPM) kabupaten/kota bidang kesehatan,
Program Indonesia Sehatdankinerja Puskesmas dalam penyelenggaraan Jaminan
Kesehatan Nasional. Pelaksanaan kegiatan UKM meliputi UKM esensial dan UKM
pengembangan.

Standar Pelayanan Minimal adalah ketentuan mengenai jenis dan mutu pelayanan
dasar minimal yang merupakan urusan pemerintahan wajib yang berhak diperoleh
setiap warga negara. Kebijakan mengenai SPM mengalami perubahan dengan
ditetapkannya Peraturan Pemerintah Nomor 2 Tahun 2018 tentang Standar
Pelayanan Minimal, sebagai pelaksanaan ketentuan Pasal 18 ayat (3) Undang-
Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.Dengan kebijakan
ini SPM Bidang Kesehatan mengalami perubahan yangcukup mendasar dari SPM
sebelumnya sebagaimana ditetapkan dengan Permenkes Nomor 4 Tahun 2019
tentang Standar Teknis Pemenuhan Mutu Pelayanan Dasar pada Standar
Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan.
II. LATAR BELAKANG

Pelaksanaan UKM di UPTD Puskesmas Poriaha terdiri dari UKM esensial dan
UKM pengembangan. UKM esensial berupa: pelayanan promosi kesehatan,
pelayanan kesehatan lingkungan, pelayanan kesehatan keluarga, pelayanan gizi,
pelayanan pencegahan dan pengendalian penyakit. Sedangkan UKM
pengembangan berupa: pelayanan lansia, Prolanis, PTM, pelayanan kesehatan
kerja dan olahraga dan pelayanan penyehatan tradisional.

Kegiatan UKM di UPTD Puskesmas Poriaha perlu dilakukan supervisi untuk


mengendalikan kegiatan yang dilaksanakan oleh Koordinator dan pelaksana
kegiatan. Supervisi adalah pengawasan terhadap proses, kegiatan dan pelaksana
kegiatan yang sedang melaksanakan kegiatan. Tahapan supervisi yaitu:
penyusunan jadwal kegiatan supervisi, persiapan bahan untuk analisis secara
mandiri, pelaksanaan supervisi secara langsung di tempat kegiatan dan
pembahasan serta tindak lanjut perbaikan.

III. TUJUAN

1) Umum:
Mewujudkan kualitas pelayanan kegiatan UKM secara efektif dan efisien,
kesesuaian dengan rencana, pemenuhan terhadap kebutuhan dan harapan
masyarakatyang ada di wilayah kerja UPTD Puskesmas Poriaha.

2) Khusus:
1. Acuan dalam melaksanakan kegiatan supervisi pelaksanaan UKM di
wilayah kerja UPTD Puskesmas Poriaha,
2. Peningkatan mutu dan pelayanan kesehatan di wilayah kerja UPTD
Puskesmas Poriaha.

IV. KEGIATAN POKOK& RINCIAN KEGIATAN

No Kegiatan Pokok Rincian Kegiatan


1. Penyusunan jadwal kegiatan 1. Rapat internal antara Kepala
supervisi Puskesmas, Kepala Tata Usaha dan
Penangungjawab UKM.
2. Penyusunan Kerangka Acuan Kegiatan
dan jadwal supervisi.
2. Sosialisasi kegiatan supervisi 1. Penyampaian informasi kegiatan
supervisi kepada Koordinator Pelayanan
dan Pelaksana Kegiatan.
2. Persiapan bahan kegiatan supervisi oleh
Koordinator dan Pelaksana Kegiatan.
3. Supervisi 1. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan ibu hamil.
2. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan ibu bersalin.
3. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan bayi baru lahir.
4. Supervisi ke lapangan kegiatan
posyandu bayi/balita.
5. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan pada usia
pendidikan dasar.
6. Supervisi ke lapanan kegiatan
pembagian obat cacing.
7. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan pada usia
produktif.
8. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan pada usia lanjut.
9. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan penyakit tidak
menular.
10. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan orang dengan
gangguan jiwa berat.
11. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan orang terduga
tuberkulosis.
12. Supervisi ke lapangan kegiatan
pelayanan kesehatan orang dengan
risiko terinfeksi virus yang melemahkan
daya tahan tubuh manusia (Human
Immunodeficiency Virus)
4. Pembahasan hasil kegiatan 1. Pertemuan pembahasan hasil
supervisi supervisi
2. Pembahasan rencana tindak lanjut
terhadap permasalahan yang
ditemukan.

V. PELAKSANAAN KEGIATAN

Kepala Puskesmas dan Penangungjawab UKM UPTD Puskesmas Poriaha


melaksanakan kegiatan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan bersama
dengan lintas program.

VI. SASARAN

a) Koordinator Pelayanan UKM,


b) Pelaksana Kegiatan UKM.
VII. JADWAL KEGIATAN

2022
No. Kegiatan Ju
Jan Feb Mar Apr Mei Jun Ags Sep Okt Nov Des
l
Rapat internal antara Kepala Puskesmas, Kepala Tata Usaha
1. x
dan Penangungjawab UKM
2. Penyusunan Kerangka Acuan Kegiatan dan jadwal supervisi x

3. Sosialisasi kegiatan supervisi x


Persiapan bahan kegiatan supervisi oleh Koordinator dan
4. x X x x x x x x x x x x
Pelaksana Kegiatan
Supervisi ke lapangan kegiatan pelayanan kesehatan orang
5. X
terduga tuberkulosis
6. Supervisi ke lapangan kegiatan pelayanan kesehatan Lingkungan X

7. Supervisi ke lapangan kegiatan pelayanan kelas ibu hamil X

8. Supervisi ke lapangan kegiatan imunisasi bayi/ balita X


Supervisi ke lapangan kegiatan penjaringan kesehatan anak
9. X
sekolah
10 Supervisi ke lapangan kegiatan pembagian obat cacing X

11. Supervisi ke lapangan kegiatan pemantauan gizi kurang X


Supervisi ke lapangan kegiatan pelayanan kesehatan pada usia
12. X
lanjut
Supervisi ke lapangan kegiatan pelayanan kesehatan penyakit
13. X
tidak menular
14. Supervisi ke lapangan kegiatan bulan imunisasi anak sekolah X
Supervisi ke lapangan kegiatan pelayanan kesehatan orang
15. X
dengan gangguan jiwa
X
16. Supervisi ke lapangan kegiatan Perkesmas
X
17. Supervisi ke lapangan kegiatan Surveilans
X
18. Supervisi ke lapangan kegiatan DBD
X
19. Supervisi ke lapangan kegiatan HIV/AIDS

20. Supervisi ke lapangan kegiatan


X X
21. Pembahasan hasil kegiatan supervisi
VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN

Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dilakukan setiap enambulan menggunakan indikator


kinerja Pelayana UKM.

IX. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

Pencatatan dan dokumentasi kegiatan dilakukan oleh Koordinator Program Kesehatan


Keluarga UPTD Puskesmas Poriaha, kemudian membuat laporan progam ditujukan kepada
Penanggung Jawab UKM UPTD Puskesmas Poriaha.

KEPALA UPTD PUSKESMAS PORIAHA

ELPRIDA FITRI SIMAMORA,AM.Keb


NIP.19701217 200604 2 007

Anda mungkin juga menyukai