Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN CIREBON

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS SUSUKANLEBAK
Jln.Letkol H.M. Hassan Yoesoef No.04 Susukanagung
Telp. 082319696462 Email :pkm.susukanlebak123@gmail.com
Susukanlebak-45185

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS SUSUKANLEBAK


NOMOR: 440/126/Pkmsule

TENTANG
PENILAIAN, PENGENDALIAN, PENYEDIAAN DAN PENGGUNAAN OBAT
DI UPT PUSKESMAS SUSUKANLEBAK

KEPALA UPT PUSKESMAS SUSUKANLEBAK,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka menjamin pelayanan kefarmasian


yang baik maka pengelolaan obat dalam pelayanan
kefarmasian di puskesmas harus dilakukan secara
sistematis dan terkoordinasi;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan dimaksud pada huruf a
dipandang perlu untuk ditetapkan dalam suatu Surat
Keputusan Kepala UPT Puskesmas Susukanlebak;

Mengingat : 1. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 25 tahun 2009


tentang pelayanan publik;
2. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2009
tentang kesehatan;
3. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 23 tahun 2014
tentang pemerintah daerah;
4. Undang-undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2014
tentang tenaga kesehatan;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 tahun 2014 tentang
Puskesmas;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 74 tahun 2016 tentang
Standar Pelayanan Kefarmasian di Puskesmas.
MEMUTUSKAN:
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS SUSUKANLEBAK
TENTANG PENILAIAN, PENYEDIAAN DAN PENGGUNAAN OBAT
DI UPT PUSKESMAS SUSUKANLEBAK.
KESATU : Menetapkan prosedur pengelolaan obat-obatan di Puskesmas
meliputi penilaian, pengendalian dan penggunaan obat sesuai
dengan standar operasional yang ditetapkan;
KEDUA : Obat-obatan psikotropik dan emergensi diatur dan dikelola
dalam prosedur khusus tersendiri;
KETIGA : Apabila dipandang perlu, maka evaluasi pengelolaan obat dan
kefarmasian dapat dilakukan sewaktu-waktu;
KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Susukanlebak
PadaTanggal 8 Januari 2018

KEPALA UPT PUSKESMAS SUSUKANLEBAK,

ARIA ABDITIANTO ARROCHIMMI

Anda mungkin juga menyukai