Anda di halaman 1dari 2

1. Apakah yang dimaksud dengan aliran steady on uniform ?

Aliran Steady Non uniform terjadi karena vektor kecepatan berubah sepanjang saluran yang
dapat diakibatkan oleh karena perubahan tampang saluran, perubahan kemiringan dasar
saluran ataupun karena adanya bangunan pengatur.
2. Apakah yang dimaksud dengan gradually varied flow?
Aliran gradually varied flow disebut aliran berubah lambat laun apabila perubahan kecepatan
terjadi secara lambat laun dalam jarak yang panjang. Pada gradually varied flow aliran
berubah berangsur-angsur sehingga lengkung garis aliran dapat dianggap merupakan garis
lurus. Pada kondisi itu distribusi tekanannya dapat dianggap sebagai tekanan hidrostatis. Juga
aliran dapat dianggap tidak mempunyai komponen kecepatan vertikal sehingga energi kinetis
per satuan berat dapat dinyatakan dengan u2/2g. Selanjutnya karena kedalaman berubah
secara berangsur-angsur maka kehilangan tinggi tenaga hanya disebabkan oleh geseran dasar.
3. Apakah yang dimaksud dengan rapidly varied flow ?
Aliran rapidly varied flow disebut aliran berubah tiba-tiba apabila kecepatan aliran mendadak
berubah pada jarak yang cukup pendek. Ini disebabkan pada rapidly varied flow kedalaman
aliran berubah secara cepat sehingga geseran dasar merupakan sebagian dari kehilangan
tinggi tenaga. Loncat air adalah salah satu contoh tipe aliran ini. Walaupun (u) tidak tetap
(karena non uniform) dianggap kecepatan berubah berangsur-angsur sehingga tidak ada
kerugian tenaga akibat perubahan kecepatan mendadak. Serat aliran dianggap paralel.
4. Perbedaan antara GVF dengan RVF?

No GVF RVF
1 Variasi kedalaman cukup kecil Variasi kedalaman tidak dapat ditentukan
sepanjang aliran sebab kedalaman aliran besar atau kecilnya sepanjang aliran sebab
tidak berubah atau konstan pada jangka berubah ubah
waktu tertentu.
2 Kelengkungan garis arus kecil Kelengkungan garis arus besar
3 Resistensi Gesekan memiliki peran Resistensi gesekan bukan merupakan
penting aspek yang penting
4 Kehilangan energi disesbabkan oleh Kehilangan energi disebabkan oleh energi
hambatan gesekan dalam
5 DIstribusi tekanan terjadi karena Distribusi tekanan tidak disebabkan oleh
hidrostatik hidrostatik
6 Lonjakan hidrolik bergerak tidak pada Lonjakan hidrolik bergerak pada saluran
saluran
5. Kenapa saya belajar aliran steady non-uniform dan apa aplikasinya di lapangan?
Saya belajar aliran stady non uniform sebab dalam aplikasi dari teori aliran ini
sangat terpakai dalam kehidupan nyata khususunya kasusy ang ada pada lapangan.
Melalui belajar aliran study non uniform maka kondisi di lapangan yang kurang terduga
seperti perubahan dari satu titik ke titik lainnya pada suatu aliran pipa dapat dipelajari
lebih lanjut sebab hal ini mungkin sekali terjadi pada kasus dilapangan.
Contoh dari apliaksi dilapangan adalah kita dapat mengetahui bagaimana
kecepatan aliran dalam suatupipa dengan kecepatan yang konstan pada saluran masuk
akan berubah saat bergerak sepanjang pipa menuju pintu keluar. Dengan kata lain kasus
ini tidak berubah seiring berjalannay waktu tetapi karena adanya penagruh dari transisi
ketika dari pipa inlet menuju outlet.

Anda mungkin juga menyukai