Anda di halaman 1dari 3

IBADAH PERSIAPAN PELANTIKAN PENATUA JEMAAT ANTAR WAKTU

1. Panggilan Ibadah
Pelayan : “Ibadah persiapan pelantikan Penatua pada hari ini kita lakukan dalam nama Allah Bapa,
Tuhan Yesus Kristus, dan Roh Kudus. Amin.”
Umat : Menyanyi 33: 1, 2 SuaraMu kudengar
2. Pelayanan Firman Tuhan,
a. Doa Epiklise
b. Pembacaan Alkitab : Lukas 14 : 33-35
c. Khotbah
d. Umat menyanyi 338 : 1, 2, 3 Marilah-marilah hai saudara
3. Penjelasan tentang Tugas dan Panggilan Anggota Majelis Jemaat
Pokok-pokok yang perlu ditekankan dalam penjelasan :
1. Proses pemilihan anggota Majelis Jemaat merupakan sarana bagi Tuhan dalam memanggil mereka
dalam pelayanan Gerejawi
2. Tugas anggota Majelis Jemaat (Penatua dan Diaken) sudah diatur dalam Pranata tentang Jabatan
Khusus bab IV, ps. 20; bab V, ps. 24 dan Pranata tentang Majelis Jemaat bab II, ps. 5.
4. Persembahan
Menyanyi KJ No. 344 : 3,4 Ingat akan nama Yesus
Doa
5. Pengutusan
Menyanyi KJ 18 : 4 Allah hadir bagi kita
6. Berkat
7. Agar pelaksanaan ibadah dapat berjalan dengan baik, perlu juga diatur hal-hal yang menyangkut teknis
pelaksanaan ibadah
TATA LAKSANA IBADAH MINGGU DAN PELANTIKAN PENATUA JEMAAT ANTAR WAKTU

1. Persiapan
a. Pelayan Ibadah bersama dengan Penatua dan Diaken mempersiapkan pelaksanaan Ibadah dan
berdoa
b. Calon anggota Penatua yang baru disilahkan duduk di tengah-tengah umat.
2. Panggilan Ibadah
Umat menyanyi KJ 20 : 1, 2. 4 O Hari Istirahat
Pelayan Ibadah bersama Penatua dan Diaken, serta penatua baru yang akan dilantik memasuki ruang
ibadah.
3. Votum dan Salam
4. Tema Ibadah (Umat Duduk)
Tema ibadah : Keagungan kasih Kristus adalah dasar mengampuni sesama
Umat menyanyi KJ 353 : 1, 4 Sungguh lembut Tuhan Yesus memanggil
5. Panggilan tobat
Dasar : Ef 4 : 25-27, 29
Umat menyanyi 467 : 1-3 Tuhanku bila hati kawanku
Berita Anugerah (Umat Berdiri)
Ams 18:21 Hidup dan mati dikuasai lidah, siapa suka menggemakannya, akan memakan buahnya.
6. Pelayanan Firman Tuhan (Umat Duduk)
Doa
Pengantar Injil - Haleluya
Bacaan Injil Matius 18 : 21 – 35 (umat berdiri)
Ucapan bahagia – Amin, amin, amin
Kotbah
Saat teduh
7. Pengakuan Iman (Umat Berdiri)
Penatua : Bersama dengan umat Tuhan di berbagai tempat dan di segala zaman kita ikrarkan
pengakuan iman percaya kita dengan mengucapkan pengakuan iman rasuli bersama-sama
8. Pelayanan Pelantikan Anggota Penatua Baru
a. Pengantar
Pelayan : “Saudara-saudara, untuk melengkapi karya Tuhan melalui Gereja-Nya, Ia berkenan
memanggil kita dalam jabatan Penatua dan Diaken dalam Gereja-Nya. Adapun saudari yang telah
bersedia menerima panggilan Tuhan untuk jabatan tersebut adalah: “ Eunike Agrivia Kristi “
(Penatua baru yang disebutkan namanya disilahkan berdiri)
Pelayan : “Saudari calon anggota Penatua Jemaat, dalam Alkitab ada nasihat dari Rasul Paulus dalam
suratnya yang ditujukan kepada Timotius, demikian: “Orang yang menghendaki jabatan penilik Jemaat
menginginkan pekerjaan yang indah.” (1 Tim. 3:1) “Atas dasar nats ini, hendaknya engkau dalam
melaksanakan tugas dan pelayanan kepada Tuhan melakukan dengan hati yang tulus. Yesus sendiri
berjanji demikian: “Dan ketahuilah, Aku menyertai kamu senantiasa sampai pada akhir zaman” (Mat.
28:20). Sebelum saudara-saudara dilantik dan diberkati menjadi Penatua, terlebih dahulu warga
Jemaat ingin mendengar pengakuan dan janjimu di hadapan Tuhan.”
(Umat disilahkan berdiri)
Umat menyanyi KK 138 Aku ingin seperti Tuhan (3X)
b. Janji dan Pengakuan Penatua
(Pelayan Ibadah bertanya kepada Warga Jemaat)
Pelayan : “Jemaat yang dikasihi Tuhan, apakah mengakui dan percaya bahwa Tuhan berkenan memakai
saudara-saudara dalam memilih calon Penatua dan Diaken Jemaat Probolinggo ?
Bagaimana jawab saudara-saudara, apakah mengakui dan percaya?”
Jemaat : “Iya, saya mengakui dan percaya.”
(Pelayan Ibadah bertanya kepada Calon Penatua Jemaat)
Pelayan : “Apakah saudara-saudara mengakui dan percaya bahwa Tuhan selaku Kepala Gereja berkenan
memanggil dan memakai saudari sebagai mitra kerja-Nya di tengah-tengah dunia melalui Greja Kristen
Jawi Wetan? Bagaimana jawab saudara-saudara, apakah mengakui dan percaya?”
Jawab : “Iya, saya mengakui dan percaya.”
Pelayan : “Apakah saudara-saudara percaya bahwa saudara-saudara dipilih Tuhan melalui Jemaat-Nya?
Bagaimana jawab saudara-saudara, apakah percaya?”
Jawab : “Iya, saya percaya.”
Pelayan : “Apakah saudara-saudara berjanji senantiasa memperhatikan dan melaksanakan tugas dan
kewajiban selaku Penatua Jemaat, seperti yang tertulis dalam Tata dan Pranata Greja Kristen Jawi
Wetan?
Bagaimana jawab saudara-saudara, apakah berjanji?”
Jawab : “Iya, saya berjanji.”
(Pelayan Ibadah bertanya kepada Warga Jemaat)
Pelayan : “Jemaat yang dikasihi Tuhan, apakah saudara-saudara bersedia bekerja sama dengan Penatua
yang telah saudara-saudara pilih ini? Bagaimana jawab saudara-saudara, apakah bersedia?”
Jawab : “Iya, saya bersedia.”
Pelayan : “Saudara-saudara, dalam Alkitab ada pesan Yesus yang berbunyi demikian: “Peliharalah
firman Tuhan dalam hatimu masing-masing. Biarlah Tuhan sendiri yang menyertai dan memberkatimu”
(1 Ptr. 5:2).
c. Prosesi Pelantikan Penatua Jemaat
Umat Menyanyi KK 67 Kuserahkan hidupku (3X)
Calon Penatua yang dilantik disilahkan berlutut, Pelayan Ibadah menyampaikan berkat bagi Penatua
baru dan memasangan Busana Liturgi (Stola) kepada Penatua terpilih.
Pelayan mengucapkan selamat melayani kepada Penatua baru dan mempersilahkan duduk di kursi
Penatua yang telah disediakan.
Pelayan Ibadah kembali ke mimbar. Umat disilahkan duduk.
Persembahan Pujian KRW Efrata : Hati yang gembira
9. Persembahan Minggu dan Syukur
Dasar : Luk 14 : 33 Demikian pulalah tiap-tiap orang di antara kamu, yang tidak melepaskan dirinya dari
segala miliknya, tidak dapat menjadi murid-Ku.
Umat menyanyi KJ 434 : 1 - Allah adalah kasih
Doa Persembahan dan Syafaat serta ditutup doa Bapa kami
10. Pengutusan (Umat Berdiri)
Pelayan : Menyampaikan pengutusan
Umat menyanyi KJ 369a : 1 Ya Yesus kuberjanji
11. Berkat
Pelayan : Menyampaikan berkat
Umat : Menyanyi KJ. 474 Kepada-Mu Puji-pujian

Anda mungkin juga menyukai