Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN MUSI BANYUASIN

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS TANAH ABANG
Jl. Puskesmas Desa Tanah Abang Kecamatan Batanghari Leko MUB. Kode Pos 30711
Email : puskesmastanahabangbhl@gmail.com / Telp. 08117109001

Notulen Nama Pertemuan : Lokarya Mini bulanan


Pertemuan Tanggal : 08 Februari 2021 Pukul : 09.00 WIB sd selesai
Tempat : UPT Puskesmas Tanah Abang
Susunan 1. Pembukaan
Acara 2. Doa
3. Sambutan Kepala UPT Puskesmas Tanah Abang
4. Paparan Capaian Program
5. Analisa dan Pemecahan Masalah
6. Diskusi
7. Penutup

Pembahasan Sambutan Ka. UPT Puskesmas Tanah Abang


1) Menyampaikan tentang kedisiplinan seperti apel harus datang tepat
waktu dan pentingnya untuk tertib administrasi serta saling
berkoordinasi antar program untuk mencari jalan keluar bila ada
permasalahan dikegiatan ataupun program masing-masing yang terkait
dalam SPM.
2) Lakukan Sosialisasi covid-19 secara terus menerus ke masyarakat dan
tetap patuhi protokol kesehatan dan berikan pelayanan yang baik untuk
masyarakat
3) Rapat Lokakarya mini saya ingatkan untuk tenaga kesehatan yang di
desa. Jangan kendor dalam menerapkan protocol kesehatan.
Penanganan kasus covid-19 ini tidaklah cukup hanya sosialisasi saja,
tapi diharapkan petugas desa dapat bekerjasama dan koordinasi untuk
mengaktifkan posko di desa
Paparan Laporan SPM oleh Yofi Agustina, AM.Keb
Bahasan : Pemaparan 12 Indikator SPM, dari 12 Indikator tersebut ada
dua program yang belum mencapai target yaitu Pelayanan
kesehatan usia pendidikan dasar dan HIV
PJ UKM ( Abdul Rozak, SKM)
1) Petugas Desa diharapkan untuk membantu menekan capaian SPM
3) Untuk kegiatan UKM Essensial dan pengembangan,
buat pemetaan program tersendiri/ target perbulan
4) Indikator SPM rendah harus tercapai dalam 5 bulan. Sesi pemaparan
program rendah dan desa yang kontribusinya rendah untuk ditingkatkan
5) SPM di Akhir tahun untuk dipaparkan dan harus tercapai targetnya
100%. Data nya harus benar/ real. Untuk pemegang program target
tahunan tidak boleh diganti
Pemegang program Usia Pendidikan dasar ( Amin Ide, AM.Kep)
Dari Hasil analisis Pelayanan Usia Pendidikan Dasar rendah mempunyai
beberapa kendala diantaranya :
1. Sekolah di masa pandemik covid-19 melalui daring
2. Belum di buat jadwal pemeriksaan anak sekolah
3. Belum adanya koordinasi lintas sector terkait pemeriksaan anakusia
pendidikan dasar
4. Harapan ke depan semoga pelayanan kesehatan dasar capaiannya
meningkat dengan koordinasi dengan program terkait,sekolah dan
petugas desa bisa melakukan screening juga di poskesdes apabila ada
anak usia pendidikan dasar berobat atau datang ke poskedes.

Pemegang program HIV ( Ayu Mita, AM,Keb )


Dari hasil analisis masalah HIV di temukan beberapa kendala diantaranya :
Jumlah sasaran pemeriksaan HIV diwilayah kerja puskesmas tanah abang
masih ada yang belum terlaksana atau belum tecover dalam skrining HIV
(Waria, Nafza, PSK, Warga Binaan).

Pelaporan hasil Survei Kepuasan Masyarakat (SKM) oleh Yofi Agustina,


AM.Keb
- Suvei kepuasaan masyarakat dilakukan untuk mengukur
mutu pelayanan di puskesmas yang kita dapatkan melalui pengisian
kuisioner melalui google form yang di isi langsung oleh masyarakat.
diharapkan tim mutu mensosialisasikan survey kepuasaan
masyarakat melalui google form dalam satu bulan 25 responden.
Diskusi :
Tanggapan Bidan Desa Talang Leban (Sofiyati, AM.Keb)
Kendala yang dihadapi :
Sulitnya melakukan pemeriksaan anak usia pendidikan dasar karena
mengingat pandemi covid-19 anak-anak tidak sekolah
Jawab : Amin Ide, AM.Kep
Ya, maka dari itu kita perlu koordinasi dengan pihak sekolah untuk
membuat jadwal ke sekolah dengan tetap menerapkan protocol kesehatan
Setiap anak usia pendidikan dasar yang datang ke poskesdes lakukan
skrining dan dilaporkan hasilnya .

Tanggapan Bidan Desa Saud (Maya Eka Fitri, AM.Keb)


Kendala yang dihadapi :
Di Desa saud masih banyak yang tidak mau diperiksa HIV
Jawab :
Lakukan sosialisasi dam koordinasi dengan OPD terkait
Rencana Tindak Lanjut Program Usia Pendidikan Dasar
Tindak Lanjut 1. Melakukan pemeriksaan pada anak usia sekolah dengan membuat
jadwal serta koordinasi dengan pihak sekolah mengingat dalam masa
pandemic covid-19
2. Minta bantuan untuk petugas di desa untuk melakukan pemeriksaan
pada anak usia sekolah yang datang untuk berobat baik ke poskesdes
maupun posyandu

Tindak Lanjut Program HIV


Mengadakan koordinasi dengan OPD terkait (Dinsos dan Kecamatan) untuk
melakukan pemetaan sasaran yang memiliki ketepatan akurasi

Tindak Lanjut Survei Kepuasan Masyarakat :


1. Mengumpulkan dan mengevaluasi data indikator ketepatan
waktu di setiap unit pelayanan per bulan
2. Mensosialisasikan cara pengisian survey kepuasaan
masyarakat yg di isi melalui google form
Kesimpulan Diharapkan untuk Setiap pemegang program dan bidan desa diharapkan
untuk melakukan inovasi untuk mencapai target dan capaian masing-
masing program

Mengetahui,
Plt.Kepala UPT
Notulis Puskesmas Tanah Abang

Eka Limarda, SKM Kurniawan, Am.Kep,S.KM.Kes


NIP. 19840714 201001 1 012

Anda mungkin juga menyukai