Anda di halaman 1dari 11

Setahun sudah aku tidak update blog tercinta ini, sekarang mari kita mulai lagi

tentang pertanyaan dari sahabat kita kang Setiyono B. Sampurno tentang Cara
Mengatasi Hasil Combine Dua Objek Yang Tidak Bolong Di CorelDRAW. Contohnya
seperti gambar dibawah ini

Seharusnya gambar seperti ini.

Dulu aku dibuat pusing dengan kasus seperti ini yang sering kita jumpai ketika kita
menggambar, mungkin sampeyan juga begitu?... ketika kita tahu cara
penyelesaiannya eee ... jebule ngglethek, caranya sangat sederhana.. simak
langkahnya

1. Pilih Shape tool di Toolbox


2. Seleksi pada salah satu Node yang berbentuk segitiga atau kotak sama saja
3. Pada Property Bar pencet tombol Reverse Direction
Atau klik kanan pada mouse pilih Reserve Subpaths

Dan hasil Combine pada huruf O sudah sesuai dengan yang kita harapkan yaitu
terlihat BOLONG

Kasus seperti ini memang sepele tapi sangat berpengaruh terhadap hasil kerja kita...
dan kayaknya belum pernah ada yang ngeposting tutorial tentang cara
penyelesaiannya.

Demikian semoga bermanfaat


03 November 2018

Menggabungkan Satu Objek di CorelDRAW


Apa itu menggabungkan satu objek?
Jawabnya langsung simak pada tutorial ini...

1. Misal kita ngetik menggunakan huruf latin, contoh seperti ini.

2. Kemudian kita mengubah menjadi vektor atau kurva dengan pencet Ctrl+Q di
Keyboard atau pada menu Object/Arrange pilih Convert to Curves.

3. Sehingga kombinasi atau susunan huruf akan berubah menjadi kurva yang sudah
gabung menjadi satu objek yang tidak terpisahkan, seperti gambar dibawah ini

4. Kalau diperjelas susunan huruf akan tampak seperti kalau kita menggabungkan
beberapa objek dengan perintah Combine.
5. Oke, kalau ada kasus seperti ini sampeyan tidak usah sedih dan panik, caranya
cukup sederhana, seleksi susunan huruf yang telah kita convert ke kurva tadi,
kemudian klik pada menu Object/Arrange > Shaping > pencet Weld

6. Lah.. beres sudah, hasilnya akan mulus seperti gambar berikut..

Gempil sekali kan?... oke semoga bermanfaat, salam vector..


Menyeleksi Objek Tanpa Warna di CorelDRAW
Saudara Budi Mukidi bertanya di komunitas Pengguna CorelDRAW Indonesia:
'Saudara saudari, mohon pencerahannya dong, gimana settingnya agar lingkaran yg tidak
diwarnai itu tidak ke-select jika di klik di dalamnya?
Terima kasih sebelumnya'

Jawab:

Memang secara default untuk menyeleksi atau memilih sebuah objek tanpa fill atau tanpa
warna sama saja dengan objek yang ada warnanya yaitu kita bisa menyeleksi atau memilih
dengan mengklik dimanapun dalam area dalam objek tanpa warna.

Untuk mengubah seakan-akan objek tanpa warna tersebut bolong dan hanya bisa di pilih
dengan mengklik tepat pada garis outline-nya saja caranya sebagai berikut

1. pencet Ctrl+J atau pada menu Tools > Options... > Workspace > Toolbox > Pick
Tool: kemudian hilangkan tanda centangpada pilihan Treat all objects as filled >
klik OK.
2. selanjutnya simpan perubahan pada menu Tools >pilih Save Settings As
Default

Sekarang objek tanpa fill atau tanpa warna tidak dapat dipilih dengan mengklik sembarangan,
tapi hanya bisa dipilih hanya dengan mengklik pada outline-nya saja.
Cara Crop Foto di Corel Draw
Ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk crop foto di corel. Ada yang crop
sederhana kayak biasanya, ada yang sesuai dengan bentuk, ada yang menjadi objek dan
lainnya. Kamu bisa lihat selengkapnya di cara ini dan pilih saja sesuai yang kamu butuhkan.

1. Potong Foto di Menu Crop


Ini adalah cara paling sederhana dan gampang, crop dengan menu crop. Caranya:

Klik menu crop > pilih bagian yang diinginkan > Klik 2X

2. Potong di Menu Shape Tool


Kamu juga bisa potong foto dengan shape tool, caranya juga sama kayak tadi:

Klik menu shape tool > Klik foto > Select pojok (atas-bawah atau kanan-kiri) > Tekan
Ctrl + Geser
3. Potong Menjadi Objek
Cara ini cocok buat kamu yang ingin potong foto dan memasukkan ke dalam objek sekaligus.
Bisa berbentuk lingkaran, persegi, bintang, dan bentuk apa pun yang kamu inginkan.

Caranya:

Buat objek sesuka hati

Di sini saya membuat objek bentuk segi enam. Pas kan dulu posisi objek dan foto yang ingin
dicrop.

Select objek dan foto > pilih intersect

Buang objek > Geser hasil crop

buang objek segi enam dan geser hasil crop ke area kosong menjadi kayak gambar ini:
Gimana, gampang kan?

Cara yang sama juga bisa dilakukan dengan powerclip, Caranya: buat objek > drag foto
dengan klik kanan > pilih power clip > klik kanan > edit content untuk atur posisi.

4. Memotong Gambar Sesuai Bentuk


COREL juga memungkinkan kamu untuk crop foto sesuai bentuk tubuh atau objek. Namun
cara ini perlu sedikit ketelitian dan kesabaran. Begini caranya,

Pilih Bazier tool

Klik titik-titik utama objek > Sambungkan

Kamu tinggal klik, klik di bagian-bagian penting. yang nantinya akan kita lengkungkan
sesuai bentuk tubuh.
Klik Shape Tool > Klik garis tadi > pilih convert line to curve

Klik shape tool di menu kiri lalu klik garis dan kita lengkungkan sesuai bentuk. Kita akan
melakukan satu per satu di garis menjadi gambar berikut ini:

Lalu (seperti cara nomor 3) select garis dan foto > pilih intersect > Hapus objek >
Geser hasil Crop

Maka hasilnya akan kayak gini:


5. Potong Foto Sesuai Warna
Ini juga termasuk yang sangat gampang dan simpel. Bahkan kita hanya perlu beberapa klik
saja. Tapi cara ini hanya cocok digunakan untuk crop gambar yang memiliki 2-3 warna saja.
Cocok untuk foto-foto siluet.

Caranya: Klik kanan pada foto > Outline Trace > Line Art

Klik Spesifik Color > OK

Pilih Ungrup > Buang bagian yang gak penting

Selanjutnya kamu buang bagian-bagian foto yang gak diinginkan. Cara ini biasanya kurang
sempurna, dan lebih cocok untuk pembuatan logo atau vektor.
Berikut beberapa fungsi shorcut dasar yang sudah ada di corelDRAW:

§ New File = Ctrl+N


§ Open FIle = Ctrl+O
§ Save = Ctrl+S
§ Save As = Ctrl+Shift+S
§ Import = Ctrl+I
§ Export = Ctrl+E
§ Exit (Keluar dari corel) = Alt+F4
§ Undo = Ctrl+Z (satu kali artinya mundur 1 perintah, 2 kali mundur 2 perintah, dst…)
§ Redo = Ctrl+Shift+Z (maju langkah perintah sebelumnya)
§ Properties = Alt + Enter
§ Option = Ctrl+J
§ Fullscreen Preview/tampilan full = Ctrl+F9
§ Snap to Gird = Ctrl + Y
§ Group = Ctrl+G
§ Ungroup = Ctrl+U
§ Transformation Position = Alt+F7
§ Rotate = Alt+F8
§ Scale=Alt+F9
§ Size = Alt+F10
§ Object rata kiri = L
§ Object rata kanan = R
§ Object rata atas = T
§ Object rata bawah = B
§ Object rata tengah horisontal = E
§ Object rata tengah vertikal = C
§ Object rata di tengah halaman = P
§ Combine = Ctrl+L
§ Break Apart = Ctrl+K
§ Convert To Curves = Ctrl+Q
§ Gambar didepan Layer = Shift+PgUp
§ Gambar dibelakang Layer = Shift+PgDn
§ Forwad one = Ctrl+PgUp
§ Back one = Ctrl+PgDn
§ Format Karakter teks = Ctrl+T
§ Edit Teks = Ctrl+Shift+T
§ Masukan Karakter Simbol = Ctrl+F11
§ Convert Teks = Ctrl + F8
§ Spell Chek = Ctrl + F12
§ Simbol manager = Ctrl+F3
§ Refresh Windows = Ctrl+W

Anda mungkin juga menyukai