Anda di halaman 1dari 95

RENCANA

STRATEGIS
PUSKESMAS SUKARAMAI
TAHUN 2021 - 2026

TAHUN 2021-2026
KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang telah
memberikan karuniaNya sehingga Rencana Strategis Puskesmas Sukaramai
Kabupaten Pakpak Bharat 2021-2026 ini dapat tersusun. Rencana Strategis ini
merupakan dokumen perencanaan pembangunan kesehatan di Kabupaten Pakpak
Bharat yang diharapkan menjadi acuan bagi penyusunan kegiatan, pelaksanaan
dan evaluasi kegiatan kesehatan di Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak
Bharat selama jangka waktu lima tahun mendatang.
Penyusunan RENSTRA mengacu pada Undang-undang Nomor 25 Tahun
2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, Undang-undang Nomor
23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, Peraturan Menteri Dalam Negeri
Nomor 86 Tahun 2017, Renstra Kementerian Kesehatan RI, Sistem Kesehatan
Nasional, dan Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan.
Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berperan serta
dalam Penyusunan Rencana Strategis ini. Kami senantiasa mengharapkan kritik
dan saran demi kesempurnaan Rencana Strategi ini.

Salak, April 2021


Kepala Puskesmas Sukaramai
Kabupaten Pakpak Bharat

Nurmaya Christina Sihite, SKM


Penata Tk.I
NIP. 1982032620050220001

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI i


DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ........................................................................................... i


DAFTAR ISI ..................................................................................................... ii
DAFTAR TABEL................................................................................................ iii
DAFTAR GRAFIK.............................................................................................. iv
BAB I PENDAHULUAN .............................................................................. 1
1.1 Latar Belakang .............................................................................. 1
1.2 Landasan Hukum .......................................................................... 2
1.3 Maksud Dan Tujuan ...................................................................... 3
1.4 Sistematika Penulisan .................................................................. 3
BAB II GAMBARAN PELAYANAN PUSKESMAS SUKARAMAI .......................... 6
2.1 Tugas, Fungsi, Dan Struktur Organisasi Puskesmas Sukaramai........ 6
2.2 Sumber Daya Puskesmas Sukaramai ..............................................13
2.3 Kinerja Pelayanan Puskesmas Sukaramai .......................................18
2.4 Tantangan Dan Peluang Pengembangan Pelayanan Puskesmas
Sukaramai ....................................................................................
BAB III PERMASALAHAN DAN ISU-ISU STRATEGIS ......................................54
3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas Dan Fungsi
Puskesmas Sukaramai....................................................................
3.2 Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala
Daerah Terpilih..............................................................................
3.3 Telaahan Renstra K/L dan Renstra..................................................56
3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan
Hidup Strategis..............................................................................
3.5 Penentuan ISu-isu Strategis.............................................................63
BAB IV TUJUAN DAN SASARAN.....................................................................65
4.1 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Puskesmas Sukaramai..........65
BAB V STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN...................................................67
BAB VI RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, DAN SUB KEGIATAN SERTA
PENDANAAN..................................................................................
BAB VII KINERJA PENYELENGGARAAN BIDANG URUSAN...............................84
BAB VIII PENUTUP.......................................................................................... 89

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI ii


DAFTAR TABEL

Tabel 1.1. Jumlah ASN Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat


Berdasarkan Latar Belakang Pendidikan Tahun 2020...........................13
Tabel 1.2. Jumlah dan Rasio Tenaga Kesehatan Per Satuan Penduduk Di
Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 202..................................................14
Tabel 1.3. Jumlah dan Kebutuhan Tenaga Kesehatan di Fasilitas Kesehatan Di
Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2020................................................14
Tabel 1.4. Jumlah dan Kebutuhan Tenaga Kesehatan Salak Kabupaten Pakpak
Bharat Tahun 2020...............................................................................15
Tabel 1.5. Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan di Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2020..........................................................................................16
Tabel 1.6. Rasio Kebutuhan dan Ketersediaan Tempat Tidur Berdasarkan Jumlah
Penduduk.............................................................................................17
Tabel 1.7. Rincian Anggaran dana kesehatan Puskesmas Sukaramai Kabupaten
Pakpak Bharat Tahun 2020..................................................................18
Tabel 2.1. Pencapaian Kinerja Pelayanan Kesehatan di Kabupaten
Pakpak Bharat.....................................................................................19
Tabel 2.2. Anggaran dan Realisasi Pendanaan Pelayanan Puskesmas Sukaramai
Kabupaten Pakpak Bharat 2016-2021..................................................41
Tabel 3.1. Telaahan Renstra Kementerian Kesehatan dan Renstra
Puskesmas Sukaramai..........................................................................56
Tabel 4.1. Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan Puskesmas
Sukaramai
Kabupaten Pakpak Bharat....................................................................65
Tabel 5.1. Tujuan, Sasaran, Strategi, dan Kebijakan.............................................67
Tabel 6.1. Rencana Program, Kegiatan, Sub Kegiatan dan Pendanaan Puskesmas
Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat..................................................71
Tabel 7.1. Indikator Kinerja Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat yang
Mengacu pada Tujuan dan Sasaran RPJMD Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2021-2026.................................................................................84
Tabel 7.2. Indikator Kinerja Utama (IKU) Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak
Bharat Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2021-2026............................84
Tabel 7.3. Indikator Kinerja Program Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak
Bharat Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2021-2026............................86
Tabel 7.4. Indikator Kinerja Puskesmas Sukaramai yang mengacu pada Standar
Pelayanan Minimal (SPM)......................................................................88

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI iii


DAFTAR GRAFIK

Grafik 2.1. Angka Harapan Hidup di Kabupaten Pakpak Bharat


Tahun 2016 – 2020.............................................................................23
Grafik 2.2. Angka Kematian Bayi (AKB) per1.000 Kelahiran Hidup
Di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016 – 2020..............................24
Grafik 2.3. Jumlah Kematian Ibu di Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2016 – 2020............................................................................25
Grafik 2.4. Persentase Cakupan Pelayanan K4 di Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2016 – 2020.............................................................................26
Grafik 2.5. Persentase Cakupan Pertolongan Persalinan Oleh Tenaga Kesehatan di
Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016 – 2020...................................27
Grafik 2.6. Persentase Cakupan Kunjungan Neonatus di KabupatenPakpak
Bharat Tahun 2016 – 2020.................................................................28
Grafik 2.7. Persentase Gizi Buruk pada Balita di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun
2016 – 2020........................................................................................29
Grafik 2.8. Prevalensi Stunting pada Bayi Balita di Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2016 – 2020.............................................................................29
Grafik 2.9. Persentase KK memiliki Akses Sanitasi yang Layak (Jamban Sehat) di
Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016 – 2020...................................30
Grafik 2.10. Persentase RT ber PHBS di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016 –
2020.................................................................................................31
Grafik 2.11. Persentase Cakupan Jumlah Kunjungan Rawat Jalan Puskesmas di
Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2016 – 2020..........................................................................33
Grafik 2.12. Persentase Cakupan Jumlah Penderita Diare di Kabupaten Pakpak
Bharat Tahun 2016 – 2020...............................................................34
Grafik 2.13. Jumlah Penderita HIV/AIDS di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun
2016-2020........................................................................................35
Grafik 2.14. Jumlah penderita penyakit DBD dari tahun 2016-2020 di Kabupaten
Pakpak Bharat..................................................................................36
Grafik 2.15. Jumlah penderita penyakit TB Paru dari tahun 2016-2020 di
Kabupaten Pakpak Bharat................................................................37
Grafik 2.16. Gambaran Penyakit Covid 19 di Dinas Kesehatan Kabupaten Pakpak
Bharat Tahun 2020..........................................................................38

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI iv


Grafik 2.17. Jumlah Kasus Hipertensi di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016-
2020.................................................................................................39
Grafik 2.18. Jumlah Kasus Diabetes Melitus di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun
2016-2020........................................................................................40

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI v


BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang


Sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004, maka
Puskesmas Sukaramai sebagai salah satu pelaku pembangunan kesehatan akan
menyusun Rencana Strategis (Renstra) 2021-2026.
Rencana Strategis Perangkat Daerah adalah Dokumen perencanaan
Perangkat Daerah untuk periode lima tahun yang memuat tujuan, sasaran,
program, dan kegiatan pembangunan dalam rangka pelaksanaan urusan
pemerintahan wajib dan/atau urusan pemerintahan pilihan yang disusun
berpedoman kepada Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)
dan bersifat indikatif yang akan dilaksanakan langsung oleh Puskesmas
Sukaramai maupun dengan mendorong peran aktif masyarakat untuk kurun
waktu tahun 2021-2026.
Penyusunan Rencana Strategis (Renstra) Puskesmas Sukaramai Kabupaten
Pakpak Bharat sebagai upaya dalam melaksanakan pokok pokok pikiran Visi
Bupati Pakpak Bharat terpilih yaitu “TERWUJUDNYA KABUPATEN PAKPAK
BHARAT YANG MAJU, BERDAYA SAING, BERKEADILAN DAN SEJAHTERA
MELALUI PENINGKATAN PEREKONOMIAN DAN SUMBER DAYA MANUSIA
DENGAN MENJUNJUNG TINGGI NILAI AGAMA DAN BUDAYA”, dan Misi
Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Pakpak Bharat, terutama misi
ke-2 yaitu: “Meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui peningkatan
kualitas sumber daya manusia yang berbasis pendidikan, kesehatan dan
kesejahteraan sosial ”.
Pembangunan Kesehatan dilaksanakan dengan tujuan untuk meningkatkan
kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud
derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. Dalam kerangka mencapai
tujuan tersebut pembangunan kesehatan dilaksanakan secara sistematis dan
berkesinambungan.
Pembangunan kesehatan di Kabupaten Pakpak Bharat dalam satu dekade
terakhir cukup berhasil meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Pakpak
Bharat yang ditandai dengan peningkatan Indeks Pembangunan Manusia
Kesehatan (IPKM) Kabupaten Pakpak Bharat. Walaupun begitu, Kabupaten Pakpak
Bharat masih mempunyai permasalah kesehatan yang harus dituntaskan seperti
masih tingginya kasus penyakit menular disamping semakin meningkatnya kasus
penyakit tidak menular, masih ditemukannya permasalahan gizi masyarakat,

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 1


masih adanya kematian ibu, bayi dan balita serta belum optimalnya pemenuhan
akses dan kualitas fasilitas pelayanan kesehatan.

1.2. Landasan Hukum


Penyusunan Perubahan Rencana Strategis ini didasarkan kepada landasan
hukum sebagai berikut:
1) Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2003 tentang Pembentukan Kabupaten Nias
Selatan, Kabupaten Pakpak Bharat dan Kabupaten Humbang Hasundutan di
Provinsi Sumatera Utara (Lembaran Negara Tahun 2003 Nomor 29, Tambahan
Lembaran Negara Nomor 4272);
2) Undang-UndangNomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan
Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004
Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4421)
3) Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara
Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5063)
4) Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata Ruang
Wilayah Nasional;
5) Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 Tentang Perangkat Daerah;
6) Peraturan Presiden Nomor 18 Tahun 2020 Tentang Rencana Pembangunan
Jangka Menengah Nasional Tahun 2020-2024;
7) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 86 Tahun 2017tentang Tata cara
perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Daerah,Tata Cara
Evaluasi Rancangan Peraturan Daerah tentang Rencana Pembangunan Jangka
Panjang Daerah dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, Serta
Tata Cara Perubahan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah,
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah, dan Rencana Kerja
Pemerintah Daerah.
8) Peraturan Daerah Provinsi Sumatera Utara Nomor 5 Tahun 2019 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Provinsi Sumatera Utara
Tahun 2019-2023.
9) Peraturan Daerah Provinsi Sumatera Utara Nomor 2 Tahun 2017 tentang
Rencana Tata Ruang Wilayah Provinsi Sumatera Utara Tahun 2017-2037;
10) Peraturan Daerah Nomor 23 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan
Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2005-2025;
11) Peraturan Daerah Kabupaten Pakpak Bharat Nomor 9 Tahun 2016 tentang
Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016-2036;

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 2


12) Peraturan Daerah Kabupaten Pakpak Bharat Nomor 3 Tahun 2020
Perubahaan atas Peraturan Daerah Kabupaten Pakpak Bharat No 13 Tahun
2016 tentang Pembentukan Perangkat Daerah Kabupaten Pakpak Bharat.

1.3. Maksud dan Tujuan


Penyusunan Rencana Strategis Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak
Bharat Tahun 2021-2026 ini dimaksudkan agar seluruh program dan kegiatan
yang dilaksanakan oleh Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat dan
UPT-nya dalam kurun waktu 5 (lima) tahun kedepan dapat terarah dan fokus
sehingga tujuan pembangunan kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat dapat
terlaksana dengan sebaik-baiknya.
Tujuan dari penyusunan Rencana Strategis Puskesmas Sukaramai
merupakan arah pembangunan yang ingin dicapai daerah dibidang kesehatan
dalam kurun waktu masa bakti kepala daerah terpilih. Hasil dari kegiatan ini
adalah suatu Rencana Strategis yang mengandung visi, misi, tujuan,
strategi,sasaran dan program yang realistis dan mengantisipasi masa depan yang
diinginkan dan dapat dicapai. Adapun tujuan dari penyusunan Renstra Puskesmas
Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat tahun 2021-2026 antara lain:
1) Sebagai Dokumen Perencanaan dalam penjabaran program dan menentukan
arah kebijakan pembangunan kesehatan 5 Tahun dan acuan dalam
menetapkan Rencana Kerja Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat;
2) Sebagai bahan evaluasi dan tolak ukur kinerja Puskesmas Sukaramai
Kabupaten Pakpak Bharat dan UPTnya;
3) Memudahkan seluruh pengelola program dan kegiatan dalam mencapai
tujuan dengan cara menyusun program dan kegiatan secara terpadu, terarah,
dan terukur;
4) Mewujudkan keterpaduan arah kebijakan pembangunan Kesehatan Nasional
maupun daerah sesuai dengan Tujuan dan sasaran pembangunan yang
tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)
2021-2026;
5) Menjamin keterkaitan dan konsistensi perencanaan, penganggaran,
pelaksanaan dan pengawasan pada setiap tahun anggaran.

1.4. Sistematika Penulisan


Sistematika Penulisan Rencana Strategis Puskesmas Sukaramai Kabupaten
Pakpak Bharat Tahun 2021-2026 disusun sesuai dengan ketentuan Permendagri
No. 86 Tahun 2017 adalah sebagai berikut :

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 3


BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
1.2 Landasan Hukum
1.3 Maksud dan Tujuan
1.4 Sistematika Penulisan
BAB II GAMBARAN PELAYANAN PUSKESMAS SUKARAMAI
2.1. Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi
2.2. Sumber Daya Puskesmas Sukaramai
2.3. Kinerja Pelayanan Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak
Bharat
2.4. Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan Puskesmas
Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat
BAB III PERMASALAHAN dan ISU-ISU STRATEGIS
3.1. Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi
Pelayanan Kesehatan
3.2. Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala
Daerah Kabupaten Pakpak Bharat
3.3. Telaahan Renstra Kementerian Kesehatan dan Renstra Puskesmas
Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat
3.4. Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkuhan
Hidup Strategis;
3.5. Penentuan Isu-isu strategis
BAB IV TUJUAN DAN SASARAN
4.1. Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Puskesmas Sukaramai
BAB V STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN
BAB VI RENCANA PROGRAM KEGIATAN DAN PENDANAAN
BAB VII KINERJA PENYELENGGARAAN PUSKESMAS SUKARAMAI
BAB VIII PENUTUP
LAMPIRAN
Bagian Bab I
Pendahuluan yang memuat latar belakang, maksud dan tujuan, landasan hukum
dan sistematika penyusunan Renstra Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak
Bharat.
Bagian Bab II
Menguraikan mengenai gambaran pelayanan kesehatan di Kabupaten Pakpak
Bharat ditinjau dari aspek dan terkait erat dengan pelayanan seperti: Tugas, fungsi

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 4


dan struktur organisasi; sumber daya kinerja pelayanan; dan tantangan dan
peluang pengembangan pelayanan kesehatan.

Bagian Bab III


Menyajikan isu-isu strategis berdasarkan tugas dan fungsi yang terdiri dari
identifikasi permasalahan berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan Puskesmas
Sukaramai, Telaahan Visi, Misi, dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala
Daerah terpilih, Telaahan Renstra Kementerian Kesehatan dan Renstra Puskesmas
Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat, dan Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah
dan Kajian Lingkuhan Hidup Strategis.
Bagian Bab IV
Pada bagian ini dikemukakan rumusan pernyataan tujuan dan sasaran jangka
menengah Perangkat Daerah.
Bagian Bab V
Pada bagian ini dikemukakan rumusan pernyataan strategi dan arah kebijakan
Perangkat Daerah dalam lima tahun mendatang.
Bagian Bab VI
Pada bagian ini dikemukakan rencana program, kegiatan, dan sub kegiatan,
indikator kinerja, kelompok sasaran, dan pendanaan indikatif.
Bagian Bab VII
Pada bagian ini dikemukakan indikator kinerja Perangkat Daerah yang secara
langsung menunjukkan kinerja yang akan dicapai Perangkat Daerah dalam lima
tahun mendatang sebagai komitmen untuk mendukung pencapaian tujuan dan
sasaran RPJMD.
Bagian Bab VIII
Merupakan bagian penutup.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 5


BAB II

GAMBARAN PELAYANAN PUSKESMAS SUKARAMAI

2.1. Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi


Sesuai dengan Peraturan Bupati Pakpak Bharat Nomor 47 Tahun 2020
tentang Rincian Tugas Pokok, Fungsi dan Uraian Tugas jabatan struktural dinas
daerah Kabupaten Pakpak Bharat, disebutkan bahwa Puskesmas Sukaramai
dipimpin oleh seorang kepala dinas yang berkedudukan dibawah dan bertanggung
jawab kepada Bupati secara teknis, administratif mendapat pembinaan dari
Sekteratis Daerah yang mempunyai tugas pokok Merumuskan, meyelenggarakan,
mengoordinasikan, membina dan mengevaluasi urusan pemerintahan berdasarkan
asas desentralisasi dan tugas pembantuan pada bidang Kesehatan yang meliputi
Bidang Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Bidang Pencegahan, Pemberantasan
Penyakit dan Penyehatan Lingkungan, Serta Bidang Bina Farmasi dan Alat
Kesehatan.
Adapun tugas pokok dan fungsi masing-masing bagian/bidang di Puskesmas
Sukaramai adalah sebagai berikut:
1) Kepala Puskesmas Sukaramai mempunyai tugas dan fungsi sebagai berikut:
a. perumusan kebijakan teknis urusan kesehatan di bidang pelayanan
kesehatan masyarakat, bidang pencegahan pemberantasan penyakit dan
penyehatan lingkungan, serta bidang bina farmasi dan alat kesehatan;
b. Penyelenggaraan urusan pemerintahan dan pelayanan umum di bidang
pelayanan kesehatan masyarakat, bidang pencegahan pemberantasan
penyakit dan penyehatan lingkungan, serta bidang bina farmasi dan alat
kesehatan;
c. Pembinaan dan pelaksanaan tugas urusan kesehatan di bidang pelayanan
kesehatan masyarakat, bidang pencegahan pemberantasan penyakit dan
penyehatan lingkungan, serta bidang bina farmasi dan alat kesehatan;
d. Pengoordinasian urusan kesehatan di bidang pelayanan kesehatan
masyarakat, bidang pencegahan pemberantasan penyakit dan penyehatan
lingkungan, serta bidang bina farmasi dan alat kesehatan;
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai dengan tugas
dan fungsinya.
f. merumuskan program kerja, kegiatan dan rencana anggaran Puskesmas
Sukaramai;
g. Melaksanakan pembinaan pelayanan teknis dan administrasi di lingkungan
Puskesmas Sukaramai;

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 6


h. Melakukan pembinaan pengelolaan administrasi umum meliputi
ketatalaksanaan perencanaan keuangan dan kepegawaian;
i. Menyelenggarakan urusan kesehatan di bidang pelayanan dan kesehatan
masyarakat, bidang bina farmasi dan alat kesehatan (ALKES) dan bidang
pencegahan, pemberantasan penyakit dan penyehatan lingkungan;
j. Mengendalikan pelaksanaan kegiatan urusan kesehatan di bidang
pelayanan dan kesehatan masyarakat, bidang bina farmasi dan alat
kesehatan (ALKES) dan bidang pencegahan, pemberantasan penyakit dan
penyehatan lingkungan;
k. Mengoordinasikan seluruh kegiatan Puskesmas dan kegiatan Jaringan;
l. Menyelenggarakan koordinasi lintas program dan lintas sektoral dalam
pelaksanaan pembangunan di bidang pelayanan dan kesehatan
masyarakat, bidang bina farmasi dan alat kesehatan (ALKES) dan bidang
pencegahan, pemberantasan penyakit dan penyehatan lingkungan;
m. Melaksanakan pengawasan melekat kepada seluruh bawahan;
n. Mempertanggungjawabkan pelaksanaan tugas, program dan anggaran
Puskesmas Sukaramai kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah;
o. Melakukan pembinaan pengelolaan administrasi umum meliputi sarana
prasarana, keuangan, kepegawaian, perencanaan, evaluasi dan pelaporan;
p. Mengkaji dan menelaah peraturan perundang undangan sebagai bahan
pedoman dan petunjuk teknis dalam melaksanakan tugas-tugas;
q. Memberi petunjuk kepada bawahan baik lisan maupun
tulisan;merumuskan program kerja, kegiatan dan rencana anggaran
Puskesmas Sukaramai;
r. Melakukan penilaian dan evaluasi atas kerja bawahan sebagai bahan
penetapan sasaran kerja pegawai;
s. Membuat dan menyampaikan laporan hasil pelaksanaan tugas-tugas
kepada Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat;
t. Mendelegasikan sebagian tugas-tugas kepada bawahan;
u. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan sesuai
dengan tugas pokok dan fungsi.

2) Kepala Rumah Tangga, Kepala Tata Usaha, Bendahara mempunyai tugas sebagai
berikut :
a. perencanaan operasional urusan umum dan perlengkapan, keuangan dan
kepegawaian, perencanaan, evaluasi dan pelaporan;

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 7


b. Pengelolaan urusan umum dan perlengkapan, keuangan dan kepegawaian,
perencanaan, evaluasi dan pelaporan;
c. Pengendalian, evaluasi dan pelaporan urusan umum dan perlengkapan,
keuangan dan kepegawaian, perencanaan, evaluasi dan pelaporan;
d. Pengoordinasian urusan umum dan perlengkapan, keuangan dan
kepegawaian, perencanaan, evaluasi dan pelaporan;
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan sesuai dengan tugas
dan fungsinya.
f. Merencanakan program kerja, kegiatan dan rencana anggaran sekretariat;
g. Mengoordinasikan penyusunan program kerja dan rencana anggaran dinas
dari seluruh bidang;
h. Menyelenggarakan kegiatan kesekretariatan meliputi kegiatan surat
menyurat, menelaah dan mendistribusikan surat-surat, membubuhkan
paraf pada surat dinas di seluruh unit kerja di lingkungan Puskesmas
Sukaramai;
i. Menyelenggarakan kegiatan administrasi keuangan berdasarkan peraturan
perundang-undangan yang berlaku;
j. Menyelenggarakan perawatan dan pemeliharaan barang-barang yang
bergerak dan barang-barang yang tidak bergerak;
k. Melaksanakan administrasi kepegawaian ketatalaksanaan dan penataan
organisasi;
l. Mengoordinasikan penyusunan program kerja, melaksanakan evaluasi dan
pelaporan kerja di lingkungan Puskesmas Sukaramai;
m. Melaksanakan kegiatan penyebarluasan informasi kesehatan daerah;
n. Mengoordinasikan penyusunan Renja, Renstra,:
o. Mengkaji dan menelaah peraturan perundang-undangan sebagai bahan
pedoman dan petunjuk teknis dalam pelaksanaan tugas-tugas;
p. Memberi petunjuk pada bawahan baik lisan maupun tertulis;
q. Melakukan penilaian dan evaluasi atas kerja bawahan sebagai bahan
penetapan sasaran kerja pegawai;
r. Membuat dan menyampaikan laporan hasil pelaksanaan tugas-tugas
kepada Kepala Puskesmas Sukaramai;
s. Mendelegasikan sebagian tugas-tugas kepada bawahan;
t. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh pimpinan sesuai
dengan tugas pokok dan fungsi.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 8


3) Penanggung-jawab Program Pelayanan dan Kesehatan Masyarakat mempunyai
uraian tugas:
a. perencanaan operasional urusan promosi kesehatan dan jaminan
kesehatan masyarakat, penanganan masalah gizi dan usia lanjut,
pelayanan kesehatan keluarga dan keluarga berencana;
b. Penyelenggaraan urusan promosi kesehatan dan jaminan kesehatan
masyarakat, penanganan masalah gizi dan usia lanjut, pelayanan
kesehatan keluarga dan keluarga berencana;
c. Pengendalian pelaksanaan kegiatan urusan promosi kesehatan dan
jaminan kesehatan masyarakat, penanganan masalah gizi dan usia lanjut,
pelayanan kesehatan keluarga dan keluarga berencana;
d. Pelaporan pelaksanaan kegiatan urusan promosi kesehatan dan jaminan
kesehatan masyarakat, penanganan masalah gizi dan usia lanjut,
pelayanan kesehatan keluarga dan keluarga berencana;
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan sesuai dengan tugas
dan fungsinya
f. Menyusun program kerja dan rencana anggaran bidang;
g. Menyiapkan bahan perumusan kebijakan dan pengendalian teknis pada
seksi pelayanan kesehatan, seksi kesehatan ibu & anak, gizi dan usila
serta seksi promosi kesehatan dan jaminan kesehatan masyarakat;
h. Melaksanakan koordinasi dengan Sekretaris dinas dan instansi terkait atas
persetujuan atasan;
i. Menyiapkan bahan penyelenggaraan dan lembaga kesehatan;
j. Menyiapkan bahan pelayanan kesehatan ibu dan anak miskin;
k. Melakukan pengawasan, pengendalian dan pembinaan pada seksi
pelayanan kesehatan, seksi kesehatan ibu dan anak, gizi dan usila serta
seksi promosi kesehatan dan jaminan kesehatan masyarakat;
l. Mengarahkan pelaksanaan kegiatan PUSKESMAS, POSYANDU, kesehatan
jiwa, kesehatan mata, kesehatan gigi dan mulut, kesehatan indra,
pemilihan tenaga kesehatan teladan dan PUSKESMAS berprestasi,
akreditasi serta usaha kesehatan sekolah;
m. Melakukan penilaian dan evaluasi atas kerja bawahan untuk bahan
pertimbangan dalam menetapkan penilaian sasaran kerja pegawai;
n. Melaksanakan pembuatan laporan tugas kepada atasan;
o. Melaksanakan tugas lain yang diberikan oleh atasan.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 9


4) Penanggung jawab Kefarmasian dan Alat Kesehatan mempunyai uraian tugas:
a. perencanaan operasional urusan farmasi dan alat kesehatan;
b. Penyelenggaraan urusan farmasi dan alat kesehatan;
c. Pengendalian pelaksanaan kegiatan urusan farmasi dan alat kesehatan;
d. Pelaporan pelaksanaan kegiatan urusan farmasi dan alat kesehatan;
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan sesuai dengan tugas
dan fungsinya.
f. Menyusun rencana program/kegiatan bidang bina farmasi dan alat
kesehatan;
g. Melaksanakan perencanaan, pembinaan, pengendalian dan pengembangan
bidang bina farmasi dan alat kesehatan;
h. Menyusun rencana dan penetapan kinerja di bidang bina farmasi dan alat
kesehatan;
i. Mengumpulkan dan mengkaji bahan-bahan perumusan kebijakan dan
pengendalian teknis pada seksi sarana, prasarana dan alat kesehatan dan
seksi farmasi dan Pengawasan Obat Makanan (POM);
j. Mengumpulkan, mengelola dan menganalisa data pada bidang bina farmasi
dan alat kesehatan untuk menentukan prioritas program;
k. Menyusun kajian sebagai bahan pemberian rekomendasi atas permohonan
izin di bidang bina farmasi dan alat kesehatan yang telah dilimpahkan
kepada unit pelayanan perizinan;
l. Mengoordinasikan pemeriksaan setempat, pengawasan makanan produksi
rumah tangga, distribusi sediaan farmasi pada apotik dan toko obat;
m. Mengkaji dan menelaah peraturan perundang-undangan sebagai bahan
pedoman dan petunjuk teknis dalam pelaksanaan tugas-tugas;
n. Melakukan penilaian dan evaluasi atas kerja bawahan untuk bahan
pertimbangan dalam menetapkan penilaian sasaran kerja pegawai;
o. Melaksanakan monitoring, evaluasi dan menyusun laporan pelaksanaan
tugas/kegiatan bidang bina farmasi dan alat kesehatan;
p. Membuat dan menyampaikan laporan hasil pelaksanaan tugas kepada
atasan;
q. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.

5) Penanggungjawaban Program Pencegahan, Pemberantasan Penyakit dan


Penyehatan Lingkungan mempunyai uraian tugas:

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 10


a. perencanaan operasional urusan pencegahan, pemberantasan penyakit dan
penyehatan lingkungan;
b. Penyelenggaraan urusan pencegahan, pemberantasan penyakit dan
penyehatan lingkungan;
c. Pengendalian pelaksanaan kegiatan urusan pencegahan, pemberantasan
penyakit dan penyehatan lingkungan;
d. Pelaporan pelaksanaan kegiatan urusan pencegahan, pemberantasan
penyakit dan penyehatan lingkungan;
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh pimpinan sesuai dengan tugas
dan fungsinya.
f. menyusun program kerja dan rencana anggaran bidang;
g. Menyusun petunjuk teknis penyelenggaraan pencegahan penyakit,
pemberantasan penyakit, kesehatan lingkungan, surveilance dan
epidemiology;
h. Mengoordinasikan dan mengawasi pelaksanaan tugas Kepala Seksi;
i. Melaksanakan bimbingan dan penyuluhan pencegahan, pemberantasan
penyakit, penyehatan lingkungan, pengamatan penyakit, surveilance dan
epidemiology yang bersumber dari binatang, berbasis lingkungan serta
sumber penyakit lainnya;
j. Melaksanakan pengawasan dan penanganan/investigasi terhadap wabah
penyakit menular dan penyelidikan kejadian luar biasa;
k. Melakukan pembinaan pelayanan imunisasi;
l. Melakukan pengawasan dan pembinaan penyehatan lingkungan;
m. Melaksanakan pengamatan surveilance epidemiology;
n. Melaksanakan pemeriksaan kesehatan calon jemaah haji;
o. Melaksanakan analisa dan evaluasi atas penyelenggaraan pencegahan dan
pemberantasan penyakit, kesehatan lingkungan dan surveilance;
p. Menyusun rencana tindak lanjut atas penyelenggaraan pencegahan dan
pemberantasan penyakit, penyehatan lingkungan, surveilance dan
epidemiology berdasarkan hasil analisa dan evaluasi;
q. Memberi petunjuk kepada bawahan baik lisan maupun tertulis;
r. Melakukan penilaian dan evaluasi atas kerja bawahan untuk bahan
pertimbangan dalam menetapkan penilaian sasaran kerja pegawai;
s. Melaporkan seluruh pelaksanaan tugas dan memberikan masukan yang
perlu kepada atasan;
t. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diberikan oleh atasan sesuai dengan
tugas dan fungsinya.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 11


2.2. Sumber Daya Puskesmas Sukaramai
RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 12
2.2.1 Sumber Daya Manusia
Sumber daya manusia kesehatan per 31 Desember 2020 dapat dirinci sebagai
berikut :
1. Berdasarkan Tingkat Pendidikan
Berdasarkan jenjang pendidikannya, sumber daya manusia kesehatan pada
Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat sebanyak 45 orang dan bila
dibagi berdasarkan latar belakang pendidikan maka dilihat pada tabel berikut:

Tabel 1.1 Jumlah ASN Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat


Berdasarkan Latar Belakang Pendidikan Tahun 2020

No Jenis Tenaga Jumlah Tenaga


(org)
1 Dokter Spesialis 0
2 Dokter Umum 3
3 Dokter Gigi 1
4 Perawat 13
5 Bidan 19
6 Apoteker dan Sarjana Farmasi dan Asisten Apoteker 2

7 Sarjana Kesmas 4
8 Sanitarian 0
9 Gizi 1
10 Keterapian Fisik 0
11 Keteknisan Medis 1
12 Pranata Laboratorium 1
Jumlah 45

Pada tabel diatas dapat dilihat bahwa jumlah tenaga kesehatan berdasarkan
jenis pendidikan yang paling banyak adalah Kebidanan sebanyak 19 orang, dan
yang paling sedikit yaitu Gizi, Laboratorium dan SMA masing-masing 1 orang.

2. Rasio Tenaga Kesehatan Per Satuan Penduduk


Rasio tenaga kesehatan diukur dengan indikator rasio tenaga kesehatan per
jumlah penduduk, indikator ini menunjukkan tingkat pelayanan yang dapat
diberikan secara langsung oleh tenaga kesehatan dibandingkan jumlah penduduk.
Rasio tenaga kesehatan per satuan penduduk selama tahun 2020 dapat dilihat
pada tabel berikut :
Tabel 1.2 Jumlah dan Rasio Tenaga Kesehatan Per Satuan Penduduk Di
Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2020
No Tahun Rasio Ketersediaan Rasio Standar Kebutuhan
Uraian Keterangan
2020 Tenaga Kesehatan Tenaga Kesehatan
1 Jumlah Penduduk 13.127

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 13


2 Dokter Spesialis 0 0: 13.127 0: 13.127

3 Dokter Umum 3 1 : 4.375 1 : 4.375

4 Dokter Gigi 1 1 : 13.127 1 : 13.127

5 Perawat 13 1: 1009 1: 1009

6 Bidan 19 1:690 1:690

7 Apoteker dan 2 1 :6563 1 :6563

Sarjana Farmasi
dan Asisten
Apoteker
8 Sarjana Kesmas 4 1 : 3281 1 : 3281

9 Sanitarian 0 0 :13.127 0 :13.127

10 Gizi 1 1 : 13.127 1 : 13.127

11 Keterapian Fisik 0 0 :13.127 0 :13.127

12 Keteknisan Medis 1 1 : 13.127 1 : 13.127

Tabel 1.3 Jumlah dan Kebutuhan Tenaga Kesehatan di Fasilitas Kesehatan


Di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2020
Jumlah Tenaga Kesehatan
N Nama
Dokter Dokter Peraw Sanitar Nutri Ahli tek Apotker/ Tenag KET
o Puskesmas SKM Bidan
Umum gigi at ian sionis lab Farmasi a adm
Kurang Dokter gigi 1 org,
1 Sukaramai 3 1 4 13 19 0 1 1 2 1 nutrisionis 1 org dan
sanitarian 1 org

2.2.2 Sarana dan Prasarana Kesehatan


Sarana pelayanan kesehatan di Kabupaten Pakpak Bharat pada tahun 2020
meliputi Puskesmas dan Jaringannya serta sarana lain yang diperuntukkan dalam
pemenuhan pelayanan kesehatan bagi masyarakat secara umum dapat dilihat
pada tabel berikut ini :
Tabel 1.5 Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan di Kabupaten Pakpak
Bharat Tahun 2020
Kondisi
No Jenis Sarana dan Prasarana Jumlah
Baik Kurang Baik Rusak

1 Puskesmas 1 Unit  - -
2 Puskesmas Pembantu 6 Unit 4 Unit 2 Unit -
3 Poskesdes/Polindes 12 Unit baik - -
4 Puskesmas Keliling 1 Unit  - -
5 Ambulance/ Silotus 1 Unit  - -

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 14


Kondisi
No Jenis Sarana dan Prasarana Jumlah
Baik Kurang Baik Rusak

Dari tabel diatas dapat dilihat bahwa sarana dan prasarana kesehatan di
Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat sebagian besar sudah
mencukupi dan sebagian besar dalam keadaan baik. Namun ada beberapa Pustu
dan Poskesdes yang dalam kondisi kurang baik dan sedang diupayakan untuk
perbaikan sarana gedung nya.

2.2.3. Pembiayaan Kesehatan


Pembiayaaan memegang peranan sangat penting dalam pencapaian tujuan
suatu organisasi. Demikian juga kegiatan pembangunan kesehatan di Kabupaten
Pakpak Bharat memerlukan sumber dana untuk upaya pencapaian tujuan
pembangunan kesehatannya.
Dalam membicarakan pembiayaan kesehatan yang penting adalah
bagaimana memanfaatkan biaya tersebut secara efektif dan efisien baik ditinjau
dari aspek ekonomi maupun sosial dengan tujuan dapat dinikmati oleh seluruh
masyarakat yang membutuhkan. Dengan demikian suatu pembiayaan kesehatan
dikatakan baik, bila jumlahnya mencukupi untuk menyelenggarakan pelayanan
kesehatan yang dibutuhkan dengan penyebaran dana sesuai kebutuhan serta
pemanfaatan yang diatur secara seksama, sehingga tidak terjadi peningkatan biaya
yang berlebihan.
Pembiayaan Kesehatan yang bersumber dari APBD Kabupaten Pakpak
Bharat pada tahun 2019 berkisar 12,8% dan tahun 2020 adalah sebesar 14,8%.

2.3. Kinerja Pelayanan Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat


Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat dalam melaksanakan
pembangunan kesehatan berusaha meningkatkan derajat kesehatan melalui
program program pembangunan kesehatan dengan acuan target indikator-
indikator yang ditetapkan dalam Standar Pelayanan Minimal maupun target
Renstra tahun 2016-2021 dan indikator lain yang menunjukkan hasil pelayanan
kesehatan.
Keberhasilan Pembangunan kesehatan yang telah dicapai Kabupaten Pakpak
Bharat dapat dilihat dari berbagai indikator derajat kesehatan sebagai berikut:

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 15


RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 16
Tabel 2.1
Pencapaian Kinerja Pelayanan Kesehatan di Kabupaten Pakpak Bharat

Target Target Tahun Ke- Realisasi Capaian Tahun ke- Rasio Capaian Tahun ke-
Target
No Indikator Kinerja Utama Target IKK Indikator
NSPK 2016 2017 2018 2019 2020 2016 2017 2018 2019 2020 2016 2017 2018 2019 2020
Lainnya

A
Indikator Kinerja Utama
Indeks Kepuasan Masyarakat 88,40 88,60 88,80 70 74,25 88,46 88,46 78,67
1 77 (B) 80(B) 90,91 92,81 100,07 99,84 88,59
(IKM) (A) (A) (A) (B) (B) (A) (A) (B)
Jumlah Lembaga kesehatan yang
2 0 0 0 0 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0
khusus dan unggul

Persentase Penduduk yang telah


3 60% 70% 90,00 95,00 95,00 83% 95% 80,4 83,3 80,8 138,33 135,71 89,33 87,68 85,05
terjamin pemeliharaan kesehatan

4 64,98 65,12 65,34 65,59 65,68 64,95 65,05 65,27 65,59 65,74 99,95 99,89 99,89 100 100,09
Angka Harapan Hidup

5 Jumlah Kematian Ibu 1 1 1 1 1 2 ORG 0 1 1 3 50 100 100 100 33

6/1000 4/1000 8/1000 8/1000 8/1000 7/1000 9/1000


6 Angka Kematian Bayi 5/1000KH 5/1000KH 2/1000KH 62,5 62,5 75 57,1 22,2
KH KH KH KH KH KH KH

7 Persentase balita Gizi Buruk 0,2 0,2 0,10 0,08 0,06 0,17 0,24 0,07 0,3 0,1 117,64 83,3 142,9 26,7 60

Persentase ibu hamil kurang


8 6,32 4,34 3,86 3,49 3,11 6,32 4,34 5,89 1,64 8,35 100 100 65,5 212,8 37,2
energy kronis (KEK)
Cakupan penemuan dan
9 penanganan penderita penyakit 75 78 80 85 90 72.04 75,79 83,67 100 21,2 96,05 97,17 104,59 117,65 23,5
TBC BTA (+)
Prevalensi HIV/AIDS (persen) dari
10 0,004 0,004 0,008 0,012 0,017 0 0,008 0,011 0,009 0,005 0 200 137,50 75 29,41
total populasi
Persentase warga Negara usia
11 15-59 tahun mendapat screnning 30% 35% 38,5 63,5 93,5 12 13,8 99,4 45,08 11,95 40 39,43 258,18 70,99 12,8
kesehatan sesuai standar
Persentase Rumah yang memiliki
12 - - 85 100 100 64 76 66,7 64,7 67,3 0 0 78,47 64,70 67,3
Jamban

B Standar Pelayanan Minimal

1 Persentase ibu hamil mendapatkan


100 100 100 100 100 63,2 89,1 85,7 64,6 61,8 63,20 89,10 85,70 64,60 61,8
pelayanan ibu hamil
2 Persentase ibu bersalin 0
100 100 100 100 100 100 76,1 71,9 70,1 0 100 76,10 71,90 70,1
mendapatkan pelayanan persalinan
3 Persentase bayi baru lahir 100 100 100 100 100 93,7 94,4 80,3 99,4 71,7 93,70 94,40 80,30 99,40 71,7

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 19


mendapatkan pelayanan kesehatan
bayi baru lahir
4 Persentase anak usia 0 –59 bulan
yang mendapatkan pelayanan 100 100 100 100 100 0 100 65,4 77,8 76,7 0 100 65,40 77,80 76,7
kesehatan balita sesuai standar
5 Persentase anak usia pendidikan
dasar yang mendapatkan screening 100 100 100 100 100 0 100 90,2 89,2 67,9 0 100 90,20 89,20 67,9
kesehatan sesuai standar
6 Persentase warga Negara usia 15 –
59 tahun mendapatkan screening 100 100 100 100 100 0 100 99,4 45,08 11,95 0 100 99,40 45,08 11,95
kesehatan sesuai standar
7 Persentase warga Negara usia 60
tahun keatas mendapatkan
100 100 100 100 100 0 100 77,2 29,9 31,9 0 100 77,2 29,9 31,9
screening kesehatan sesuai
standar
8 Persentase penderita hipertensi
mendapat pelayanan kesehatan 100 100 100 100 100 0 100 93,5 68,8 22,1 0 100 93,5 68,8 22,1
sesuai standar
9 Persentase penyandang DM
Yang mendapatkan pelayanan 100 100 100 100 100 0 100 100 100 100 0 100 100 100 100
kesehatan sesuai standar
10 Persentase ODGJ Berat yang
mendapatkan pelayanan 100 100 100 100 100 0 100 81,1 0,8 77,5 0 100 81,1 0,8 77,5
kesehatan jiwa sesuai standar
11 Persentase Orang dengan TB
mendapatkan pelayanan TB 100 100 100 100 100 0 100 100 100 100 0 100 100 100 100
sesuai standar
12 Persentase orang berisiko
terinveksi HIV mendapatkan 100 100 100 100 100 0 100 100 100 100 0 100 100 100 100
pemeriksaan HIV sesuai standar

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 20


Dari tabel 2.1 di atas dapat dilihat pencapaian kinerja Puskesmas Sukaramai
yang sudah tercapai dan belum tercapai. Indikator kegiatan yang sudah tercapai
diantaranya yaitu :
a. Angka Harapan Hidup 100%
b. Jumlah Kematian Ibu 100%
c. Persentase balita Gizi Buruk yang ditangani 166,67%
d. Persentase ibu hamil kurang energy kronis (KEK) 268,49%
e. Cakupan penemuan dan penanganan penderita penyakit TBC BTA (+) 111,11%
f. Persentase anak usia 0 –59 bulan yang mendapatkan pelayanan kesehatan balita
sesuai standar 100%
g. Persentase penyandang DM Yang mendapatkan pelayanan kesehatan sesuai
standar 100%
h. Persentase Orang dengan TB mendapatkan pelayanan TB sesuai standar 100%
i. Persentase orang berisiko terinveksi HIV mendapatkan pemeriksaan HIV sesuai
standar 100%.

Beberapa faktor penyebab tercapainya atau melebihinya target indikator kinerja


yaitu :
a. Pelaksanaan ANC terpadu sudah berjalan optimal didukung dengan adanya
kelas ibu hamil dan kesadaran ibu hamil dalam memeriksakan kesehatannya
ke fasilitas kesehatan
b. Adanya program pemberian PMT pada 1000 HPK mulai dari ibu hamil sampai
ibu menyusui
c. Aktifnya kegiatan posyandu bayi balita di semua wilayah
d. Pelaksanaan skreening TB sudah berjalan optimal, mulai dari penjaringan
pada suspek yang beresiko, pengiriman sputum untuk dilakukan pemeriksaan
TCM ke melalui kerja sama dengan pihak ketiga dan ketersediaan obat yang
lengkap.

Indikator kegiatan yang pencapaian kinerjanya belum tercapai yaitu :


a. Persentase Rumah yang memiliki Jamban target 100%, capaian 59,5%
b. Persentase ibu hamil mendapatkan pelayanan ibu hamil target 100%, capaian
84,4%
c. Persentase ibu bersalin mendapatkan pelayanan persalinan target 100%, capaian
95,4%
d. Persentase bayi baru lahir mendapatkan pelayanan kesehatan bayi baru lahir
target 100%, capaian 91,3%

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 21


e. Persentase anak usia pendidikan dasar yang mendapatkan screening kesehatan
sesuai standar target 100%, capaian 67,9%
f. Persentase warga Negara usia 15 – 59 tahun mendapatkan screening kesehatan
sesuai standar target 100%, capaian 5,57%
g. Persentase warga Negara usia 60 tahun keatas mendapatkan screening
kesehatan sesuai standar target 100%, capaian 31,9%
h. Persentase penderita hipertensi mendapat pelayanan kesehatan sesuai standar
target 100%, capaian 18,4%
i. Persentase ODGJ Berat yang mendapatkan pelayanan kesehatan jiwa sesuai standar
target 100%, capaian 1,8%.

Beberapa hal yang menyebabkan indikator kegiatan belum tercapai yaitu :


a. Masih rendahnya kesadaran masyarakat untuk melakukan stop BABS
b. Sasaran pada ibu hamil, ibu bersalin dan bayi balita yang terlalu tinggi
dibandingkan dengan data real
c. Adanya pandemi Covid-19 yang menyebabkan sekolah tidak dibuka dan
penjaringan kesehatan pada usia pendidikan dasar tidak bisa dilakukan dan
kegiatan-kegiatan posyandu usila dan posbindu dilakukan secara terbatas
d. Rendahnya kesadaran penderita hipertensi untuk minum obat secara
teratur, sebagian besar penderita hipertensi jika hipertensinya sudah
membaik berhenti untuk minum obat.

Indikator kesehatan yang dapat memberikan gambaran derajat kesehatan


masyarakat antara lain adalah Angka Harapan Hidup (AHH), Angka Mortalitas
seperti Angka Kematian Ibu (AKI), Angka Kematian Bayi (AKB), Status Gizi serta
Angka Morbiditas yaitu insiden atau prevalensi penyakit menular maupun tidak
menular.

A. ANGKA HARAPAN HIDUP


Angka Harapan Hidup (AHH) adalah rata-rata tahun hidup yang masih akan
dijalani oleh seseorang. Angka Harapan Hidup (AHH) secara tidak langsung
memberi gambaran tentang adanya peningkatan kesejahteraan penduduk pada
umumnya dan peningkatan derajat kesehatan pada khususnya. Angka Harapan
Hidup (AHH) yang rendah di suatu daerah harus diikuti dengan program
pembangunan kesehatan, dan program sosial lainnya termasuk kesehatan
lingkungan, kecukupan gizi dan kalori termasuk program pemberantasan
kemiskinan.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 22


Angka harapan hidup di Kabupaten Pakpak Bharat mengalami peningkatan
dalam beberapa tahun terakhir (periode 2016-2020), seperti yang disajikan pada
grafik berikut ini.

GRAFIK 2.1. Angka Harapan Hidup di Kabupaten Pakpak Bharat


Tahun 2016 – 2020

Umur Harapan Hidup


66
65.8 65.74
65.6 65.59
65.4
65.27
65.2
65 65.05
64.95 Umur
64.8 Harapan
64.6 Hidup
64.4
2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber : BPS Kabupaten Pakpak Bharat (Kabupaten Pakpak Bharat


Dalam Angka 2020)

Pada grafik diatas dapat dilihat terjadi peningkatan angka harapan hidup dari
tahun 2016-2020. Pada tahun 2020 angka harapan hidup di Kabupaten
Pakpak Bharat mencapai 65,74 tahun.

B. Mortalitas ( Angka Kematian )


Angka Kematian digunakan sebagai indikator dalam penilaian keberhasilan
pelayanan kesehatan dan program pembangunan kesehatan lainnya.

a. Angka Kematian Bayi (AKB)


Angka Kematian Bayi (AKB) menunjukkan banyaknya kematian bayi usia 0
tahun dari setiap 1.000 kelahiran hidup pada tahun tertentu atau probabilitas
bayi meninggal sebelum mencapai usia satu tahun (dinyatakan dengan per seribu
kelahiran hidup).
Tingkat Angka Kematian Bayi dipengaruhi oleh beberapa faktor antara lain
tersedianya berbagai fasilitas atau faktor aksesibilatas dan pelayanan kesehatan
dari tenaga medis yang terampil dan kesediaan masyarakat untuk merubah
kehidupan tradisional ke norma kehidupan modern dalam bidang kesehatan.
Berdasarkan data yang diperoleh maka dapat dilihat angka kematian bayi
mulai dari tahun 2016 sampai dengan tahun 2020.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 23


GRAFIK 2.2. Angka Kematian Bayi (AKB) per1.000 Kelahiran Hidup
Di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016 – 2020

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Dari grafik di atas maka terlihat Angka Kematian Bayi di Pakpak Bharat
tahun 2016 sampai 2020 cenderung fluktuatif. Pada tahun 2019 angka kemakian
bayi 7 per 1000 kelahiran dan pada tahun 2020 terlihat naik menjadi 9 per 1000
Kelahiran Hidup. Beberapa penyebab kematian pada bayi adalah karena Asfiksia,
Aspirasi Paru, BBLR, Demam tinggi, Lain-lain (Keluar darah dari hidung dan
telinga, Sup. Aspirasi lainnya).

b. Angka Kematian Ibu (AKI)


Angka Kematian Ibu (AKI) menunjukkan kematian perempuan pada saat hamil
atau selama 42 hari setelah berakhirnya kehamilan, tanpa memandang lama dan
tempat persalinan, yang disebabkan karena kehamilannya atau pengelolaannya,
dan bukan karena sebab-sebab lain (seperti kecelakaan, terjatuh dan lain-lain) per
100.000 kelahiran hidup.
Angka Kematian Ibu per 100.000 kelahiran hidup di Kabupaten Pakpak Bharat
belum dapat dihitung karena jumlah penduduk yang masih sedikit. Untuk itu yang
ditampilkan adalah jumlah absolut kematian ibu mulai dari tahun 2016 s/d 2020
yang dapat dilihat pada grafik 2.2 berikut.

GRAFIK 2.3. Jumlah Kematian Ibu di Kabupaten Pakpak Bharat


RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 24
Tahun 2016 – 2020

Jumlah Kematian Ibu


3.5
3
3
2.5
2
2 Jumlah Kematian Ibu
1.5
1 1
1
0.5
0
0
2016 2017 2018 2019 2020

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Pada grafik diatas terdapat peningkatan kematian ibu hamil dari tahun 2016-
2020. Pada tahun 2019 angka kematian ibu 1 per 100.000 kelahiran hidup dan
mengalami kenaikan pada tahun 2020 angka kematian ibu 3 per 100.000
kelahiran hidup. Kematian terjadi pada ibu hamil berumur 35 tahun di Kecamatan
Sitellu Tali Urang Jehe yang disebabkan Syok Pepsi, pada ibu bersalin berumur 36
tahun di Kecamatan Salak yang disebabkan Perdarahan dan pada ibu bersalin
berumur 35 tahun di Kecamatan Kerajaan yang disebabkan Pre Eklamsi .

C. Pelayanan Kesehatan Dasar


Berbagai pelayanan kesehatan dasar yang dilaksanakan oleh fasilitas
pelayanan kesehatan adalah sebagai berikut :
1. Pelayanan Kesehatan Ibu dan Anak
a. Pelayanan Antenatal (K1 dan K4)
Pelayanan kesehatan antenatal merupakan pelayanan kesehatan oleh
tenaga kesehatan untuk ibu selama masa kehamilannya, dilaksanakan sesuai
dengan standar pelayanan antenatal yang ditetapkan dalam Standar Pelayanan
Kebidanan (SPK).
Pelayanan antenatal diberikan oleh tenaga kesehatan yang berkompeten
seperti dokter spesialis kebidanan, dokter umum, bidan dan perawat. Pelayanan
antenatal meliputi pengukuran berat badan, pengukuran tinggi badan, tekanan
darah, pemeriksaan tinggi fundus uteri, nilai status gizi (pengukuran lingkar
lengan atas), menentukan presentasi janin dan denyut jantung janin (DJJ),
imunisasi TT (Tetanus Toxoid), pemberian tablet besi (Fe), tes laboratorium, serta
pelayanan konsultasi. Hasil pencapaian program pelayanan kesehatan ibu hamil
dapat dinilai dengan menggunakan indikator cakupan K1 dan K4.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 25


Cakupan K1 adalah jumlah ibu hamil yang telah memperoleh pelayanan
antenatal pertama kali oleh tenaga kesehatan dibandingkan dengan jumlah
sasaran ibu hamil di suatu wilayah kerja pada kurun waktu satu tahun.
Cakupan K4 adalah jumlah ibu hamil yang telah memperoleh pelayanan
antenatal sesuai standar paling sedikit empat kali dibandingkan dengan jumlah
sasaran ibu hamil di suatu wilayah kerja pada kurun waktu satu tahun.
Indikator ini memperlihatkan akses pelayanan kesehatan terhadap ibu hamil
dan tingkat kepatuhan ibu hamil dalam memeriksakan kehamilannya ke tenaga
kesehatan.
Hasil pelayanan antenatal dapat dilihat pada tahun terakhir ini dapat
dilihat pada grafik dibawah ini :
GRAFIK 2.4. Persentase Cakupan Pelayanan K4 di Kabupaten Pakpak
Bharat Tahun 2016 – 2020

% Cakupan K4
100
90 89.1 85.7
84.4
80
70
63.2 64.6
60
50 % Cakupan K4
40
30
20
10
0
2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Dari grafik diatas terlihat pada tahun 2019 kunjungan K4 mengalami


penurunan 64,6% dan pada tahun 2020 mengalami kenaikan menjadi 84,4%.
Bila dibandingkan dengan target nasional sebesar 95%, Kabupaten Pakpak
Bharat masih belum mencapai target.

b. Pertolongan Persalinan oleh Tenaga Kesehatan


Pertolongan persalinan adalah proses pelayanan persalinan yang dimulai
pada kala I sampai dengan kala IV persalinan. Upaya kesehatan ibu bersalin
dilaksanakan dalam rangka mendorong agar setiap persalinan ditolong oleh
tenaga kesehatan terlatih yaitu dokter spesialis kebidanan dan kandungan
(Sp.OG), dokter umum, dan bidan serta diupayakan dilakukan di fasilitas
pelayanan kesehatan. Pencapaian upaya kesehatan ibu bersalin diukur melalui
indikator persentase persalinan ditolong tenaga kesehatan terlatih (Cakupan
RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 26
Pn). Indikator ini memperlihatkan tingkat kemampuan pemerintah dalam
menyediakan pelayanan persalinan berkualitas yang ditolong oleh tenaga
kesehatan terlatih.
Cakupan pertolongan persalinan oleh Tenaga Kesehatan dapat dilihat
pada grafik berikut :
GRAFIK 2.5. Persentase Cakupan Pertolongan Persalinan Oleh Tenaga
Kesehatan di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016 – 2020

% Cakupan Pertolongan Nakes


120
100 95.7
90.4
80 78.57 76.1 71.9
60
% Pertolongan
Nakes
40
20
0
2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat


Dari grafik diatas dapat dilihat pada tahun 2019 cakupan pertolongan
persalinan oleh tenaga kesehatan sebesar 71,9% dan pada tahun 2020
mengalami kenaikan menjadi 95,7%. Angka tersebut sudah berada di atas
target nasional yaitu sebesar 90%.

c. Kunjungan Neonatus (KN1 dan KN2)


Kunjungan Neonatus (KN) adalah kunjungan yang dilakukan oleh petugas
kesehatan ke rumah ibu bersalin dalam rangka memantau dan memberikan
pelayanan kesehatan untuk ibu dan bayinya. Neonatus atau bayi baru lahir (0-
28 hari) merupakan golongan umur yang memiliki risiko gangguan kesehatan
paling tinggi. Upaya kesehatan yang dilakukan untuk mengurangi risiko
tersebut antara lain dengan melakukan pertolongan persalinan oleh tenaga
kesehatan di fasilitas kesehatan dan memberikan pelayanan kesehatan sesuai
dengan standar pada kunjungan bayi baru lahir.
Standar kunjungan Neonatus yaitu kunjungan pertama (KN1) pada umur
0-2 hari, kunjungan kedua (KN2) pada umur 2-7 hari dan kunjungan ketiga
(KN3) dilakukan setelah umur 7-28 hari.
Cakupan kunjungan neonatus di Kabupaten Pakpak Bharat dapat kita
lihat pada grafik berikut ini :

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 27


GRAFIK 2.6.Persentase Cakupan Kunjungan Neonatus di KabupatenPakpak
Bharat Tahun 2016 – 2020

% Kunjungan Neonatus
120

100 99.4
93.7 94.4 91.3
80 80.3

60
% Kunjungan
40 Neonatus

20

0
2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021
Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Dari grafik diatas terlihat pada tahun 2019 kunjungan neonatal sebesar
99,4% dan pada tahun 2020 menurun menjadi 91,3%. Angka tersebut bila
dibandingkan dengan target nasional 90% maka cakupan kunjungan neonatus
tersebut sudah mencapai target.

2. Status Gizi Masyarakat


a. Gizi Buruk
Masalah gizi yang ditemukan di Kabupaten Pakpak Bharat adalah masih
ditemukannya Bayi/Balita gizi buruk.
Persentase balita gizi buruk adalah persentase balita dalam kondisi gizi
buruk terhadap jumlah balita. Keadaan tubuh anak dilihat dari berat badan
menurut umur maupun menurut panjang badannya. Gizi buruk adalah bentuk
terparah dari proses terjadinya kekurangan gizi menahun.
Gambaran persentase gizi buruk pada balita di Kabupaten Pakpak Bharat
dapat dilihat dari grafik 2.4 berikut ini :

GRAFIK 2.7. Persentase Gizi Buruk pada Balita di Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2016 – 2020

% Balita Gizi Buruk


0.35
0.3 0.3
RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 28
0.25 0.24
0.22
0.2
0.18
0.15
% Balita Gizi
Buruk
0.05
0
2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Berdasarkan pada grafik 2.4 diatas dapat dilihat persentase balita penderita gizi
buruk tiap tahun mengalami kenaikan dan penurunan. Pada tahun 2020
mengalami penurunan menjadi 0,1% dengan jumlah sebanyak 4 (empat) orang dan
sudah diberi penanganan.

b. Prevalensi Stunting
Stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh
kurangnya asupan gizi dalam waktu yang cukup lama, sehingga
mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak
lebih rendah atau pendek (kerdil) dari standar usianya.
Gambaran persentase gizi buruk pada balita di Kabupaten Pakpak Bharat
dapat dilihat dari grafik berikut ini :
GRAFIK 2.8. Prevalensi Stunting pada Bayi Balita di Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2016 – 2020

Prevalensi Balita Stunting


25
23.2
20

15

10 10.6

5
2.6
0
2017 2018 2019 2020

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat


Berdasarkan pada grafik 2.8 diatas dapat dilihat persentase bayi balita
stunting mengalami kenaikan dari tahun ke tahun. Sejak tahun 2018
Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat memberikan perhatian

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 29


dalam penanganan stunting berupa pemberian PMT pada 1000 HPK, mulai
dari ibu hamil sampai menyusui.

3. Kesehatan Lingkungan
Salah satu indikator yang dapat dilihat untuk menilai keberhasilan progam
kesehatan lingkungan adalah persentase keluarga dengan kepemilikan akses
sanitasi yang layak (jamban sehat).
Gambaran persentase keluarga dengan kepemilikan akses sanitasi yang
layak (jamban sehat) di Kabupaten Pakpak Bharat dapat dilihat dari grafik
berikut ini :
GRAFIK 2.9. Persentase KK memiliki Akses Sanitasi yang Layak (Jamban
Sehat) di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016 – 2020

Persentasse KK dengan Sanitasi yang Layak


(Jamban Sehat)
78
76 76.2
74
72
70
68 67.3
66 66.7
64 64.6 64.7
62
60
58
2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Dari grafik diatas dapat dilihat bahwa terjadi penurunan persentase KK yang
memiliki akses sanitasi yang layak dari tahun 2018-2019, dan mengalami
peningkatan pada tahun 2020 sebesar 67,3%. Dari 52 desa yang ada di Kabupaten
Pakpak Bharat 41 diantaranya sudah Stop BABS.

4. Promosi Kesehatan
Program terpadu untuk mengetahui perilaku masyarakat tentang kesehatan
melalui praktik Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). PHBS merupakan

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 30


sekumpulan perilaku yang dipraktikan atas dasar kesadaran sebagai hasil
pembelajaran yang menjadikan seseorang atau keluarga dapat menolong dirinya
sendiri di bidang kesehatan dan berperan aktif dalam mewujudkan kesehatan
masyarakat. Pendekatan Program PHBS lebih dititikberatkan pada penilaian
terhadap indikator perilaku di rumah tangga.
Indikator nasional PHBS tatanan rumah tangga sebanyak 10 indikator
komposit, yang artinya bila terdapat rumah tangga yang tidak melakukan 1 (satu)
saja kegiatan yang terdapat dalam indikator PHBS tersebut, maka dikategorikan
tidak ber-PHBS. Kesepuluh Indikator PHBS tersebut adalah : 1. Persalinan ditolong
oleh tenaga kesehatan 2. Memberi bayi ASI Eksklusif 3. Menimbang balita setiap
bulan 4. Menggunakan Air Bersih 5. Mencuci tangan dengan air bersih dan sabun
6. Menggunakan jamban sehat 7. Memberantas jentik di rumah 8. Makan sayur
dan buah setiap hari 9. Melakukan aktifitas fisik setiap hari 10. Tidak merokok di
dalam rumah. Gambaran rumah tangga yang ber PHBS di Kabupaten Pakpak
Bharat 5 (lima ) tahun terakhir dapat dilihat pada grafik di bawah ini :

GRAFIK 2.10. Persentase RT ber PHBS di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun


2016 – 2020

Persentase RT ber PHBS


80
70 71.16
60.9 60.9 63.5
60
55.2
50
40
30
20
10
0
2015.5 2016 2016.5 2017 2017.5 2018 2018.5 2019 2019.5 2020 2020.5

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Pada grafik diatas dapat dilihat bahwa persentase rumah tangga yang ber
PHBS di Kabupaten Pakpak Bharat mengalami kenaikan dari tahun ke tahun. Data
terakhir pada tahun 2020 mencapai 71,16%. Hal ini menunjukkan tingkat
kesadaran masyarakat untuk melakukan perilaku hidup bersih dan sehat semakin
meningkat.

5. Pencegahan dan Pemberantasan Penyakit

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 31


a. Persentase Penderita TB Mendapat Pelayanan TB sesuai Standar
Penyakit TB Paru adalah penyakit infeksi pada jaringan paru yang
disebabkan oleh bakteri Mycobacterium Tuberculosis. TB paru terdiri dari TB
BTA (+) dan BTA (-) / Rontgen (+). TB BTA (+) adalah TB paru dengan hasil
pemeriksaan mikroskopis BTA positif. Potensi menularkan penyakit TB pada
kasus TB BTA (+) lebih besar disbanding TB BTA (-), Satu orang pasien TB
dengan hasil BTA (+) apabila tidak mendapatkan pengobatan dapat
menularkan ke orang orang disekitarnya antara 5 sampai 15 orang pertahun.
Realisasi Persentase Penderita TB mendapat pelayanan TB sesuai Standar
mulai tahun 2017 sampai dengan tahun 2020 sebesar 100% sudah tercapai
dari target yang ditetapkan. Keberhasilan dari indikator ini tidak lepas upaya
yang dilakukan dalam rangka meningkatkan angka konversi penderita TB Paru
dengan memberikan motivasi penderita oleh PMO dan petugas kesehatan
dalam hal kepatuhan minum obat.

b. Imunisasi
Program imunisasi bertujuan untuk menurunkan morbiditas dan mortalitas
penyakit yang dapat dicegah dengan imunisasi. Universal Child Immunization
adalah tercapainya imunisasi dasar lengkap yang meliputi hepatitis B 1 dosis,
BCG 1 dosis, DPT-HB 3 dosis, Polio 4 dosis dan campak 1 dosis secara lengkap
pada bayi (0-11bulan) ibu hamil dan Wanita Usia Subur (WUS) meliputi 2 dosis
TT dan anak sekolah tingkat dasar meliputi 1 dosis DT, 1 dosis campak dan 2
dosis TT.
Cakupan desa/kelurahan Universal Child Immunization (UCI) adalah
desa/kelurahan dimana 100% dari jumlah bayi yang ada di desa tersebut
sudah mendapat imunisasi dasar lengkap dalam waktu satu tahun. Realisasi
Cakupan Desa/Kelurahan Universal Child Immunization (UCI) mulai tahun
2016 sampai tahun 2020 di Kabupaten Pakpak Bharat sebesar 100% sudah
tercapai dari target yang ditetapkan.

D. ANGKA KESAKITAN (MORBIDITAS)


Angka kesakitan (morbiditas) adalah keadaan sakit, terjadinya penyakit atau
kondisi yang mengubah kesehatan dan kualitas hidup. Morbiditas merupakan
angka kesakitan baik insiden maupun prevalensi dari suatu penyakit. Angka
morbiditas menggambarkan kejadian penyakit dalam suatu populasi pada
kurun waktu tertentu, yang mencerminkan situasi derajat kesehatan
masyarakat yang ada didalamnya.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 32


Berikut adalah indikator yang dapat kita lihat untuk menggambarkan angka
kesakitan yang di Kabupaten Pakpak Bharat :

1. Jumlah Kunjungan Rawat Jalan/Rawat Inap


Kunjungan berarti adanya kepercayaan pasien terhadap organisasi
penyelenggara pelayanan kesehatan untuk memenuhi kebutuhannya. Besarnya
tingkat kunjungan pasien ke fasilitas pelayanan kesehatan dapat dilihat dari
dimensi waktu, yaitu harian, mingguan, bulanan dan tahunan.
Kunjungan pasien di Instalasi Rawat Jalan merupakan salah satu kegiatan
yang biasa kita temui hampir di setiap dan pusat pelayanan kesehatan lainnya,
baik sebagai kunjungan baru maupun kunjungan lama. Dinamika jumlah
kunjungan pasien di Instalasi Rawat Jalan maupun rawat inap menunjukkan
perubahan kebutuhan ataupun harapan masyarakat dalam pengobatan, serta
menunjukkan perubahan intensitas penyakit yang terjadi di masyarakat.
Gambaran persentase cakupan jumlah kunjungan rawat jalan dan rawat
inap di Kabupaten Pakpak Bharat dapat dilihat dari grafik berikut ini :

GRAFIK 2.11. Persentase Cakupan Jumlah Kunjungan Rawat Jalan


Puskesmas di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2016 – 2020

100
90 86.75
80 81.38
75.54
70 76.34
60
50 Kunjungan
Puskesmas
40
31.92 Kunjungan RS
30
20 17.04 17.45
10 9.52 12.24
11.79
0
2015 2016 2017 2018 2019 2020

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Pada grafik diatas dapat dilihat bahwa kunjungan pasien rawat jalan
Puskesmas semakin meningkat dari tahun 2016 sampai tahun 2019. Namun pada
tahun 2020 persentase jumlah kunjungan pasien rawat jalan dibandingkan dengan
jumlah penduduk mengalami penurunan baik di Puskesmas 76,34% maupun di
11,79%. Hal ini diperkirakan karena adanya pandemi Covid 19 sehingga
menyebabkan masyarakat enggan untuk datang ke fasilitas kesehatan.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 33


2. Penyakit Menular
a. Penyakit Diare
Diare merupakan penyakit endemis di Indonesia dan juga merupakan
penyakit potensial KLB yang sering disertai dengan kematian. Diare merupakan
penyebab kematian nomor 4 (13.2%) pada semua umur dalam kelompok
penyakit menular. Upaya penanggulangan diare dilakukan dengan pemberian
oralit dan penggunaan infus pada penderita, penyuluhan kepada masyarakat
agar meningkatkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dalam kehidupan
sehari-hari serta melibatkan peran serta kader dalam tatalaksana diare karena
dengan penanganan yang tepat dan cepat ditingkat rumah tangga maka
diharapkan dapat mencegah terjadinya kasus dehidrasi berat yang dapat
mengakibatkan kematian.
Target penemuan kasus diare adalah 10% dari jumlah penduduk. Sedangkan
cakupan pelayanan kasus diare harus mencapai 100%. Penemuan penderita
diare adalah jumlah penderita diare yang mendapat tatalaksana standar pada
sarana kesehatan dibagi dengan jumlah penderita diare yang ditemukan dalam
kurun waktu satu tahun. Cakupan kasus diare yang ditangani dan ditemukan
selama lima tahun terakhir sangat fluktuatif. Hal ini dapat dilihat pada grafik
berikut ini :
GRAFIK 2.12. Persentase Cakupan Jumlah Penderita Diare di Kabupaten
Pakpak Bharat Tahun 2016 – 2020

140 Jumlah Penderita Diare ditangani


131.4
120
110.7
100
82.52 88.9
80 75.85
60
40
20
0
2015 2016 2017 2018 2019 2020 2021
Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat
Pada grafik diatas dapat dilihat bahwa jumlah penderita diare mengalami
penurunan dari tahun 2018 sampai dengan tahun 2020. Dimana pada tahun
2020 sebesar 88,9%. Dari seluruh jumlah masyarakat yang mengalami diare
semua penderita sudah ditangani oleh tenaga kesehatan.

b. Penyakit HIV/AIDS

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 34


HIV-AIDS merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh infeksi Human
Immunodeficiency Virus (atau disingkat HIV) yang memperlemah kekebalan pada
tubuh manusia. Orang yang terkena virus ini akan menjadi rentan terhadap infeksi
berbagai macam penyakit lain. Meskipun penanganan yang telah ada dapat
memperlambat laju perkembangan virus, namun penyakit ini belum benar-benar
bisa disembuhkan.
Jumlah Penderita HIV dari Tahun 2016-2020 di Kabupaten Pakpak Bharat
dapat dilihat pada grafik di bawah ini:
Grafik 2.13 Jumlah Penderita HIV/AIDS di Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2016-2020

Jumlah Penderita HIV/AIDS


8
7 7
6 6 6
5
4
3 3
2
1
0 0
2015.5 2016 2016.5 2017 2017.5 2018 2018.5 2019 2019.5 2020 2020.5

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Pada grafik diatas dapat dilihat bahwa jumlah penderita HIV di Kabupaten
Pakpak Bharat mengalami penurunan mulai tahun 2018 sampai dengan tahun
2020. Pada tahun 2020 jumlah penderita HIV sebanyak 3 kasus dan semuanya
sudah mendapat penanganan oleh tenaga kesehatan.

c. Penyakit Demam Berdarah Dengue


Demam Berdarah Dengue adalah penyakit yang disebabkan oleh virus
dengue yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti dan Aedes
Albopictus yang hidup digenangan air bersih di sekitar rumah. Penyakit DBD ini
dapat muncul sepanjang tahun dan dapat menyerang seluruh kelompok umur.
Penyakit ini berkaitan dengan kondisi lingkungan dan perilaku masyarakat.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 35


Upaya pemberantasan vektor ini dengan Pemberantasan Sarang Nyamuk
(PSN) dan pemeriksaan jentik berkala. Surveilans vektor dilakukan melalui
kegiatan pemantauan jentik oleh petugas kesehatan maupun kader jumantik.
Pengembangan sistem surveilans vektor secara berkala perlu dilakukan
terutama dalam kaitannya dengan perubahan iklim dan pola penyebaran kasus.
Gambaran jumlah penderita penyakit DBD dari tahun 2016-2020 di
Kabupaten Pakpak Bharat dapat dilihat pada grafik berikut ini :
Grafik 2.14 Jumlah penderita penyakit DBD dari tahun 2016-2020 di
Kabupaten Pakpak Bharat

Jumlah Kasus DBD


80
70 69
60
50
47
40 42

30
20 20
10 9
0
2015.5 2016 2016.5 2017 2017.5 2018 2018.5 2019 2019.5 2020 2020.5

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Pada grafik diatas dapat dilihat bahwa jumlah kasus DBD mengalami
penurunan pada tahun 2017-2018, sedangkan pada tahun 2019-2020
mengalami peningkatan sebanyak 47 kasus. Puskesmas Sukaramai beserta
dengan Puskesmas sudah melakukan berbagai upaya dalam penanganan
kasus DBD diantaranya yaitu penyemprotan Fogging dan pemberantasan
sarang nyamuk.

d. Penyakit TB Paru
Tuberkulosis (TB) adalah suatu penyakit infeksi menular yang disebabkan
bakteri mycobacterium tuberculosis yang dapat menyerang berbagai organ,
terutama paru-paru. Sumber penularan yaitu pasien TB BTA (Bakteri Tahan
Asam) positif melalui percik renik dahak yang dikeluarkannya. TB dengan
BTA negatif juga masih memiliki kemungkinan menularkan penyakit TB

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 36


meskipun dengan tingkat penularan yang kecil. Penggunaan sistem DOTS
yang mulai di sosialisasikan ke beberapa , berpengaruh pada penemuan
kasus baru BTA Positif.

Grafik 2.15 Jumlah penderita penyakit TB Paru dari tahun 2016-2020


di Kabupaten Pakpak Bharat

Jumlah Kasus TB
160
140 141

120 125
110 113
100
80 77
60
40
20
0
2015.5 2016 2016.5 2017 2017.5 2018 2018.5 2019 2019.5 2020 2020.5

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Pada grafik diatas dapat dilihat bahwa jumlah penemuan kasus TB Paru
menurun pada tahun 2020 sebesar 113 kasus. Hal ini disebabkan adanya
pandemi Covid-19 yang mengakibatkan kegiatan pelacakan suspek TB Paru
dibatasi.

e. Penyakit Corona Virus Disease (Covid-19)


COVID-19 adalah penyakit menular yang disebabkan oleh jenis
coronavirus yang baru ditemukan. Virus baru dan penyakit yang
disebabkannya ini tidak dikenal sebelum mulainya wabah di Wuhan,
Tiongkok, bulan Desember 2019. Covid-19 ini sekarang menjadi sebuah
pandemi yang terjadi di banyak negara di seluruh dunia termasuk Indonesia.
Gejala-gejala Covid-19 yang paling umum adalah demam, batuk kering
dan rasa lelah. Gejala lainnya yang lebih jarang dan mungkin dialami
beberapa pasien meliputi nyeri dan sakit, hidung tersumbat, sakit kepala,
konjungtivitis, sakit tenggorokan, diare, kehilangan indera rasa atau
penciuman, rumah pada kulit, atau perubahan warna jari tangan atau kaki.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 37


Gejala-gejala yang dalami biasanya bersifat ringan dan muncul secara
bertahap. Beberapa orang yang terinfeksi hanya memiliki gejala ringan.
Sebagian besar (80%) orang yang terinfeksi berhasil pulih tanpa perlu
perawatan khusus. Sekitar 1 dari 5 orang yang terinfeksi Covid-19 menderita
sakit parah dan kesulitan bernafas. Orang-orang lanjut usia dan orang-orang
dengan kondisi medis penyerta seperti tekanan darah tinggi, diabetes,
gangguan jantung dan paru-paru, atau kanker memiliki kemungkinan lebih
besar mengalami sakit lebih lebih serius. Namun siapapun dapat terinfeksi
Covid-19 dan mengalami sakit serius. Orang dari segala usia yang mengalami
demam dan/atau batuk disertai dengan kesulitan bernafas/sesak napas,
nyeri/tekanan dada, atau kehilangan kemampuan berbicara atau bergerak
harus segera mencari pertolongan medis. Gambaran keadaan penyakit Covid-
19 di Kabupaten Pakpak Bharat dapat dilihat pada grafik berikut ini :

Grafik 2.16 Gambaran Penyakit Covid 19 di Kabupaten Pakpak Bharat


Tahun 2020

527
600
500
400
300
114 103
200
100
0
sa i h
as bu
rik m
pe fir Se
m
di kon
en s lah
sim su m
e ka Ju
sp lah
lah Jum
m
Ju

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Jumlah penderita covid-19 di Kabupaten mencapai 114 kasus dari total


jumlah spesimen yang diberiksa sebanyak 527 spesimen. Dan dari 114 kasus
konfirmasi sebanyak 103 penderita sudah sembuh dan sisanya masih
melakukan isolasi mandiri dan telah dilakukan pemantauan oleh tenaga
kesehatan. Beberapa kegiatan yang dilakukan oleh Puskesmas Sukaramai
dalam penanganan kasus Covid-19 yaitu melalui sosialisasi pencegahan covid-
19, penguatan 3T (testing,tracing dan treatment) dan penyediaan ruang/tempat
isolasi bagi penderita Covid-19.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 38


3. Penyakit Tidak Menular
a. Penyakit Hipertensi
Biasanya hipertensi didefinisikan sebagai tekanan darah di atas
140/90mmHg, dan dianggap parah jika tekanan di atas 180/120mmHg. Tekanan
darah tinggi sering kali tidak menunjukkan gejala. Seiring waktu, jika tidak diobati,
dapat menyebabkan masalah kesehatan, seperti penyakit jantung dan stroke. Pola
makan sehat dengan sedikit garam, olahraga rutin, dan konsumsi obat dapat
membantu menurunkan tekanan darah.
Gambaran penyakit hipertensi dari tahun 2016-2020 di Kabupaten Pakpak
Bharat dapat dilihat pada tabel berikut ini :

Grafik 2.17 Jumlah Kasus Hipertensi di Kabupaten Pakpak Bharat Tahun


2016-2020

Jumlah Kasus Hipertensi


16000
14000 13918
12000
10000
8000
6000
4000
2089 2577 2577
2000 1738
0
2015.5 2016 2016.5 2017 2017.5 2018 2018.5 2019 2019.5 2020 2020.5

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Pada grafik diatas dapat dilihat bahwa jumlah kasus hipertensi pada tahun
2018 mengalami peningkatan sebanyak 13.918 kasus dan pada tahun 2019-
2020 mengalami penurunan sebanyak 2.577 kasus. Beberapa kegiatan yang
dilakukan dalam menekan jumlah penderita hipertensi yaitu melalui penguatan
pelaksananaan Posbindu di desa.

b. Penyakit Diabetes Melitus (DM)


Pengertian penyakit diabetes adalah suatu kondisi dimana kadar glukosa
atau gula darah meningkat atau di atas batas normal. Gula darah sangat vital
bagi kesehatan karena merupakan sumber energi yang penting bagi sel-sel dan

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 39


jaringan. Glukosa menumpuk di dalam darah akibat tidak diserap sel tubuh
dengan baik sehingga dapat menimbulkan berbagai gangguan organ tubuh.
Gambaran penyakit Diabetes Melitus dari tahun 2016-2020 di Kabupaten
Pakpak Bharat dapat dilihat pada tabel berikut ini :
Grafik 2.18 Jumlah Kasus Diabetes Melitus di Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2016-2020

Jumlah Kasus DM

250 225 225

200

150

100
52
50

0
2018 2019 2020

Sumber : Profil Kesehatan Kabupaten Pakpak Bharat

Pada grafik diatas dapat dilihat bahwa jumlah kasus penderita


Diabetes Melitus mengalami kenaikan dari tahun 2019-2020 sebanyak 225
kasus. Hal ini disebabkan karena semakin berubahnya pola hidup
masyarakat khususnya pola konsumsi individu.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 40


Tabel.2.2
ANGGARAN DAN REALISASI PENDANAAN PELAYANAN PUSKESMAS SUKARAMAI
KABUPATEN PAKPAK BHARAT 2016 – 2021

Anggaran Pada Tahun Realisasi Anggaran pada Tahun Rasio Antara Realisasi dan Anggaran Tahun Rata-Rata Pertumbuhan
No Uraian

2016 2017 2018 2019 2020 2016 2017 2018 2019 2020 2016 2017 2018 2019 2020 Anggaran Realisasi

1 2 13 14 15 16 17 18 19
3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

Puskesmas Sukaramai 43.132.324.592 42.036.649.574 55.739.107.270 56.840.555.596 53.968.497.126 31.707.011.987 32.154.136.476 43.156.870.654 48.481.194.884 43.451.978.792 73,51 76,49 77,42 85,29 80,51

Program Pelayanan
1 3.172.330.800 3.822.194.627 3.397.386.550 4.331.429.920 3.192.237.200 2.062.117.277 3.144.428.601 3.106.895.749 4.022.508.454 2.897.049.852 65,00 82,27 91,45 92,87 90,75
Administrasi Perkantoran

Penyediaan Jasa Surat


Menyurat 3.300.000 4.860.000 5.460.000 4.590.000 5.340.000 3.300.000 4.860.000 5.460.000 2.940.000 5.340.000 100,00 100,00 100,00 64,05 100,00

Penyediaan Jasa Komunikasi,


Sumberdaya Air dan Listrik 166.940.000 200.479.135 295.300.000 491.400.000 505.900.000 13.036.118 67.797.952 183.623.041 408.165.088 413.784.406 7,81 33,82 62,18 83,06 81,79

Penyediaan Jasa
Pemeliharaan dan Perizinan 34.890.000 23.625.000 28.000.000 36.000.000 36.000.000 13.184.232 9.814.022 15.237.285 23.509.686 5.767.233 37,79 41,54 54,42 65,30 16,02
kendaraan dinas/operasional
Penyediaan Alat Tulis Kantor
113.017.750 139.850.715 153.292.400 167.299.985 153.807.370 71.950.600 139.850.315 151.321.400 166.955.600 153.508.000 63,66 100,00 98,71 99,79 99,81

Penyediaan Barang Cetakan


dan Penggandaan 317.850.550 280.262.300 322.877.900 224.319.700 223.733.000 220.535.500 265.294.100 307.110.300 217.751.950 188.698.750 69,38 94,66 95,12 97,07 84,34

Penyediaan kompenen
instalasi listrik 226.470.000 - 83.396.900 22.455.115 98.527.100 193.158.900 - 83.396.900 22.455.115 80.124.600 85,29 - 100,00 100,00 81,32

Penyediaan Peralatan dan


Perlengkapan Kantor 932.287.400 1.154.769.092 956.005.900 1.321.363.850 151.230.300 715.537.625 981.025.480 927.827.000 1.294.727.826 143.243.993 76,75 84,95 97,05 97,98 94,72

Penyediaan Peralatan Rumah


Tangga 73.183.500 99.381.385 53.530.500 78.196.850 71.796.650 28.206.375 99.381.385 47.511.000 74.230.100 65.818.260 38,54 100,00 88,76 94,93 91,67

Penyediaan Bahan Logistik


Kantor 51.929.000 64.199.000 75.518.500 23.366.000 17.196.400 51.929.000 52.014.000 56.518.000 14.780.000 9.400.000 100,00 81,02 74,84 63,25 54,66

Penyediaan Bahan Bacaan


dan Peraturan Perundang- 9.400.000 33.000.000 35.400.000 11.900.000 40.000.000 - 33.000.000 32.700.000 10.500.000 40.000.000 - 100,00 92,37 88,24 100,00
undangan
Penyediaan Makanan dan
Minuman 162.960.000 456.996.000 162.806.000 120.954.000 102.240.000 81.567.000 289.108.000 153.282.500 120.628.500 99.695.500 50,05 63,26 94,15 99,73 97,51

Penyediaan Jasa Tenaga


Pendukung Administrasi 468.960.000 561.300.000 558.150.000 1.023.900.000 1.414.800.000 439.087.000 532.740.000 500.982.627 864.596.411 1.322.446.080 93,63 94,91 89,76 84,44 93,47
Kantor
Penyediaan Peralatan
Kebersihan Kantor - - 99.988.450 209.288.380 144.009.780 - - 99.800.000 204.900.000 142.645.000 - - 99,81 97,90 99,05

Rapat-rapat Koordinasi dan


Konsultasi Dalam/Luar Daerah 611.142.600 803.472.000 507.660.000 596.396.040 227.656.600 230.624.927 669.543.347 482.125.696 596.368.178 226.578.030 37,74 83,33 94,97 100,00 99,53

Penyediaan bahan pameran


pembangunan Kabupaten - - 60.000.000 - - 0 0 60.000.000 - - - - 100,00 - -
Pakpak Bharat

Program Peningkatan Sarana


2 4.346.996.750 4.185.888.920 3.951.107.780 5.612.750.300 1.957.518.250 3.807.519.486 4.064.008.470 3.208.385.031 5.341.443.013 1.724.691.859 87,59 97,08 81,20 95,16 88,11
dan Prasarana Aparatur

Pengadaan Kenderaan Dinas /


Operasional 2.000.000.000 2.500.000.000 1.600.000.000 3.200.000.000 637.575.000 1.859.024.836 2.309.197.440 1.566.339.998 3.111.710.000 635.615.000 92,95 92,37 97,90 97,24 99,69

Pengadaan peralatan gedung


kantor - - - - - - - - - - - - - - -

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 41


Pengadaan Perlengkapan
Gedung Kantor 270.246.300 - 184.000.000 279.445.700 - 245.290.000 - 99.800.000 269.429.700 - 90,77 - 54,24 96,42 -

Pemeliharaan rutin/berkala
gedung kantor 335.000.000 157.500.000 157.500.000 180.000.000 230.000.000 319.626.250 157.500.000 157.000.000 169.363.075 202.043.370 95,41 100 99,68 94,09 87,84

Pemeliharaan rutin/berkala
kenderaan dinas/operasional 556.547.550 547.468.920 852.144.980 757.832.500 645.977.250 288.731.400 526.749.730 599.985.970 684.160.248 504.228.569 51,88 96,215 70,41 90,28 78,06

Pengadaan peralatan rumah


jabatan/dinas (medis dan - - - - - 0 0 - - - - - - - -
paramedis)
Pengadaan Mobilier
32.602.000 360.000.000 564.692.800 722.703.600 214.336.000 - 359.671.800 523.942.523 706.350.500 207.449.600 - 99,909 92,78 97,74 96,79

Pemeliharaan rutin/berkala
peralatan gedung kantor 113.880.000 - 395.020.000 327.768.500 204.630.000 31.611.000 99.194.750 64.405.800 264.179.490 150.355.320 27,76 - 16,30 80,60 73,48

Penyediaan peralatan dan


perlengkapan kantor - - - - - 31.611.000 99.194.750 - - - - - - - -

Pemeliharaan rutin/berkala
perlengkapan gedung kantor - 108.420.000 - - - - - - - - - - - - -

Sewa rumah dinas/jabatan


35.000.000 35.000.000 35.000.000 25.000.000 25.000.000 35.000.000 35.000.000 35.000.000 25.000.000 25.000.000 100,00 100 100,00 100,00 100,00

Pengadaan bangunan gedung


pendukung - 477.500.000 - - - - - - - - - - - - -

Pembangunan Gedung Kantor


1.003.720.900 - 162.750.000 120.000.000 - 996.625.000 477.500.000 161.910.740 111.250.000 - 99,29 - 99,48 92,71 -

Program Peningkatan Disiplin


3 - - 64.650.000 43.550.000 37.431.000 - - 64.308.000 43.450.000 37.386.000 - - 99,47 99,77 99,87
Aparatur
Pengadaan pakaian PDH
- - - - - - - - - - - - - - -

Pengadaan pakaian dinas


- - - 3.000.000 - - - - 3.000.000 - - - - 100,00 -

Pengadaan pakaian dinas


hari-hari tertentu - - 64.650.000 40.550.000 37.431.000 - - 64.308.000 40.450.000 37.386.000 - - 99,47 99,75 99,88

Program Peningkatan
4 Kapasitas Sumber Daya 1.062.373.600 1.092.067.500 685.686.500 491.489.500 - 751.515.300 680.713.700 540.507.100 459.681.253 - 70,74 62,33 78,82 93,53 -
Aparatur
Pendidikan dan Pelatihan
Formal 628.650.000 451.806.500 282.850.000 357.780.000 - 297.182.800 337.878.000 194.740.000 334.550.753 - 47,27 74,784 68,85 93,51 -

Peningkatan Kemampuan
aparatur dan membangun 353.018.600 268.245.000 335.829.000 62.559.000 - 313.210.800 267.071.800 294.123.600 54.110.000 - 88,72 99,563 87,58 86,49 -
motivasi secara mandiri
Pendampingan Program
GEMA KIBBLA 80.705.000 75.841.000 67.007.500 71.150.500 - 77.187.400 75.763.900 51.643.500 71.020.500 - 95,64 99,898 77,07 99,82 -

Launching Sijari Emas - - - - - 22.700.000 - - - - - - - - -

Pendampingan Pelayanan
Obstetri Neonatal Emergency
- 54.520.000 - - - 41.234.300 - - - - - - - - -
(PONEK)

Peningkatan mutu pelayanan


- 241.655.000 - - - - - - - - - - - - -
aparatur RS
Program Peningkatan
Pengembangan Sistem
5 79.271.700 - - - - 68.050.000 - - - - 85,84 - - - -
Pelaporan capaian kinerja dan
keuangan
Penyusunan laporan capaian
kinerja dan ikhtisar realisasi - - - - - - - - - - - - - - -
kinerja
Audit surveilance sistem
manajemen mutu ISO - - - - - - - - - - - - - - -
9001:2008
Pendampingan pelatihan dan
sertifikasi sistem manajemen
mutu ISO 9001:2008 79.271.700 - - - - 68.050.000 - - - - 85,84 - - - -

Program Obat dan Perbekalan


6 7.332.161.690 4.581.007.670 5.650.155.000 2.598.320.600 1.479.918.041 7.194.237.895 4.471.984.744 5.142.994.478 2.523.950.870 1.271.889.607 98,12 97,62 91,02 97,14 85,94
Kesehatan

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 42


Peningkatan pemerataan obat - 36.842.070 - - - - - - - - - - - - -
dan perbekalan kesehatan
Pengadaan obat-obatan dan
perbekalan kesehatan 4.959.960.200 - 3.928.649.000 - - 4.887.608.564 - 3.737.325.627 - - 98,54 - 95,13 - -

Peningkatan pemerataan obat


dan perbekalan kesehatan 39.627.670 - - - 231.900.725 37.827.670 36.842.070 - - 40.087.750 95,46 - - - 17,29

Pengadaan obat-obatan
2.310.739.520 960.500.000 1.192.029.000 757.538.000 633.093.388 2.259.257.361 941.502.610 942.588.921 707.637.255 632.040.925 97,77 98,022 79,07 93,41 99,83

Pengadaan Bahan Medis


Habis Pakai (BMHP) - - 400.000.000 100.500.000 489.134.928 - - 374.831.930 100.217.350 488.161.432 - - 93,71 99,72 99,80

Sosialisasi Penggunaan Obat


Rasional (POR) - - - - - - - - - - - - - - -

Pertemuan peningkatan
Penggunaan Obat Rasional
- - - 13.037.600 - - - - 13.037.600 - - - - 100,00 -
(POR)melalui metode cara
belajar insan aktif (CBIA)
Pelatihan Tenaga penyuluh
Keamanan pangan (PKP) - - - - - - - - - - - - - - -

Sosialisasi dan Pembinaan


Makanan Jajanan Anak - - - - - - - - - - - - - - -
Sekolah (MJAS)
Pengambilan sampling/contoh
sediaan farmasi 21.834.300 - - - - 9.544.300 - - - - 43,71 - - - -

Pembinaan ke sarana Industri


Rumah tangga Pangan (IRTP)
- - - - - - - - - - - - - - -
dan tempat pengelolaan
mkanan (TPM)
Distribusi Obat dan E-Logistik
- - 67.637.000 70.020.000 71.189.000 - - 48.808.000 51.572.250 61.755.500 - - 72,16 73,65 86,75

Pengadaan alat kesehatan


- 3.515.105.600 - 1.611.225.000 - - 3.453.190.064 - 1.610.806.415 - - 98,239 - 99,97 -

Kalibrasi alat kesehatan


- 68.560.000 61.840.000 46.000.000 54.600.000 - 40.450.000 39.440.000 40.680.000 49.844.000 - 58,999 63,78 88,43 91,29

Program Upaya Kesehatan


7 12.763.930.100 10.604.449.504 18.833.076.633 27.505.245.555 24.137.654.158 9.405.596.917 5.705.598.828 12.725.433.405 21.476.640.304 17.976.493.117 73,69 53,80 67,57 78,08 74,47
Masyarakat
Penguatan peran puskesmas
dalam mengelola perkesmas
- - - - - - - - - - - - - - -
di pelayanan kesehatan primer

Pertemuan Penerapan
puskesmas di pelayanan - - - - - - - - - - - - - - -
kesehatan primer
Pemantapan manajemen di
pelayanan kesehatan primer - - - - - - - - - - - - - - -

Pendampingan persiapan
pelayanan kesehatan Primer - - - - - - - - - - - - - - -
menuju BLUD
Pengadaan, peningkatan dan
perbaikan sarana dan
7.465.588.500 3.203.557.104 695.000.000 2.025.227.805 420.482.811 6.142.109.461 3.187.071.104 678.198.050 1.974.077.986 405.484.660 82,27 99,485 97,58 97,47 96,43
prasarana puskesmas dan
jaringannya DAU
Biaya Operasional Puskesmas
Salak 106.493.400 70.603.650 71.208.050 119.857.500 136.466.950 82.250.913 64.189.844 62.773.678 82.826.831 81.445.812 77,24 90,916 88,16 69,10 59,68

Biaya Operasional Puskesmas


Sukaramai 201.973.550 151.909.250 181.940.100 117.178.800 208.658.700 151.200.852 143.323.001 169.290.523 106.506.725 146.360.921 74,86 94,348 93,05 90,89 70,14

Biaya Operasional Puskesmas


Sibande 187.844.900 142.518.450 175.548.050 245.067.000 195.634.150 137.809.841 137.982.830 167.714.688 238.062.648 193.606.235 73,36 96,818 95,54 97,14 98,96

Biaya Operasional Puskesmas


Tinada 115.752.050 76.407.650 72.290.050 95.595.000 98.672.900 98.911.830 71.410.124 56.421.228 67.418.594 63.399.852 85,45 93,459 78,05 70,53 64,25

Biaya Operasional Puskesmas


Kecupak 116.036.400 69.526.850 74.390.050 110.033.325 122.449.225 107.097.750 63.522.100 66.932.500 106.022.325 116.922.447 92,30 91,363 89,98 96,35 95,49

Biaya Operasional Puskesmas


Siempat Rube 107.077.050 72.536.450 71.910.050 118.264.450 133.755.150 85.126.770 67.737.920 62.354.800 108.594.862 109.274.440 79,50 93,385 86,71 91,82 81,70

Biaya Operasional Puskesmas


Singgabur 105.492.150 70.600.850 90.270.100 100.895.000 135.390.000 86.754.500 67.840.000 80.442.700 90.964.250 103.073.962 82,24 96,089 89,11 90,16 76,13

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 43


Biaya Operasional Puskesmas
Sibagindar 133.988.700 87.428.250 101.377.850 129.470.550 129.660.550 106.691.600 86.651.450 97.725.560 121.956.100 124.929.925 79,63 99,112 96,40 94,20 96,35

Hari Kesehatan Nasional


(HKN) 26.388.400 - - - - 26.348.400 - - - - 99,85 - - - -

Operasional Kesehatan (DAK 1.816.000.000 3.932.934.000 - - - - - - - - - - - - -


Non Fisik)

Louncing inovasi Puskesmas - 16.830.000 - - - - - - - - - - - - -


Sukaramai
Bantuan Operasional
Kesehatan (BOK) Kabupaten - - 649.082.000 1.146.000.000 1.483.857.000 - - 394.783.280 610.793.650 945.051.103 - - 60,82 53,30 63,69

Bantuan Operasional
Kesehatan (BOK)Puskesmas - - 5.319.006.279 5.164.000.000 4.421.754.000 - - 2.326.579.095 2.659.918.713 2.010.427.370 - - 43,74 51,51 45,47

Pengadaan, peningkatan dan


perbaikan sarana dan
- - - 2.799.999.000 - - - - 2.461.910.006 - - - - 87,93 -
prasarana puskesmas dan
jaringannya DAK
Evaluasi pelaksanaan
penjaringan anak sekolah (SD) - - - - - - - - - - - - - - -

Peningkatan kapasitas tenaga


kesehatan dalam penjaringan - - - - - - - - - - - - - - -
anak sekolah
Sosialisasi yankestradkom
bagi Pengobat Tradisional se- - - - - - - - - - - - - - - -
kabupaten
Evaluasi program
yankestradkom bagi petugas - - - - - - - - - - - - - - -
kab/kota
Pembinaan puskesmas yang
melaksanakan pelayanan
- - - - - - - - - - - - - - -
kesehatan tradisional
komplementer
Pertemuan pelayanan gigi dan
mulut anak - - - - - - - - - - - - - - -

Pertemuan pelayanan gigi dan


mulut anak sekolah - - - - - - - - - - - - - - -

Peningkatan pelayanan
kesehatan gigi dan mulut bagi - - - - - - - - - - - - - - -
petugas kesehatan kab/kota
Peningkatan kapasitas
petugas kesehatan dalam
penanganan penderita psikotik - - - - - - - - - - - - - - -
yang mengalami pemasungan
dan penelantaran
Peningkatan kemampuan
petugas kesehatan dalam
- - - - - - - - - - - - - - -
penanganan orang dengan
gangguan jiwa (ODGJ) berat
Asuhan penglihatan dan
pendengaran bagi petugas - - - - - - - - - - - - - - -
kesehatan di kab/kota
Sosialisasi dokter gigi keluarga
nagi petugas kesehatan di - - - - - - - - - - - - - - -
puskesmas
Peningkatan pelayanan
kesehatan Unit Pelaksana
Teknis (UPT) KIM di luar - - - - - - - - - - - - - - -
gedung (pemeriksaan
mata/operasi katarak)
Screening gangguan
penglihatan masyarakat di - - - - - - - - - - - - - - -
kabupaten/kota
Penyediaan jasa pelayanan
kesehatan 2.381.295.000 1.269.600.000 1.941.300.000 5.145.800.000 6.741.700.000 2.381.295.000 1.153.950.000 1.667.047.167 4.410.874.488 6.336.877.184 100,00 90,891 85,87 85,72 94,00

Penyediaan Makanan dan


Minuman pasien - - 34.920.000 34.920.000 30.650.000 - - 24.000.000 27.605.000 16.123.850 - - 68,73 79,05 52,61

BPJS Kesehatan
- - 6.702.047.054 8.274.141.125 8.183.239.122 - - 5.500.630.759 7.440.056.125 6.368.084.373 - - 82,07 89,92 77,82

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 44


Penyelenggaraan penyehatan
lingkungan - - 235.000.000 467.000.000 869.656.600 - - 234.687.490 462.561.653 658.483.400 - - 99,87 99,05 75,72

Pertemuan koordinasi stake


holder dalam pelaksanaan
- - - - - - - - - - - - - - -
ambulance silotus

Launching ambulance silotus


- - - - - - - - - - - - - - -

Monev ambulance silotus


dengan stake holder - - - - - - - - - - - - - - -

Orientasi penyiapan petugas


dalam penyediaan rumah - - - - - - - - - - - - - - -
tunggu persalinan
Jaminan Persalinan
(Jampersal) DAK Non FISIK - - - 656.000.000 421.546.000 - 375.330.603 - 230.238.388 117.073.783 - - - 35,10 27,77

Supervisi fasilitatif P4Kbagi


bidan koordinator puskesmas - - - - - - - - - - - - - - -

Peningkatan keselamatan Ibu


dan Anak melalui SMS bunda - - - - - - - - - - - - - - -

Implementasi buku KIA, P4K,


kantong persalinan - - - - - - - - - - - - - - -

Pertemuan evaluasi dan


orientasi P4K - - - - - - - - - - - - - - -

Workshop pelayanan neonatus


esensial bagi bidan - - - - - - - - - - - - - - -

Refreshing penacatatan dan


pelaporan kesehatan anak - - - - - - - - - - - - - - -
dengan kohort
Bimbingan teknis Paska
pelatihan pelayanan - - - - - - - - - - - - - - -
kesehatan ibu dan anak
Orientasi pemanfaatan Buku
Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) - - - - - - - - - - - - - - -

Peningkatan petugas dalam


SDIDTK (Stimulasi dan
- - - - - - - - - - - - - - -
Intervensi Dini Tumbuh
Kembang)
Evaluasi data cakupan
indikator kesehatan ibu dan - - - - - - - - - - - - - - -
anak
Penggandaan Buku ANC
(Antenatal Care) - - - - - - - - - - - - - - -

Pemantapan PWS KIA


- - - - - - - - - - - - - - -

Rapat Koordinasi LP/LS dalam


pelaksanaan PPIA
- - - - - - - - - - - - - - -
(Pencegahan Penularan
HIV/AIDS dari ibu ke anak)
Pertemuan Audit Maternal
Perinatal (AMP) - 14.330.000 - - - - - - - - - 0 - - -

Pemantapan program santun


usila di puskesmas - - - - - - - - - - - - - - -

Pertemuan koordinasi program


kesehatan lanjut usia di sarana - - - - - - - - - - - - - - -
pelayanan kesehatan
Persiapan akreditasi di
puskesmas - - - - - - - - - - - - - - -

Jaminan Persalinan
- 934.047.000 1.485.787.000 - - - - 417.982.408 - - - - 28,13 - -

Sosialisasi akreditasi dan


perkesmas - - - - - - - - - - - - - -

Akreditasi Puskesmas
491.620.000 932.000.000 755.796.000 354.410.000 - 286.589.852 717.869.479 276.251.960 137.560.000 - 58,295 77,02 36,55 38,81

Monitoring dan Evaluasi


Akreditasi Puskesmas - - - - - - - - - - - - - - -

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 45


Pembentukan Tim SPGDT
(sistem penanggulangan - - - - - - - - - - - - - - -
gawat Darurat Terpadu)
Dukungan Manajemen BOK
Kabupaten/Kota dan - - - - 49.671.000 - - - - 42.313.800 - - - - 85,19
Jampersal DAK
Program Perbaikan Gizi
8 Masyarakat 168.409.000 41.746.000 1.302.418.000 1.166.315.000 2.046.723.000 65.560.300 41.746.000 1.025.440.800 911.509.350 589.899.296 38,93 100 78,73 78,15 28,82

Penanggulangan KEP, anemia


gizi besi, GAKY, kurang
48.155.700 - - - - - - - - - -- - - - -
vitamin A & kekurangan zat
mikro lain
Pemberian Tambahan
Makanan dan Vitamin bagi
120.082.500 41.746.000 302.418.000 167.315.000 233.172.000 45.409.500 41.746.000 200.704.800 139.542.550 173.030.416 37,82 100 66,37 83,40 74,21
bayi,balita dan anak penderita
gizi buruk
Sosialisasi dan Pembinaan
Makanan Jajanan Anak 17.080.000 - - - - 20.150.800 - - - - 84,76 - - - -
Sekolah (MJAS)
Pendamping kasus gizi buruk
dan gizi kurang - - - - - - - - - - - - - - -

Peningkatan kapasitas
tatalaksana gizi buruk petugas - - - - - - - - - - - - - - -
kesehatan di puskesmas
Peningkatan petugas konselor
Air Susu Ibu (ASI) - - - - - - - - - - - - - - -

Pertemuan manajemen
program gizi - - - - - - - - - - - - - - -

Surveilans gizi puskesmas


- - - - - - - - - - - - - - -

Pelatihan pemantauan
pertumbuhan - - - - - - - - - - - - - - -

Pemantauan status gizi


- - - - - - - - - - - - - - -

Pemberian tablet Fe untuk


anak sekolah tingkat SMP dan - - - - - - - - - - - - - - -
SMA/SMK (remaja putri)
Sosialisasi/Review pemberian
tablet Fe bumil dan - - - - - - - - - - - - - - -
penggunaan garam beryodium
Sosialisasi penggunaan garam
beryodium rumah tangga - - - - - - - - - - - - - - -

Gerakan percepatan perbaikan


gizi (SUN Movement) di - - - - - - - - - - - - - - -
masyarakat
Sweeping bulan vitamin A
- - - - - - - - - - - - - - -

Gerakan 1000 hari pertama


kehidupan menuju generasi - - 1.000.000.000 999.000.000 1.813.551.000 - - 824.736.000 771.966.800 416.868.880 - - 82,47 77,27 22,99
emas
Penuntasan gizi kurang di
desa - - - - - - - - - - - - - - -

Program Promosi Kesehatan


9 dan Pemberdayaan 28.169.900 39.956.000 150.503.500 63.800.000 18.800.000 9.161.600 39.951.000 146.343.500 57.800.000 17.800.000 32,52 99,98 97,24 90,59 94,68
Masyarakat
Penyuluhan masyarakat pola
hidup sehat 28.169.900 - - - - - - - - - - - - - -

Pengembangan media
promosi dan informasi sadar - - - - - - - - - - - - - - -
hidup sehat
Penyebarluasan informasi
kesehatan melalui media
- - - - - - - - - - - - - - -
promosi di Kawasan Tanpa
Rokok (KTR)
Penyebarluasan informasi
kesehatan melalui media cetak - 39.956.000 96.300.000 63.800.000 18.800.000 - 39.951.000 94.200.000 57.800.000 17.800.000 - 99,987 97,82 90,60 94,68
dan elektronik

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 46


Gerakan cuci tangan pakai
sabun - - - - - - - - - - - - - - -

Pengadaan buletin kesehatan


- - - - - - - - - - - - - - -

Refreshing Kader
- - - - - - - - - - - - - - -

Pertemuan evaluasi desa


siaga - - - - - - - - - - - - - - -

Revitalisasi Desa Siaga


- - 54.203.500 - - - - 52.143.500 - - - - 96,20 - -

Pembinaan program UKS


- - - - - 9.161.600 - - - - - - - - -

Perlombaan institusi
pendidikan di Tk SD yang
- - - - - - - - - - - - - - -
mempromosikan kesehatan

Sosialisasi program TOGA


- - - - - - - - - - - - - - -

Lomba Toga
- - - - - - - - - - - - - - -

Program Upaya
10 Pengembangan Lingkungan 138.881.950 44.926.800 8.928.000 25.396.000 922.135.000 11.130.950 39.666.800 5.610.000 13.421.000 406.335.000 8,01 88.29 62,83 52,85 44,06
Sehat
Stimulan pembangunan
percontohan rumah sehat dan - - - - - - - - - - - - - - -
sederhana
Pertemuan hygiene sanitasi
depot air minum - - - - - - - - - - - - - - -

Pelaksanaan Program Rumah


Sehat - - - - - - - - - - - - - - -

Pelaksanaan Sanitasi Total


Berbasis Masyarakat (STBM) 11.130.950 44.926.800 - 25.396.000 - 11.130.950 39.666.800 - 13.421.000 - 100,00 88,292 - 52,85 -

TOT Sanitasi Total Berbasis


Masyarakat (STBM) - - - - - - - - - - - - - - -

Pengawasan Penyehatan Air


Minum - - 8.928.000 - - - - 5.610.000 - - - - 62,84 - -

Pengawasan kualitas air


minum di Perusahaan Daerah
- - - - - - - - - - - - - - -
Air Minum (PDAM)

Pengawasan depot air minum


- - - - - - - - - - - - - - -

Pengkajian Pengembangan 127.751.000 - - - - - - - - - - - - - -


Lingkungan Sehat
Pertemuan hygiene sanitasi
tempat pengolahan makanan - - - - - - - - - - - - - - -
(TPM) bagi rumah tangga
Pembinaan Kabupaten Sehat
- - - - - - - - - - - - - - -

Penyusunan dokumen
UPL/IKL - - - - 251.260.000 - - - - 245.080.000 - - - - 97,54

Pengadaan Kesehatan
Lingkungan KIT - - - - 670.875.000 - - - - 161.255.000 - - - - 24,04

Program Pencegahan dan


11 Pemberantasan Penyakit 224.804.200 318.195.900 1.057.094.830 1.057.094.830 516.734.600 200.960.832 209.896.150 750.825.864 837.696.409 500.578.932 89,39 65,96 71,03 79,25 96,87
Menular

Peningkatan Imunisasi
59.576.100 - - - - 40.263.832 - - - - 67,58 - - - -

Gerakan akselerasi imunisasi


(UCI) - - - - - - - - - - - - - - -

Pengadaan Peralatan
Pendukung Imunisasi - - 627.743.000 - 277.069.000 - - 592.171.464 - 261.378.032 - - 94,33 - 94,34

Kampaye dan Introduksi


Imunisasi Measles Rubella - - 22.176.100 - - - - 22.066.100 - - - - 99,50 - -
(MR)

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 47


Pelaksanaan bulan imunisasi
anak sekolah tingkat dasar - - - - - - - - - - - - - - -

Peningkatan surveilans
epidemiologi penyakit (AFP) - - - - - - - - - - - - - - -

Pelayanan kesehatan jemaah


haji - - - - 5.088.000 - - - - 5.088.000 - - - - 100,00

Pengendalian penyakit
kecacingan - - - - - - - - - - - - - - -

Pengendalian penyakit
Demam Berdarah Dengue - - - - - - - - - - - - - - -

Pertemuan Lintas
Sektor/Lintas Program dalam - - - - - - - - - - - - - - -
rangka pengendalian DBD
Pembentukan dan
pembekalan kader juru
pemantau jentik (jumantik) dan - 75.702.800 - - - - 74.542.800 - - - - 98,468 - - -
Bamupetik (barisan muda
pemantau jentik) di kecamatan
Penyemprotan/Fogging sarang
nyamuk 106.800.700 170.865.500 47.410.000 39.736.000 39.736.000 102.349.600 87.007.550 12.290.000 39.733.250 39.577.200 95,83 50,922 25,92 99,99 99,60

Pengadaan RDT (Rapid


Diagnosis Test) DBD - - - - - - - - - - - - - - -

Pengadaan mesin fogging


- - - - - - - - - - - - - - -

Pendampingan dan
penjangkauan ODHA - - - - - - - - - - - - - - -

Pemberantasan dan
Pencegahan
- - - - - - - - - - - - - - -
penyakit/pengendalian
penyakit malaria
Pengendalian penyakit rabies
- - - - - - - - - - - - - - -

Pelatihan mikroskopis TB bagi


petugas laboratorium - - - - - - - - - - - - - - -

Workshop TB anak
- - - - - - - - - - - - - - -

Pengadaan bahan
laboratorium Infeksi Menular
- - - - - - 10.330.000 - - - - - - - -
Seksual (IMS) dan voluntary
counceling test (VCT)
Pembentukn klinik
Voluntary
- 32.680.000 - - - - - - - - - - - - -
Concelling
Test(VCT)Puskesmas
Pengendalian Penyakit Infeksi
Menular Seksual (IMS) - - - - - - - - - - - - - - -

Upaya penanganan dan


penanggulangan TB MDR dan - - - - - - - - - - - - - - -
HIV-AIDS

Peduli Eliminasi TB - - 137.669.000 - 110.841.600 - - 124.298.300 - 110.535.700 - - 90,29 - 99,72

Pengadaan Regensia TB Paru


- - - - - - - - - - - - - - -

Konseling dan testing HIV-


AIDS - - - 48.307.200 - - - - - - - - - - -

Workshop Konseling dan Test


HIV - - - - - - - - 33.608.400 - - - - - -

Pembinaan program TB
dengan strategy DOTS untuk
- - - - - - - - - - - - - -
meningkatkan Success Rate
(SR)
Penemuan dan pengobatan
pasien TB di fasilitas - 38.947.600 - - - - 38.015.800 - - - - 97,608 - - -
pelayanan kesehatan

Promosi TB aktif ke - - - - - - - - - - - - - - -
masyarakat

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 48


Jejaring internal kasus TB di
- - - - - - - - - - - - - - -

Pemberian makanan
tambahan (PMT) bagi 58.427.400 - - 71.423.670 - 58.347.400 - - 71.309.150 - 99,86 - - 99,84 -
penderita TB paru
Pertemuan monitoring dan
evaluasi program TB - - - - - - - - - - - - - - -

Penyuluhan dan tatalaksana


pengobatan TB pada penderita - - - - - - - - - - - - - - -
baru dengan bantuan PMO
Pemberantasan dan
Pencegahan
- - - - - - - - - - - - - - -
penyakit/pengendalian
penyakit malaria
Penemuan dan pengobatan
hepatitis B - - - - 84.000.000 - - - - 84.000.000 - - - - 100,00

Pengendalian penyakit thypoid


- - - - - - - - - - - - - - -

Pengendalian penyakit diare


- - - - - - - - - - - - - - -

Pembinaan , monitoring dan


Evaluasi Program PTM - - - - - - - - - - - - - - -

Pemantauan dan pembinaan


Kawasan Tanpa Rokok (KTR)
- - - - - - - - - - - - - - -
untuk mendukung Perbup No.
5 Tahun 2015
Deteksi dini pengendalian
Penyakit Tidak Menular - - - - - - - - - - - - - - -

Penyediaan Pos Pembinaan


Terpadu (POSBINDU) KIT - - - 710.185.120 - - - - 668.601.427 - - - - 94,14 -

Penyusunan Upaya
Pengelolaan Lingkungan
Hidup (UKL) - Upaya
- - - - - - - - - - - - - - -
pemantauan Lingkungan
Hidup (UPL) Puskesmas Kab.
Pakpak Bharat
Pengadaan bahan habis Pakai
pemeriksaan HIV - - - 187.442.840 - - - - 24.444.182 - - - - 13,04 -

Program Sumber Daya


12 - 75.607.300 - - - - 75.607.300 - - - - 100 - - -
Kesehatan
Penilaian Tenaga Kesehatan
teladan - - - - - - - - - - - - - - -

Sosialisasi regristrasi tenaga


kesehatan - - - - - - - - - - - - - - -

Pelatihan kepemimpinan
puskesmas - 75.607.300 - - - - 75.607.300 - - - - 100 - - -

Perencanaan manajemen
pelayanan kesehatan dasar - - - - - - - - - - - - - - -

Pertemuan akreditasi pelatihan


- - - - - - - - - - - - - - -

Pertemuan Evaluasi
pelaksanaan program Dokter - - - - - - - - - - - - - - -
Internship
Program Kebijakan dan
Manajemen Pembangunan
13 - 8.764.002.600 9.609.491.277 9.377.741.391 11.909.375.901 63.411.900 6.797.338.242 5.878.704.799 8.472.526.329 10.582.272.093 - 77,56 61,18 90,35 88,86
Kesehatan

Jaminan Kesehatan
Masyarakat dan Jaminan - - - - - - - - - - - - - - -
Persalinan
Badan Penyelenggara
Jaminan Sosial (BPJS) - 5.260.476.154 5.199.000.000 5.345.000.000 7.904.100.000 - 3.613.174.817 5.186.418.900 5.282.477.000 7.653.006.100 - 68,685 99,76 98,83 96,82
Kesehatan
Kapitasi BPJS Kesehatan
- 3.280.510.546 4.376.303.077 - - - 3.005.497.525 658.097.600 - - - 91,617 15,04 - -

Kapitasi BPJS Puskesmas


Salak - - - 641.914.110 815.075.880 - - - 566.212.614 579.743.467 - - - 88,21 71,13

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 49


Kapitasi BPJS Puskesmas
Sukaramai - - - 736.761.000 801.336.400 - - - 646.162.054 574.494.674 - - - 87,70 71,69

Kapitasi BPJS Puskesmas


Sibande - - - 1.064.404.050 864.132.420 - - - 748.605.983 530.071.326 - - - 70,33 61,34

Kapitasi BPJS Puskesmas


Tinada - - - 349.593.540 327.597.130 - - - 249.125.684 260.413.305 - - - 71,26 79,49

Kapitasi BPJS Puskesmas


Kecupak - - - 371.600.000 411.977.700 - - - 262.840.961 300.453.461 - - - 70,73 72,93

Kapitasi BPJS Puskesmas


Siempat Rube - - - 365.979.400 400.827.500 - - - 348.835.305 346.635.740 - - - 95,32 86,48

Kapitasi BPJS Puskesmas


Singgabur - - - 350.600.000 252.609.980 - - - 246.298.419 240.493.799 - - - 70,25 95,20

Kapitasi BPJS Puskesmas


Sibagindar - - - 110.928.891 110.928.891 - - - 81.677.909 76.620.221 - - - 73,63 69,07

Penyusunan dan pembuatan


laporan dan evaluasi tahunan - - - - - - - - - - - - - - -

Evaluasi pelaksanaan
program/kegiatan kesehatan - - - - - - - - - - - - - - -

Monitoring dan Pengendalian


kegiatan/program kesehatan - - - - - - - - - - - - - - -

Penyusunan Profil Kesehatan


Kabupaten Pakpak Bharat - - 34.188.200 40.960.400 20.790.000 63.411.900 69.334.400 34.188.299 40.290.400 20.340.000 - - 100,00 98,36 97,84

Penyusunan Profil Kesehatan


- 69.334.400 - - - - - - - - - - - - -

Peningkatan Sistem
Manajemen Puskesmas
- - - - - - 75.384.000 - - - - - - - -
(SIMPUS) dan Pengolahan
data SP2TP
Peningkatan Sistem Informasi
Puskesmas (SIP)/SP2PP - 75.534.000 - - - - - - - - - - - - -
Update
Operasional Bank Data dan
web site Puskesmas - - - - - - - - - - - - - - -
Sukaramai
Penilaian mandiri kualitas data
rutin (PMKDR) - - - - - - - - - - - - - - -

Penerapan Sistem Informasi


Kesehatan Daerah (SIKDA) - 78.147.500 - - - - 33.947.500 - - - 43,44 - - -
generik
Peningkatan pengelolaan
Informasi Publik daerah - - - - - - - - - - - - - - -

Rapat Kerja Kesehatan


Daerah (Rakerkesda) - - - - - - - - - - - - - - -
Kabupaten Pakpak Bharat
Pemantapan penyusunan
Standar Pelayanan dan
Standar Operasional Prosedur - - - - - - - - - - - - - - -
Puskesmas Sukaramai
Kabupaten dan UPT
Penyusunan perencanaan dan
anggaran bidang Kesehatan - - - - - - - - - - - - - - -

Pendataan dan pemeliharaan


aset Kabupaten Pakpak - - - - - - - - - - - - - - -
Bharat
Kemitraan pemberdayaan
masyarakat dalama penurunan - - - - - - - - - - - - - - -
kematian ibu dan anak

Program Standarisasi
14 425.011.230 336.752.000 743.184.200 39.400.000 97.045.610 281.348.430 244.876.400 599.820.400 20.490.000 80.575.610 66,20 72,72 80,71 52,00 83,03
Pelayanan Kesehatan
Pembuatan Profil Kesehatan
63.491.900 - - - - 63.411.900 - - - - 99,87 - - - -

Penilaian Tenaga Kesehatan


teladan 42.815.700 - - - - 34.955.700 - - - - 81,64 - - - -

Penilaian Puskesmas Teladan


27.921.700 - - - - 25.796.700 - - - - 92,39 - - - -

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 50


Pertemuan SP2TP
31.741.900 - - - - - - - - - - - - - -

Akreditasi Puskesmas
65.891.500 - - - - - - - - - - - - - -

Sosialisasi Penggunaan Obat


Rasional (POR) 26.234.300 - - - - 23.084.300 - - - - 87,99 - - - -

Sosialisasi akreditasi dan


perkesmas 21.042.980 - - - - 21.042.980 - - - - 100,00 - - - -

Pengembangan dan
Pemutakhiran Data Dasar - 336.752.000 153.184.200 - - - 244.876.400 151.534.200 - - - 72,717 98,92 - -
Standar Pelayanan Kesehatan
Rapat Kerja Kesehatan
Daerah (Rakerkesda) 77.787.400 - - - - 77.707.400 - - - - - - - - -
Kabupaten Pakpak Bharat
Pertemuan cara produksi
pangan yang baik Industri 23.572.800 - - - - - - - - - - - - - -
Rumah Tangga(CPPBIRT)
Pendampingan dan
Penyusunan Dokumen Badan
- - - - - - - - - - - - - - -
Layanan Umum Daerah
(BLUD)
Pembinaan UKS dan UKGS
9.161.600 - - - - - - - - - - - - - -

Akreditasi
- - 570.000.000 - 63.095.610 - - 448.286.200 - 60.785.610 - - 78,65 - 96,34

Peningkatan Kelas RS
35.349.450 - - - - 35.349.450 - - - - 100,00 - - - -

Pemeriksaan baku mutu


limbah cair dan limbah padat - - - - - - - - - - - - - - -

Pemeriksaan mutu air bersih


- - - - - - - - - - - - - - -

Penyusunan Dokumen Upaya


Kelola Lingkungan dan Upaya
- - - - - - - - - - - - - - -
Pemantauan Lingkungan
(UKL-UPL)
Penyediaan Perizinan Sarana
dan Prasarana Kesehatan - - 20.000.000 - 33.950.000 - - - 20.490.000 19.790.000 - - - - 58,29

Revisi Master Plan


- - - 39.400.000 - - - - - - - - - - -

Program Pelayanan
15 11.577.929.208 3.894.104.753 - - - 7.454.246.000 3.028.672.096 - - - 64,38 77,78 - - -
Kesehatan Penduduk Miskin
Badan Penyelenggara
Jaminan Sosial (BPJS) 9.127.539.372 3.894.104.753 - - - 4.954.246.000 - - - - 54,28 - - - -
Kesehatan
Pelayanan Kesehatan Tingkat
Lanjutan/ BPJS RSUD 2.450.389.836 - - - - 2.500.000.000 3.028.672.096 - - - 102,02 - - - -

Program Peningkatan
16 97.485.800 - - - - 96.295.800 - - - - 98,78 - - - -
Pelayanan Kesehatan Lansia
Pelayanan pemeliharaan
kesehatan 97.485.800 - - - - 96.295.800 - - - - 98,78 - - - -

Program Peningkatan
17 Keselamatan Ibu Melahirkan 841.666.500 - - - - 34.909.300 14.330.000 - - - 4,15 - - - -
dan Anak
Pertemuan Audit Maternal
Perinatal 14.562.100 - - - - 14.562.100 14.330.000 - - - 100,00 - - - -

Pendampingan penerapan
managemn Puskesmas dalam
upaya peningkatan kualitas
33.072.200 - - - - - - - - - - - - - -
pelayanan persalinan aman
dan ASI eklusif dengan multi
sektor forum(MSF)
Jaminan Persalinan
(Jampersal) DAK Non FISIK 773.235.000 - - - - - - - - - - - - - -

Monitoring dan evaluasi


pelayanan bidan 20.797.200 - - - - 20.347.200 - - - - 97,84 - - - -

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 51


Program Pengadaan,
Peningkatan Sarana dan
18 598.372.164 3.925.250.000 9.925.425.000 4.131.682.500 7.269.363.166 - 3.216.716.145 9.635.333.299 4.006.113.702 7.038.266.376 - 81,95 97,08 96,96 96,82
Prasarana / Jiwa/ Paru-
paru/ Mata

Pembangunan
- - 2.467.250.000 670.873.750 922.524.999 - - 2.325.024.250 654.329.750 904.790.000 - - 94,24 97,53 98,08

Pengadaan alat-alat
141.546.514 1.140.000.000 5.170.000.000 1.908.483.750 3.686.282.767 - 607.374.231 5.056.338.786 1.889.425.330 3.477.543.430 - 53,278 97,80 99,00 94,34

Pengadaan obat-obatan
382.720.900 472.000.000 350.000.000 764.825.000 636.717.183 - 413.829.114 344.285.063 763.069.497 634.589.859 - 87,676 98,37 99,77 99,67

Pematokan lahan
74.104.750 - - - - - - - - - - - - - -

Pengadaan ambulance
- - 250.000.000 - - - - 249.817.200 - - - - 99,93 - -

Rehabilitasi
- - 1.260.000.000 787.500.000 34.838.217 - - 1.236.000.000 699.289.125 34.838.217 - - 98,10 88,80 100,00

Pengadaan Automatic
Generator Set/Genset (DAK) - 900.000.000 - - - - 899.912.800 - - - - 99,99 - - -

Penambahan pembangunan
jaringan listrik - 1.413.250.000 64.650.000 - - - 1.295.600.000 64.650.000 - - - 91,675 100,00 - -

Pengadaan perlengkapan
rumah tangga - - 363.525.000 - 1.989.000.000 - - 359.218.000 - 1.986.504.870 - - 98,82 - 99,87

Program Pemeliharaan Sarana


19 dan Prasarana / Jiwa/ Paru- 220.780.000 310.500.000 360.000.000 396.340.000 383.561.200 169.900.000 296.905.000 326.268.229 293.964.200 328.741.050 76,95 95,62 90,63 74,17 85,71
paru/ Mata

Pemeliharaan rutin/berkala
100.000.000 150.000.000 150.000.000 166.340.000 174.981.200 50.000.000 150.000.000 138.155.957 130.001.200 167.681.550 50,00 100 92,10 78,15 95,83

Pemeliharaan rutin/ berkala


alat- alat Kesehatan 50.000.000 103.500.000 150.000.000 150.000.000 120.500.000 50.000.000 98.300.000 149.407.272 134.627.000 120.487.500 100,00 94,976 99,60 89,75 99,99

Kalibrasi alat-alat Kesehatan


70.780.000 57.000.000 60.000.000 80.000.000 88.080.000 69.900.000 48.605.000 38.705.000 29.336.000 40.572.000 98,76 85,272 64,51 36,67 46,06

Program Peningkatan
20 Keselamatan Ibu Melahirkan 53.750.000 - - - - 31.050.000 - - - - 57,77 - - - -
dan Anak

Louncing si jari emas 22.700.000 - - - - - - - - - - - - - -

Pendampingan peningkatan
pelayanan Ponek 31.050.000 - - - - 31.050.000 - - - - 100,00 - - - -

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 52


Pada tabel 2.2 diatas dapat dilihat bahwa rasio antara realisasi dan
anggaran pendanaan pelayanan Puskesmas Sukaramai tahun 2016-2020
secara umum mengalami peningkatan dari tahun ke tahun sehingga dapat
dikategorikan realisasi dan anggaran pendanaan pelayanan Puskesmas
Sukaramai tahun 2016-2020 dikategorikan sudah baik.
Namun ada beberapa kegiatan yang perlu ditingkatkan karena
mengalami penurunan realisasi anggaran di tahun 2020 yaitu Program
Perbaikan Gizi masyarakat (28,82%) dan program pengembangan
lingkungan sehat (44,06%). Beberapa hal yang menyebabkan terjadinya
penurunan realisasi anggaran adalah karena adanya pandemi covid 19 yang
menyebabkan dibatasinya pertemuan pertemuan, salah satunya yaitu
kegiatan pertemuan dalam program perbaikan gizi masyarakat dan
pengembangan lingkungan sehat.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 52


2.4 Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan Puskesmas Sukaramai
Kabupaten Pakpak Bharat
Tantangan dalam pengembangan pelayanan pada Puskesmas Sukaramai
Kabupaten Pakpak Bharat dapat dipetakan sebagai berikut:
a. Adanya tuntutan masyarakat terhadap kemudahan akses pelayanan
kesehatan di puskesmas dan jaringannya;
b. Masih banyaknya perilaku masyarakat yang tidak sehat yang berpotensi
menyebarkan penyakit;
c. Masih adanya kasus gizi buruk;
d. Belum semua fasilitas pelayanan kesehatan primer yang terakreditasi;
e. Bangunan fisik puskesmas dan pustu masih ada yang belum memenuhi
standar;
f. Masih adanya kematian ibu dan bayi;
g. Jumlah dan kompetensi Sumber Daya Manusia Kesehatan yang masih
terbatas;
h. Sistem Informasi kesehatan yang belum terintegrasi

Pelayanan Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat dapat


dikembangkan dengan memanfaatkan peluang yang ada, seperti :
a. Adanya dukungan anggaran dari Pemerintah Pusat dan Propinsi untuk
pembangunan kesehatan di daerah dengan disediakannya anggaran
kesehatan termasuk bagi masyarakat miskin;
b. Dukungan aktif lintas sektor dalam upaya kesehatan berbasis
masyarakat;
c. Komitmen penambahan peralatan medik dari APBN maupun dari APBD
untuk menunjang kegiatan pelayanan spesialistik;
d. Kebijakan Pemerintah tentang integrasi masyarakat miskin menjadi
peserta JKN;
e. Kebijakan Pelayanan Publik untuk melaksanakan survey Indeks
Kepuasan Masyarakat.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 53


BAB III

PERMASALAHAN DAN ISU STRATEGIS

Pembangunan sector kesehatan menjadi salah satu prioritas pemerintah


terhadap aspek pembangunan produktivitas dan kondisi ekonomi. Pembangunan
yang dilaksanakan Kabupaten Pakpak Bharat pada dasarnya bermuara pada
peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang terdiri dari 3 komponen,
yaitu Angka Harapan Hidup, Tingkat Pendidikan, dan Tingkat Kehidupan Layak.

3.1. Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi Pelayanan


Kesehatan
Konsep penanganan kesehatan secara promotif dan preventif dijalankan
secara sinergi dengan konsep kuratif dan rehabilitatif, sehingga derajat kesehatan
masyarakat dapat diwujudkan. Dalam menjalankan tugas dan fungsinya,
Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat menghadapi beberapa
permasalahan, yaitu :
a. Masih kurang optimalnya kualitas pelayanan kesehatan dasar pada ibu dan
bayi;
b. Masih belum optimalnya pencegahan dan penanggulan penyakit menular dan
tidak menular;
c. Masih belum optimalnya penanganan stunting dan gizi buruk;
d. Masih rendahnya kualitas, kurangnya pemerataan dan keterjangkauan
kesehatan serta SDM Kesehatan;
e. Belum seluruh penduduk mendapatkan jaminan kesehatan;
f. Masih rendahnya Perilaku Hidup Bersih dan Sehat di masyarakat dan minimnya
ketersediaan sarana sanitasi dasar di setiap Rumah;
g. Cakupan pelayanan kesehatan masyarakat miskin masih belum optimal;
h. Masih rendahnya cakupan pelayanan kesehatan sekunder;
i. Keterbatasan anggaran kesehatan;
j. Kualitas data belum baik.

Prioritas masalah kesehatan di Kabupaten Pakpak Bharat berdasarkan


permasalahan yang ada sebagai berikut:
1. Angka Kematian Ibu
2. Angka Kematian Bayi
3. Prevalensi Stunting
4. Penyakit Menular dan Tidak Menular

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 54


5. Pelayanan Kesehatan Sekunder
6. Peningkatan sarana prasarana kesehatan dan SDM Kesehatan
3.2. Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah
Terpilih
Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat dituntut untuk mampu
dan cakap dalam menjawab setiap tantangan dan mengadaptasi peluang yang ada
dalam menjalankan tugas dan fungsinya dalam mendukung pencapaian visi dan
misi Bupati dan Wakil Bupati Pakpak Bharat. Visi Bupati dan Wakil Bupati Pakpak
Bharat ini menjadi visi rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD)
Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2021-2026 yaitu :

“ Terwujudnya Kabupaten Pakpak Bharat Yang Maju, Berdaya Saing, Berkeadilan Dan
Sejahtera Melalui Peningkatan Perekonomian Dan Sumber Daya Manusia
Berlandaskan Kebudayaan Dan Pemberdayaan Masyarakat “

Misi Bupati dan Wakil Bupati Pakpak Bharat Terpilih Tahun 2021-2026 adalah
sebagai berikut :
1. Meningkatkan Daya Saing Daerah dan Pertumbuhan Ekonomi Daerah Berbasis
Pertanian, Peternakan, Budaya dan Potensi Lokal untuk Mempercepat
Pertumbuhan serta Pemerataan Ekonomi Rakyat melalui Penguatan Desa dan
Pemberdayaan Masyarakat;
2. Meningkatkan Kualitas Hidup Masyarakat melalui Peningkatan Kualitas
Sumber Daya Manusia yang Berbasis Pendidikan, Kesehatan, dan
Kesejahteraan Sosial;
3. Meningkatkan Tata Kelola Pemerintahan yang Akuntabel, Efisien, Efektif dan
Mengutamakan Pelayanan Publik;
4. Meningkatkan Pembangunan yang Merata, Berkeadilan dan Berkelanjutan,
serta Menciptakan Dunia Usaha dan Investasi yang Adil dan Pro Rakyat;
5. Meningkatkan dan Menguatkan Pelestarian dan Diplomasi Budaya.

Berdasarkan Visi dan Misi pembangunan Kabupaten Pakpak Bharat 2021-2026


dan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi Puskesmas Sukaramai Kabupaten
Pakpak Bharat diarahkan dan difokuskan untuk mendukung misi kedua yaitu
“TERWUJUDNYA MASYARAKAT KECAMATAN KERAJAAN YANG SEHAT
DENGAN BERLANDASKAN BUDAYA DAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT”.
Dengan misi ini Kabupaten Pakpak Bharat berkomitmen meningkatkan kualitas
pelayanan kesehatan sehingga derajat kesehatan masyarakat Kabupaten Pakpak
Bharat juga meningkat.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 55


3.3. Telaahan Renstra Kementrian Kesehatan dan Renstra Puskesmas
Sukaramai

Dalam melaksanakan tugas pokok dan fungsinya Puskesmas Sukaramai


Kabupaten Pakpak Bharat tidak lepas dari kebijakan yang diluncurkan oleh
Kementrian Kesehatan (Kemenkes). Kebijakan Kemenkes sangat berpengaruh
terhadap kebijakan kesehatan di Kabupaten. Sasaran Indikator Kemenkes juga
merupakan sasaran yang harus dicapai oleh Puskesmas Sukaramai Kabupaten
Pakpak Bharat. Untuk itu beberapa faktor pendorong dan penghambat yang
menyebabkan permasalahan di Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat
terkait Sasaran Kemenkes dapat dilihat pada tabel dibawah ini.

Tabel 3.1 Telaahan Renstra Kementerian Kesehatan dan Renstra


Puskesmas Sukaramai
Permasalahan Pelayanan
Sasaran Jangka Sebagai Faktor
Puskesmas Sukaramai
No Menengah
Kabupaten Pakpak
Renstra K/L Penghambat Pendorong
Bharat
1. Menurunkan Angka Kematian Ibu dan Bayi
1. Meningkatnya kesehatan ibu, anak dan gizi masyarakat
a. Persentase bumil Identifikasi dan Sistem pengawasan Tersedianya Susu
KEK dari 17,3% kontinuitas perawatan yang belum optimal dan Suplemetasi
menjadi 10% bagi sasaran masih oleh unsur non untuk Ibu hamil
menemukan kendala. kesehatan di
masyarakat terhadap
perkembangan dan
kemajuan perawatan
dari ibu hamil KEK
b Persentase Capaian persalinan di Beberapa kehamilan Dukungan
persalinan di fasilitas kesehatan berisiko tinggi anggaran
fasilitas pelayanan Kabupaten Pakpak Bharat teridentifikasi pada JAMPERSAL dari
kesehatan 95% sudah cukup baik. saat proses dana DAK serta
Namun demikian, perlu persalinan, sehingga ketersediaan
perhatian terhadap membutuhkan waktu jaminan akses dan
persalinan berisiko tinggi untuk koordinasi dan kualitas pelayanan
yang memerlukan pengelolaan melalui JKN
penanganan di . rujukannya.
c Jumlah Kabupaten Pakpak Bharat Pelaksanaan Sumberdaya
kabupaten/kota adalah salah satu kunjungan ibu dan anggaran sudah
yang kabupaten yang bayi baru lahir yang mencukupi dari
menyelenggarakan menyelenggarkan dilakukan belum dana DAK serta
pelayanan pelayanan kesehatan ibu optimal atau belum SDM kesehatan
kesehatan ibu dan dan bayi baru lahir. sesuai dengan (bidan desa di
bayi baru lahir Capaian pelayanan standar minimal setiap desa) sudah
sebanyak 514 kesehatan ibu dan bayi yang telah ditetapkan tersedia
kabupaten/kota baru lahir sudah cukup
baik melalui kunjungan
RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 56
neonatus yang dilakukan
oleh petugas kesehatan
Persentase balita Identifikasi Penderita Kurangnya Imunisasi Dasar
stunting dari Balita stunting masih maksimalnya Lengkap bagi Bayi
27,7% menjadi belum optimal serta dukungan kerja dan Balita.
14% Kesadaran, komitmen, sama lintas sektor Pemberian PMT,
praktik pengasuhan, serta dalam penanganan multivitamin, dan
gizi ibu dan anak masih stunting susu bagi Bayi
rendah dan Balita.
d
Gerakan 1000
Hari Pertama
Kehidupan
Menuju Generasi
Emas dan
program desa Stop
BABS
Persentase bayi Cakupan pemberian Asi Dukungan keluarga Tersedianya Susu
kurang dari 6 ekslusif pada bayi 6 bulan dan adat istiadat untuk ibu
bulan mendapat masih rendah disebabkan masyarakat serta menyusui
e ASI eksklusif kesadaran, komitmen ibu status ibu bekerja
sebesar 60% dan keluarga masih menjadi kendala
rendah pemberian asi
ekslusif pada bayi
Persentase Kegiatan posyandu di Peran aktif dari lintas Alokasi anggaran
kabupaten/kota Kabupaten Pakpak Bharat sektor terhadap dana desa dalam
melaksanakan sudah cukup baik, dari 99 pelaksanaan pemberian PMT
f pembinaan Posyandu yang ada 100% posyandu masih dan honor kader
posyandu aktif aktif kurang kesehatan
dari 51% menjadi
100%
Persentase Kegiatan germas di Kurangnya komitmen Dukungan
kabupaten/kota Kabupaten Pakpak Bharat dan kesadaran anggaran dari
yang menerapkan masih rendah disebabkan masyarakat untuk dana DAK dalam
g
kebijakan gerakan kesadaran, komitmen melakukan GERMAS pelaksanaan
masyarakat hidup masyakat belum optimal GERMAS
sehat sebesar 50%
Kabupaten/kota Kabupaten Pakpak Bharat Sistem pengawasan Adanya Perbub no
menerapkan sudah mengeluarkan yang belum optimal 5 tahun 2015
kebijakan KTR perbub mengenai dalam penerapan tentang penerapan
h 100% penerapan KTR namun kebijakan KTR KTR
pelaksanaanya/penerapan
perilaku berhenti merokok
masih sangat rendah
Kabupaten/kota Pendataan dan Intervensi Pendekatan dan Dukungan
sehat 100% Pendekatan Keluarga Intervensi Keluarga anggaran dana
Sehat di Puskesmas Sehat sulit dilakukan DAK dalam
I belum terlaksana secara karena harus pelaksanaan
optimal sehingga menuju mencakup setiap Intervensi
Kabupaten Sehat belum individu Keluarga Sehat
bisa terwujud

2 Meningkatnya ketersediaan dan mutu fasyankes dasar dan rujukan

a Seluruh Kabupaten Pakpak Bharat Sarana dan Dukungan


kecamatan telah memiliki 1 Prasarana Anggaran dana DAK
RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 57
memiliki minimal Puskesmas di setiap Puskesmas belum dan APBD dalam
1 puskesmas Kecamatan nya sesuai standar kegiatan
operasional
Puskesmas
Persentase FKTP 7 dari 8 Puskesmas di Puskesmas Dukungan
sesuai standar Kabupaten Pakpak Bharat Sibagindar yang Anggaran dana DAK
sebesar 100% sudah terakreditas belum terakreditasi dan APBD dalam
c berada pada daerah kegiatan
yang sangat operasional
terpencil dan akses Puskesmas
jalan sangat susah
Persentase yang ada di Kabupaten Sumber Daya Dukungan
terakreditasi Pakpak Bharat yaitu Manusia di belum Anggaran dana DAK
d sebesar 100% RSUD Salak Sudah memenuhi syarat dan APBD dalam
terakreditas minimal terutama kegiatan
dokter spesialis Operasional RSUD

Meningkatnya pencegahan dan pengendalian penyakit serta pengelolaan kedaruratan


3
kesehatan masyarakat

Menurunnya Tata laksana kasus TB di


Dukungan kerja Dukungan
insidensi TB Kabupaten Pakpak Bharat
sama lintas sektoral anggaran DAK
a menjadi 190 per sudah cukup baik, namun
dalam penemuan dalam pelaksanaan
100.000 penduduk pelacakan kasus suspek
kasus TB belum penanganan kasus
pada tahun 2024 yang perlu ditingkatkan
optimal TB
Menurunnya Tata laksana kasus HIV di
Masyarakat kurang Dukungan
insidensi HIV Kabupaten Pakpak Bharat
terbuka untuk anggaran DAK
menjadi 0,18% sudah cukup baik memberikan dalam pelaksanaan
b
pada tahun 2024 informasi terkait penanganan kasus
kesehatan HIV
pribadinya
Meningkatkan Kabupaten Pakpak Bharat Pemeriksaan Dukungan
eliminasi malaria merupakan salah satu laboratorium untuk anggaran DAK
di 405 Kabupaten yang sudah penegakan dalam
c kabupaten/kota eliminasi malaria diagnosis malaria pelaksanaan
belum ada
penanganan
kasus malaria
Kabupaten/kota Cakupan imunisasi dasar Ibu tidak mengingat Dukungan
yang mencapai di Kabupaten Pakpak jadwal imunisasi anggaran DAK
80% imunisasi Bharat sudah cukup baik bayi dalam
d dasar lengkap dan UCI mencapai 100% pelaksanaan
sebanyak 95 %
pelayanan
imunisasi
Meningkatnya Salah satu sasaran Capaian program Dukungan
kabupaten/kota program Puskesmas Pencegahan dan anggaran DAK
yang melakukan Sukaramai Kabupaten Pengendalian PM dalam
pencegahan dan Pakpak Bharat adalah dan PTM belum pelaksanaan
pengendalian PTM Program Pencegahan dan optimal
e program
dan penyakit Pengendalian penyakit dikarenakan
menular lainnya Menular dan Penyakit kesadaran dan
pencegahan dan
termasuk NTD Tidak Menular komitmen dari pengnedalian PM
sebanyak 514 masyarakat yang dan PTM
kabupaten/kota masih rendah

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 58


Persentase Kabupaten Pakpak Bharat Peran serta lintas Dukungan
kabupaten/kota telah melakukan kegiatan sektor masih anggaran DAK
yang mempunyai KKM salah satunya yaitu kurang optimal dalam pelaksanaan
kapasitas dalam penanganan penyakit Pencegahan dan
pencegahan dan Covid-19 pengendalian KKM
f
pengendalian KKM
(Kedaruratan
Kesehatan
Masyarakat)
sebesar 86

4 Meningkatnya akses, kemandirian dan mutu kefarmasian dan alat kesehatan

Persentase Cakupan ketersediaan Pengadaan obat Dukungan dana


puskesmas dengan obat esensial di secara E-Katalog APBD dan dana
ketersediaan obat Kabupaten sudah cukup menghambat DAK dalam
esensial sebesar baik pengadaan obat pengadaan obat
a 96% karena ada dan vaksin di
beberapa obat Kabupaten
esensial yang tidak
ada dalam E-
Katalog

5 Meningkatnya pemenuhan SDM Kesehatan dan kompetensi sesuai standar

Persentase Ketersediaan jenis nakes Dalam beberapa Pemerintah


puskesmas dengan di Puskesmas sudah kegiatan rekrutmen memprioritaskan
jenis nakes sesuai hampir memadai selain tenaga kesehatan di tenaga kesehatan
standar sebesar dokter gigi Kabupaten Pakpak dalam rekrutmen
a
83% Bharat,tenaga kepegawaian
kesehatan dokter
gigi tidak ada yang
mendaftar
Persentase RSUD Ketersediaan dokter Jadwal Pelayanan Dukungan dana
kabupaten/kota spesialis dasar dan dokter dokter spesialis APBD dalam
yang memiliki 4 spesialis penunjang di belum optimal pemenuhan
dokter spesialis Kabupaten Pakpak Bharat anggaran untuk
dasar dan 3 dokter sudah cukup memadai pembayaran gaji
b spesialis lainnya dokter spesialis
sebesar 90%
(minimal 4
spesialis dasar
wajib ada) sebesar
90%
Jumlah SDMKompetensi SDM Keterbatasan Dukungan
Kesehatan yang
Kesehatan di Kabupaten anggaran dalam anggaran dana
ditingkatkan Pakpak Bharat masih peningkatan APBD dalam
c kompetensinya perlu ditingkatkan kompetensi SDM peningkatan
sebanyak 202.593 mengingat kemajuan ilmu kompetensi SDM
orang 4 dan teknologi selalu meskipun belum
meningkat memadai
d Persentase Seluruh Puskesmas di Jika dokter dalam Dukungan dana
puskesmas tanpa Kabupaten Pakpak Bharat keadaan cuti, JKN dalam
dokter sebesar 0% sudah memiliki dokter ketersediaan dokter pemberian jasa
umum menjadi tidak ada pelayanan kepada
RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 59
karena ada petugas puskesmas
beberapa salah satunya
puskesmas yang dokter
hanya memiliki 1
dokter

6 Terjaminnya pembiayaan kesehatan

Persentase Puskesmas Sukaramai Terbatasnya dana Dukungan dana


anggaran Kabupaten Pakpak Bharat anggaran APBD APBD dan DAK
kesehatan tidak mendapat dana untuk kegiatan
a
pemerintah pusat alokasi APBN dari kesehatan di
terhadap APBN Kementrian Kesehatan daerah
sebesar 5,5%

Meningatnya sinergisme pusat dan daerah serta meningkatnya tata kelola


7
pemerintahan yang baik dan bersih

Persentase Kabupaten Pakpak Bharat Pelaksanaan SPM Dukungan DAK


provinsi yang adalah salah satu bidang kesehatan dalam kegiatan
mendapatkan Kabupaten yang belum optimal peningkatan SPM
penguatan dalam menyelenggrakan SPM
penyelenggaraan bidang Kesehatan yang
a
SPM bidang dituangkan dalam
kesehatan provinsi PERBUP
dan
kabupaten/kota
sebesar 100%
Persentase Kabupaten Pakpak Bharat Terbatasnya dana Dukungan DAK
provinsi dengan telah meyelenggarakan anggaran APBD dalam kegiatan
anggaran program prioritas nasional program prioritas
kesehatan daerah di bidang kesehatan nasional bidang
dalam APBD yang kesehatan
b
sesuai dengan
prioritas nasional
di bidang
kesehatan sebesar
100%

Meningkatnya efektivitas pengelolaan litbangkes dan sistem informasi kesehatan


8
untuk pengambilan keputusan

Jumlah Sistem Puskesmas Sukaramai Belum semua Dukungan dana


Informasi Kabupaten Pakpak Bharat program kesehatan APBD dalam
Kesehatan yang dalam menyampaikan menggunakan SIK pelaksanaan SIK
a terintegrasi dalam hasil data dan pelaporan
aplikasi Satu Data telah menggunakan SIK
Kesehatan
sebanyak 100 SIK

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 60


3.4. Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup
Strategis

Wilayah adalah ruang yang merupakan kesatuan geografis beserta segenap


unsur terkait yang batas dan sistemnya ditentukan berdasarkan aspek
administratif dan/atau aspek fungsional. Sedangkan kawasan adalah wilayah yang
memiliki fungsi utama lindung atau budidaya. Telaahan rencana tata ruang
wilayah ditujukan untuk mengidentifikasi implikasi rencana struktur dan pola
ruang terhadap kebutuhan pelayanan OPD. Dibandingkan dengan struktur dan
pola ruang eksisting maka OPD dapat mengidentifikasi arah (geografis)
pengembangan pelayanan, perkiraan kebutuhan pelayanan, dan prioritas wilayah
pelayanan OPD dalam lima tahun mendatang.
Kajian Lingkungan Hidup Strategis, yang selanjutnya disingkat KLHS adalah
rangkaian analisis yang sistematis, menyeluruh, dan partisipatif untuk
memastikan bahwa prinsip pembangunan berkelanjutan telah menjadi dasar dan
terintegrasi dalam pembangunan suatu wilayah dan/atau kebijakan, rencana,
dan/atau program.
Kabupaten Pakpak Bharat secara geografis terletak pada garis 2 015’00” –
3032’00” Lintang Utara dan 96000’00” - 98031’00” Bujur Timur. Sebelah Utara
berbatasan dengan Kabupaten Dairi, sebelah Timur dengan Kabupaten Samosir,
sebelah Selatan dengan Kabupaten Tapanuli Tengah dan Kabupaten Humbang
Hasundutan, dan sebelah Barat dengan Kabupaten Aceh Singkil. Luas
keseluruhan Kabupaten Pakpak Bharat adalah 1.218,30 km 2. Secara umum
topografi wilayah Kabupaten Pakpak Bharat merupakan daerah perbukitan dan
lembah serta dataran tinggi antara 700-1.400 m diatas permukaan laut. Secara
administratif Kabupaten Pakpak Bharat sejak tahun 2007 memiliki 8 kecamatan
dan 52 desa.

Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat dalam menjalankan tugas


dan fungsinya harus memperhatikan rencana tata ruang wilayah Kabupaten
Pakpak Bharat. Rencana struktur ruang Kabupaten Pakpak Bharat yang sesuai
dengan Program Puskesmas Sukaramai adalah rencana struktur ruang Sistem
prasarana lingkungan. Sistem jaringan prasarana lingkungan yang dimaksud
terdiri atas : a. sistem pengelolaan persampahan; b. sistem air bersih perkotaan; c.
rencana pengembangan sistem drainase dan pengendalian banjir; d. rencana
sanitasi lingkungan; dan e. rencana evakuasi bencana.
RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 61
a. Sistem pengelolaan persampahan
Bertujuan untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dan kualitas lingkungan
serta menjadikan sampah sebagai sumber daya melalui program pembatasan
timbunan sampah, pendauran ulang sampah, dan/atau pemanfaatan kembali
sampah. Sesuai dengan kajian RTRW Tempat Penampungan Sampah Sementara
(TPS) dikembangkan di seluruh desa kabupaten dan Tempat Pemrosesan Akhir
Sampah (TPA) diusulkan di beberapa desa, yaitu : Aornakan I, Sukaramai dan
Pagindar.

b. Sistem Air Bersih


Sistem air bersih yang dimaksud terdiri atas: a. prasarana air bersih perpipaan
meliputi UPT Kota Salak; b. prasarana air bersih perpipaan ibukota kecamatan
(IKK); c. prasarana air bersih Liang Tojok untuk pemenuhan kebutuhan air di
Kecamatan Salak, Siempat Rube, Sitellu Tali Urang Julu, Pergettenggetteng
Sengkut, Tinada; dan d. prasarana air bersih non-perpipaan.

c. Sistem Drainase
Rencana pengembangan sistem drainase yang dimaksud dilakukan dengan cara
Pengembangan jaringan drainase pada pusat-pusat permukiman dengan
memanfaatkan air permukaan.

d. Sistem Sanitasi Lingkungan


Rencana pengembangan sanitasi lingkungan dikembangkan pada kawasan
permukiman dengan menggunakan sistem septic tank individu yang terdapat
pada : a. PKL Kota Salak; b. PPK Sibande dan PPK Sukaramai; dan c. PPL
Tinada, PPL Kecupak, PPL Sibagindar, PPL Jambu Buah Rea dan PPL Ulu
Merah.

Dilihat dari Rencana Tata Ruang diatas, Puskesmas Sukaramai Kabupaten


Pakpak Bharat dalam melaksanakan kegiatan pelayanan sudah sesuai dengan
RTRW Kabupaten Pakpak Bharat. Dan rencana pemanfaatan ruang selanjutnya
yang tertuang dalam RTRW Kabupaten adalah pengembangan Umum Daerah.

3.5. Penentuan Isu-isu Strategis

Isu strategis merupakan suatu kondisi yang berpotensi menjadi masalah


maupun menjadi peluang yang berorientasi pada masa depan. Isu strategis selain

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 62


menjadi suatu kondisi yang belum menjadi masalah saat ini tetapi berpotensi
untuk menjadi masalah di masa depan, juga dapat dimaknai sebagai potensi yang
belum terkelola yang mana jika dikelola secara tepat dapat menjadi modal
pembangunan yang signifikan. Puskesmas Sukaramai sebagai penanggung jawab
teknis dalam penyelenggaraan pembangunan kesehatan di Kabupaten Pakpak
Bharat, harus memperhatikan adanya perkembangan beberapa isu strategis yang
menjadi permasalahan kesehatan di Kabupaten Pakpak Bharat, antara lain :
1. Angka Kematian Ibu dan Bayi ; Output dari upaya pelayanan kesehatan ibu
dan bayi adalah menurunnya Angka Kematian Ibu dan Bayi dimana isu ini
adalah isu utama program kesehatan di Indonesia secara umum. Bukan
semata peran petugas kesehatan dalam upaya penuruan AKI dan AKB ini
melainkan perlu upaya dari berbagai sektor secara terpadu.

2. Pencegahan dan Pengendalian Penyakit; Transisi epidemiologi atau


pergeseran pola penyakit saat ini dari penyakit menular ke penyakit tidak
menular. Hal ini memicu perlu adanya perubahan kebijakan sehingga
penanganan masalah kesehatan dapat berjalan efektif. Pemerintah sudah
membuat berbagai program yang orientasinya pada penanganan penyakit tidak
menular misalnya Skrining terhadap faktor risiko Hipertensi, DM, dan lain
sebagainya. Tentunya upaya ini perlu didukung dengan upaya masyarakat itu
sendiri secara mandiri untuk berperilaku hidup sehat.

3. Prevalensi Stunting; Stunting merupakan isu yang sangat mencuat saat ini.
Perlu diketahui bahwa permasalahan stunting ini bukan hanya merupakan
urusan kesehatan semata, melainkan menjadi urusan sektoral. Termasuk
dalam intervensi penanganannya terdapat 2 jenis intervensi yaitu intervensi
Spesifik merupakan urusan khusus penanganan stunting dari segi kesehatan,
kemudian intervensi sensitive merupakan urusan sektoral yang perlu
dilaksanakan oleh berbagai urusan. Intervensi stunting tidak hanya terpaku
pada balita penderita stunting saja melainkan lebih luas kepada semua lini
yang terkait dengan kesehatan balita tersebut misalnya kesehatan ibu saat
hamil, kondisi lingkungan (sanitasi), dan sebagainya.

4. Penyakit infeksi baru dan kedaruratan kesehatan masyarakat


Munculnya penyakit Covid-19 pada akhir tahun 2019 yang telah
diumumkan oleh Badan Kesehatan Dunia pada awal tahun 2020 sebagai
Kedaruratan Kesehatan Masyarakat yang Meresahkan Dunia (KKMMD) dan
pandemi telah membuka mata kita semua bahwa setiap negara termasuk

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 63


Indonesia harus melakukan kesiapsiagaan dalam menghadapi penyakit infeksi
baru, baik kemampuan pencegahan (to prevent), penemuan (to detect), dan
merespon (to respond).

Karena penyakit infeksi baru hampir semuanya bersifat zoonosis dan


dengan lalu lintas hewan, manusia dan komoditas, maka keterlibatan lintas
sektor dengan pendekatan one health (manusia, hewan, dan lingkungan)
menjadi penting. Untuk memperkuat pengendalian penyakit infeksi baru dan
kedaruratan kesehatan masyarakat, maka diperlukan peningkatan pencegahan
dan mitigasi, peningkatan kemampuan deteksi/diagnosis termasuk penguatan
sistem laboratorium nasional dan sistem surveilans, dan peningkatan
kemampuan respon terhadap kasus yang muncul termasuk penyiapan sarana,
prasarana, dan SDM yang kompeten.

5. Distribusi dan Kualitas Sumber Daya manusia Kesehatan; Penunjang


pelayanan kesehatan salah satunya yang utama adalah ketersediaan sumber
daya manusia (Tenaga Kesehatan). Ketersediaan tenaga belum mutlak
mengatasi permasalahan kebutuhan tenaga di suatu wilayah karena harus
memperhitungkan kualitas dan profesi dari SDM tersebut apakah sudah
memenuhi kebutuhan pelayanan atau tidak. Permasalahan yang sering ditemui
terkait distribusi tenaga adalah tidak meratanya persebaran tenaga dimana
cenderung menumpuk pada wilayah perkotaan dan jauh lebih sedikit pada
daerah pedesaan.

6. Pelayanan Kesehatan Rujukan; Selain kebutuhan pelayanan kesehatan di


tingkat dasar, masyarakat juga membutuhkan pelayanan kesehatan di tingkat
lanjutan. Disini yang kadang menjadi permasalahan adalah ketidak patuhan
terhadap mekanisme rujukan berjenjang. Masyarakat biasanya memilih sendiri
dimana tempat pelayanan kesehatan yang diinginkannya, menderita penyakit
yang seharusnya bisa ditangani di tingkat dasar tetapi menginginkan
pelayanan di tingkat rujukan, sehingga hal ini berefek pada penumpukan
klaim di yang akhirnya akan membebani keuangan Negara.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 64


BAB IV

TUJUAN DAN SASARAN

4.1 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Puskesmas Sukaramai


Tujuan dan sasaran adalah tahap perumusan sasaran strategis yang
menunjukkan tingkat prioritas tertinggi dalam rencana strategis Puskesmas
Sukaramai yaitu “Meningkatkan Kualitas Hidup dan Derajat Kesehatan
Masyarakat” yang menjadi dasar penyusunan kinerja pembangunan kesehatan
pada Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat. Tujuan dan sasaran
Puskesmas Sukaramai yang hendak dicapai dalam kurun waktu 5 tahun kedepan
mengacu kepada pernyataan visi dan misi serta didasarkan pada isu-isu analisis
strategis yang tertuang dalam RPJMD Kabupaten Pakpak Bharat dan Puskesmas
Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat.
Tabel 4.1
Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Pelayanan Puskesmas Sukaramai
Kabupaten Pakpak Bharat

N Tujuan Sasaran Indikator Target Kinerja Tujuan/Sasaran Pada Tahun


o Tujuan/Sasara Ke-
n I II III IV V
1 Peningkatan Angka harapan
layanan hidup
kesehatan yang
berkualitas,
merata dan 65,90 66,09 66,28 66,47 66,65
terjangkau bagi
seluruh
masyarakat

Meningkatnya Angka Kematian 8 per 7 per 6 per 5 per 4 per


kualitas Bayi 1000 1000 1000 1000
1000
pelayanan KH KH KH KH
kesehatan KH

Angka Kematian 1 1 1 1 1
Ibu
orang orang orang orang orang
Prevalensi
Balita Gizi
Buruk 0,21 0,19 0,17 0,15 0,13
mendapat
perawatan
Prevalensi bayi 24,24 21,69 19,14 16,59 14,04
balita stunting % % % % %
Persentase 95% 96% 97% 98% 99%

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 65


keluarga sudah
menjadi anggota
Jaminan
Kesehatan
Nasional (JKN)
Persentase
status
akreditasi
fasilitas 72,7% 72,7% 81,8% 81,8% 90,9%
pelayanan
kesehatan
minimal utama
Jumlah tenaga
kesehatan
menurut jenis 6,13 6,13 6,13 6,13 6,13
per jumlah
seluruh
penduduk

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 66


BAB V

STRATEGI DAN ARAH KEBIJAKAN

Strategi dan kebijakan dalam Rencana Strategis Puskesmas Sukaramai


Kabupaten Pakpak Bharat adalah strategi dan kebijakan untuk mencapai tujuan
dan sasaran jangka menengah yang selaras dengan strategi dan kebijakan daerah
serta rencana program prioritas dalam rancangan awal RPJMD. Strategi dan
kebijakan jangka menengah tersebut menunjukkan bagaimana cara Puskesmas
Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat mencapai tujuan, sasaran jangka menengah
dan target kinerja hasil (outcome) program RPJMD yang menjadi tugas dan fungsi
Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat. Strategi selanjutnya menjadi
dasar perumusan kegiatan bagi setiap program RPJMD.

Tabel 5.1
Tujuan, Sasaran, Strategi, dan Kebijakan

: “TERWUJUDNYA MASYARAKAT KECAMATAN KERAJAAN YANG SEHAT


Visi DENGAN BERLANDASKAN BUDAYA DAN PEMBERDAYAAN
MASYARAKAT”.
1. Meningkatkan derajat Kesehatan masyarakat melalui peningkatan
mutu pelayanan kesehatan perorangan.
2. Meningkatkan Peran serta masyarakat dan lintas sektoral dalam
Misi mewujudkan kecamatan sehat
3. Memberikan pelayanan kesehatan secara SADA ORJOK
(santun,aman,disiplin,amanah,optimis,rajin,jelita,optimal dan kompak)
4. Mengembangkan sumber daya manusia sesuai kompetensi.
5. Meningkatkan kinerja program berdasar standar pelayanan minimal.
Tujuan Sasaran Strategi Arah Kebijakan

2 3 4 5
Peningkatan Meningkatnya Peningkatan mutu Peningkatan ketersediaan
layanan kualitas layanan kesehatan vaksin dan obat di Puskesmas
kesehatan pelayanan kepada masyarakat yang Peningkatan ketersediaan
yang kesehatan berkelanjutan melalui peralatan medis sesuai
berkualitas, peningkatan kualitas standar
merata dan sarana dan prasarana Peningkatan ketersediaan
terjangkau Kesehatan sarana kesehatan sesuai
bagi seluruh standar
masyarakat Peningkatan alat kesehatan
yang dikalibrasi

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 67


Peningkatan akreditasi Peningkatan nilai akreditasi
fasilitas kesehatan Puskesmas
Peningkatan Pengawasan Peningkatan pelayanan
mutu layanan kesehatan kesehatan ibu hamil
Peningkatan pelayanan
kesehatan ibu bersalin
Peningkatan pelayanan
kesehatan bayi
Peningkatan pelayanan
kesehatan balita
Peningkatan pelayanan
kesehatan usia pendidikan
dasar
Peningkatan pelayanan
kesehatan warga negara usia
15-59 tahun
Peningkatan pelayanan
kesehatan usila
Pencegahan dan pengendalian
penyakit Hipertensi
Pencegahan dan pengendalian
penyakit DM
Deteksi dini dan
penatalaksanaan gangguan
jiwa
Pencegahan dan pengendalian
penyakit TB
Pengendalian faktor resiko
penyakit HIV/AIDS
Pencegahan penularan
penyakit endemic/epidemic
Mendukung pelaksanaan
program Bangga Pelaksanaan Program
Kencana dan Penanganan Stunting
penanganan Stunting
Mengembangkan Peningkatan kerjasama
kerjasama dengan yang dengan - serta fakultas-
telah berakreditasi baik fakultas kedokteran di
dan fakultas kedokteran Indonesia
Menjaga rasio jumlah Penyediaan dokter umum
tenaga kesehatan dengan serta tenaga medis yang
jumlah penduduk cukup Fasilitas Kesehatan

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 68


BAB VI

RENCANA PROGRAM, KEGIATAN, DAN SUB KEGIATAN SERTA PENDANAAN

Rencana Strategis Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat Tahun


2021–2026 memuat sasaran-sasaran pembangunan kesehatan yang bersifat
keluaran, yang hanya dapat dicapai dengan kontribusi para pelaku pembangunan
kesehatan lainnya di Kabupaten Pakpak Bharat, sehingga Rencana Strategis
Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2021-2026 perlu
disosialisasikan, terlebih pada pelaku pembangunan kesehatan di Kabupaten
Pakpak Bharat, baik lintas program maupun lintas sektoral, agar dapat
diwujudkan keserasian, sinkronisasi dan sinergisme melalui penyusunan dan
pelaksanaan Rencana Strategis Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat
Tahun 2021 - 2026.
Rencana program dan kegiatan indikatif Puskesmas Sukaramai Kabupaten
Pakpak Bharat Tahun 2021-2026 yang tertuang dalam Rencana Strategis
Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2021-2026 adalah
sebagai berikut :

A. Sasaran ke-1 yaitu : Meningkatnya kualitas pelayanan kesehatan, meliputi


program :
1. Program Pemenuhan Upaya Kesehatan Perorangan dan Upaya Kesehatan
Masyarakat
a. Penyediaan Fasilitas Pelayanan Kesehatan untuk UKM dan UKP Kewenangan
Daerah Kabupaten/Kota
b. Penyediaan Layanan Kesehatan untuk UKM dan UKP Rujukan Tingkat
Daerah Kabupaten/Kota
c. Penyelenggaraan Sistem Informasi Kesehatan secara Terintegrasi
d. Penerbitan Izin Kelas C dan D serta Fasilitas Pelayanan Kesehatan Tingkat
Daerah Kabupaten/kota
2. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Manusia Kesehatan
a. Perencanaan Kebutuhan dan Pendayagunaan Sumber Daya Manusia
Kesehatan untuk UKP dan UKM di Wilayah Kabupaten/Kota

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 69


b. Pengembangan Mutu dan peningkatan Kompetensi Teknis Sumber Daya
Manusia Kesehatan Tingkat Daerah Kabupaten/Kota
3. Program Sediaan Farmasi, Alat Kesehatan dan Makanan Minuman
a. Penertiban Serifikat Produksi pangan industri rumah tangga dan nomor
P-IRT sebagai izin produksi, untuk produk makanan minuman tertentu yang
dapat diproduksi oleh industri Rumah tangga

4. Program Pemberdayaan Masyarakat Bidang Kesehatan


a. Pelaksanaan Sehat dalam Rangka Promotif Preventif Tingkat Daerah
Kabupaten/ Kota
b. Pengembangan dan Pelaksanaan Upaya Kesehatan bersumber Daya
Masyarakat (UKBM) Tingkat Daerah Kabupaten.
B. Sasaran ke-2 yaitu : Meningkatnya penyelenggaraan managemen perkantoran
yang bersih,tranparan, dan akuntabel, meliputi program :
1. Program Penunjang Urusan Pemerintahan Derah Kabupaten/Kota
a. Perencanaan, Penganggaran, dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah
b. Administrasi Keuangan dan Perangkat Daerah
c. Administrasi Kepegawaian Perangkat Daerah
d. Administasi Umum Perangkat Daerah
e. Pengadaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah
f. Penyediaan Jasa Penunjang Urusan Pemerintahan Daerah
g. Pemeliharaan Barang Milik Daerah Penunjang Urusan Pemerintahan
Daerah
h. Peningkatan Pelayanan BLUD

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 70


RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 71
Tabel 6.1
Rencana Program, Kegiatan, Sub Kegiatan, dan Pendanaan Puskesmas Sukaramai
Kabupaten Pakpak Bharat

Target Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan


Data Unit
Capai Kerja
an Peran
Indikator Kinerja Kondisi Kinerja pada
Program pada gkat
Tujuan, Sasaran, Tahun 2021 Tahun 2022 Tahun 2023 Tahun 2024 Tahun 2025 Akhir Periode Renstra
Tujuan Sasaran Kode Kegiatan dan Sub Tahun Daera Lokasi
Program Kegiatan, Perangkat Daerah
Kegiatan Awal h
dan Sub Kegiatan
Peren Penan
canaa ggung
n Tar Tar Tar Tar Tar Tar Jawab
Rp. Rp. Rp. Rp. Rp. Rp.
get get get get get get

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20
URUSAN
1.02.
PEMERINTAHAN
01 35,847,744,133 36,786,474,159 47,971,481,502 50,046,831,577 52,682,397,156 55,286,881,814
DAERAH

Terpenuhinya
Meningkatnya Program
Urusan Terlaksanya
penyelenggaraan Penunjang
Pemerintahan Pemenuhan
managemen Urusan
Daerah melalui 01 Pelayanan Urusan
perkantoran yang Pemerintahan 35,847,744,133 36,786,474,159 47,971,481,502 50,046,831,577 52,682,397,156 55,286,881,814
dukungan Pemerintahan
bersih,tranparan, Derah
managemen Daerah
dan akuntabel Kabupaten/Kota
perkantoran

Perencanaan, Tersusunnya
Penganggaran, Dokumen
01.2.
dan Evaluasi Perencanaan,evalua %
01 - 251,459,500 264,032,475 277,234,099 291,095,804 305,650,594
Kinerja Perangkat si kinerja Perangkat
Daerah daerah

Penyusunan
Dokumen Dinke
01.2. Jumlah Dokumen
Perencanaan Dok 2 2 2 2 2 2 PEP s/
01.01 yang tersusun - 251,459,500 264,032,475 277,234,099 291,095,804 305,650,594
Perangkat RSUD
Daerah
Administrasi Tersedianya
01.2. Keuangan dan Administrasi
%
02 Perangkat Keuangan dan 32,800,725,173 33,160,725,173 34,818,761,432 36,559,699,503 38,387,684,478 40,307,068,702
Daerah Perangkat Daerah
Jumlah ASN yang
Penyediaan Gaji Dinke
01.2. dibayarkan gaji dan
dan Tunjangan ASN 441 441 Umum s/
02.01 TPPnya setiap 31,532,437,173 31,892,437,173 463 33,487,059,032 486 35,161,411,983 511 36,919,482,582 536 38,765,456,712
ASN RSUD
bulan

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 71


Jumlah petugas
Penyediaan
administrasi yang Dinke
01.2. Adminstrasi
melaksanakan tugas Org 41 41 Umum s/
02.02 Pelaksanaan 1,268,288,000 1,268,288,000 43 1,331,702,400 45 1,398,287,520 47 1,468,201,896 50 1,541,611,991
yang dibayarkan RSUD
Tugas ASN
gajinya
Administrasi Tersedianya
01.2. Kepegawaian Administrasi
%
05 Perangkat Kepegawaian 110,450,000 105,600,000 110,880,000 88,200,000 120,834,000 97,240,500
Daerah Perangkat Daerah
Pengadaan Jumlah Pakaian
Pakaian Dinas Dinas beserta Dinke
01.2.
Beserta Atribut atribut Pcs 0 50 0 0 Umum s/
05.02 - 25,600,000 53 26,880,000 - 55 28,224,000 -
Kelengkapannny kelengkapannya RSUD
a yang diadakan
Pendidikan dan
Pelatihan
Jumlah Petugas Dinke
01.2. Pegawai
yang mengikuti Org 30 30 Umum s/
05.09 Berdasarkan 110,450,000 80,000,000 32 84,000,000 33 88,200,000 35 92,610,000 36 97,240,500
Diklat RSUD
Tugas dan
Fungsi

Administasi Terselenggaranya
01.2.
Umum Perangkat Administasi Umum %
06 502,584,639 1,397,676,245 1,478,585,057 1,552,514,310 1,630,140,026 1,711,647,027
Daerah Perangkat Daerah

Penyediaan Jumlah jenis


Komponen kebutuhan Umum
Dinke
01.2. Instalasi komponen instalasi /
jenis 36 10 s/
06.01 Listrik/Peneranga listrik/penerangan 33,895,700 72,500,000 11 76,125,000 11 79,931,250 12 83,927,813 12 88,124,203 Pemeli
RSUD
n Bangunan bangunan kantor hraan
Kantor yang disediakan

Umum
Penyediaan Jumlah peralatan
/ Dinke
01.2. Peralatan dan dan perlengkapan
jenis 1 35 Pemell s/
06.02 Perlengkapan kantor yang 25,000,000 214,669,445.00 37 225,402,917 39 236,673,063 41 248,506,716 43 260,932,052
iharaa RSUD
Kantor disediakan
n

Jumlah jenis
Penyediaan Dinke
01.2. peralatan rumah
Peralatan Rumah jenis 77 20 Umum s/
06.03 tangga yang 120,700,000 225,000,000 21 236,250,000 22 248,062,500 23 260,465,625 24 273,488,906
Tangga RSUD
disediakan
Umum
Jumlah bahan / Dinke
tabun
logistik kantor yang 72 Bid.Pe s/
g 10,500,000 - 76 11,025,000 79 11,576,250 83 12,155,063 88 12,762,816
dibutuhkan layana RSUD
Penyediaan n
01.2. Jumlah kebutuhan
Bahan Logistik Dinke
06.04 minum harian 120 200
Kantor gelas 210 220 231 243 Umum s/
pegawai Puskesmas 00 - 00 70,000,000 73,500,000 77,175,000 81,033,750 85,085,438
00 50 52 10 RSUD
Sukaramai
Jumlah makan 180 308 Dinke
kotak Umum
minum rapat 0 1 92,438,000 3,2 97,059,900 101,912,895 107,008,540 112,358,967 s/

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 72


3,3 3,5 3,7
- 35 RSUD
97 67 45

Penyediaan Jumlah jenis


Dinke
01.2. Barang dan Cetakan dan
jenis 15 10 Umum s/
06.05 Cetakan dan penggandaan yang 20,730,000 234,408,800 11 246,129,240 11 258,435,702 12 271,357,487 12 284,925,361
RSUD
Penggandaan disediakan

Jumlah bahan
Penyediaan
bacaan dan
Bahan Bacaan Dinke
01.2. peraturan
dan Peraturan eksp 720 720 Umum s/
06.06 perundang- 41,758,939 64,800,000 756 68,040,000 794 71,442,000 833 75,014,100 875 78,764,805
Perundang- RSUD
undangan yang
undangan
disediakan

Jumlah petugas
Penyelenggaraan Dinke
01.2. yang mengikuti
Rapat Koordinasi org 140 140 Umum s/
06.09 rapat koordinasi dan 250,000,000 423,860,000 147 445,053,000 154 467,305,650 162 490,670,933 170 515,204,479
dan Konsultasi RSUD
konsultasi

Pengadaan
Tersedianya Biaya
Barang Milik
Pengadaan Barang
Daerah
01.2. Milik Daerah
Penunjang %
07 Penunjang Urusan 505,170,921 348,035,366 1,465,437,134 1,093,708,991 1,253,394,441 1,316,064,163
Urusan
Pemerintahan
Pemerintahan
Daerah
Daerah

Pengadaan
Jumlah kendaraan
Kendaraan
perorangan Dinas
01.2. Perorangan Sarpra
atau kendaraan Unit 2 RSUD
07.01 Dinas atau - - 800,000,000 - - - s
dinas jabatan yang
Kendaraan Dinas
diadakan
Jabatan

Pengadaan Jumlah kendaraan Umum


Dinke
01.2. Kendaraan Dinas Dinas operasional /
Unit 1 1 s/
07.02 Operasional atau atau lapangan yang 189,132,121 250,000,000 1 262,500,000 1 275,625,000 1 289,406,250 1 303,876,563 Sarpra
RSUD
Lapangan diadakan s

Umum
Dinke
01.2. Pengadaan Jumlah Mebel yang /
jenis 161 5 s/
07.05 Mebel diadakan 316,038,800 98,035,366 5 102,937,134 6 108,083,991 6 113,488,191 6 119,162,600 Sarpra
RSUD
s
Jumlah peralatan Umum
Pengadaan Dinke
01.2. dan mesin lainnya /
Peralatan dan alat 10 s/
07.06 pada unit kantor - - 100,000,000 - 11 105,000,000 11 110,250,000 Sarpra
Mesin Lainnya RSUD
yang didiadakan s

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 73


Pengadaan Jumlah gedung
01.2. Gedung Kantor kantor atau Gedun Sarpra
2 RSUD
07.09 atau Bngunan bangunan lainnya g - - - 500,000,000 2 525,000,000 2 551,250,000 s
Lainnya yang diadakan

Pengadaan
Jumlah sarana dan
sarana dan
prasarana gedung
01.2. prasarana Sarpra
kantor atau jenis 0 0 1 RSUD
07.10 gedung kantor - - 200,000,000 1 210,000,000 1 220,500,000 1 231,525,000 s
bangunan lainnya
atau bangunan
yang di adakan
lainnya

Penyediaan Jasa Tersedianya biaya


Penunjang Penyediaan Jasa
01.2.
Urusan Penunjang Urusan %
08 713,500,000 736,216,000 773,026,800 961,678,140 1,009,762,047 1,060,250,149
Pemerintahan Pemerintahan
Daerah Daerah
Jumlah materai Dinke
01.2. Penyediaan Jasa
yang dibutuhkan buah 300 390 Umum s/
08.01 Surat Menyurat 3,000,000 6,900,000 410 7,245,000 430 7,607,250 451 7,987,613 474 8,386,993
pada unit kantor RSUD

Jumlah unit kantor


Penyediaan Jasa
yang dipenuhi Dinke
01.2. Komunikasi,
kebutuhan jasa Jenis 3 3 3 3 3 3 Umum s/
08.02 Sumber Daya Air 319,300,000 319,300,000 335,265,000 352,028,250 369,629,663 388,111,146
komunikasi,sumber RSUD
dan Listrik
daya air dan listik

Umum
Penyediaan Jasa Jumlah jasa
/ Dinke
01.2. Peralatan dan peralatan dan
Unit Pemeli s/
08.03 Perlengkapan perlengkapan kantor - - - - 5 150,000,000 5 157,500,000 6 165,375,000
haraa RSUD
Kantor yang disediakan
n

Jumlah petugas jasa


Penyediaan Jasa Dinke
01.2. pelayanan umum
Pelayanan Umum org 19 19 Umum s/
08.04 kantor yang 391,200,000 410,016,000 20 430,516,800 21 452,042,640 22 474,644,772 23 498,377,011
Kantor RSUD
dibayarkan gajinya

Pemeliharaan
Tersedianya biaya
Barang Milik
Pemeliharaan
Daerah
01.2. Barang Milik Daerah
Penunjang %
09 Penunjang Urusan 1,215,313,400 786,761,875 1,360,758,604 1,428,796,534 1,500,236,361 1,575,248,179
Urusan
Pemerintahan
Pemerintahan
Daerah
Daerah

Penyediaan Jasa
Pemeliharaan,
Jumlah kendaraan Umum
Biaya
perorangan Dinas / Dinke
01.2. Pemeliharaan
atau kendaraan Unit 4 Pemeli s/
09.01 dan Pajak 509,198,700 - 4 534,658,635 4 561,391,567 4 589,461,145 4 618,934,202
Dinas Jabatan yang haraa RSUD
Kendaraan
dipelihara n
Perorangan
Dinas atau

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 74


Kendaraan Dinas
Jabatan

Penyediaan Jasa
Pemeliharaan,
Biaya Umum
Jumlah kendaraan
Pemeliharaan, / Dinke
01.2. Dinas Operasional
Pajak dan Unit 16 9 Pemeli s/
09.02 atau lapangan yang 509,198,700 593,825,875 9 623,517,169 10 654,693,027 10 687,427,679 11 721,799,062
Perizinan haraa RSUD
dipelihara
Kendaraan Dinas n
Operasional atau
Lapangan

Umum
Jumlah peralatan
Pemeliharaan / Dinke
01.2. dan mesin lainnya Unit
Peralatan dan 11 7 Pemeli s/
09.06 yang dipelihara 196,916,000 142,936,000 7 150,082,800 8 157,586,940 8 165,466,287 9 173,739,601
Mesin Lainnya haraa RSUD
pada setiap unit
n

Pemeliharaan/ Umum
Jumlah gedung
Rehabilitasi / Dinke
01.2. kantor dan Gedun
Gedung Kantor 2 Pemeli s/
09.09 bangunan lainnya g - 50,000,000 2 52,500,000 2 55,125,000 2 57,881,250 2 60,775,313
dan Bangunan haraa RSUD
yang dipelihara
Lainnya n

Terlaksananya
01.2. Peningkatan
Peningkatan
10 Pelayanan BLUD - - 7,700,000,000 8,085,000,000 8,489,250,000 8,913,712,500
Pelayanan RSUD
Pelayanan dan Jumlah unit
01.2.
Penunjang pelayanan yang u nit 1 1 1 1 Umum RSUD
10.01 - - 7,700,000,000 8,085,000,000 8,489,250,000 8,913,712,500
Pelayanan BLUD dikelola oleh BLUD
URUSAN
PEMERINTAHAN
1.02 37,396,763,015
BIDANG 48,354,172,014 56,994,525,155 59,871,092,638 63,326,162,413 65,102,873,330
KESEHATAN

Terlaksananya
pemenuhan upaya
Peningkatan kesehatan
layanan perorangan dan
kesehatan Program upaya kesehatan
yang Meningkatnya Pemenuhan Masyarakat melalui
berkualitas, kualitas 1.02. Upaya Kesehatan penyediaan fasilitas
merata dan pelayanan 02 Perorangan dan pelayanan 32,189,695,015 42,969,668,814 51,441,490,955 54,041,262,856 57,205,731,515 58,561,733,755
terjangkau bagi kesehatan Upaya Kesehatan kesehatan,penyedia
seluruh Masyarakat an layanan
masyarakat kesehatan,penyelen
ggaraan sistem
informasi kesehatan
serta Penerbitan izin

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 75


Penyediaan
Tersedianya
Fasilitas
Fasilitas Pelayanan
Pelayanan
1.02. Kesehatan untuk
Kesehatan untuk
02.2. UKM dan UKP %
UKM dan UKP 10,959,782,000 14,975,900,340 21,990,429,057 23,103,035,070 24,713,979,839 26,453,551,149
01 Kewenangan
Kewenangan
Daerah
Daerah
Kabupaten/Kota
Kabupaten/Kota

Jumlah yang di
Pembangunan
1.02. bangun dan
Beserta Sarana
02.2. disediakan sarana -
dan Prasarana - - - - -
01.01 dan prasarana
Pendukungnya
pendukungnya

Pembangunan
1.02. Jumlah Fasilitas
Fasilitas Dinke
02.2. Kesehatan lainnya Unit 1 2 2 2 2 Umum
Kesehatan - 250,000,000 262,500,000 275,625,000 289,406,250 303,876,563 s
01.03 yang dibangun
Lainnya

1.02. Jumlah gedung 1


Gedun Bid.Sa
02.20 Pengembangan yang akan ma 6 6 6 6 6 RSUD
g 100,000,000 3,000,000,000 8,525,000,000 9,377,500,000 10,315,250,000 11,346,775,000 rpras
1.05 dikembangkan ster
Gedun
1.02. g
Pengembangan Jumlah Puskesmas Dinke
02.20 1 2 2 2 2 2 Umum
Puskesmas yang dikembangkan 1,215,628,159 1,600,000,000 1,680,000,000 1,764,000,000 1,852,200,000 1,944,810,000 s
1.06

Jumlah gedung Gedun Rehab


0 0 2 1 1 1 RSUD
1.02. yang di Rehabilitasi g - - 800,000,000 500,000,000 500,000,000 500,000,000 ilitasi
Rehabilitasi dan
02.2. Pemeli
Pemeliharaan Jumlah gedung Gedun
01.08 1 7 5 5 5 5 haraa RSUD
yang di Dipelihara g 23,940,000 196,150,000 216,691,200 238,360,320 262,196,352 288,415,987
n
Rehabilitasi dan
Jumlah fasilitas
1.02. pemeliharaan
kesehatan lainnya Dinke
02.2. fasilitas Unit 1 2 2 2 2 2 Umum
yang di rehabilitasi 50,000,000 500,000,000 525,000,000 551,250,000 578,812,500 607,753,125 s
01.10 kesehatan
dan dipelihara
lainnya
Jumlah alat
Pengadaan Alat
kesehatan/alat
1.02. Kesehatan/Alat
penunang medik Bid.Sa
02.2. Penunjang Medik paket 9 7 RSUD
fasilitas Pelayanan 7,450,000,000 6,699,850,000 7 7,034,842,500 8 7,386,584,625 8 7,755,913,856 9 8,143,709,549 rpras
01.14 Fasilitas Pelayan
kesehatan yang
Kesehatan
diadakan
Bid.Fa
1.02. Pengadaan dan Persentase alat Dinke
90 92 rmasi/
02.2. Pemeliharaan kesehatan yang di 90% 94 95 96 98 s/
% 79,990,000 % 79,990,000 83,989,500 88,188,975 92,598,424 97,228,345 Sarpra
01.15 Alat Kalibrasi kalibrasi % % % % RSUD
s
Bid.Fa
1.02. Persentase Dinke
Pengadaan 95 97 98 98 99 100 rmasi/
02.2. ketersediaan obat 90% s/
obat,vaksin % 1,200,581,593 % 1,700,000,000 % 1,785,000,000 % 1,874,250,000 % 1,967,962,500 % 2,066,360,625 Sarpra
01.16 dan vaksin RSUD
s

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 76


Bid.Fa
1.02. Pengadaan Persentase Dinke
95 97 98 96 99 100 rmasi/
02.2. Bahan Habis ketersediaan obat 90% s/
% 717,042,248 % 792,876,840 % 832,520,682 % 874,146,716 % 917,854,052 % 963,746,755 Sarpra
01.17 Pakai dan vaksin RSUD
s
Pemeliharaan Jumlah alat
rutin dan berkala kesehatan/alat
Bid.Fa
1.02. alat kesehatan/ penunjang medik Dinke
rmasi/
02.2. alat penunjang fasilitas pelayanan alat 36 50 s/
122,600,000 157,033,500 53 164,885,175 55 173,129,434 58 181,785,905 61 190,875,201 Sarpra
01.20 medik fasilitas kesehatan yang RSUD
s
pelayanan dipelihara secara
kesehatan rutin dan berkala
Penyediaan
Terlaksananya
Layanan
Layanan Kesehatan
1.02. Kesehatan untuk
untuk UKM dan
02.2. UKM dan UKP %
UKP Rujukan 21,169,913,015 27,952,494,874 29,350,224,618 30,826,598,642 32,367,928,574 31,970,563,975
02 Rujukan Tingkat
Tingkat Daerah
Daerah
Kabupaten/Kota
Kabupaten/Kota
Dinke
Pengelolaan Persentase Ibu s
1.02. Bid.
Pelayanan Hamil yang 76.20 100 100 100 100 100 100
02.2. Yanke
Kesehatan Ibu mendapat % % 260,029,490 % 260,029,490 % 273,030,965 % 286,682,513 % 301,016,638 % 316,067,470
02.01 smas
Hamil pelayanan Ibu Hamil

Dinke
Pengelolaan Persentase Ibu s
1.02. Bid.
Pelayanan Bersalin mendapat 94.60 100 100 368,224, 100 100 100 100
02.2. Yanke
Kesehatan Ibu pelayanan % % 368,224,700 % 700 % 386,635,935 % 405,967,732 % 426,266,118 % 426,266,118
02.02 smas
Bersalin persalinan

Persentase Bayi Dinke


Baru Lahir s
1.02. Pengelolaan Bid.
mendapat 76.40 100 100 11,200, 100 100 100 100
02.2. Kesehatan Bayi Yanke
pelayanan % % 11,200,000 % 000 % 11,760,000 % 12,348,000 % 12,965,400 % 12,965,400
02.03 Baru Lahir smas
kesehatan Bayi
Baru Lahir
Persentase anak Dinke
usia 0-59 bulan s
1.02. Pengelolaan Bid.
yang mendapatkan 100 100 296,885, 100 100 100 100
02.2. Pelayanan 76,7% Yanke
pelayanan % 296,885,000 % 000 % 311,729,250 % 327,315,713 % 343,681,498 % 343,681,498
02.04 Kesehatan Balita smas
kesehatan balita
sesuai standar
Persentase anak Dinke
Pengelolaan usia pendidikan s
1.02. Pelayanan dasar yang Bid.
67,91 100 100 99,072, 100 100 100 100
02.2. Kesehatan pada mendapatkan Yanke
% % 99,072,000 % 000 % 104,025,600 % 109,226,880 % 114,688,224 % 114,688,224
02.05 Usia Pendidikan skrining smas
Dasar kesehatan sesuai
standar
Dinke
1.02. Pengelolaan Persentase warga Bid.
84.60 100 100 93,818, 100 100 100 100 s
02.2. Pelayanan negara usia 60 Yanke
% % 93,818,700 % 700 % 98,509,635 % 103,435,117 % 108,606,873 % 108,606,873
02.07 Kesehatan pada tahun Keatas smas

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 77


mendapatkan
Usia Lanjut skrining kesehatan
sesuai standar
Pengelolaan Persentase Orang Dinke
1.02. pelayanan Dengan Gangguan Bid. s
18,827,
02.2. Kesehatan Orang Jiwa Berat yang 77,5% 30 30 P2P-
18,827,162 162 32 19,768,520 33 20,756,946 35 21,794,793 36 22,884,533
02.10 dengan ganguan mendapatkan PL
Jiwa Berat pelayanan
Dinke
Pengelolaan Persentase s
1.02. Pelayanan penderita paru dan Bid.
50,200,
02.2. Kesehatan orang Tuberkolosis yang 100% 227 226 226 226 226 P2P-
454,513,000 000 237 52,710,000 55,345,500 58,112,775 61,018,414
02.11 terduga mendapatkan PL
Tuberkolosis makanan tambahan
Persentase orang Dinke
Pengelolaan
dengan resiko s
1.02. Pelayanan Bid.
Terinveksi HIV yang 100 100 12,000, 100 100 100
02.2. Kesehatan orang 100% 100 P2P-
mendapatkan % 12,000,000 % 000 12,600,000 % 13,230,000 % 13,891,500 % 14,586,075
02.12 Dengan Resiko % PL
pelayanan
Terinveksi HIV
kesehatan
Persentase Dinke
Pengelolaan
Pengelolaan s
Pelayanan
1.02. Pelayanan Bid.
Kesehatan bagi 100 100 1,610,815, 100 100 100 100
02.2. Kesehatan bagi 100% P2P-
penduduk pada % 1,610,815,145 % 145 % 1,691,355,902 % 1,775,923,697 % 1,864,719,882 % 3,000,000
02.13 penduduk pada PL
kondisi kejadian
kondisi kejadian luar
luar biasa (KLB)
biasa (KLB)
Pengelolaan Dinke
1.02. Prevalensi stunting 24. 16, Bid.
Pelayanan 26,79 667,314, 21, 19, 14, s
02.2. (pendekdan sangat 1 24 59 Yanke
Kesehatan Gizi % 873,414,050 090 69 700,679,795 14 735,713,784 772,499,473 04 811,124,447
02.15 pendek) % % smas
Masyarakat % % %
Dinke
Persentase s
Pengelolaan
1.02. Kelompok Bid.
Pelayanan 8 117,710,
02.2. Kesehatan Kerja 8 8 8 8 8 8 Yanke
Kesehatan Kerja Pusk 117,710,000 000 123,595,500 129,775,275 136,264,039 143,077,241
02.16 dan Kesehatan Olah smas
dan Olah Raga
raga

Pengelolaan Persentase Rumah Dinke


1.02. Bid.
Pelayanan Tangga dengan 86 88 525,623, 90 95 100 100 s
02.2. 67,3% P2P-
Kesehatan akses sanitasi yang % 2,128,343,600 % 600 % 551,904,780 % 579,500,019 % 608,475,020 % 638,898,771
02.17 PL
Lingkungan layak
Dinke
s
1.02. Pengelolaan Persentase Rumah Bid.
71,16 78, 80 160,776, 85 90 95 100
02.2. Promosi Tangga yang Ber- Yanke
% 8% 160,776,300 % 300 % 168,815,115 % 186,118,664 % 195,424,598 % 195,424,598
02.18 Kesehatan PHBS smas

1.02. Pengelolaan Dinke


02.2. Persentase s
Pelayanan
02.19 Penyehat Tradisonal
Kesehatan Bid.
dan Kelompok 50 51 12,500, 52 53 54 55
Tradisional, 0% Yanke
Asuhan Mandiri % - % 000 % 13,125,000 % 13,781,250 % 14,470,313 % 14,470,313
Akupuntur, smas
Pemanfaatan Toga
Asuhan Mandiri
dan Akupresure
dan Tradisional

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 78


Lainnya

1.02. Pengelolaan Jumlah kegiatan Dinke


02.2. Survailans Bid. s
surveilans 195,523,
02.20 Kesehatan Pusk 8 8 8 8 8 8 P2P-
kesehatan yang 195,523,898 898 205,300,093 215,565,098 226,343,352 237,660,520
PL
dikelola
1.02. Pengelolaan Jumlah Pelayanan Dinke
02.2. Pelayanan Kesehatan Jiwa dan Bid. s
57,800,
02.22 Kesehatan Jiwa Napza Org 10 10 P2P-
57,800,000 000 11 60,690,000 11 63,724,500 12 66,910,725 12 70,256,261
dan Napza PL
1.02. Dinke
02.2. Pelayanan Jumlah pelayanan s
Bid.
02.25 Kesehatan kesehatan penyakit 939,823,
pusk 8 8 8 8 8 8 P2P-
Penyakit Menular menular dan tidak 939,823,220 220 986,919,381 1,036,265,350 1,088,078,618 1,142,482,548
PL
dan tidak menular menular

Pengelolaan Jumlah penduduk Dinke


1.02. 180 Bid. s
Jaminan memperoleh 18, 19,897,190,
02.2. Orang 00 19,897,190, 18, 19, 20, 21, Yanke
Kesehatan Jaminan Kesehatan 000 400 20,892,049,920 21,936,652,416 23,033,485,037 24,185,159,289
02.26 400 900 845 837 879 smas
Masyarakat Masyarakat
Pengambilan dan Dinke
Jumlah
Pengiriman s
Pengambilan dan
Spesimen
1.02. Pengiriman Bid.
Penyakit Spesi 12,376,
02.2. Spesimen Penyakit 20 20 20 20 20 20 P2P-
Potensial KLB men 12,376,620 620 12,995,451 13,645,224 14,327,485 15,043,859
02.28 Potensial KLB PL
kelaboratorium
kelaboratorium
Rujukan /
Rujukan / Nasional
Nasional
Dinke
1.02. Penyelenggaraan Bid. s
Persentase 50 60 9,500, 70 80 90 100
02.2. Kabupaten/Kota 0% Yanke
Kecamatan Sehat % - % 000 % 9,975,000 % 10,473,750 % 10,997,438 % 11,547,309
02.29 Sehat smas

Persentase biaya
1.02.
Operasional Operasional 100 100 34,000, 100 100 100 100 RSU
02.2. 100% Umum
Pelayanan Pelayanan yang di % - % 000 % 35,700,000 % 37,485,000 % 39,359,250 % 41,327,213 D
02.32
bayarkan
1.02. Operasional Persentase biaya 8 8 8 8 8 8 Dinke
02.2. Pelayanan operasional Pus Pus Pus Pus Pus Pus s
8 1,430,938,
02.33 puskesmas Pelayanan k k k k k k Umum
Pusk 1,727,518,780 000 1,502,484,900 1,577,609,145 1,656,489,602 1,739,314,082
Kesehatan yang
dibayarkan
Dinke
Operasional s
Persentase
1.02. Pelayanan Bid.
Pelayanan Fasilitas 100 100 63,890, 100 100 100 100
02.2. Fasilitas 100% Yanke
Kesehatan Lainnya % 11,066,837,285 % 000 % 67,084,500 % 70,438,725 % 73,960,661 % 77,658,694
02.34 Kesehatan smas
yang dibayarkan
Lainnya

Pelaksanaan Persentase Dinke


1.02. 72, Bid. s
akreditasi fasilitas Puskesmas dengan 72, 934,632, 81, 81, 90, 90,
02.2. 63,6% 27 Yanke
kesehatan di Nilai Akreditasi 572,683,000 7% 674 8% 981,364,308 8% 1,030,432,523 9% 1,081,954,149 9% 1,136,051,857
02.35 % smas
Kab/kota Utama

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 79


Dinke
Investigasi Awal Jumlah Investigasi s
Kejadian Tidak Awal Kejadian Tidak
1.02. diharapkan diharapkan Bid.
41,650,
02.2. (Kejadian ikutan (Kejadian ikutan Orang 20 25 P2P-
41,650,000 000 26 43,732,500 28 45,919,125 29 48,215,081 30 50,625,835
02.36 Pasca Imunisasi Pasca Imunisasi PL
dan Pemberian dan Pemberian
Obat Massal) Obat Massal)

Pelaksanaan Persentase
1.02. Bid.Pe
Kewaspadaan Pelaksanaan 100 100 30,173, 100 100 100 100 Dinke
02.2. 100% layana
Dini dan Respon Kewaspadaan Dini % 30,173,875 % 875 % 31,682,569 % 33,266,697 % 34,930,032 % 36,676,534 s
02.37 n
Wabah dan Respon Wabah

Penyelenggaraan Jumlah Sistem


1.02. Sistem Informasi Informasi Kesehatan
02.2. Kesehatan secara terintegrasi
60,000,000 41,273,600 43,337,280 45,504,144 47,779,351 50,168,319
03 secara yang
Terintegrasi diselenggarakan

1.02. Pengelolaan data Jumlah dokumen


Doku 41,273, Dinke
02.2. dan Informasi profil kesehatan 9 9 9 9 9 9 PEP
men 60,000,000 600 43,337,280 45,504,144 47,779,351 50,168,319 s
03.01 Kesehatan yang disusun

Penerbitan
Izin Kelas C
dan D serta
Fasilitas
1.02. Terlaksananya
Pelayanan
02.2. Pengurusan - 57,500,000 66,125,000 76,043,750 87,450,313
Kesehatan
04 Izin Daerah
Tingkat
Daerah
Kabupaten/k
ota
Peningkatan
1.02. Mutu
Jumlah Izin Sarpra
02.2. Pelayanan Izin - 1 - 1 57,500,000 1 66,125,000 1 76,043,750 1 87,450,313 RSUD
yang diterbitkan s
04.03 Fasilitas
Kesehatan
Terlaksananya
Upaya peningkatan
Peningkatan
Kapasitas Sumber
layanan
Daya Manusia
kesehatan Program
Meningkatnya Kesehatan melalui
yang Peningkatan
Pemberian izin
berkualitas, kualitas 1.02. Kapasitas
Praktek Tenaga
merata dan pelayanan 03 Sumber Daya 5,177,068,000 5,259,388,000 5,521,534,200 5,796,754,782 6,085,702,148 6,389,061,267
kesehatan,Perencan
terjangkau bagi kesehatan Manusia
aan kebutuhan dan
seluruh Kesehatan
pendayagunaan,pen
masyarakat
gembangan mutu
dan peningkatan
kompetensi teknis

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 80


Perencanaan Terlaksananya
Kebutuhan dan Perencanaan
Pendayagunaan Kebutuhan dan
1.02. Sumber Daya Pendayagunaan
03.2. Manusia Sumber Daya
5,177,068,000 5,177,068,000 5,435,921,400 5,707,717,470 5,993,103,344 6,292,758,511
02 Kesehatan untuk Manusia Kesehatan
UKP dan UKM di untuk UKP dan
Wilayah UKM di Wilayah
Kabupaten/Kota Kabupaten/Kota

Pemenuhan
Umum
Kebutuhan Terpenuhinya SDM
1.02. / Dinke
Sumber Daya Kesehatan sesuai 5,177,068,
03.2. org 146 146 Bid.Pe s/
Manusia standart yang 5,177,068,000 000 153 5,435,921,400 161 5,707,717,470 169 5,993,103,344 177 6,292,758,511
02.02 layana RSUD
Kesehatan sesuai dibutuhkan
n
Standart
Pengembangan
Mutu dan
Terlaksananya
peningkatan
pengembangan
1.02. Kompetensi
mutu dan
03.2. Teknis Sumber %
peningkatan - 82,320,000 85,612,800 89,037,312 92,598,804 96,302,757
03 Daya Manusia
kompetensi teknis
Kesehatan
SDM kesehatan
Tingkat Daerah
Kabupaten/Kota
Pengembangan
Mutu dan Jumlah petugas
peningkatan yang mengikuti Umum
1.02. Kompetensi pengembangan / Dinke
03.2. Teknis Sumber mutu dan Org - 8 8 8 8 8 Bid.Pe s/
82,320,000 85,612,800 89,037,312 92,598,804 96,302,757
03.01 Daya Manusia kompetensi Teknis layana RSUD
Kesehatan SDM kesehatan di n
Tingkat Daerah tingkat kab/kota
Kabupaten/Kota
Peningkatan Terlaksananya
layanan Program Sediaan
kesehatan Farmasi, Alat
Program Sediaan
yang Meningkatnya Kesehatan dan
Farmasi, Alat
berkualitas, kualitas 1.02. Makanan Minuman
Kesehatan dan
merata dan pelayanan 04 dengan cara 30,000,000 30,000,000 31,500,000 33,075,000 34,728,750 36,465,188
Makanan
terjangkau bagi kesehatan penertiban sertifikat
Minuman
seluruh produksi pangan
masyarakat pada Industri
Rumah Tangga
Penertiban
Serifikat Produksi
pangan industri
rumah tangga
Tersedianya
1.02. dan nomor P-IRT
penertiban sertifikat
04.2. sebagai izin
PIRT untuk industri 30,000,000 30,000,000 31,500,000 33,075,000 34,728,750 36,465,188
03 produksi, untuk
Rumah Tangga
produk makanan
minuman tertentu
yang dapat
diproduksi oleh

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 81


industri Rumah
tangga
Pengendalian
dan Pengawasan
serta tindak lanjut
pengawasan
sertifikat produksi
pangan industri
Persentase PIRT
rumah tangga
1.02. yang memiliki Farma
nomor P-IRT 60 65 70 75 80 85 Dinke
04.2. sertifikat PKP 50% si &
sebagai izin % 30,000,000 % 30,000,000 % 31,500,000 % 33,075,000 % 34,728,750 % 36,465,188 s
03.01 (Penyuluh Alkes
produksi, untuk
Keamanan Pangan)
produk makanan
minuman tertentu
yang dapat
diproduksi oleh
industri Rumah
tangga
Peningkatan
layanan
kesehatan
Program Terlaksananya
yang Meningkatnya
Pemberdayaan Program
berkualitas, kualitas 1.02.
Masyarakat Pemberdayaan
merata dan pelayanan 05 82,615,200 95,115,200 99,870,960 104,864,508 110,107,733 115,613,120
Bidang Masyarakat bidang
terjangkau bagi kesehatan
Kesehatan Kesehatan
seluruh
masyarakat

Advokasi,Pember
Terlaksananya
dayaan,
Advokasi,Pemberda
Kemitraan,
yaan, Kemitraan,
1.02. Peningkatan
Peningkatan peran
05.2. peran serta
serta Masyarakat - 12,500,000 13,125,000 13,781,250 14,470,313 15,193,828
01 Masyarakat dan
dan Lintas Sektor
Lintas Sektor
Tingkat Daerah
Tingkat Daerah
Kabupaten/ Kota
Kabupaten/ Kota

Peningkatan
1.02. Upaya Promosi Persentase Rumah Bid.
71,16 78, 80 85 90 95 100 Dinke
05.2. Kesehatan dan Tangga yang Ber- 12,500,000 Yanke
% 8% - % % 13,125,000 % 13,781,250 % 14,470,313 % 15,193,828 s
01.01 Gerakan Hidup PHBS smas
Bersih dan Sehat

Pengembangan
dan Pelaksanaan Terlaksananya
Upaya Kesehatan Upaya Kesehatan
1.02.
bersumber Daya bersumber Daya
05.2.
Masyarakat Masyarakat (UKBM) 82,615,200 82,615,200 86,745,960 91,083,258 95,637,421 100,419,292
03.
(UKBM) Tingkat Tingkat Daerah
Daerah Kabupaten
Kabupaten

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 82


Bimbingan Teknis
dan Suvervisi
pengembangan
'1.02. Persentase Farma
dan Pelaksanaan 100 100 100 100 100 100 Dinke
05.2. desa/kelurahan 100% si &
Upaya Kesehatan % 82,615,200 % 82,615,200 % 86,745,960 % 91,083,258 % 95,637,421 % 100,419,292 s
03.01 siaga aktif Alkes
Bersumber daya
Masyarakat
(UKBM)

85,140,7 104,966,00 109,917,924 116,008,559 120,389,755,


TOTAL
73,244,507,148 46,173 6,657 ,215 ,569 144

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 83


BAB VII

KINERJA PENYELENGGARA BIDANG URUSAN

Dalam upaya mencapai tujuan dan sasaran pembangunan bidang


kesehatan,Puskesmas Sukaramai menetapkan indikator kinerja yang digunakan
untuk mengukur keberhasilan yang memberi gambaran prestasi OPD yang
diharapkan dimasa datang. Berikut ditampilkan indikator kinerja Puskesmas
Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat yang secara langsung menunjukkan kinerja
yang akan dicapai dalam lima tahun mendatang sebagai komitmen untuk
mendukung pencapaian tujuan dan sasaran RPJMD.

Tabel. 7.1
Kondisi
Kinerja
pada awal
Target Program yang ingin dicapai Kondisi
Periode
RPJMD Kinerja
NO Indikator Kinerja Program pada akhir
Periode
RPJMD
Tahun 0 Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5

1 2 4 5 6 7 8 9 10
1 Indeks Kesehatan 0,70 0,71 0,71 0,71 0,71 0,72 0,72
2 Indeks Keluarga Sehat 0,16 0,17 0,18 0,19 0,20 0,21 0,22

3 Fasilitas Kesehatan yang 63,6% 72,2% 72,2% 81,8% 81,8% 90,9% 90,9%
Terakreditasi
Indikator Kinerja Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat yang
Mengacu pada Tujuan dan Sasaran RPJMD Kabupaten Pakpak Bharat Tahun
2021-2026

Tabel 7.2
Indikator Kinerja Utama (IKU) Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak
Bharat Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2021-2026
Kondisi
Kinerja
Kondisi
pada awal
Target Program yang ingin dicapai Kinerja
Periode
NO Indikator Kinerja Program pada akhir
RPJMD
Periode
RPJMD
Tahun 0 Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5

1 2 4 5 6 7 8 9 10
9 per 1000 8 per 1000
1 7 per 6 per 5 per 4 per 4 per
Angka Kematian Bayi KH KH 1000 KH 1000 KH 1000 KH 1000 KH 1000 KH
2 Jumlah Kematian Ibu 3 orang 1 orang 1 orang 1 orang 1 orang 1 orang 1 orang
Persentase ibu hamil yang
3 mendapat pelayanan 76,2% 78% 80% 80% 80% 80% 80%
antenatal minimal 4 kali (K4)
4 Persentase persalinan di 70,1% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
Fasyankes

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 84


Persentase bayi
5 mendapatkan imunisasi 66,7% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
dasar lengkap
Persentase bayi
6 mendapatkan air susu ibu 68,5% 70% 71% 72% 73% 74% 75%
(ASI) eksklusif
7 Persentase bayi balita 0,1% 0,21% 0,19% 0,17% 0,15% 0,13% 0,13%
dengan gizi buruk
8 Prevalensi bayi balita 23,2% 24,24% 21,69% 19,14% 16,59% 14,04% 14,04%
stunting
Prevalensi HIV (Persentase
9 kasus terhadap penduduk 0,24% 0,18% 0,16% 0,14% 0,12% 0,10% 0,5%
beresiko)
Persentase penderita
10 Tuberkulosis paru 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
mendapatkan pengobatan
sesuai standar
Persentase penderita
11 hipertensi melakukan 22,1% 53% 55% 57% 60% 62% 65%
pengobatan secara teratur
Persentase penderita
12 gangguan jiwa mendapatkan 77,5% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
pengobatan dan tidak
ditelantarkan
13 Persentase Rumah tangga 71,16% 78,8% 80% 85% 90% 95% 100%
ber-PHBS
Persentase keluarga sudah
14 menjadi anggota Jaminan 80,5% 95% 96% 97% 98% 99% 99%
Kesehatan Nasional (JKN)
Persentase keluarga
15 mempunyai akses atau 67,3% 86% 88% 90% 95% 100% 100%
menggunakan jamban sehat
Persentase Status akreditasi
16 Fasilitas Pelayanan 63,6% 72,7% 72,7% 81,8% 81,8% 90,9% 90,9%
Kesehatan Minimal Utama
Jumlah tenaga kesehatan
17 menurut jenis per jumlah 6,13 6,13 6,13 6,13 6,13 6,13 6,13
seluruh penduduk

Tabel 7.3

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 85


Indikator Kinerja Program Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat
Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2021-2026
Kondisi
Kinerja
pada awal Kondisi
Target Program yang ingin dicapai Kinerja
Periode
NO Indikator Kinerja Program RPJMD pada akhir
Periode
RPJMD
Tahun 0 Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5

1 2 4 5 6 7 8 9 10
I PROGRAM PEMENUHAN UPAYA KESEHATAN PERORANGAN DAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT
Cakupan persalinan yang
1 70,1% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
ditolong oleh tenaga kesehatan
Cakupan pelayanan antenatal 78% 80% 80% 80% 80% 80%
2 61,8%
(K4)
Persentase ibu hamil KEK yang
3 8,3% 4,5% 5% 5% 5% 5% 5%
ditangani
4 Cakupan pelayanan ibu nifas 86,5% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
Cakupan kunjungan neonatus
5 66,9% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
(KN Lengkap)
6 Cakupan kunjungan bayi 71,7% 75% 80% 80% 100% 100% 100%
7 Cakupan pelayanan anak balita 76,7% 89% 95% 100% 100% 100% 100%
Cakupan penjaringan siswa
8 67,9% 80% 82% 84% 86% 88% 90%
kelas 1, 7 dan 10
Cakupan pelayanan kesehatan
9 11,95% 50% 50% 80% 80% 80% 80%
pada usia lanjut
Cakupan pelayanan odgj yang
10 77,5% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
dilayani
Cakupan penemuan kasus TB
11 70,12% 78% 84% 84% 84% 84% 84%
paru Positif
Cakupan penderita TB Paru
12 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
yang mendapatkan pengobatan
Prevalensi HIV (Persentase
13 kasus terhadap penduduk 0,24% 0,18% 0,16% 0,14% 0,12% 0,10% 0,5%
beresiko)
Persentase Bayi balita gizi buruk 0,1 0,21 0,19 0,17 0,15 0,13 0,13
14
yang ditangani
Prevalensi stunting pada bayi 23,2%
15 24,24% 21,69% 19,14% 16,59% 14,04% 14,04%
dan balita
16 Persentase rumah sehat 62% 65% 67% 70% 75% 75% 80%
17 Persentase keluarga mempunyai 80% 80% 83% 85% 85% 90% 90%
akses sarana air bersih
Persentase keluarga mempunyai
18 akses atau menggunakan 67,3% 86% 88% 90% 95% 100% 100%
jamban sehat
Persentase tempat-tempat
19 umum memenuhi syarat 90,4% 91% 92% 92% 94% 94% 95%
kesehatan
Persentase Tempat Pengolahan
20 Makanan (TPM) yang memenuhi 66,2% 68% 70% 71% 72% 74% 75%
syarat kesehatan
Persentase rumah tangga yang
21 71,16% 78,8% 80% 85% 90% 95% 100%
ber PHBS
Persentase bayi mendapatkan
22 66,7% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
imunisasi dasar lengkap
23 Jumlah kesakitan DBD per 71/100.000 <49/100.00 <49/100.0 <49/100.0 <49/100.0 <49/100.0 <49/100.0

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 86


100.000 penduduk Pddk 0 Pddk 00 Pddk 00 Pddk 00 Pddk 00 Pddk 00 Pddk
Persentase penderita Hipertensi
24 mendapat pengobatan sesuai 22,1% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
standar
Persentase Penderita DM
25 mendapat pengobatan sesuai 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
standar
Persentase penduduk
26 memperoleh Jaminan 80,5% 95% 96% 97% 98% 99% 99%
Kesehatan Masyarakat
Persentase faskes dengan nilai 63,6% 72,7% 72,7% 81,8% 81,8% 90,9% 90,9%
27
akreditasi minimal utama
Persentase Informasi pada
28 fasilitas pelayanan kesehatan 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
terintegrasi dalam SIK
Persentase ketersediaan Alat
Kesehatan/Alat Penunjang
29 90% 90% 92% 94% 95% 96% 98%
Medik Fasilitas Pelayan
Kesehatan
Persentase Alat Kesehatan
30 90% 90% 90% 92% 94% 96% 96%
yang di Kalibrasi
Persentase ketersediaan
31 90% 95% 97% 98% 98% 99% 100%
obat,vaksin dan BMHP
II PROGRAM PENINGKATAN KAPASITAS SUMBER DAYA MANUSIA KESEHATAN

1 Persentase puskesmas dengan


12,5% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
jenis nakes sesuai standar
2 Persentase ketersediaan SDM
100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
Kesehatan sesuai standar
Jumlah petugas yang mengikuti
3 pengembangan mutu dan 0 8 orang 8 orang 8 orang 8 orang 8 orang 8 orang
kompetensi Teknis SDM
kesehatan di tingkat kab/kota
Jumlah tenaga kesehatan
4 menurut jenis per juml 6,13 6,13 6,13 6,13 6,13 6,13 6,13
ah seluruh penduduk
III PROGRAM SEDIAAN FARMASI, ALAT KESEHATAN DAN MAKANAN MINUMAN
Persentase PIRT yang memiliki
1 sertifikat PKP (Penyuluh 50% 60% 65% 70% 75% 80% 80%
Keamanan Pangan)
Persentase apotek,toko obat
2 alkes, UMOT dan optik yang 95% 95% 95% 95% 95% 95% 95%
berijin
IV PROGRAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT BIDANG KESEHATAN

1 Persentase Rumah Tangga 71,16% 78,8% 80% 85% 90% 95% 100%
yang Ber-PHBS
2 Persentase Desa/Kelurahan
100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
siaga aktif Purnama

Tabel 7.4

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 87


Indikator Kinerja Puskesmas Sukaramai yang mengacu pada Standar
Pelayanan Minimal (SPM)
Kondisi
Kinerja
Kondisi
pada awal
Target Program yang ingin dicapai Kinerja
Periode
NO Indikator Kinerja Program pada akhir
RPJMD
Periode
RPJMD
Tahun 0 Tahun 1 Tahun 2 Tahun 3 Tahun 4 Tahun 5

1 2 4 5 6 7 8 9 10
Persentase ibu hamil
1 mendapatkan pelayanan 61,8% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
kesehatan ibu hamil
Persentase ibu bersalin
2 mendapatkan pelayanan 70,1% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
kesehatan persalinan
Persentase bayi baru lahir
3 mendapatkan pelayanan 71,7% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
kesehatan bayi baru lahir
Persentase anak usia 0-59
4 bulan yang mendapatkan
76,7% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
pelayanan kesehatan balita
sesuai standar
Persentase anak usia
5 pendidikan dasar yang
67,9% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
mendapatkan screening
kesehatan sesuai standar
Persentase warga negara
6 usia 15-59 tahun
11,95% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
mendapatkan screening
kesehatan sesuai standar
Persentase warga negara
7 usia 60 tahun keatas
31,9% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
mendapatkan screening
kesehatan sesuai standar
Persentase Penderita
8 Hipertensi mendapatkan
22,1% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
pelayanan kesehatan sesuai
standar
Persentase penyandang DM
9 yang mendapatkan
100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
pelayanan kesehatan sesuai
standar
Persentase ODGJ berat
10 yang mendapatkan
77,5% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
pelayanan kesehatan sesuai
standar
Persentase orang dengan
11 TB mendapatkan pelayanan 100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
TB sesuai standar
Persentase orang berisiko
12 terinfeksi HIV mendapatkan
100% 100% 100% 100% 100% 100% 100%
pemeriksaan HIV sesuai
standar

BAB VIII

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 88


PENUTUP

Rencana Strategis (Renstra) Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak


Bharat tahun 2021-2026 merupakan dokumen perencanaan sebagai bagian dari
RPJMD Kabupaten Pakpak Bharat, Renstra Provinsi Sumatera Utara dan
Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Visi dan Misi yang telah ditetapkan
dapat mengubah orientasi pembangunan kesehatan yang semula sangat
menekankan upaya kuratif dan rehabilitatif, secara bertahap diubah menjadi
upaya kesehatan terintegrasi menuju kawasan sehat dengan peran aktif
masyarakat. Pendekatan baru ini menekankan pentingnya upaya promotif dan
preventif tanpa mengabaikan upaya kuratif dan rehabilitatif.
Secara umum dokumen Rencana Strategis adalah sebuah garis
kebijaksanaan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Pakpak Bharat yang disusun
sebagai acuan dalam membuat kebijakan dan pedoman untuk melaksanakan
pembangunan yang berwawasan. Secara teknis Renstra dijabarkan oleh
Puskesmas Sukaramai Kabupaten Pakpak Bharat lebih lanjut dalam bentuk
program-program kerja, yang selanjutnya menjadi acuan bagi jajaran aparatur
Puskesmas Sukaramai agar tercipta sinergi dalam pelaksanaannya.
Dokumen Renstra diharapkan dapat memberikan kejelasan bagi seluruh
komponen yang terlibat, dan memperjelas rangkaian pelaksanaan pembangunan
daerah, khususnya bidang kesehatan sehingga diharapkan akan dapat mengurangi
setiap deviasi pelaksanaan dan hambatan yang mungkin timbul, sehingga pada
akhirnya pembangunan Kabupaten Pakpak Bharat khususnya pada tahun 2021-
2026 benar-benar akan terwujud sesuai arah kebijakan yang telah ditentukan
dalam mewujudkan cita-cita masyarakat Kabupaten Pakpak Bharat Yang Maju,
Berdaya Saing, Berkeadilan Dan Sejahtera.

RENSTRA PUSKESMAS SUKARAMAI 89

Anda mungkin juga menyukai