Anda di halaman 1dari 4

TUGAS

KRENOVASI DAN KEWIRAUSAHAAN


PERTEMUAN KE-9
Nama : Maganda Jannati Van Bawono
NPM : 5210411036
INFORMATIKA D
Pertanyaan :

1. Pelajari materi tentang ide / gagasan usaha.

A. setelah anda mempelajari gagasan usaha, maka inspirasi apa yang dapat anda
ambil.

B. apa usaha yang akan anda lakukan, agar hidup anda bisa mendapat kesuksesan?

C. Apa kemungkinan peluang dan tantangan serta risiko usaha anda

2. Pelajari kisah Yasa Singgih, dengan link berikut:

https://www.youtube.com/watch?v=W-T469O_0DE

A. Titik titik mana yang membuat Yasa Singgih sukses?

B. Pelajaran apa yang dapat di ambil dari kisah yasa Singgih?

Jawaban :

1. A. Inspirasi yang dapat saya ambil dari gagasan usaha yang sudah saya baca
yaitu saya terinspirasi ingin merencanakan bisnis yang akan saya jalankan, dan akan
mempelajari peluang dari usaha bisnis tersebut dengan menciptakan produk-produk
misalnya yang ramah lingkungan, yang dapat membantu umkm di daerah setempat,
menjalani bisnis kuliner yang sedang ramai oleh kalangan masyarakat, menjadi
developer sesuai bidang yang saya punya dengan mengenali persaingan-persaingan
dari setiap pembisnis, tumbuh dengan pesat untuk dapat terus update akan
kecanggihan teknologi, dan menjalankan bisnis sesuai dengan passion yang saya
punya.

B. Yang akan saya lakukan agar hidup bisa mendapat kesuksesan adalah

• Mengetahui apa yang saya inginkan

Apa pun definisi kesuksesan saya dan pada tahap mana pun dalam hidup saya, saya telah
memutuskan untuk mencapainya. Hal pertama yang tidak boleh saya lupakan adalah jujur
tentang apa yang benar-benar saya inginkan.
Jangan biarkan semuanya berjalan tanpa arah dan tekanan dari harapan orang lain
memutuskan jalan apa yang harus saya pilih.

• Berkumpul dengan Orang yang Tepat

Hidup dan berada di lingkungan yang tepat dapat mendorong seseorang untuk dapat
mencapai yang diinginkan dengan baik dan mendapat dukungan yang positif karena
lingkungan dapat mempengaruhi diri kita.

• Memiliki Jaringan

Setiap individu yang sukses tahu betapa pentingnya koneksi atau jaringan. Memiliki jaringan
berarti membangun reputasi saya dan memperluas pengaruh saya di luar lingkaran saya yang
biasanya. Ini tidak hanya meningkatkan jaringan profesional saya, tetapi juga belajar
secara tepat dari para ahli yang telah berpengalaman dan berhasil melewati jalan berbatu
menuju kesuksesan.

• Menjadi Orang Optimis

Percaya bahwa saya dapat melakukan apa pun yang saya pikirkan adalah bentuk optimisme
dan skill yang telah dipelajari untuk dikuasai oleh setiap orang sukses. Hal ini karena
bertahan dari tantangan di sepanjang jalan membutuhkan lebih dari sekadar keberuntungan
dan keterampilan, itu juga membutuhkan pemikiran positif yang luar biasa untuk mencoba
dan mencoba lagi, tidak peduli berapa kali saya gagal.

• Jangan Pernah Menyesal

Kita semua pasti pernah membuat keputusan yang salah di masa lalu dan terkadang kita
cenderung trauma dari ingatan akan kegagalan ini terutama ketika saya mencoba untuk
memulai sesuatu yang baru. Namun, memulai kembali perjalanan sambil dihantui masa lalu
bukanlah formula yang sempurna untuk sukses. Satu-satunya hal yang dapat saya lakukan
adalah terus maju dan tidak pernah memikirkan penyesalan dan hal-hal negatif yang
menyertainya.

• Belajar dari Kegagalan

Kegagalan tidak terlalu buruk. Faktanya, kebanyakan orang sukses telah mengakui bahwa
mereka tidak akan pernah bisa berada di tempat mereka sekarang jika mereka tidak gagal di
masa lalu. Hal ini mungkin terdengar ironis dan tidak realistis, tetapi itu adalah kebenaran
dan pencapaian yang telah mereka lalui sebelumnya. Hal positif yang bisa saya ambil dari
kegagalan adalah menjadikannya sebagai pelajaran agar menjadi lebih baik dan tidak terjatuh
di lubang yang sama.
• Jangan Meragukan Kemampuan Diri Sendiri

Percaya bahwa saya mampu mencapai impian saya, bahkan jika orang lain mengatakan
sebaliknya. Namun, ada garis tipis antara kesombongan dan kepercayaan diri yang
sebenarnya, jadi sebaiknya saya mengetahui perbedaannya.

• Jangan Mudah Menyerah

Tidak ada yang pernah mencapai kesuksesan dengan menyerah bahkan sebelum mereka
mulai. Hal ini berlaku untuk siapa pun yang akan dengan mudah berhenti hanya karena
mereka menganggap sesuatu terlalu sulit dan terlalu menantang untuk keterampilan baru
mereka.

• Terus Belajar Keterampilan dan Keahlian Baru

Jangan pernah berhenti memperluas skill dan menambahkan keahlian baru yang berguna
untuk masa depan. Di dunia yang dinamis dan selalu berubah ini, saya harus mengamati
kecepatan dan memastikan bahwa saya tidak akan ketinggalan. Bagaimana? Dengan terus
berkembang dan beradaptasi.

• Tetap Fokus

Tidak apa-apa untuk mengambil jalan memutar dan istirahat sesekali, tetapi menyerah pada
keadaan adalah cerita lain. Jika tujuan saya adalah untuk membidik lebih tinggi, saya harus
selalu memperhatikan target dengan dedikasi, fokus, dan percaya diri.

C. Kemungkinan peluang dan tantangan serta risiko usaha saya adalah

- Peluang Usaha

Penjualan pakaian muslim

-Tantangan

Banyaknya trend pakaian muslim yang marak di masyarakat sehingga menyebabkan adanya
persaingan dalam berbisnis

Dalam bermodal, kurangnya modal yang dimiliki. Terkadang tidak semua pembisnis merasa
cukup dengan uang yang ada sehingga untuk memulai bisnis tantangan yang dihadapi adalah
dengan meminjam modal ke bank terlebih dahulu.

Sumber daya manusia juga menjadi tantangan untuk kami jika dalam berbisnis. Tidak semua
orang tertarik dalam berbisnis pakaian muslim dan juga tidak banyak orang tertarik sebagai
pembisnis.

-Risiko

Risiko nya untuk mengembalikan modal hanya didapat dari hasil penjualan pakaian muslim
tersebut sehingga tidak menjamin modal tersebut dapat kembali dengan cepat
Risiko usaha memberikan dampak buruk bagi perkembangan usaha disebut dengan risiko
perusahaan. Oleh karena itu, sebuah perusahaan harus menjaga kualitas dari produk yang
diperdagangkan. Kualitas yang baik membuat pembeli selalu ingin membeli produk tersebut.

2. A. Titik-titik yang membuat Yasa sukses yaitu ketika dia berani untuk mau
memulai usaha sedari kecil sehingga dapat menghasilkan omset yang besar saat ini.
Pemikiran yang luas. Tidak takut akan kehilangan masa mudanya sehingga
mengorbankan masa mudanya demi masa yang akan datang. Selalu menomorsatukan
keluarganya sehingga selalu mendapat dukungan-dukungan positif dari keluarganya.
Walau masih kecil tetapi sudah mau berani mengambil risiko ketika berbisnis, tidak
takut akan tantangan-tantangan yang ada ketika berbisnis.

B.Pelajaran yang dapat kita ambil dari kisah Yasa Singgih adalah

Kesuksesannya membangun Men’s Republic pun membawa Yasa mendapatkan berbagai


penghargaan, baik dalam tingkat nasional maupun internasional. Yasa Paramitha Singgih
memang dikenal sebagai ikon entrepreneur muda Indonesia yang sukses. Dari berbagai
pengalaman dan pasang surutnya dalam dunia bisnis, Yasa menjadi sosok yang inspiratif bagi
generasi muda, khususnya di Indonesia. Dirinya yang amat gigih mampu membuka usaha di
usia muda dan mampu menghadapi berbagai pasang surut usaha yang dijalankannya saat itu
dengan baik. Yang kedua yaitu sikap pantang menyerah, Dalam perjalanan bisnisnya, Yasa
telah menjalankan bisnis lain sebelum sukses dengan Men’s Republic Yasa Singgih. Saat satu
usahanya gagal dan terjatuh, Yasa pun tetap bangkit dan tidak menyerah begitu saja. Ia berani
membuka usaha baru yang lebih matang dari sebelumnya. Yang ketiga, mengutamakan
pendidikan, meskipun Yasa sudah terjun di dunia bisnis, akan tetapi hal ini tak membuatnya
lengah dan merasa puas. Yasa pernah menuturkan bahwa pendidikan adalah kunci
kesuksesan, salah satunya untuk mengubah nashi seseorang. Hal ini menjadikan Yasa sebagai
pengusaha bertalenta di usianya yang muda. Dari kisah Yasa Singgih tersebut, saya dapat
belajar bahwa setiap usaha tentu akan mengalami pasang surutnya. Bahkan untuk
membangun satu usaha yang sukses, saya bisa saja melewati berbagai usaha yang gagal
terlebih dahulu.

Anda mungkin juga menyukai