Anda di halaman 1dari 2

UJIAN TENGAH SEMESTER

FAKULTAS EKONOMI UNIVERSITAS SERANG RAYA


TAHUN AKADEMIK 2023 – 2024

Mata Kuliah : Praktek Pemeriksaan Pajak Hari : Rabu, 22 November 2023


Dosen : Dian Dwiyani Setiawati, SE. M.Ak Waktu : 90 menit
Smt/Jur/Kls : V/Akuntansi A1-A2 Sifat : Close book

Joko Sumringah adalah seorang pegawai PT. TIFA EKA dengan jabatan sebagai
manager, mempunyai seorang istri, menikah Tahun 2001 yang sampai sekarang merupakan
karyawati di PT. Bunga Sedang Mekar

DATA WAJIB PAJAK :


Nama : Joko Sumringah
Alamat : Jl. Pilihlah Wanita Idaman, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
NPWP : 09.123.345.9.055.000
NPWP Istri tergantung asumsi pembahas :09.124.345.4.055.000
Telepon/Fax Rumah/Kantor : 021- 7865432

DATA KELUARGA :

No Nama Lahir Hubungan Keterangan


1 Joko Sumringah 19-08-1980 Suami Karyawan
2 Ngatinem 06-06-1982 Istri Karyawati
3 Siti 02-02-2002 Anak Kandung MAHASISWA
4 Nurhaliza 02-02-2008 Anak Angkat PELAJAR
5 Agoes 10-10-1990 Adik Kandung MAHASISWA
6 Sakijo 05-05-1942 Ayah Kandung Pensiunan PNS

DATA HARTA :

No Jenis Harta Perolehan Harga Perolehan KODE


1 Tanah 2000 105.000.000 069
2 Rumah tinggal 2000 100.000.000 061
3 Mobil Kijang 2022 105.000.000 043
4 Komputer 2020 5.000.000 055
5 Tabungan Bank Niagara 2020 75.000.000 012
6 Saham PT. Tak Seindah Harga Aslinya 2005 75.000.000 032

DATA KEWAJIBAN :
No. Nama Pemberi Pinjaman Tahun Jumlah KODE
1 Bank Bangkitlah Indonesia 2021 100.000.000 101
2 Alessandro Nesta 2022 50.000.000 103

Page 1
Data Penghasilan Selama Tahun 2022 :

1. Peghasilan dari Pekerjaan (terlampir).


2. Menjual tanah di Jl. H. Said seluas 250 m2, dengan harga Rp. 300.000.000,00
dengan NJOP Rp 250.000.000 dan telah membayar PPh atas Pengalihan Tanah
dengan tarif sebesar 5% PPh 4 (2)
3. Mendapatkan hadiah dari undian dari Plaza Pelangi sebesar Rp. 25.000.000,-
(dipotong PPh Pasal 4 ayat 2) – tarif 25%
4. Memperoleh dividen dari PT Tak Seindah Harga Aslinya sebesar Rp .10.000.000,
tarif pajak 10%
5. Di Tahun 2016, pernah sekali, menyewakan mobil kepada PT. BUTUH
MOBIL (01.645.976.0-056.000), sebesar Rp. 60.000.000 dan dipotong PPh Pasal
23 sebesar Rp 1.200.000 (2%) Bukti Potong: 001/BP-23/MK/12/2016 Tgl 31
Desember 2016.
6. Memperoleh klaim asuransi kesehatan sebesar Rp. 50.000.000.

Diminta:
a. Masukkan ke dalam SPT PPh OP 1770 S dan SS!

 Jangan lupa berdo’a sebelum mengerjakan


 Selamat mengerjakan semoga sukses

Page 2

Anda mungkin juga menyukai