Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN PKR MODEL 222

Satuan Pendidikan : SD NEGERI 16 trans sp III


Materi Pelajaran : Bahasa Indonesia dan IPA
Kelas/Semester : III/I IV/I
Waktu : 2 X 35 Menit
A. Standar Kompetensi
Bahasa Indonesia Kelas III

4. Mencermati ungkapan atau kalimat saran, masukan, dan penyelesaian masalah


(sederhana) dalam teks tulis.

IPA Kelas IV
2. Perubahan bentuk energi dan sumber energi alternatif.
B. Kompetensi Dasar
Bahasa Indonesia Kelas III
3.10 Mencermati ungkapan atau kalimat saran, masukan dan penyelesaian masalah
(sederhana) dalam teks tulis.
IPA Kelas IV
3.5 Memahami berbagai sumber energi, perubahan bentuk energi, dan sumber energi
alternatif (angin, air, matahari, panas bumi, bahan bakar organik, dan nuklir) dalam
kehidupan sehari-hari.
C. Indikator
Bahasa Indonesia Kelas III
10.1 Menunjukkan ungkapan atau kalimat saran, masukan dan penyelesaian masalah
(sederhana).
IPA Kelas IV
3.5.3 Mengidentifikasi manfaat perubahan bentuk energi dalam kehidupan sehari-hari.
D. Tujuan Pembelajaran
Bahasa Indonesia Kelas III
1. Dengan membaca teks, siswa dapat menunjukkan ungkapan atau kalimat
saran, masukan dan penyelesaian masalah (sederhana) dengan tepat.
2. Dengan mengamati teks tulis tentang hak, siswa dapat menuliskan saran
tentang kewajiban yang seharusnya dilakukan dengan tepat.
IPA Kelas IV
1. Dengan pengamatan, siswa mampu mengidentifikasi manfaat perubahan bentuk
energi dalam kehidupan sehari-hari dengan tepat.
2. Setelah pengamatan, siswa mampu menyajikan laporan hasil pengamatan
tentang berbagai perubahan bentuk energi dalam kehidupan sehari-hari dengan
sistematis.
E. Pokok Materi
Bahasa Indonesia Kelas III
Kalimat saran mengandung pengertian: kalimat yang berisi pendapat (usulan, anjuran)
yang disampaikan untuk dipertimbangkan oleh si penerima saran.
IPA Kelas IV
Energi panas terbesar di muka bumi adalah matahari. Suatu energi manfaatnya baru akan
dapat terlihat apabila energi tersebut mengalami suatu perubahan bentuk dari energi satu
ke dalam energi yang lainya. Seperti yang kita ketahui bahwa energi memiliki suatu
hukum yang sering disebut dengan hukum kekekalan energi.

Metode Pembelajaran
Metode : Penugasan, Tanya Jawab, Diskusi dan Ceramah
F. Kegiatan pembelajaran

Langkah-
No langkah Kelas III Kelas IV
pembelajaran
1 Kegiatan v Mengkondisikan siswa pada situasi pembelajaran yang efektif
awal dengan cara : mengatur tempat duduk, berdoa, mengabsen dan
menyuruh siswa menyiapkan alat tulis.
(10 menit)
v Melakukan apersepsi melalui tanya jawab untuk mengaitkan
materi pelajaran yang akan disampaikan.
v Pertanyaan yang diajukan :
Kelas III : Adi lapar karena belum sarapan tadi pagi. Kalimat
saran untuk pernyataan diatas adalah Seharusnya kamu sarapan
pagi terlebih dahulu sebelum berangkat ke sekolah.
Kelas IV:
Perubahan dari energi listrik menjadi energi panas misalnya
setrika listrik.
v Menyampaikan tujuan pembelajaran
2 Kegiatan  Eksplorasi Eksplorasi
inti
v Beberapa siswa v Sebagai kegiatan pembuka, siswa
(35 menit) mendapat secara diminta untuk menceritakan
kesempatan kembali pemahaman mereka tentang
membaca teks pada beberapa jenis sumber energi yang
buku. Siswa lainnya telah dipelajari.
menyimak
v Siswa diminta untuk menuliskan
dengan tertib dan
beragam benda elektronik di rumah
tenang tanpa suara.
yang menggunakan energi listrik dan
v Setelah menyimak, seberapa sering menggunakan benda-
siswa mengamati benda tersebut.
kembali isi teks dan
Elaborasi
mencari kalimat yang
menyatakan saran v Guru memberikan contoh beberapa
atau masukan. gambar yang merupaka alat
elektronik di rumah yang
v Siswa
menggunakan energi listrik .
menggaris bawahi
kalimat v Guru menjelaskan alat elektronik
yang dimaksud. tersebut dengan perubahan energi yang
Pastikan bahwa terjadi, contoh setrika yaitu perubahan
siswa menemukan energi yang tejadi dari energi listrik
kalimat yang tepat. menjadi panas.
Elaborasi v Siswa mengamati gambar beragam
aktifitas, dan mengidentifikasi sumber
v Guru menerangkan
energi dan perubahan bentuk energi
kalimat saran dan
yang terjadi.
memberikan
beberapa contoh v Siswa mengerjakan soal yang
kalimat saran dan diberikan oleh guru.
tanggapan saran
Konfirmasi
terhadap suatu
pernyataan. v Guru memberikan penguatan
dan memberikan soal untuk dikerjakan
v Guru memberikan
oleh siswa.
rambu-rambu dan
ciri-ciri dari kalimat
saran.
v Mintalah siswa
menulis serapi
mungkin agar terbaca
dengan mudah.
v Siswa
mengamati dan
membaca contoh
yang diberikan guru
terkait kalimat saran.
v Siswa mengerjakan
soal yang diberikan
oleh guru.
Konfirmasi
v Guru memberikan
penguatan
dan memberikan soal
untuk dikerjakan
oleh siswa.
3 Kegiatan v Dengan bimbingan guru siswa menyimpulkan materi
akhir pelajaran yang telah disampaikan.
(25 menit) v Mengadakan evaluasi akhir.
v Memberikan kata-kata Motivasi terhadap siswa.
G. Media dan Sumber Belajar
Bahasa Indonesia Kelas III
1. Buku Siswa Tema : Kewajiban dan Hakku Kelas III Buku Tematik Terpadu
Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2018.
2. Gambar keluarga yang akrab dan penuh kasih sayang, bisa dari guntingan koran
atau majalah.
IPA Kelas IV
1. Buku Siswa Tema 2 Kelas 4 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta:
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2013).
2. Software Pengajaran SD/MI untuk kelas 4 dari JGC.
3. Gambar tentang Pemanfaatan Energi.
H. Penilaian
1. Bentuk tes : tertulis
Guru memberikan tes formatif kepada siswa berupa tes tertulis dengan menjawab
pertanyaan berkaitan dengan materi tersebut.
Banyak soal : 5 buah.
Skor nomor 1-5 masing-masing = 2
Skor penilaian = jumlah jawaban yang benar x 2 = nilai akhir
2. Butiran soal
Bahasa Indonesia Kelas III
Berilah Tanggapan dan Saran Dari Kalimat-Kalimat di Bawah Ini dengan Baik !
1. Aufa malas belajar
Ia pun tidak bisa mengerjakan soal.
Tanggapan dan saran : ............................
2. Sigit jahil di kelas
Ia dimarahi oleh gurunya
Tanggapan dan saran : ......................................
3. Bayu anak yang rajin di kelas
Ia pun menjadi bintang kelas dan disayang bapak ibu guru.
Tanggapan dan saran : ......................................
4. Putri disiplin dikelas
Ia selalu berangkat pagi sebelum jam tujuh.
Tanggapan dan saran : .........................................
5. Putra selalu membuang sampah di sembarang tempat.
Ia pun dihukum oleh Pak guru.
Tanggapan dan saran : ........................................................
IPA Kelas IV
1. Sumber energi panas terbesar bagi bumi ..................
2. Setrika adalah contoh perubahan listrik menjadi ....................
3. Perubahan energi dari listrik ke gerak terdapat pada benda .........................
4. Contoh dari perubahan energi ........... ke .................
5. Menjemur pakaian agar kering menggunakan energi .......................
3. Norma Penilaian

Kunci jawaban dan pensekoran soal uraian


Bahasa Indonesia Kelas III

Nomor Kunci Jawaban Skor


1 Sebaiknya Aufa tidak malas belajar, agar ia bisa 2
mengerjakan soal.
2 Seharusnya Sigit tidak nakal di kelas, agar ia tidak dimarahi 2
oleh gurunya.
3 Sifat Bayu yang rajin perlu dipertahankan, agar ia bisa tetap 2
menjadi bintang kelas dan disayang bapak ibu guru.
4 Sikap disipin Putri perlu kita contoh, selalu berangkat pagi 2
sebelum jam tujuh merupakan contoh sikap yang baik.
5 Seharusnya Putra membiasakan membuang sampah di 2
tempat sampah, agar kelas tetap bersih dan ia tidak dihukum
oleh Pak guru.
Jumlah 10
IPA Kelas IV
Nomor Kunci Jawaban Skor
1 Matahari 2
2 Panas 2
3 Kipas Angin 2
4 Listrik ke bunyi 2
5 Panas atau Matahari 2
Jumlah 10

Anda mungkin juga menyukai