Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KOTA BATAM

DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH DASAR NEGERI 012 NONGSA
NPSN : 69969148
Alamat : Perum Arira Garden Kel. Batu Besar Kec. Nongsa. Kodepos 29466
email : sdn012nongsanew@gmail.com

SOAL SUMATIF TENGAH SEMESTER GANJIL


TAHUN AJARAN 2023/2024

Nama : Hari/Tanggal :
Kelas/Semester : IV/I Muatan : PKN

Bacalah teks di bawah ini!


Nina anak yang rajin yang selalu senang membantu orang tua nya. Setiap hari minggu
Nina sangat senang menolong Ibu membersihkan rumah. Di rumah, Nina memiliki hewan
peliharaan yang ia beri nama momo. Momo merupakan kucing yang sangat lucu dan
menggemaskan. Nina sangat menyayangi kucingnya dan selalu merawatnya dengan baik. Nina
selalu mendengarkan nasihat dari orang tuanya untuk selalu beribadah dan baik dengan sesama
makhluk ciptaan Tuhan. Di sekolah Nina memiliki teman yang berbeda agama dan Nina
berteman dengan siapa saja tanpa memandang agamanya. Nina selalu menghargai perbedaan
tersebut.
1. Sikap yang di tunjukkan Nina merupakan penerapan dari sila . . .
a. pertama c. keempat
b. kedua d. kelima
2. Sikap yang di tunjukkan oleh nina merupakan penerapan sila Pancasila dengan simbol . . .
a. padi dan kapas c. pohon beringin
b. bintang d. rantai emas

3. Pasangkanlah pernyataan berikut ini dengan dengan benar !

Tidak memaksakan suatu agama kepada Penerapan sila pertama di


orang lain dan hidup rukun antar umat lingkungan masyarakat
beragama
Nilai dan makna dari sila
pertama
Membantu tetanga meskipun berbeda
keyakinan dan menghormati tetangga yang Nilai dan makna dari sila
berbeda agama pertama

4. Makna dari sila pertama adalah saling membantu antara . . .

5. Tuliskan dua contoh penerapan sila pertama di lingkungan rumah!

Bacalah teks di bawah ini!


Wina merupakan anak yang ramah, dia selalu berteman dengan siapa saja. Bagi wina
perbedaan latar belakang bukan halangan untuk saling berkenalan dan berteman. Disekolah Wina
juga di kenal sebagai anak yang patuh dan hormat terhadap guru. Wina selalu jujur dalam
mengerjakan hal apa pun dan suka menolong teman yang mengalami kesulitan. Dirumah Wina
selalu membantu orang tua mengerjakan pekerjaan rumah. Ia memiliki kakak dan adik yang
sangat di sayanginya. Di lingkungan rumahnya nina memiliki teman yang seumuran namanya
lini. Ketika bermain kerumah Lini, nina selalu memberi salam serta meminta izin terlebih dahulu
sebelum memasuki rumah temannya.

6. Sikap yang di tunjukan Wina merupakan contoh penerapan sila ke…


a. Pertama c. kedua
b. keempat d. kelima
7. Setiap manusia memiliki hak yang sama dalam hukum, agama, dan negara merupakan nilai
yang terkandung dalam sila yaitu sila ke…
a. kedua c. keempat
b. ketiga d. kelima
8. Pasangkanlah pernyataan berikut ini dengan benar !
saling membantu teman yang mengalami Penerapan sila pertama di
kesulitan dan gotong royong lingkungan sekolah
membersihkan kelas
Penerapan sila kedua di
Selalu menjaga kesopanan dan lingkungan sekolah
menghormati yang lebih tua
Penerapan sila ketiga di
lingkungan sekolah

9. Wina yang suka menolong teman yang mengalami kesulitan merupakan contoh dari
penerapan sila di lingkungan . . .

10. Tuliskan 2 contoh penerapan sila kedua di lingkungan masyarakat!


Bacalah teks di bawah ini!
Andre merupakan siswa yang rajin. Dia selalu mendapat nilai raport yang tinggi.
Andre selalu bersemangat dan pantang menyerah untuk mendapatkan pendidikan. Untuk
mewujudkan impianya bersekolah, Andre membantu orang tuanya berjualan gorengan di
sore hari. Walaupun sibuk berjualan, dia selalu menyempatkan belajar saat tidak ada
pembeli.

11. Rasa persatuan dapat kita pupuk dari lingkungan terkecil kita, yaitu keluarga dengan cara….
a. membawa bekal dari rumah c. mengajak adik membeli jajan di warung
b. mengajak teman bermain di rumah d. melakukan diskusi anggota keluarga

12. Contoh sikap berikut yang sesuai dengan pengamalan Pancasila sila keempat adalah….
a. Bu Rina memimpin rapat pemilihan ketua kelas
b. Ayah memberi uang saku kepada Ari dan Tika secara adil
c. Irwan selalu hormat kepada ayah dan ibunya
d. Denis pergi ke gereja untuk melakukan ibadah

13. Pasangkanlah pernyataan di bawah ini dengan dengan benar !


Selalu menghargai karya orang lain dan
membiasakan hidup hemat, sederhana
dan kerja keras

Nilai dalam sila tersebut menghargai


perbedaan pendapat dalam musyawarah

14. Sikap yang di miliki Andre merupakan penerapan sila ke . . .

15. Tuliskan 2 contoh penerapan sila kelima di lingkungan masyarakat!

Bacalah teks berikut ini!


BPUPKI adalah singkatan dari Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan
Indonesia atau dikenal juga dengan nama Dokuritsu Junbi Cosakai. badan ini adalah bentukan
Jepang saat masih menjajah Indonesia yang merupakan bentuk realisasi janji untuk memberikan
kemerdekaan. BPUPKI ini diketuai oleh Dr. K.R.T Radjiman Wedyodingingrat. Wakil dari
badan ini adalah Ichibangase Yosio yang merupakan orang Jepang dan juga Raden Pandji
Soeroso.
Sidang BPUPKI pertama dilakukan pada 28 mei - 1 juni 1945 dan mendapatkan
hasil berupa, rumusan dasar negera Indonesia yaitu Pancasila. sidang kedua ini dilakukan
pada 10-17 Juli 1945 dan menghasilkan Undang-Undang Dasar (UUD).

16. BPUPKI dalam bahasa jepang disebut . . .


a. dokuritsu junbi inkai c. dokuritsu junbi cosakai
b. dokuritsu cosakai junbi d. dokuritsu inkai cosakai
17. Sidang kedua BPUPKI membahasa tentang . . .
a. perumusan pancasila c. pembentukan panitia sembilan
b. persiapan kemerdekaan d. perumusan UUD 1945

18. Pasangkan pernyataan berikut dengan jawaban yang tepat!

Sidang ke I BPUPKI   10 uli – 17 Juli 1945


Sidang ke II BPUPKI   29 Mei – 1 Juli 1945
 28 Mei – 1 Juni 1945

19. BPUPKI di ketuai oleh . . . .

20. Tuliskan 2 tugas utama dari BPUPKI yang kamu ketahui!

Bacalah teks dibawah ini!


Tahukah kamu arti lambang burung garuda pada pancasila? Pada bagian kepala burung
ini menoleh ke arah kanan. Tolehan kepala ini memiliki arti, kebaikan dan kebenaran. Para
pemikir zaman dulu mengharapkan Indonesia menjadi negara yang benar. Warna emas pada
lambang burung garuda memiliki makna kemuliaan.
Pada lambang negara Garuda Pancasila terdapat beberapa jumlah bulu yang memiliki arti
tersendiri, yakni: leher berjumlah 45 helai yang merupakan dua digit terakhir dari tahun
kemerdekaan Indonesia 1945. sayap terdapat bulu berjumlah 17 helai yang merupakan simbol
tanggal kemerdekaan Indonesia. si bawah perisai juga ada beberapa bulu berjumlah 19 helai
yang merupakan dua digit di depan, tahun kemerdekaan Indonesia. sedangkan di ekor, ada 8
helai bulu yang merupakan bulan kemerdekaan Indonesia. sehingga semua jumlah bulu yang ada
pada lambang negara ini, merupakan simbol hari kemerdekaan Indonesia, yaitu 17 Agustus
1945.

21. Warna kuning emas pada lambang burung garuda bermakna ….


a. keagungan c. kesuburan
b. kehidupan d. kemuliaan
22. Kepala burung garuda menghadap ke sebelah kanan memiliki arti ….
a. keberanian c. keteguhan
b. kebaikan d. kesucian

23. Pasangkan pernyataan makna berikut dengan jawaban yang tepat!

Jumlah bulu ekor garuda   hari kemerdekaan


Jumlah bulu leher garuda   tahun kemerdekaan
 bulan kemerdekaan

24. Semboyan pada pita lambang burung garuda berbunyi . . .

25. Tuliskan makna warna merah dan putih pada bendera merah putih!

Anda mungkin juga menyukai