Anda di halaman 1dari 4

Tugas : Neraca Energi

Nama :
Kelas : 3 EGB

1. Buatlah soal tentang panas reaksi dari panas pembentukan (5 soal)!


Jawab :
1. Pada pembentukan 22 gram C3H8 (Ar C = 12, H = 1) dibebaskan kalor sebesar 75 kJ.
Tuliskan persamaan termokimia pembentukan C3H8!
Pembahasan :
Jumlah mol C3H8 = gr/Mr = 22/44 = 0,5 mol
∆H0f pembentukan 0,5 mol C3H8 = 0,5 x (-75 kJ) = -150 kJ
Persamaan termokimia pembentukan C3H8:
3C(s) + 4H2(g) → C3H8(s) ∆H0f = -150 kJ/mol

2. Bila diketahui ∆H pembentukan NH3 = -46 kJ/mol, maka tentukanlah entalpi reaksi
2NH3(g) → N2(g) + 3H2(g).

Pembahasan :
Untuk melihat hubungan kedua reaksi pada soal, sebaiknya tuliskan terlebih dahulu
persamaan reaksi pembentukan NH3 sebagai berikut :
½N2(g) + 3/2 H2(g) → NH3(g) ; ∆H = -46 kJ
Reaksi penguraian NH3 merupakan kebalikan dari reaksi pembentukan :
NH3(g) → ½N2(g) + 3/2 H2(g) ; ∆H = +46 kJ —> berubah tanda jadi + karena dibalik.

Reaksi di atas merupakan reaksi untuk menguraikan 1 mol NH3. Pada soal
ditanya entalpi reaksi untuk menguraikan 2 mol NH3, maka reaksi di atas dikali 2
begitupula harga ∆H-nya.
2NH3(g) → N2(g) + 3H2(g) ; ∆H = 2 (+46) = +92 kJ.

3. Reaksi pembentukan H2O(l) memiliki entalpi -285 kJ/mol, reaksi pembentukan


CO2 -393 kJ/mol, dan reaksi pembentukan C2H2(g) memiliki entalpi +227 kJ/mol.
Tentukanlah jumlah kalor yang dibebaskan pada pembakaran 0,52 gram gas
C2H2 (Mr = 26).

Pembahasan:
Ingat bahwa reaksi pembakaran artinya suatu senyawa direaksikan dengan oksigen.
Setiap hidrokarbon dibakar akan menghasilkan karbondioksida dan uap air.
Persamaan reaksi pembakaran C2H2 adalah sebagai berikut :C2H2 + O2 → CO2 +
H2O —> setarakan menjadi :
C2H2 + 5/2O2 → 2CO2 + H2O
Untuk pembakaran 1 mol C2H2 dilepaskan kalor sebesar :
∆H = ∆H hasil – ∆H pereaksi
∆H = (2 ∆Hf CO2 + ∆H H2O) – (∆H C2H2) —> ∆H unsur = 0, maka ∆H O2 = 0
∆H = {2 (-393) + (-285)} – (+227)
∆H = (-786 – 285) – 227
∆H = – 1298 kJ/mol
Untuk pembakaran 0,52 gram gas C2H2, maka tentukan dulu mol nya.
mol C2H2 = gram/mr = 0,52/26 = 0,02 mol.
∆H untuk 0,02 mol C2H2 = 0,02 (-1298) = -25,96 kJ
Jadi kalor yang dilepaskan saat pembakaran 0,52 gram C2H2 adalah 25,96 kJ.

4. Diketahui perubahan entalpi untuk reaksi pembentukan CH4, CO2, dan H2O adalah
sebagai berikut :

C(s) + 2H2(g) → CH4(g); ∆H = -75 kJC(s) + O2(g) → CO2(g); ∆H = -394


kJH2(g) + ½O2(g) → H2O(g); ∆H = -286 kJTentukan perubahan entalpi reaksi
CH4(g) + 2O2(g) → CO2(g) + 2H2O(g).

Pembahasan :

Reaksi yang ditanya memiliki peraksi CH4(g) + 2O2(g) dan hasil CO2(g) +
2H2O(g) . Susun sedemikian rupa tiga persamaan yang lain agar dihasilkan
persamaan reaksi yang ditanya. berikut tahapannya :

Persamaan 1 dibalik karena kita menginginkan CH4 di sebelah kiri.

 CH4(g) → C(s) + 2H2(g) ; ∆H = +75 kJ —> berubah jadi +


 Persamaan 2 tetap karena kita menginginkan CO2 di kanan.
 Persamaan dikali 2 agar dihasilkan 2H2O.

2H2(g) + O2(g) → 2H2O(g); ∆H = 2(-286) = -572 kJ

Selanjutnya susun dan jumlahkan reaksi seperti berikut :


CH4(g) → C(s) + 2H2(g) ; ∆H = +75 kJ
C(s) + O2(g) → CO2(g); ∆H = -394 kJ
2H2(g) + O2(g) → 2H2O(g); ∆H = -572 kJ
—————————————————— +
CH4(g) + 2O2(g) → CO2(g) + 2H2O(g) ∆H = 75 – 394 – 572 = -891 kJ

5. CH4(g) + 2O2(g) → CO2(g) + 2 H2O(l) ΔH = – 802 kJ.


Berdasarkan entalpi pembentukan standar, hitunglah ΔHf CH4(g).

Jawaban :
ΔHR = [1 ΔHf CO2 + 2 ΔHf H2O] – [ ΔHf CH4 + 3 ΔHf O2)

– 802 kJ = [1(- 393,51) + 2 (-285,83)] – [ ΔHf CH4 + 3 . 0] kJ

– 802 kJ = [- 393,51 + (-571,66)] kJ – [ ΔHf CH4] kJ


ΔHf CH4 = – 163,17 kJ

Jadi, entalpi pembentukannya adalah – 163,17 kJ.

2. Buatlah soal tentang panas reaksi dari panas pembakaran (5soal)!

Jawab:

1. Tentukan entalpi pembakaran dari H2S(g), bila entalpi pembentukan H2S, H2O, dan
SO2, berturut-turut = 20,6 kJ/mol; – 241,81 kJ/mol; dan – 296,81 kJ/mol.

Pembahasan :

Reaksi pembakaran H2S adalah :

H2S(g) + ½ O2(g) → H2O(g) + SO2(g)

ΔHR = [ΔHf H2O(g) + ΔHf SO2(g)] – [ΔHf H2S + ΔHf O2]

= [- 241,81 + (- 296,81)] kJ – [(-20,6) + 0] kJ

= 518,02 kJ

Jadi, entalpi pembakarannya adalah 518,02 kJ.

2. Hitunglah besamya energi ikatan rata-rata (energi disosiasi) dari N-H dalam
molekul NH3 bila ΔHd = 46,11 kJ; lkatan energi H-H = 436 kJ; dan NºN = 945,9
kJ.

Jawaban :

ΔHd NH3 = 46,11 kJ

Reaksi desosiasi NH3 adalah:

NH3(g) → ½ N2(g) + 3/2 H2(g) ΔHd = 46,11 kJ

NH3(g) → ½ N2(g) + 3/2 H2(g) ΔHd = 46,11 kJ

ΔHd NH3 = Energi ikatan yang putus dari NH3 – Energi yang terbentuk
dari ½ NºN + 3/2 H-H

46,11 kJ = DNH3 – ( ½ x 945,3 + 3/2 (436) kJ


46,11 kJ = (DNH3 – 1126,6) kJ

DNH3 = (1116,6 + 46,11) kJ = 1172,71 kJ

Energi ikat rata-rata N-H = 1/3 x 1172,71 kJ = 390,9 kJ

Jadi, energi ikatan rata-rata dari N-H adalah 390,9 kJ.

3. Entalpi pembakaran asetilena adalah -1300 kJ, entalpi pembentukan asetilena,


C2H2 adalah…

(ΔHf o CO2 = -395 ; ΔHf o H2O = -285 )

Reaksi pembakaran : C2H2 + 5/2 O2 à 2 CO2 + H2O ΔH= -1.300 kJ

(ΔHf unsur = 0)

ΔH reaksi = ∑ ΔHfo hasil – ∑ΔHfo pereaksi

-1.300 = (2. ΔHfo CO2 + ΔHfo H2O) – (ΔHfo C2H2 + 0)

-1.300 = (2(-395) + -285) – (ΔHfo C2H2 + 0)

ΔHfo C2H2 = -790 – 285 + 1.300 = + 225 kJ

4. C = C = 611 kJ/mol
C – H = 414 kJ/mol
H – Cl = 431 kJ/mol
C – Cl = 339 kJ/mol
C – C = 347 kJ/mol

Berdasarkan data energi ikatan, maka perubahan entalpi pada reaksi C2H4 +
HCl → C2H5Cl adalah … kJ.

Anda mungkin juga menyukai