Anda di halaman 1dari 5

INFORMASI IKLIM DASARIAN PROVINSI RIAU

UPDATE 10 JANUARI 2024

1. PETA MONITORING HARI TANPA HUJAN (HTH) UPDATE 10 JANUARI 2024


Berdasarkan analisis data curah hujan dari pos hujan kerja sama yang tersebar di
seluruh wilayah Provinsi Riau update tanggal 10 Januari 2024 dapat kami sampaikan bahwa
pada umumnya wilayah Provinsi Riau mengalami Masih ada hujan sampai dengan updating
terakhir yaitu sebesar 84% dan sebanyak 16% mengalami hari tanpa hujan dengan klasifikasi
1-5 hari (sangat pendek).

Gambar 1. Peta Monitoring Hari Tanpa Hujan Berturut-turut Update 10 Januari 2022
2. PETA ANALISIS CURAH DAN SIFAT HUJAN DASARIAN I JANUARI 2024

Pada analisis curah hujan, wilayah Riau pada Dasarian I Januari 2024 sebagian besar
berada pada kriteria Menengah (51 – 150 mm) hingga Tinggi (151 -300 mm) dan Sangat
Tinggi (>300 mm) per dasarian. Curah hujan dengan kriteria Sangat Tinggi terjadi sebagian
Kabupaten Kuantan Singingi, dengan sifat hujan berada pada kategori Normal hingga Atas
Normal.

Gambar 2. Peta Analisis Curah Hujan Dasarian I Januari 2024 Provinsi Riau

Gambar 3. Peta Analisis Sifat Hujan Dasarian I Januari 2024 Provinsi Riau
3. PETA PRAKIRAAN CURAH HUJAN DAN SIFAT HUJAN DASARIAN II JANUARI 2024

Pada dasarian II Januari 2024, sebagian besar wilayah Riau diprakirakan akan
mengalami curah hujan dengan kategori Menengah (50 – 150 mm) hingga Tinggi (150 – 200
mm). Sifat hujan dasarian II Januari 2024 secara umum diprakirakan akan berada pada
kategori Atas Normal, kecuali sebagaian kecil wilayah Kabupaten Indragiri Hilir, diprakiraan
sifat hujan akan berada pada kategori Normal.

Gambar 4. Peta Prakiraan Curah Hujan Dasarian II Januari 2024 Provinsi Riau

Gambar 5. Peta Prakiraan Sifat Hujan Dasarian II Januari 2024 Provinsi Riau
4. PETA PRAKIRAAN CURAH HUJAN PROBABILITAS DASARIAN II JANUARI 2024
Pada dasarian II Januari 2024, secara umum wilayah Riau diprakirakan akan
mengalami curah hujan antara 50 – 100 mm/ dasarian atau pada kategori menengah dengan
probabilitas 10% s.d. >90%, dan curah hujan antara 100 – 150 mm/ dasarian atau pada
kategori menengah dengan probabilitas kejadian hujan 10 s.d. >90%. Adapun curah hujan
antara 20 – 50 mm/ dasarian atau pada kategori rendah dengan probabilitas 10% s.d. 30%.

Gambar 6. Peta Prakiraan Curah Hujan Probabilistik Dasarian II Januari 2024 Provinsi Riau
5. PETA PRAKIRAAN POTENSI BANJIR DASARIAN II JANUARI 2024

Potensi banjir wilayah Provinsi Riau pada Dasarian II Januari 2024 diprakirakan
sebagian besar berada pada kriteria Aman hingga Menengah, adapaun wilayah yang
berpotensi mengalami banjir kategori rendah adalah wilayah Kabupaten Kampar, Kuantan
Singingi, Rokan Hulu, sebagian Kabupaten Rokan Hilir, Indragiri Hilir, Indragiri Hulu, Siak,
Kepulauan Meranti, Bengkalis, dan Kota Pekanbaru. Adapun wilayah yang diparkirakan pada
kriteria Menengah adalah sebagian Kabupaten Kampar.

Gambar 5. Peta Prakiraan Daerah Potensi Banjir Dasarian II Januari 2024 Provinsi Riau

Demikian disampaikan, semoga Informasi Iklim Dasarian ini dapat digunakan sebagai
bahan pendukung membuat kebijakan dan antisipasi kebencanaan di daerah terkait. Atas
perhatiannya diucapkan terima kasih.

Mengetahu i Pekanbaru , 10 JANUARI 2024


KEPALA STASIUN KLIMATOLOGI PRAKIRAWAN
RIAU

VIKTOR E. H. SIBUEA, SE., M.Si. EDI RAHMANTO, S.Tr.


NIP. 19760711 200911 1 001 NIP. 19970225 202001 1 002

Anda mungkin juga menyukai