Anda di halaman 1dari 14

TUGAS INTERNET

ISP (Internet Service Provider)

Disusun oleh :

Siti Aulia Syifa

IX-A

MTsN 8 SUMEDANG

2024

ISP (INTERNET SERVICE PROVIDER)

I. Tujuan Instruksional Khusus

Setelah Menyelesaikan praktek ini mahasiswa dapat :

1. Mengetahui tentang Internet Service Provider


2. Dapat berhubungan dengan ISP

II. Dasar Teori

A. Penyelenggara Jasa Internet


Penyelenggara Jasa Internet (disingkat PJI) (bahasa Inggris: Internet Service Provider
(ISP)) adalah perusahaan atau badan yang menyelenggarakan jasa sambungan internet
dan jasa lainnya yang berhubungan. Kebanyakan perusahaan telepon merupakan
penyelenggara jasa internet. Mereka menyediakan jasa seperti hubungan ke internet,
pendaftaran nama domain, dan hosting.
Saat ini telah banyak terdapat Online Services di Indonesia untuk melayani
masyarakat yang ingin terkoneksi dengan jaringan internet. Online Services atau yang
disini lebih dikenal dengan sebutan Internet Services Provider (ISP), ISP yang ada
saat ini dapat berupa ISP yang bersifat tertutup dan ISP yang bersifat umum.
ISP yang bersifat tertutup
adalah lembaga atau badan yang hanya melayani atau dapat memberikan fasilitas
jaringan internet kepada jaringan lokal dari lembaga atau badan tersebut. Contohnya
terdapat pada beberapa departemen pemerintahan, lembaga perusahaan, ataupun
lembaga pendidikan seperti Universitas. Pemakai yang terhubung ke ISP ini biasanya
terbatas.
ISP yang bersifat umum
ISP yang dapat memberikan layanan kepada masyarakat luas bak pribadi maupun
lembaga yang ingin terkoneksi dengan jaringan internet. ISP jenis ini bersifat
komersial, yaitu menjual jasa layanan koneksi dengan jaringan Internet. Saat ini telah
cukup banyak ISP seperti ini, contohnya adalah : IndoInternet, IndosatNet, RadNet,
VisioNet, D-Net, TelkomNet, WasantaraNet, dan sebagainya. Tidak semua ISP ini
mempunyai hubungan langsung dengan jaringan internet di luar negeri atau umumnya
Amerika Serikat karena memang di sana jaringan Internet berawal dan berkembang
pesat. Hanya ISP yang besar yang mempunyai hubungan langsung, karena memang
biaya koneksi langsung ke luar negeri ini cukup mahal. Umumnya ISP-ISP kecil akan
terhubung dengan ISP besar, begitu juga halnya dengan perusahaan atau badan yang
menjadi ISP tertutup.
ISP ini mempunyai jaringan baik secara domestik maupun internasional sehingga
pelanggan atau pengguna dari sambungan yang disediakan oleh ISP dapat terhubung
ke jaringan internet global. Jaringan di sini berupa media transmisi yang dapat
mengalirkan data yang dapat berupa kabel (modem, sewa kabel, dan jalur lebar),
radio, maupun VSAT.
Biasanya, ISP menerapkan biaya bulanan kepada pelanggan. Hubungan ini biasanya
dibagi menjadi dua kategori: modem ("dial-up") dan jalur lebar. Hubungan dial-up
sekarang ini banyak ditawarkan secara gratis atau dengan harga murah dan
membutuhkan penggunaan kabel telepon biasa. Hubungan jalur lebar dapat berupa
ISDN, non-kabel, kabel modem, DSL, satelit. Broadband dibanding modem memiliki
kecepatan yang jauh lebih cepat dan selalu "on", namun lebih mahal
B. Hubungan dengan ISP
Sebagai masyarakat umum yang ingin terkoneksi dengan jaringan internet saat ini
dimungkinkan dengan cara menjadi anggota dari salah satu Internet Service Provider
yang ada saat ini. Menjadi anggota dari ISP berarti dapat mempunyai fasilitas untuk
terkoneksi dengan jaringan ISP dan juga dengan jaringan internet. Ada banyak cara
untuk terkoneksi dengan ISP, jika ISP tersebut adalah badan atau lembaga tempat
bekerja, dan komputer yang akan terhubung berada pada lokasi yang sama dengan
ISP, maka dapat langsung dihubungkan secara fisik kepada ISP tersebut. Untuk
koneksi menggunakan media Ethernet atau TokenRing, lalu menggunakan protocol-
TCP/IP. Bagaimana jika komputer yang akan terhubung letaknya tidak satu lokasi
dengan ISP? Cara yang harus dilakukan adalah membuat suatu koneksi dengan lokasi
ISP tersebut. Koneksi atau hubungan dapat digunakan dengan berbagai cara, seperti
misalnya menggunakan fasilitas yang paling umum digunakan, yaitu jaringan telepon,
dapat juga dengan menyewa leased line jaringan telekomunikasi antara lokasi
komputer dengan lokasi ISP, atau dengan menggunakan komunikasi radio, atau
dengan media satelit dan masih banyak lagi kemungkinan koneksi seperti
menggunakan satelit dengan menggunakan VSAT (Very Small Aperture Terminals).
Untuk menghubungkan komputer pada ISP dengan menggunakan media jaringan
telepon, diperlukan beberapa peralatan tambahan untuk memungkinkan koneksi,
karena jaringan telepon ditujukan untuk komunikasi suara yang menggunakan signal
analog, sedangkan komputer menggunakan signal digital, untuk itu perlu alat untuk
mengkonversikan kedua signal tersebut yang bernama modem (Modulator
Demodulator).
Untuk komunikasi komputer dengan modem itu dibutuhkan pula protokol
komunikasi, dalam hal ini ada beberapa protokol yang dapat digunakan seperti PPP
(Point to Point Protocol), SLIP (Serial Line Internet Protocol), PLIP (Parallel Line
Internet Protocol) dan sebagainya. Diatas protokol tersebut digunakan protokol
TCP/IP untuk koneksi dengan internet.
Pada tabel di bawah merupakan daftar harga bandwidth untuk koneksi ke Internet dari
beberapa
upstream provider (dimana harga ini sewaktu-waktu bisa berubah) :
Beberapa contoh ISP di Indonesia yang lain :
1. Telkom
2. Angkasawave
PT Angkasa Sarana Komunikasi, ISP untuk layanan korporasi. Yogyakarta.
3. Biznet PT. Supra Primatama Nusantara, Jakarta
4. Bozz.Com PT Bitnet Komunikasindo. Jakarta
5. Bumi Insan Mandiri, CV Penyedia akses internet, web hosting, dan desain web.
Bandung
6. BumiNet PT Bumisejahtera Intikencana. Solo
7. C-Net PT. Safe-T-Net Indonesia, Jakarta
8. Cabinet PT.Carakayasa Binekatara. Jakarta
Rabu, 11-Nopember-1998, 00:00:00 (505 klik)
9. CBN PT Cyberindo Aditama, penyelenggara jasa internet.
Jakarta. Rabu, 11-Nopember-1998, 00:00:00 (593 klik)
10. Central Online PT Total Info Kharisma, penyelenggara jasa internet. Jakarta.
Rabu, 11-Nopember-1998, 00:00:00 (414 klik)
11. Centrin Internet PT Centrin Online Tbk.
Rabu, 11-Nopember-1998, 00:00:00 (951 klik)
12. Citranet PT Jembatan Citra Nusantara, ISP penyedia kartu prabayar internet.
Yogyakarta.
Rabu, 14-September-2005, 23:31:50 (219 klik)
13. D-Net PT Divyacom Intrabumi, Tbk, penyelenggara jasa internet. Jakarta.
Rabu, 11-Nopember-1998, 00:00:00 (645 klik)
14. DTP Net PT Dwi Tunggal Putra ,ISP spesialis akses internet via vsat dan grosir
bandwith internet. Jakarta.
Rabu, 03-Agustus-2005, 09:11:42 (590 klik)
15. e-Jambi.Net ISP. Jambi.
Selasa, 24-Juli-2001, 00:00:00 (257 klik)
16. EZ Net PT IP Telekomunikasi, internet service provider. Jakarta.
Rabu, 14-September-2005, 23:15:27 (507 klik)
17. Gen-Id ISP. PT. Generasi Indonesia Digital , Jakarta.
Jumat, 16-Januari-2004, 13:27:34 (477 klik)
18. Global Pratamasis Netsindo, PT ISP, Jakarta.
Minggu, 04-Januari-2004, 11:00:28 (533 klik)
19. Global Xtreme PT Internet Madju Abad Milenindo, ISP di Bali dan Malang.
Sabtu, 10-April-2004, 22:27:15 (218 klik)
20. GlobalXtreme ISP melayani Surabaya, Malang, dan Bali. PT. Internet Madju
Abad Milenindo, Malang.
Minggu, 22-Juni-2003, 06:58:47 (185 klik)
21. GSD Net Divisi data center PT Dwi Tunggal Putra (ISP), Jakarta.
Rabu
III. Alatdan Bahan

 PC minimal Pentium MMX


 Ram 32 Mb
 Hardisk free space 500 Mb
 SO minimum Win95

IV. Langkah Kerja


1. Bacalah informasi tentang ISP, lengkapilah data-data anda tentang ISP tersebut !

Pengertian ISP

ISP (Internet Service Provider) adalah perusahaan atau badan usaha yang menjual koneksi
internet atau sejenisnya kepada pelanggan. ISP awalnya sangat identik dengan jaringan
telepon, karena dulu ISP menjual koneksi atau access internet melalui jaringan telepon.
Seperti salah satunya adalah telkomnet instant dari Telkom. Sekarang, dengan perkembangan
teknologi ISP itu berkembang tidak hanya dengan menggunakan jaringan telepon tapi juga
menggunakan teknologi seperti fiber optic dan wireless.

Tipe layanan dari ISP biasanya dapat kita kategorikan menjadi 2 bagian yaitu :

- Dial on demand Internet

Dial on demand ini adalah layanan internet dimana pelanggan tidak terkoneksi secara terus
menerus ke internet. Pelanggan akan dibebani biaya berdasarkan lamanya mereka terkoneksi
ke internet.

Contoh layanan internet dial on demand adalah : Telkomnet instant dari Telkom,

- Dedicated Internet

Pelanggan yang menggunakan dedicated internet akan terhubung terus dengan internet 24/7.
Sistem pembayaran dari layanan ini juga biasanya dilakukan per bulan dimana pelanggan
akan membayar sesuai dengan paket yang ditawarkan, baik selama sebulan tersebut pengguna
memang benar menggunakan internet 24 jam penuh atau tidak.

Contoh layanan internet dedicated internet adalah layanan-layanan dari Channel 11, ERA
AKSES, Speedy dari Telkom dan layanan-layanan dari ISP wireless local.

ISP sendiri isinya adalah orang dan peralatan-peralatan yang diperlukan untuk memberikan
service koneksi internet kepada pelanggan-pelanggannya. Peralatan-peralatan tersebut
biasanya berupa server, router, peralatan-peralatan untuk koneksi ke pelanggan-pelanggannya
dan peralatan-peralatan interkoneksi mereka ke upstream. Biasanya ISP bekerja sama dengan
operator jaringan dalam menjalankan usahanya.

Fungsi utama ISP

- menyediakan layanan jaringan internet bagi pelanggannya.


- sebagai perantara dalam menyediakan sambungan internet.
- Sebagai sarana dagang koneksi internet.

Kriteria-kriteria isp yang bagus

a. Pelanggannya banyak
Sebuah ISP dengan ratusan pelanggan, mestinya secara kualitas lebih baik dibanding
ISP yang masih memiliki puluhan pelanggan.
b. Service
pastikan saat anda mengalami masalah dengan internet anda mempunyai tempat untuk
berkonsultasi. ISP dan jaringan computer yang saling berkaitan pada dasarnya
dibangun pada sebuah system yang tidak reliable. Masalah pada koneksi internet itu
sangat lumrah terjadi. Bencana alam, kesalahan manusia, umur peralatan, kesalahan
manusia saat mengoperasikan peralatan, listrik dsb bisa menyebabkan koneksi
internet pelanggan mati.
c. Mempunyai system redundancy
Bahasa awamnya adalah system koneksi cadangan. Dimana koneksi ini akan
berfungsi jika koneksi utama mereka mati. Sangat penting, seperti kondisi saat kabel
FO dunia di Taiwan putus.
d. Harga
Harga sebenarnya adalah factor utama. Tapi sebenarnya pemilihan koneksi internet
bagusnya dilihat dari perbandiangan antara harga dengan bandwidth dan kebutuhan
anda.
ISP- ISP di Indonesia bergabung dalam asosiasi penyelenggara jasa internet Indonesia
(APJII)

Berikut ini adalah contoh beberapa ISP yang sering digunakan di Indonesia

1. WasantaraNet (http://www.wasantara .net.id/)


Sarana internet yang disediakan oleh PT Pos Indonesia
2. IndosatNet (http://www.indosat.net.id/)
Jasa akses internet yang bergerak dibidang komunikasi
3. Telkom multimedia (http://www.telkomnet.net .id/)
Sarana akses internet yang disediakan oleh P.T Telkom indonesia dengan link-link ke
fasilitas telkom.
4. Pasific link indonesia (http//www.pasific.net.id/)
Pelayanan koneksi internet untuk kota Jakarta dan Bandung.
5. Centrin internet (http://www.centerin.net.id/)
Penyedia akses internet untuk individual maupun koperasi dengan situs berisi
informasi untuk pelanggan, berita dan kurs valuta asing
6. Spotnet (http://www.spotnet.id/)
Melayani akses internet diberbagai kota besar diindonesia dengan link berbagai situs
berita, bisnis, dan hiburan.
7. CBN (http://www.cbn.net.id/)
Penyedia jasa akses untuk jakarta dan beberapa kota lainnya.
8. Indo.net (http//www.indo.net.id/)
Perusahaan penyedia data akses internet dijakarta yang memilki cabang dan titik
akses lebih dari 30 kota di indonesia
9. Visionnet (http://www.vision.net.id/)
Jasa akses internet dan layanan wab. Fasilitas untuk pelanggan, berita, informasi kurs
valuta asing, serta indeks saham.
10. Link net (http://www.link.net.id/)
Jasa akses internet broadband ,Juga menawarkan layanan web.

Cara termudah lain menggunakan internet dengan memanfaatkan jasa warnet (warung
internet).

Dengan banyaknya ISP yang ada kamu perlu mempertimbangkan untung rugi, pelayanan
terbaik dan sesuai dengan keinginan. Bentuk beberapa kriteria yang dapat digunakan untuk
memilih perusahaan ISP.

Memilih Perusahaan ISP

1. Kecepatan Transfer Data

Maka itu pertimbangkan kecepatan transfer data yang dimiliki ISP, jika anda tidak mau
menghabiskan waktu bermenit-menit untuk mengakses informasi.

2. Bandwidth

Bandwidth adalah lebar saluran data yang mampu dilewati secara bersama-sama oleh data
yang ditransfer. Semakin lebar bandwidth yang dimiliki suatu ISP maka semakin lancar
aliran data yang melewatinya.

3. Memiliki Server Proxy

Server proxy berfungsi untuk menyimpan alamat-alamat favorit yang sering dikunjungi
pelanggan.

4. Memiliki Backbone
Backbone adalah saluran koneksi utama jaringan ISP dengan internet. ISP menyewa
backbone dari perusahaan lain atau menggunakan bersama-sama dengan ISP lain.
Penggunaan backbone secara bersamaan akan berpengaruh pada kecepatan transfer data.

5. Keamanan Data

Untuk menghindari pembajakan lewat internet, ISP perlu menggunakan firewall untuk
menjamin keamanan transaksi online yang sedang dilakukan.

6. Biaya

Sistem pembayaran yang diterapkan jika ingin berlangganan, perbulan atau perwaktu
penggunaan dan sistem paket untuk pembayaran. Biaya yang ditawarkan sistem paket lebih
murah dibanding berdasarkan waktu penggunaan. Hanya saja, jika akses internet selama
waktu dalam paket yang ditawarkan tersebut tidak diambil maka ketike periode habis, kamu
harus tetap membayar meskipun tidak marasa melakukan akses internet.

7. Teknologi yang Digunakan

Pertimbangkan teknologi yang dipakai oleh ISP yang digunakan untuk meninngkatkan
kinerja dalam akses data sehingga akan lebih memuaskan pelanggan. Beberapa ISP telah
menggunakan teknologi kompresi data sehingga transfer data bisa lebih lancar.

Pilihan Hubungan ISP

Biasanya, ISP menerapkan biaya bulanan kepada pelanggan. Hubungan ini biasanya dibagi
menjadi dua kategori, yaitu :

1. Dial-up (”kabel”)

Hubungan dial-up sekarang ini banyak ditawarkan secara gratis atau dengan harga murah dan
membutuhkan penggunaan kabel telepon biasa.

2. Jalur lebar (Broadband)

Hubungan jalur lebar dapat berupa non-kabel, Internet satelit. Broadband dibanding modem
memiliki kecepatan yang jauh lebih cepat dan selalu “on”, namun lebih mahal

Mengenal modem dial up


Setelah menginstal modem, kamu perlu menginstal Dial-Up Networking (jika belum
terinstal). Langkah- langkah untuk mengistal modem dial-up :

1. Pasanglah modem di computer melalui port yang tersedia, jika berupa modem
eksternal. Namun jika modem internal, pasanglah pada slot yang sesuai sebelum
menghidupkan computer.
2. Hidupkan computer
3. Masukkan driver modem
4. Selanjutnya, akan dipandu dalam kotak dialog.

Melakukan koneksi dengan ISP

Cara menghubungkan komputer ke ISP

1. Dari menu start, pilih menu setting dan kilik control panel
2. pabila tampilan jendela control panel tidak tersedia seperti yang kita tampilkan tidak
sama seperti di atas, Klik Swich To Classic View di bagian kiri jendela.
3. klik Network Conection
4. Jika di daftar koleksi yang kita miliki belum terdapat TelkomNet instant, maka kita
harus mengatur settingnya terlebih dahulu. Jika sudah ada, kliklah ikon tersebut dan
ikutulah langkah selanjutnya
5. Di bagian Network Tasks, klik Create a New Connection
6. Klik tombol Next di situ akan muncul gambar sebagai berikut :
7. Pilih set up my connection manualy
8. Pilih conect using a dial-up modem
9. Bila di komputer yang kita gunakan terdapat lebih dari satu modem, kita akan di
suruh untuk memilih modem yang kita akan gunakan.
10. Masukan Nama ISP
11. Masukan nomer telepon untuk akses ke internet
12. Isikan User Name
13. Completing the new connection wizard.
14. Untuk menambah shortcut Telkomsel Net instan di deskop, beri cek di kotak cek Add
a Shortcut to this Connection to my destop . kemudian tekan atau klik tombol Finish.
15. Klik tombol dial jika anda ingin memulai koneksi ke internet dan klik tombol cencel
jika kita belum ingin memulai koneksi ke internet.
Perangkat lunak untuk mengakses internet

Software Mengakses Internet :

1. Mozilla Firefox

Keunggulan : dalam hal tampilannya yang cukup sederhana. Kinerja akses internetnya
memiliki kecepatan yang sangat tinggi, baik, untuk download maupun upload file.
Kemudahan dalam hal penggunaan yang tidak di miliki IE adalah adanya tab baru dalam satu
jendela yang sama.

2. Opera

keunggulan : Tampilannya terlihat cukup canggih dan modern. Dapat membuat menu tab
baru dalam satu jendela yang sama. Kecepatan untuk mengakses Internet lumayan tinggi.

3. Google Chrome

Google Chrome memiliki fitur tab seperti browser yang lain. Tabs itu terletak di bagian atas
jendela, bukan di dalam jendela. Tiap tab mempunyai memori dan proses sendiri. Untuk
mengatur tab dan proses, Chrome akan mempunyai Task manager, sama seperti sistem
operasi.

4. Internet Explorer (IE)

Internet Explorer merupakan produk dari Microsoft Corporation. Biasanya secara default di
sertakan bersamaan dengan Operating System (OS) Microsoft yang di beli. Dengan demikian
semakin banyak yang memakai Microsoft Windows, pemakai Internet Explorer juga akan
semakin banyak. Berikut ini adalah keunggulan dan kekurangan Internet Explorer :

Keunggulan : memiliki keunggulan dalam hal kestabilan konektivitas dan jarang ada keluhan
berupa eror dan lainnya.

Kekurangan : kekurangan Internet Explorer adalah mungkin agak lambat dalam download
file dari internet, baik untuk browsing, surfing, download, maupun upload.

2. Lengkapilah data ISP diatas dengan daftar harga biaya instalasi dan harga
bandwidth nya seperti indosatnet dan pesatnet !
No Penyedia Bandwidth Spesifikasi Biaya Instalasi Harga Bandwidth
.
1. PT DES Teknologi Personal Free 384 Kbps : Rp. 150.000,-
Informasi Semi Unlimited 512 Kbps : Rp. 250.000,-
Personal Free 1 Mbps : Rp.525.000,-
Unlimited 2 Mbps : Rp. 800.000,-
3 Mbps : Rp. 1.400.000,-
Corporation
Wireless Free 512 kbps : Rp. 3.000.000,-
1 Mbps : Rp. 4.000.000,-
2 Mbps : Rp. 6.500.000,-
5 Mbps : Rp. 13.000.000,-
Corporation Free 2 Mbps : Rp. 12.500.000,-
Fiber Optic (FO) 4 Mbps : Rp. 21.500.000,-
5 Mbps : Rp. 25.000.000,-
10 Mbps : Rp. 37.500.00,-
2. Kreasi Zainet Personal Rp. 150.000,00 – 384 Kbps : Rp. 100.000,-
Rp. 1.000.000,00 512 Kbps : Rp. 150.000,-
1 Mbps : Rp. 200.000,-
Office Rp. 500.000,00 – 1 Mbps : Rp. 500.000,-
Small 1.500.000,00 2 Mbps : Rp. 750.000,-
3 Mbps : Rp. 1.500.000,-
4 Mbps : Rp. 2.000.000,-
Office Rp. 1.000.000,00 – 2 mbps : Rp. 1.500.000,-
Middle 1.500.000,00 3 mbps : Rp. 2.000.000,-
4 mbps : Rp. 2.500.000,-
Office Rp. 1.000.000,00 – 4 mbps : Rp. 3.500.000,-
Super 2.000.000,00 5 mbps : Rp. 4.500.000,-
3. HSPnet Lokal Free 2 Mbps : Rp. 1.200.000,-
3 Mbps : Rp. 2.000.000,-
4 Mbps : Rp 3.000.000,-
8 Mbps : Rp. 5.000.000,-
4. Matrix Broadband Lokal and Free 3 Mbps : Rp. 1.300.000,-
Internasional 6 Mbps : Rp. 2.300.000,-
15 Mbps : Rp. 4.300.000,-

3. Carilah ISP-ISP yang ada di Semarang !


a. PT DES Teknologi Informasi
http://des.net.id/
b. Bmpnet
http://www2.bmp.net.id/bmp-net-semarang.html
c. PT DataUtamaNet
http://www.datautama.net.id/
d. PT Media Sarana Data
http://gmedia.net.id/
e. PT. Indo Internet
f. PT. Visionindo Network Perdana
g. PT Pasifik Lintas Buana
h. PT Aplikanusa Lintasarta
i. PT Telekomunikasi Indonesia
j. PT Indosarva Sejati
k. PT Linknet
l. PT Indosarva Sejati

4. Pilihlah ISP yang paling murah dari data yang anda miliki !
Yang paling murah adalah Matrix Broadband.

V. Kesimpulan

ISP (Internet Service Provider) adalah perusahaan atau badan usaha yang menjual
koneksi internet atau sejenisnya kepada pelanggan. Banyak cara- cara yang digunakan
untuk dapat memilih ISP yang baik seperti yang disebutkan dalam makalah diatas.
Banyak perangkat lunak yang dapat digunakan agar terhubung dengan internet salah
satunya dengan internet explorer atau bisa juga dengan menggunakan jasa WARNET
( warung internet).
VI. Daftar Pustaka

http://www.warnetforum.com/index.php
http://www.warnetforum.com/index.php?to7.msg52015#msg52015

Anda mungkin juga menyukai