Anda di halaman 1dari 4

FORMULIR MODEL A

LAPORAN HASIL PENGAWASAN

Nomor: 088/LPH/PM.01.02/12/2023

I. DATA PENGAWAS

a. Tahapan yang diawasi : Non Tahapan Pemilu

b. Nama Pelaksana Tugas : 1. Condradus Virginio Klau


2. Esterina Klau
3. Deni Primus Nahak

c. Jabatan : 1. Ketua Panwascam


2. Anggota Panwascam
3. Anggota Panwascam

d. Alamat / Domisili : Desa Webriamata

II. KEGIATAN PENGAWASAN

a. Bentuk : Langsung

b. Tujuan : Mencegah agar kegiatan pengajian yang berlangsung di


tempat ibadah tidak ada unsur kampanye politik sesuai
ketentuan sebagaimana diatur dalam peraturan KPU
nomor 15 tahun 2023 sebagaimana telah diubah dengan
peraturan KPU nomor 20 tahun 2023 tentang Kampanye
Pemilihan Umum, pasal 72 huruf h.

c. pihak yang di awasi : Peserta pengajian akbar, Penceramah, dan pengurus Partai
Politik Starlight, Pyramid, dan Gatot Kaca
d. Hari : Rabu

Tanggal : 06

Bulan : Desember

Tahun : 2023

Waktu/Jam : 06:00 WITA sampai selesai

Tempat/Lokasi : Masjid Al Nabawi-Kota Olympus

III. URAIAN HASIL PENGAWASAN

1. Bahwa terhadap informasi dari Kepolisian Resort Pragmatic pada tanggal 04


Desember 2023 mengenai adanya kegiatan pengajian akbar yang akan
diselenggarakan pada hari Rabu, 6 Desember 2023 di Masjid Al Nabawi yang
berlokasi di Kota Olympus, serta informasi lain bahwa kegiatan tersebut akan
dihadiri oleh peserta pengajian yang datang dari seluruh kabupaten/kota yang ada
di Provinsi Princes.
2. Bahwa Penceramah yang diundang dalam kegiatan pengajian akbar ini adalah
Ustaz Abu Daud, seorang pemuka agama yang berasal dari Bonanza. Kegiatan
pengajian tersebut juga akan dihadiri oleh anggota dan pengurus beberapa Partai
Politik (Parpol Starlight, Parpol Pyramid, dan Parpol Gatot Kaca) pendukung
Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 4, Mesak dan Nuel.
3. Bahwa menindaklanjuti informasi tersebut, maka pada tanggal 05 Desember 2023,
sebagai bentuk upaya pencegahan, Panwascam Kobalima melakukan koordinasi
dengan pihak Polres Pragmatic terkait kegiatan pengajian akbar yang melibatkan
Partai Politik Pemilu ini.
4. Bahwa Polres Pragmatic menginstruksikan kepada Panwascam Kobalima untuk
berkoordinasi dengan Ten selaku pengurus Masjid Al Nabawi sekaligus
penyelenggara kegiatan.
5. Bahwa dalam koordinasi tersebut Panwascam Kobalima menyampaikan secara
langsung imbauan dalam bentuk surat tertulis kepada Pengurus Masjid Al Nabawi
agar dalam pelaksanaan kegiatan pengajian akbar tidak memasang alat peraga dan
menyebarkan bahan lainnya yang memiliki muatan gambar partai politik, gambar
pasangan calon, serta nomor urutnya. Ten yang ditemui menyatakan
kesanggupannya untuk menjalankan imbauan tersebut.
6. Bahwa walaupun sudah ada upaya pencegahan yang dilakukan Panwascam
Kobalima tersebut, yang dikonfirmasi baik oleh Ten, selaku pihak pengurus Mesjid
Al Nabawi, namun pada hari H kegiatan pengajian akbar pada tanggal 06
Desember 2023, Panwascam Kobalima berdasarkan pengawasan langsung di
lapangan menemukan, bahwa kegiatan pengajian akbar ini mengandung muatan
kampanye selubung yang dilakukan oleh peserta pengajian akbar yang hadir
menggunakan pakaian putih yang di bagian dadanya terdapat gambar Partai Politik
Starlight dan beberapa orang lainnya menyebarkan selebaran isi ceramah kepada
peserta pengajian yang di dalamnya memuat gambar Calon Presiden Mesak.
7. Bahwa selain terindikasi muatan kampanye selubung yang ditandai dengan
keberadaan peserta pengajian yang memakai atribut partai dan menyebarkan bahan
kampanye, Panwascam Kobalima juga menemukan bahwa kegiatan pengajian
akbar ini berpotensi pada pelanggaran pidana pemilu yakni money politic yang
ditandai dengan kegiatan modus pembagian sembako oleh sekelompok orang
berupa plastik hitam yang masingmasing berisi 2 liter minyak goreng, 1 kg gula,
dan 1 bungkus kopi kemasan. Walaupun tidak ada gambar parpol atau Paslon
dalam kemasan tersebut, namun Panwascam Kobalima menanyakan asal paket
tersebut kepada pihak yang membagi-bagikan dan hanya mendapat informasi
bahwa paket tersebut merupakan sumbangan dari Nehemia, Ketua DPD Partai
Stralight, yang seorang pengusaha batubara, sekaligus Calon Anggota DPRD Kab.
Pragmatic untuk Daerah Pemilihan Pragmatic 1.
8. Bahwa berdasarkan hasil pengawasan terhadap materi ceramah, dalam kegiatan
pengajian akbar tersebut, Ustaz Abu Daud selaku penceramah, menyampaikan
ceramahnya mengenai Kepemimpinan berdasarkan teladan Nabi. Dalam
ceramahnya Ustaz Abu Daud sama sekali tidak menyinggung soal Pemilu, Partai
Poltiik, maupun menyebut Pasangan Calon peserta pemilu.

IV. DUGAAN PELANGGARAN :


1) Peserta pengajian yang hadir menggunakan atribut peserta pemilu yakni
menggunakan baju yang ada lambang Parpol Starlight.
2) Beberapa peserta pengajian membagi selebaran isi ceramah yang didalamnya ada
gambar pasangan calon.
3) Ada sekelompok orang yang membagi-bagikan plastic hitam yang masing-masing
berisi 2 liter minyak goreng, 1 kg gula, dan 1 bungkus kopi kemasan. Walaupun
tidak ada gambar parpol atau Paslon dalam kemasan tersebut, namun berdasarkan
informasi yang didapat bahwa paket tersebut merupakan sumbangan dari
Nehemia, Ketua DPD Partai Stralight, yang seorang pengusaha batubara, sekaligus
Calon Anggota DPRD Kab. Pragmatic untuk Daerah Pemilihan Pragmatic

V. INFORMASI DUGAAN PELANGGARAN :

a. Tempat Kejadian : Masjid Al Nabawi-Kota Olympus


b. Waktu Kejadian : Rabu, 6 Desember 2023
c. Nama Pelaku : Nehemia
d. Status Pelaku : Calon Anggota DPRD Kab. Pragmatic untuk Daerah Pemilihan
Pragmatic.

VI. URAIAN DUGAAN PELANGGARAN :

Kegiatan pengajian akbar yang dihadiri oleh peserta dari berbagai kabupaten ditemukan
ada beberapa orang yang meggunakan atau memakai baju yang ada logo partai politik
Starlinght, ada beberapa orang juga yang membagi selebaran ceramah yang didalamnya
termuat foto pasangan calon Mesak dan Nuel. Selain itu, ada pembagian sembako yang
disumbangkan oleh salah satu calon legislatif.

VII. SAKSI-SAKSI
a. Saksi I : Ten (Pengurus Mesjid Al Nabawi)

b. Saksi II : Ustad Abu Daud (Pemuka Agama/penceramah)

VIII. BUKTI PENDUKUNG

a. Alat Bukti : a. Keterangan Saksi


b. Foto (pembagian selebaran,pembagian bingkisan dan
beberapa orang yang memakai baju yang ada gambar
partai politik Starlight)

b. Barang Bukti :
a. Selebaran Ceramah
b. Baju yang ada logo partai

Webriamata, 06 Desember 2023


Panwaslu Kecamatan Wewiku

Deni Primus Nahak

Anda mungkin juga menyukai