Anda di halaman 1dari 1

Berikut ini contoh transaksi yang terdapat di UD Galunggung selama

bulan Januari 2018:

02/1 Dijual 200 barang dagang dengan harga Rp4.000/buah ke pelanggan UD Joyjoy secara
kredit, 1/3,n/30, nomor faktur 101.

03/1 Dibeli barang dagang dari agen UD Rona Rp700.000 kredit, 2/10,n/30. Nomor faktur
pembelian 1001.

05/1 Dijual 50 buku denganharga Rp4.000/buah ke UD. Sun secara kredit, 1/3,n/30, nomor
faktur 102.

05/1 Dilunasi utang ke UD Rona untuk transaksi tanggal 03/1. Perusahaan memperoleh
fasilitas potongan utang yang diberikan karena membayar utang sebelum 10 hari setelah
transaksi.

07/1 Diterima pelunasan dari pelanggan UD Joyjoy.

07/1 Dibeli BD dari UD Surla Rp400.000 secara kredit, 3/10,n/45.

09/1 Dilunasi utang ke UD Surla untuk transaksi tanggal 07/1. Perusahaan memperoleh
potongan utang 3% karena membayar kurang dari10 hari setelah tanggal transaksi.

11/1 Dijual kredit ke pelanggan UD Joyjoy Rp800.000, 1/3,n/30, nomor faktur 103

13/1 Dijual kredit ke pelanggan UD Lily Rp45.000, 1/3,n/30, nomor faktur 104

15/1 Dibayar biaya sewa untuk bulan Januari Rp500.000.

15/1 Dibeli kredit barang dagang dari agen UD Gardam Rp600.000, 2/10,n/30, nomor urut
faktur pembelian 1003

15/1 Dijual kredit ke UD Deanita Rp82.000, 1/3,N/30, nomor urut faktur 105

18/1 Pembelian tunai barang dagang Rp250.000

20/1 Dibeli kredit dari UD Yon Rp300.000, 2/10,n/30

25/1 Diterima pelunasan dari UD Sun Rp200.000

27/1 Dibeli kredit BD dari pelanggan UD Dairi Rp900.000, 3/10,n/30, nomor faktur pembelian
1005

27/1 Dibayar pelunasan utang wesel Rp1.000.000

28/1 Dibeli secara kredit supplies senilai Rp1.000.000

31/1 Diterima pelunasan dari pelanggan UD Lily Rp45.000

31/1 Diterima tunai pendapatan lain-lain Rp50.000.

Anda mungkin juga menyukai