Anda di halaman 1dari 3

ALUR JADWAL PROSES KENAIKAN PANGKAT DI CABANG DINAS

PENDIDIKAN WILAYAH I PERIODE JUNI 2024 DALAM 1 PUTARAN

BKD
CABDIN I

SATUAN
BKN
PENDIDIKAN

PNS

A. Verifikasi Tingkat Satuan Pendidikan (tanggal 19 s.d 23 Februari 2024) :


1. PNS di Satuan Pendidikan mengetahui Tahapan Kenaikan Pangkat Periode Juni
2024 sebagaimana pada lampiran I;
2. PNS di Satuan Pendidikan mengajukan usulan Kenaikan Pangkat Periode Juni 2024
ke Kasubag TU/Plt. Kasubag TU;
3. PNS di di Satuan Pendidikan melengkapi persyaratan kelengkapan Kenaikan
Pangkat di aplikasi E-File masing-masing sebagaimana pada lampiran II;
4. Kasubag TU/Plt. Kasubag TU merekap usulan PNS yang mengajukan Kenaikan
Pangkat Periode Juni 2024 sesuai format pada lampiran III;
5. Kasubag TU/Plt. Kasubag TU mengecek persyaratan kelengkapan Kenaikan
Pangkat di E-file PNS masing-masing. Jika ada yang persyaratan yang tidak lengkap
atau tidak memenuhi syarat, Kasubag TU/Plt. Kasubag TU tidak mengusulkan
Kenaikan Pangkat PNS tersebut. Verifikasi persyaratan dengan scan berkas
Asli/Fotocopy legalisir berwarna, tidak terbolak balik, tidak terpotong scannya, dan
tidak buram scannya, dengan pertimbangan sebagai berikut :
a. Bagi usulan PNS JFT dengan Pangkat III/b ke III/c wajib upload SK
Jabatan/Inpassing/Surat Keterangan dari BKD Kab./Kota dengan Jabatan Guru
Ahli Muda, dan III/d ke IV/a wajib upload Guru Ahli Madya;
b. Bagi usulan PNS JFT dengan Pangkat III/b ke III/c dan III/d ke IV/a yang belum
mengikuti Uji Kompetensi Kenaikan Jabatan, tidak dapat diusulkan Kenaikan
Pangkat Periode Juni 2024. Informasi Uji Kompetensi Kenaikan Jabatan dapat
dilihat di SIMPKB PNS masing-masing atau melalui link
https://ujikompetensi.kemdikbud.go.id ;
c. Bagi usulan PNS JFT dengan Pangkat III/b ke III/c dan III/d ke IV/a yang masih
menunggu SK Kenaikan Jabatan dan sudah disetujui BKD di aplikasi e-Jabfung,
dapat diusulkan Kenaikan Pangkat Periode Juni 2024 dengan catatan jika SK
Jabfung tidak terbit sebelum batas input KP di SIMPEG tanggal 15 Maret 2024,
maka usulan akan dikembalikan ke Satuan Pendidikan;
d. Bagi usulan PNS JFT dengan Pangkat III/a ke III/b, III/c ke III/d, IV/a ke IV/b,
dan IV/b ke IV/c, untuk folder “Sertifikat Uji Kompetensi Jabatan Fungsional” di
Efile wajib diupload SK Jabfung terbaru;
e. SKP 2022 dan SKP 2023 wajib diupload lengkap dan berurutan (1. Lembar SKP,
2. Lampiran, 3.Evaluasi Kinerja, dan 4. Dokumen Evaluasi Kinerja). Jika ada
yang tidak lengkap dan berurutan, maka usulan tidak dapat diproses;
f. Ijasah Asli dan Transkrip Nilai dengan Pendidikan sesuai di PAK terakhir;
g. PAK wajib diupload runtut dan dilengkapi dengan PAK Konversi dan PAK
Integrasi, dengan catatan jika PAK Integrasi tidak terbit sebelum batas input KP
di SIMPEG tanggal 15 Maret 2024, maka usulan akan dikembalikan ke Satuan
Pendidikan.

6. Rekap usulan Kenaikan Pangkat Periode Juni 2024 di Satuan Pendidikan dikirim ke
WA Verifikator Kenaikan Pangkat Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I (Lampiran
IV) dan email tucabdin01@gmail.com dengan 1x pengiriman yang terdiri 2 file,
yaitu format PDF yang sudah ditandatangani Kepala Sekolah dan distempel, serta
format Excel dengan data yang sama seperti yang disetujui Kepala Sekolah;
7. Jika di Satuan Pendidikan tidak ada yang mengajukan Kenaikan Pangkat, cukup
mengirim format PDF yang ditandatangani Kepala Sekolah dan diketik NIHIL;
8. Usulan dari Satuan Pendidikan yang dikirim setelah tanggal 23 Februari 2024
tidak dapat kami proses untuk diajukan Kenaikan Pangkat Periode Juni 2024,
tetapi dapat diajukan usulan Kenaikan Pangkat pada Periode berikutnya.

B. Verifikasi Tingkat Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I (tanggal 26 Februari s.d 1 Maret
2024) dan input usul Kenaikan Pangkat di Simpeg (tanggal 4 s.d 15 Maret 2024):
1. Rekap usulan Kenaikan Pangkat dari Satuan Pendidikan direkap oleh Tim
Verifikator Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I mulai tanggal 26 Februari 2024;
2. Rekap total usulan Kenaikan Pangkat Periode Juni 2024 dapat dilihat melalui link
https://s.id/kp2024 ;
3. Batas upload kelengkapan persyaratan di Efile paling lambat tanggal 1 Maret 2024;
4. Jika ada usulan Kenaikan Pangkat dari Satuan Pendidikan yang belum masuk
dalam rekapan atau tidak dapat melengkapi persyaratan di Efile pada tanggal 4
Maret 2024, dapat menghubungi Tim Verifikator Cabdin 1;
5. Proses Verifikasi dan Cetak NUKP dilakukan hanya 1x pada tanggal 4 s.d 15 Maret
2024 oleh Tim Verifikator Cabdin 1, jika ada persyaratan di Efile yang belum
diupload/dilengkapi sehingga tidak dapat cetak NUKP, maka usulan Kenaikan
Pangkat PNS tersebut akan dikembalikan ke Satuan Pendidikan dalam Nota Dinas
Cabdin I perihal usulan yang masuk dalam daftar tidak memenuhi syarat (TMS)
pada Kenaikan Pangkat Periode Juni 2024;

C. Verifikasi Peremajaan SIASN di BKD Prov. Jateng (4 Maret s.d 25 April 2024) :
a. Proses peremajaan SIASN yang terkait Jabatan dan Unor dapat diajukan melalui
TIM PAK Kab./Kota masing-masing;
b. Proses peremajaan SIASN yang terkait Pendidikan, Angka Kredit, Masa Kerja,
Kinerja Periodik akan diajukan ke BKD Prov. Jateng oleh Tim Verifikator Cabdin I.

D. Verifikasi Peremajaan SIASN BKN dan input usul KP di Aplikasi SIASN (1 April s.d 25
April 2024) :
a. Bagi usulan peremajaan SIASN yang sudah diverifikasi BKN dan sudah sesuai
datanya, akan dilanjutkan Input Usul Kenaikan Pangkat di Aplikasi SIASN;
b. Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I akan melaksanakan desk input usul KP di
SIASN sekitar tanggal 1 s.d 25 April 2024 dengan mengundang 1 orang Staf
Pengelola Kenaikan Pangkat di Satuan Pendidikan yang terdapat usulan Kenaikan
Pangkat Periode Juni 2024 yang sudah disetujui BKD;
c. Proses Desk Satuan Pendidikan untuk input Usul KP di SIASN akan dipandu oleh
Tim Verifikator Cabdin I.

E. Proses Selesai (1 April s.d 15 Mei 2024) :


a. Setelah proses Penetapan Pertek BKN dan Penetapan SK KP selesai, maka file SK
Kenaikan Pangkat Periode Juni 2024 dapat dilihat di Efile masing-masing karena
SK KP tidak dicetak fisik.

Anda mungkin juga menyukai