Anda di halaman 1dari 18

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TIMUR

DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI 2
KOTA MOJOKERTO
Jalan Pulorejo Telp./ Fax (0321)388356
Website:www.smkn2mojokerto.sch.id Email:smkn2mr@gmail.com
MOJOKERTO 61325
==================================================================

PENILAIAN SUMATIF AKHIR JENJANG (PSAJ) TAHUN PELAJARAN 2023-2024

Mata Pelajaran : PPKn


Kelas / Program : XII / semua jurusan
Hari / Tanggal :
Waktu :

A. Pilihlah jawaban yang paling benar!


1. Indoneia merupakan negara yang menerapkan otonomi daerah. Di dalam pasal 18 ayat
(1) UUD 1945 dijelaskan bahwa Negara Kesatuan Republik Indonesia dibagi atas
daerah-daerah provinsi dan daerah provinsi itu dibagi atas kabupaten dan kota, yang
tiap-tiap provinsi, kabupaten, dan kota itu mempunyai pemerintahan daerah, yang
diatur dengan undang-undang. Selanjutnya tiap-tiap kabupaten dan kota menerapkan
asas desentralisasi sehingga memiliki hak untuk mengatur dan mengurus rumah
tangga daerahnya sendiri dalam rangka memberikan pelayanan yang prima kepada
masyarakat. Dengan demikian ada urusan pemerintahan yang tetap dipegang oleh
pemerintah pusat, ada urusan pemerintah yang diserahkan kepada daerah.
Hal tersebut merupakan bukti bahwa negara Indonesia menganut asas....
A. pemisahan kekuasaan secara mutlak
B. pembagian kekuasaan secara horizontal
C. pembagian kekuasaan secara vertikal
D. pemisahan kekuasaan secara horizontal
E. pemisahan kekuasaan secara vertical

2. Warga negara adalah mereka yang berdasarkan hukum merupakan anggota dari suatu
negara. Sebagai anggota negara, warga negara mempunyai kedudukan yang khusus
terhadap negaranya. Ia mempunyai hubungan hak dan kewajiban yang bersifat timbal
balik terhadap negaranya. Bukan warga negara adalah mereka yang berada pada suatu
negara tapi secara hukum tidak menjadi anggota negara yang bersangkutan, namun
tunduk pada pemerintahan dimana ia berada. Hak-hak yang tidak dimiliki oleh bukan
warga negara bebeda dengan warga negara. Berkaitan dengan teks tersebut perhatikan
kolom berikut:

1 Penduduk a Secara hukum diakui sebagai anggota suatu negara


2 Bukan penduduk b Secara hukum tidak diakui sebagai anggota suatu
negara
3 Warga negara c Bertempat tinggal secara menetap
4 Bukan warga d Berada di suatu negara untuk sementara waktu
negara
Berdasarkan tabel tersebut, hubungan yang benar antara kedua kolom terdapat
pada ....

1
A. 1a dan 2b
B. 1d dan 4c
C. 2a dan 3d
D. 3c dan 4d
E. 3a dan 4b

3. Sistem Pertahanan Dan Keamanan Republik Indonesia


Bacalah narasi di bawah ini:
Sistem pertahanan dan keamanan negara Indonesia diatur dalam Pasal 30 UUD
Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Sistem pertahanan dan keamanan yang
dikembangkan adalah sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta dengan
TNI dan POLRI sebagai kekuatan utama, sedangkan rakyat sebagai kekuatan
pendukung.
Setelah anda membaca narasi di atas dapat disimpulkan bahwa sistem pertahanan dan
keamanan negara tidak akan kokoh apabila ....
a. tidak didukung oleh kesadaran bela negara dari setiap warga negara Indonesia
b. tidak didukung kekuatan ekonomi yang kuat dan stabil
c. tidak dihargai dan dihormati oleh rakyat sebagai pendukung utama
d. tidak menjunjung tinggi nilai dan norma-norma yang berlaku di masyarakat
e. Alat Utama Sistem Pertahanan (Alutsista) TNI yang kuat dan tangguh
4.

Rencana kenaikan harga BBM menjadi berita utama diseluruh stasiun


televisi Indonesia. Sebelum kenaikan harga benar-benar dilakukan, seluruh
masyarakat Indonesia membicarakan berita tersebut. Kekecewaan
dikalangan masyarakat terlihat jelas ketika kenaikan harga BBM benar-
benar terjadi. Oleh karena itu, disejumlah daerah terjadi aksi unjuk rasa
untuk membatalkan keaikan harga BBM pada waktu itu. Aksi unjuk rasa
penolakan kenaikan harga BBM juga dilakukan oleh Himpunan Mahasiswa
Islam(HMI)cabang Makasar. Mereka menggelar aksi unjukrasa di depan
kantor DPRD Sulawesi Selatan

Mahasiswa pada aksi unjuk rasa tersebut dalam system politik di Indonesia
berkedudukan sebagai….
A. Aparatur Negara
B. Lembaga negara
C. Suprastuktur politik
D. Infrastruktur politik
E. Kelompok penekan

5. Proses Pemilihan Kepala Daerah


Kepala daerah dan wakil kepala daerah dipilih dalam satu pasangan calon
yang dilaksanakan secara demokratis berdasarkan asas langsung, umum,
bebas, rahasia, jujur, dan adil. Calon kepala daerah dan wakil kepala daerah
adalah warga negara Republik Indonesia yang memenuhi syarat tertentu.
Pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang memperoleh
suara lebih dari 50 % (lima puluh persen) jumlah suara sah ditetapkan

2
sebagai pasangan calon terpilih. Apabila ketentuan tersebut tidak terpenuhi,
pasangan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang memperoleh
suara lebih dari 25% (dua puluh lima persen) dari jumlah suara sah, pasangan
calon yang perolehan suaranya terbesar dinyatakan sebagai pasangan calon
terpilih.
Apabila tidak ada yang mencapai 25 % (dua puluh lima persen) dari
jumlah suara sah, dilakukan pemilihan putaran kedua yang diikuti oleh
pemenang pertama dan pemenang kedua. Pasangan calon kepala daerah
dan wakil kepala daerah yang memperoleh suara terbanyak pada putaran
kedua dinyatakan sebagai pasangan calon terpilih.
Dari informasi di atas, apabila dalam suatu daerah suara yang sah berjumlah 320.000, dan ada 2
pasangan calon kepala daerah maka seorang calon kepala daerah bisa diangkat menjadi kepala
daerah apabila memperoleh suara ….
A. 100. 000 suara
B. 120. 000 suara
C. 130. 000 suara
D. 160.000 suara
E. 161.000 suara

6. Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 Pasal 18 B Ayat (1)
menyatakan negara mengakui dan menghormati satuan-satuan pemerintahan daerah yang
bersifat khusus atau bersifat istimewa yang diatur dengan undang-undang. Undang-
undang yang dimaksud adalah Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 9 Tahun
2015 tentang Perubahan Kedua atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah. Adapun yang dimaksud dengan satuan-satuan pemerintahan
daerah yang bersifat khusus adalah daerah yang diberi otonomi khusus, yaitu Daerah
Khusus Ibukota Jakarta dan Provinsi Papua. Adapun daerah istimewa adalahDaerah
Istimewa Aceh dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY)
Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), adalah daerah provinsi yang mempunyai
keistimewaan dalam penyelenggaraan urusan pemerintahan dalam kerangka Negara
Kesatuan Republik Indonesia. Keistimewaan kedudukan hukum yang dimiliki oleh DIY
berdasarkan pada sejarah dan hak asal-usul. Kewenangan Istimewa DIY adalah
wewenang tambahan tertentu yang dimiliki DIY selain wewenang sebagaimana
ditentukan dalam undang-undang tentang pemerintahan daerah. Pengakuan keistimewaan
Provinsi DIY juga didasarkan pada peranannya dalam sejarah perjuangan nasional.
Menurut Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 13 tahun 2012,keistimewaan
DIY meliputi (a) tata cara pengisian jabatan, kedudukan,tugas, dan wewenang gubernur
dan wakil gubernur, (b) kelembagaan Pemerintah DIY, (c) kebudayaan, (d) pertanahan,
dan (e) tata ruang.
Di antara keistimewaan DIY salah satunya adalah dalam bidang tata cara pengisian
jabatan, kedudukan, tugas, dan wewenang gubernur dan wakil gubernur. Syarat khusus
bagi calon gubernur DIY adalah Sultan Hamengku Buwono yang bertahta dan wakil
gubernur adalah AdipatiPaku Alam yang bertahta. Menurut informasi tersebut diatas,
keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta diatur dalam perundangan, yaitu….
A. UU No. 13 tahun 2012

3
B. UU No. 14 Tahun 2013
C. UU No. 15 Tahun 2013
D. UU No. 23 Tahun 2014
E. UU No. 9 Tahun 2014

7. Faktor Pembentuk Integrasi Nasional.


Perhatikanlah gambar berikut!

Berdasarkan gambar di atas membuktikan bahwa Indonesia merupakan negara yang


dikenal dengan sebutan negara kepulauan. Negara Indonesia memiliki jumlah pulau 17.
491 per Desember 2019. Dengan banyaknya pulau yang dimiliki oleh Negara Indonesia,
maka negara Indonesia memiliki banyak sekali suku bangsa yang berbeda-beda setiap
pulaunya. Untuk menjadikan negara Indonesia menjadi satu kesatuan maka terjadi
proses penyatuan berbagai kelompok sosial dan budaya ke dalam satu kesatuan wilayah,
dalam rangka pembentukan suatu identitas nasional. Proses yang dimaksudkan tersebut
adalah ....
A. integrasi internasional
B. integrasi bersama
C. integrasi kedaerahan
D. integrasi nasional
E. integritas negara

8. Perhatikan gambar di bawah ini!

Usaha bela negara dapat dilakukan dalam berbagai bentuk. Salah satunya seperti
yang terlihat pada gambar yaitu kegiatan kepramukaan merupakan salah satu kegiatan
ekstrakurikuler yang dilaksanakan oleh seluruh siswa. Bahkan saat ini pendidikan

4
kepramukaan harus diikuti oleh seluruh siswa. Kegiatan kepramukaan masuk sebagai
salah satu bentuk bela negara karena ....
A. menerapkan dasar-dasar kemiliteran
B. merupakan pengabdian sebagai tentara nasional indonesia
C. merupakan aksi keren
D. merupakan pendidikan kewarganegaraan
E. merupakan pengabdian sesuai keahlian

9. Pada era digital saat ini informasi dan budaya asing dapat diakses dengan mudah melalui
ponsel. Adanya informasi dan masuknya budaya asing tanpa ada proteksi dari berbagai
pihak dikawatirkan akan mengancam jiwa nasionalisme generasi muda Indonesia. Sikap
positif untuk mengantisipasi ancaman tersebut, yaitu….
A. Membacakan isi sila-sila Pancasila
B. Melakukan perjuangan melawan penjajah
C. Menciptakan suasana harmonis dalam keluarga
D. Mengajak siswa dalam berbagai kegiatan di sekolah
E. Memberikan pengenalan nilai-nilai kebangsaan di sekolah, rumah, dan masyarakat

10. Fungsi dan Tujuan Wawasan Nusantara

Bola.com, Jakarta - Sebagai bentuk rasa cinta terhadap Indonesia, sudah seharusnya
setiap warga negara memahami negara sendiri dari beragam aspek. Untuk bisa
memahaminya, masyarakat Indonesia bisa mempelajari wawasan nusantara.
Dengan mempelajari wawasan nusantara, akan tumbuh jiwa nasionalisme pada setiap
warga Indonesia.
Fungsi wawasan nusantara antara lain sebagai pedoman, motivasi, dorongan, serta
rambu-rambu dalam menentukan segala kebijaksanaan, keputusan, tindakan, dan
perbuatan bagi penyelenggara negara di tingkat pusat dan daerah maupun bagi seluruh
rakyat Indonesia dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Di bawah ini tujuan wawasan nusantara (WANUS) kecuali….:

A. Mewujudkan nasionalisme yang tinggi di segala aspek kehidupan rakyat Indonesia


dengan mengutamakan kepentingan nasional.
B. Mewujudkan kesatuan dan persatuan seluruh aspek kehidupan untuk menjamin
kelangsungan penyelenggaraan bangsa dan negara untuk mencapai masyarakat adil
dan makmur.
C. Mewujudkan kesatuan bangsa Indonesia dan kesatuan wilayah Indonesia yang
merupakan negara kepulauan
D. Menjadi dasar bagi pengembangan wilayah negara Kesatuan Republik Indonesia di
masa mendatang.

5
E. Mewujudkan hubungan dengan dunia internasional berdasarkan kemerdekaan,
perdamaian abadi, dan keadilan sosial guna mendukung kepentingan nasional

11. Reni selalu menyimak pendapat setiap anggota diskusi. Ia tidak pernah memotong
pembicaan anggota diskusi yang sedang berpendapat. Jika ada yang ingin ditanyakan ia
selalu mengangkat tangan sebagai tanda interupsi. Tindakan Reni merupakan salah satu
upaya penegakan HAM karena….
A. Memotong pembicaraan orang lain mengakibatkan perselisihan
B. Negara mewajibkan setiap orang mendengarkan pembicaraan orang lain hingga
selesai
C. Mengangkat tangan sebagai tanda interupsi sesuai dengan norma kesopanan
D. Setiap orang memiliki hak menyampaikan pendapat yang dijamin dan dilindungi
dengan Undang-Undang
E. Memotong pendapat orang lain bertentangan dengan pasal 57 Undang-Undang nomor
39 Tahun 2009

12. Demokrasi merupakan sistem yang dianut oleh banyak negara-negara dunia dalam
menjalankan sistem pemerintahannya. Selain itu, demokrasi juga telah dijadikan sebagai
sistem politik oleh sebagian besar negara di dunia. Meskipun demikian dalam
pelaksanaannya berbeda-beda bergantung dari sudut pandang masing-masing.
Keanekaragaman sudut pandang inilah yang membuat demokrasi dapat dikenal dari
berbagai bentuk diantaranya klasikasi demokrasi berdasarkan ideologi yang menjadi
landasannya. Sehingga dalam pelaksanaannya demokrasi di setiap negara dilaksanakan
sesuai dengan kondisi, karakter,budaya, kebiasaan, nilai-nilai yang dianut dan ideologi
negara yang bersangkutan. Berdasarkan ideologi yang dimiliki oleh masing-masing
negara demokrasi dapat dibedakan menjadi....
A. demokrasi langsung, demokrasi liberal, demokrasi rakyat dan demokrasi proletar
B. demokrasi konstitusional, demokrasi langsung, demokrasi rakyat dan demokrasi
proletar
C. demokrasi konstitusional, demokrasi liberal, demokrasi langsung dan demokrasi
proletar
D. demokrasi konstitusional, demokrasi liberal, demokrasi rakyat dan demokrasi
langsung
E. demokrasi konstitusional, demokrasi liberal, demokrasi rakyat dan demokrasi proletar

13. Menjelang pemilihan bupati di kota X Pak Ridho berencana mencalonkan diri. Ia
menggandeng saudara iparnya menjadi wakil bupati. Segala upaya positif ia lakukan
untuk untuk mendapatkan partisipasi masyarakat. Hasil tidak menkhianati usaha.
Akhirnya, Pak Ridho berhasil menduduki kursi nomor satu di kota X. Berasarkan wacana
tersebut, Pak Ridho memiliki hak ….
A. Mengembangkan diri
B. Turut serta dalam pemerintahan
C. Kebebasan pribadi
D. Kesejahteraan
E. Rasa aman

14. Indonesia mengadakan pemilihan umum DPR dan DPD setiap lima tahun sekali.
Anggota DPR dan DPD yang terpilih akan menduduki kursi parlemen dalam
pemerintahan. Uraian tersebut menunjukan bahwa negara Indonesia menganut system
demokrasi….

6
A. Rakyat
B. Proletary
C. Langsung
D. Perwakilan
E. Konstitusional

15. Beni dan Desi telah menikah lebih dari 10 tahun, tetapi belum mempunyai keturunan.
Mereka kemudian melakukan adopsi anak.. Tindakan mereka termasuk dalam lapangan
hukum.....
A. pidana
B. dagang
C. perdata / privat
D. Administrasi Negara
E. Tata negara

16. Lembaga peradilan yang memiliki wewenang memutus dan mengadili perkara perceraian
bagi warga negara Indonesia yang beragama Islam adalah ….
A. Pengadilan negeri
B. Pengadilan agama
C. Pengadilan tata usaha negara
D. Mahkamah Agung
E. Mahkamah konstitusi

17. Indonesia terlibat dalam berbagai organisasi internasional termasuk menjadi anggota
PBB. Hal tersebut merupakan salah satu perwujudan tujuan nasional bangsa Indonesia
sebagaimana tercantum dalam Pembukaan UUD NRI Tahun 1945.Masuknya negara
Indonesia menjadi anggota PBB adalah untuk.....
A. memudahkan pengakuan dari negara lain
B. ikut serta melaksanakan perdamaian dan ketertiban dunia
C. memanfaatkan bantuan dari negara lain
D. dapat mengikuti pertumbuhan dan perkembangan dunia
E. memasyarakatkan budaya nasional keseluruh dunia

18. Pada tahun 1999 Timor-Timur memisahkan diri dari NKRI melalui jajak pendapat.
Lepasnya Timor-Timur dari NKRI tidak lepas dari pihak asing yang melakukan
intimidasi dan provokasi terhadap urusan dalam negeri negara Indonesia.
Uraian tersebut merupakan contoh ancaman di bidang ....
A. Politik
B. Ideologi
C. Ekonomi
D. Sosial budaya
E. Pertahanan dan keamanan

19. Banyak faktor yang menghambat integrasi nasional, salah satunya etnosenterisme.
Etnosentrisme dapat menghambat integrasi nasional, karena mengagung-agungkan
budaya sendiri sehnggga merendahkan kebudayaan masyarakat lain. Menurut pendapat
anda penyataan tersebut di atas adalah…
A. Benar
B. Salah

7
20. Strategi Mengatasi Ancaman Di Bidang Sosial Budaya

Integrasi Sosial Yang Mencerminkan Kerukunan

Kehidupan sosial budaya di negara-negara berkembang, perlu memperhatikan


gejala perubahan yang terjadi, terutama mengenai sebab-sebabnya. Banyak
faktor yang mungkin menimbulkan perubahan sosial, di antaranya yang
memegang peranan penting ialah factor teknologi dan kebudayaan. Faktor–faktor
itu berasal dari dalam maupun dari luar. Biasanya, yang berasal dari luar lebih
banyak menimbulkan perubahan. Agar dapat memahami perubahan sosial yang
terjadi, perlu dipelajari bagaimana proses perubahan itu terjadi dan bagaimana
perubahan itu diterima masyarakat. Pengaruh dari luar yang perlu diperhatikan
adalah hal-hal yang tidak menguntungkan serta dapat membahayakan
kelangsungan hidup kebudayaan nasional. Bangsa Indonesia harus selalu
waspada akan kemungkinan adanya kesengajaan pihak luar untuk memecah
kesatuan bangsa dan negara Indonesia. Dalam menghadapi pengaruh dari luar yang
dapat membahayakan kelangsungan hidup sosial budaya, bangsa Indonesia
berusaha memelihara keseimbangan dan keselarasan fundamental, yaitu
keseimbangan antara manusia dengan alam semesta, manusia dengan
masyarakat, manusia dengan Tuhan, keseimbangan kemajuan lahir dan
kesejahteraan batin. Kesadaran akan perlunya keseimbangan dan keserasian
melahirkan toleransi yang tinggi sehingga dapat menjadi bangsa yang berbhinneka
dan bertekad untuk selalu hidup bersatu
Setelah anda mencermati literasi tentang Ancaman Terhadap Integrasi Nasional terhadap
kehidupan sosial-budaya, cara mengatasi yang benar di bawah ini adalah ....
A. penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi yang diimbangi dengan penguatan iman
dan taqwa, penguatan tentang budaya dan wawasan nusantara melalui pendidikan
formal, meningkatkan rasa nasionalisme dan menguatkan konsep Bhinneka Tunggal
Ika dan melakukan penyaringan budaya dengan menggunakan nilai-nilai yang
terkandung dalam pancasila
B. tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan
keamanannegara dan usaha pertahanan dan keamanan negara dilaksanakan melalui
sistem pertahanan dankeamanan rakyat semesta oleh Tentara Nasional Indonesia
dan Kepolisian Negara RepublikIndonesia sebagai kekuatan utama dan rakyat
sebagai kekuatan pendukung
C. mengembangkan demokrasi politik, mengadakan reformasi lembaga-lembaga politik
agar menjalankan fungsi dan perannya secara benar, memperkuat kepercayaan rakyat
dengan cara mengegakkan pemerintahan yang bersih dan berwibawa, menegakkan
supremasi hukum dan memperkuat posisi Indonesia di kancah politik internasional
D. ekonomi dikembangkan untuk memperkuat produksi dalam negeri sehingga
perekonomian rakyat bisa menguat, sektor pertanian dijadikan prioritas utama, sebab
sebagian besar penduduk Indonesia bermata pencaharian sebagai petani, perkonomian
harus berorientasi pada kesejahteraan rakyat, tidak menggantungkan diri pada
organisasi multilateral, seperti IMF dan bank dunia dan mengoptimalkan bahan baku
yang ada di dalam negeri sehingga tidak bergantung pada impor

8
E. kerakyatan, yaitu orientasi pertahanan dan keamanan negara dilakukan oleh seluruh
rakyat dan untuk kepentingan seluruh rakyat, kesemestaan, yaitu seluruh sumber daya
nasional dimanfaatkan untuk upaya pertahanan dan kewilayahan, yaitu gelar kekuatan
pertahanan dilakukan secara menyebar di seluruh wilayah Indonesia

21. Hak merupakan semua hal yang Anda peroleh atau dapatkan. Hak dapat berbentuk
kewenangan atau kekuasaan untuk melakukan sesuatu. Sebagai warga negara hak yang
kita peroleh dapat dikelompokkan menjadi 2 (dua) yaitu :
(1). Hak Asasi manusia
(2). Hak Warga Negara
Setelah kalian menganalisa dengan cermat kedua kelompok hak di atas yang merupakan
perbedaan antara kedua hak tersebut adalah….. (lebih dari satu jawaban)
A. hak asasi manusia merupakan hak yang dimiliki oleh setiap manusia yang bersifat
universal, sedang warga negara terbatas pada status kewarganegaraan
B. hak asasi manusia Tuhan YME yang menganugerahkannya, sedang hak warga negara
pemeberian pemerintah/negara
C. hak asasi manusia diatur oleh perundang – perundangan, sedang warga negara tidak
D. hak warga negara bersifat umum , sedang hak warga negara bersifat khusus
E. hak warga negara bersifat sementara selama menjadi warga negara suatu negara,
sedang hak asasi manusia bersifat permanen selama manusia itu hidup

22. Sikap dan perilaku pelanggaran hak dan pengingkaran kewajiban dapat disebabkan oleh
beberapa faktor. salah satu faktor yang menyebabkan pelanggaran hak dan pengingkaran
kewajiban adalah sikap tidak toleran. Yang dimaksud sikap tidak toleran di sini adalah
ketidak pedulian individu dimana mereka tidak memiliki perhatian atau minat khusus
terhadap aspek-aspek tertentu, seperti fisik, emosional, dan kehidupan social.
Menurut pendapat anda pernyataan tersebut di atas adalah....
A. Benar
B. Salah

23. Sejak ditetapkan oleh UNESCO sebagai warisan budaya Indonesia, pemerintah telah
menetapkan 2 Oktober sebagai hari batik nasional. Beragam lapisan masyarakat mulai
dari pegawai pemerintah, pegawai BUMN, hingga pelajar dianjurkan untuk memakai
batik. Tindakan tersebut sesuai dengan ketentuan yang termuat dalam UUD NRI Tahun
1945 sebagai bentuk upaya pelaksanaan hak untuk....
A. menghormati budaya Indonesia
B. melestarikan budaya Indonesia
C. menjaga kekompakan di mata dunia
D. menghidari pengakuan budaya oleh negara lain
E. menyombongkan diri dengan negara

24. Bullying di sekolah seperti tidak ada habisnya dari waktu ke waktu. Kasus-kasus senior
terhadap junior terus bermunculan. Adanya kasus bullying tak perlu takut bila menjadi
korban bullying untuk melakukan perlawanan atau melaporkannya ke polisi, untuk
memberi pelajaran pada pelaku agar tak bertindak semena-mena lagi. Sebagai salah satu
contoh AS, siswa kelas X salah satu sekolah SMA di ibukota yang menjadi korban
kekerasan dari kakak kelasnya siswa kelas XII. AS saat itu sampai dirawat di salah satu
Rumah Sakit di kotanya.
Beberapa penyebab kasus bullying di atas adalah....( Lebih dari satu jawaban yang benar)

9
A. sikap tidak toleran
B. penyalahgunaan kekuasaan
C. ketidaktegasan aparat penegak hukum
D. tidak adanya tata tertib di sekolah
E. sikap egois yang selalu mementingkan diri sendiri

25. Sebagai negara hukum, Indonesia wajib melaksanakan proses perlindungan dan
penegakan hukum. Perlindungan dan penegakan hukum sangat penting dilakukan karena
dapat mewujudkan agar semua tindakan WN maupun pemerintahan selalu berlandaskan
pada hukum yang berlaku. Apabila rumusan tersebut kalian analisa dengan cermat hal ini
menunjukkan perlindungan dan penegakan hukum berupaya mewujudkan….
A. Tegaknya supremasi hukum
B. Tegaknya keadilan
C. Perdamaian dalam kehidupan masyarakat
D. Keteladanan penegak hukum
E. Kebudayaan mematuhi hokum

26. Setiap negara memiliki produk hukum yang berbeda-beda, hukum diciptakan sesuai
dengan kebutuhan bermasyarakat maupun bernegara dengan tujuan tidak lain untuk
menciptakan dan meningkatkan ketertiban serta kepastian hukum dalam masyarakat.
Untuk dapat terciptanya penegakan hukum dalam masyarakat, maka perlu dilakukan
upaya-upaya dengan menertibkan lembaga-lembaga yang bertugas menegakkan hukum
sesuai dengan proporsi ruang lingkup masing masing, serta didasarkan atas sistem kerja
sama yang baik dan mendukung tujuan yang hendak dicapai. Peran penegak hukum antara
lain: melaksanakan penetapan hakim dan putusan pengadilan yang telah memperoleh
kekuatan hukum tetap, melakukan penangkapan, penyitaan dan penyidikan kepada
masyarakat yang tidak taat hukum, melakukan penuntutan hukum terhadap orang yang
bersalah melanggar hukum. Penegakan hukum dilakukan untuk mewujudkan cita-cita atau
kaedah-kaedah yang memuat keadilan, kebenaran, penegakan hukum tidak sebatas tugas
daripada penegak hukum yang sudah di kenal secara konvensional, melainkan menjadi
tugas dari setiap orang. Walaupun demikian dalam kaitannya dengan hukum publik yang
paling bertanggung jawab adalah pemerintah dan aparatur penegak hukum.

Berdasarkan bacaan dia atas yang menunjukkan peran dari kejaksaan di Indonesia? ( pilih
lebih dari 1 jawaban yang benar )
A. Melaksanakan penetapan hakim dan putusan pengadilan yang telah memperoleh
kekuatan hukum tetap
B. Melakukan penindakan seperti penyelidikan, penggeledahan dan penangkapan terduga
pelaku kejahatan.
C. Melakukan penuntutan terhadap pihak yang melakukan perkara dikasus tersebut
D. Memberikan pertimbangan kepada Presiden mengenai penjatuhan grasi dan
rehabilitasi.
E. Penangkapan, penyitaan dan penyidikan kepada masyarakat yang tidak taat hukum.

10
27. Banyak Kasus peredaran narkoba yang terjadi di Indonesia. Salah satunya peredaran
narkoba yang dilakukan oleh kelompok “ Bali Nine. Dua orang pengedar narkoba
tertangkap dan diproses dalam sidang pengadilan . Mereka berasal dari Ausralia yang
bernama Andrew Chan dan Myuran Sukumara. Peredaran narkoba di Indonesia sangat
memprihatinkan. Indikator tercapainya supremasi hukum dalam kasus tersebut apabila ...
A. hakim memberi kesempatan kepada terdakwa untuk membela diri
B. aparat penegak hukum berhasil menangkap semua jaringan pengedar narkoba di
Indonesia
C. terdakwa dihukum sesuai ketentuan yang berlaku
D. presiden secara langsung mengadili para terdakwa
E. terdakwa meminta maaf kepada kepala negara

28. Hukum yang berlaku harus ditaati oleh masyarakat karena hukum memiliki sifat
memaksa dan mengatur. Hukum dapat memaksa seseorang untuk menaati tata tertib yang
berlaku di dalam masyarakat dan terhadap orang yang tidak menaatinya akan diberikan
sanksi yang tegas. Dengan demikian, suatu ketentuan hukum mempunyai tugas
menjamin kepastian hukum bagi setiap orang dalam kehidupan masyarakat dengan cara
menjamin ketertiban, ketenteraman, kedamaian, keadilan, kemakmuran, kebahagian, dan
kebenaran. Dalam upaya mengawasi pelaksanaan dari suatu kaidah hukum, maka
dibentuk lembaga peradiln mulai dari Pengadilan Negeri sampai Mahkamah Agung.
Pernyataan berikut menunjukkan peran Pengadilan Negeri yaitu memeriksa dan
memutuskan perkara tingkat pertama sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam undang-
undang. (Benar/Salah)
A. Benar
B. Salah

29. Perhatikan wacana berikut ini!


Peran Teknologi dalam Mencegah Penyebaran Virus Corona
Rabu, 8 April 2020 20:45 Reporter : Andre Kurniawan

Merdeka.com - Disadari atau tidak, peran teknologi sudah sangat membantu masyarakat
dalam melakukan pencegahan virus corona. Perkembangan teknologi yang semakin maju
dinilai memiliki dampak positif dalam menghambat penyebaran virus corona. Mungkin
jika melihat angka-angka statistik jumlah penularannya, peran teknologi tidak akan
terasa. Namunbayangkan jika tidak ada bantuan teknologi sejak awal virus ini muncul.,
korban yang berjatuhan bisa lebih banyak dari saat ini.
Peran teknologi juga terlibat dalam setiap kegiatan kita sehari-hari. Dengan penerapan
pembatasan interaksi, masyarakat akan lebih bergantung pada gadget mereka. Aktivitas
sehari-hari, hiburan, hubungan sosial, hingga kebutuhan logistik bisa dengan mudah
diakses melalui gadget masing-masing.
Peran teknologi terbukti dapat memudahkan masyarakat untuk mencegah penyebaran
virus corona. Baru-baru ini, pemerintah meluncurkan aplikasi khusus untuk melacak
pasien yang terinfeksi COVID-19. Aplikasi ini Bernama Peduli Lindungi. Aplikasi ini
menggunakan data yang diproduksi oleh smartphone dengan bluetooth aktif untuk
merekam informasi yang dibutuhkan. Jika dalam radius bluetooth terdapat perangkat lain

11
yang juga terdaftar di aplikasi ini, maka akan terjadi pertukaran id anonim yang
kemudian akan direkam oleh gadget masing-masing. Melalui pertukaran data ini, aplikasi
ini akan mengidentikasi orang-orang yang pernah berada dalam jarak dekat dengan orang
yang dinyatakan positif Covid-19 atau PDP (Pasien Dalam Pengawasan) dan ODP
(Orang Dalam Pengawasan). Nantinya, Anda akan dihubungi
oleh petugas kesehatan jika ternyata Anda pernah berada dalam jarak tertentu dengan
orang yang terinfeksi COVID-19, PDP, atau ODP. Aplikasi ini jelas akan sangat
membantu masyarakat untuk mengetahui keadaan lingkungan di sekitarnya.
Dan juga, bagi petugas kesehatan, aplikasi ini memudahkan mereka untuk melacak siapa
saja yang pernah berada di sekitar pasien yang terinfeksi COVID-19, PDP, atau ODP.
Dengan jumlah pengguna yang masih sangat sedikit, Johnny mengimbau agar
masyarakat mengunduh aplikasi yang dibuat oleh PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk.
(TLKM) tersebut. Terlebih masyarakat tidak dibebani biaya apapun untuk mengunduh
aplikasi tersebut.
Berdasarkan wacana di atas, dampak positif kemajuan IPTEK pada masa pandemi covid
19 di bidang ekonomi adalah....(lebih dari satu jawaban yang benar)

A. masyarakat dapat memantau bagaimana pergerakan virus corona dengan melihat


perkembangan berita dari teman dan kerabatnya melalui media sosial.
B. melalui aplikasi smartphone “Peduli Lindungi” masyarakat dapat melacak pasien
yang terinfeksi COVID-19 tanpa mengeluarkan biaya
C. masyarakat dapat dengan mudah mendapatkan berbagai informasi atau pun
pengetahuan terkait virus corona sehingga selalu waspada
D. munculnya home industry pembuatan masker yang dapat menambah pendapatan
masyarakat
E. mengatasi keterbatasan masalah belajar masa pandemi, dengan berbagai aplikasi yang
tersedia sebagai kegiatan belajar mengajar

30. Kemajuan tehnologi telah membawa perubahan bagi kehidupan social manusia.
Tehnologi yang seharusnya digunakan untuk kemudahan hidup manusia justru
disalagunakan untuk kejahatan. Salah kejahatan dalam bidang tehnologi adalah
pembobolan rekening. Masayarakat atau nasabah menjadi sasaran utama kejahatan
berbasis tehnologi. Orang yang mampu melakukan kejahatan tersebut tentu saja memiliki
tingkat kecerdasan yang baik. Tidak mungkin seseorang yang tidak mengetahui
tehnologi mampu melakukan tindakan kejahatan tersebut.
Kasus tersebut apabila dilihat dari sisi moral dapat disimpulkan bahwa….
A. Terjadi kesesuaian antara tingkat kecerdasan yang tinggi dengan moralitas
B. Kecerdasan seseorang tergantung tinggi rendahnya moralitas seseorang
C. Semakin tinggi kecerdasan seseorang, semakin rendah tingkat moralitasnya
D. Moralitas yang tinggi menjadikan seseorang memiliki kecerdasan yang tinggi pula
E. Adanya ketimpangan antara tingkat kecerdasan dengan moralitas yang rendah

31. Kemajuan iptek memberi banyak kemudahan bagi manusia. Salah satuanya kemudahan
bertransaksi. Hadirnya berbagai media social, seperti toko online, dan jasa berbasis
internet merupakan bentuk kemudahan bertransaksi yang lahir dari kemajuan iptek. Disatu
sisi kehadiran media tersebut memberi berbagai manfaat, disisi lain, ada dampak negative
yang perlu di sikapi dengan bijak, yaitu……
A. Individialisme
B. Konsumtif
C. Egois

12
D. Sekulerisme
E. Liberalisme

32. Kemajuan iptek di dunia pada abad ke 20 ini sungguh luar biasa, telah terjadi lompatan-
lompatan yang mencengangkan, seperti terjadinya era digital, era global, era millenial,
era industri 4.0, era internet dan sebagainya, semua mempunyai dampak positif dan
negatif. Berikut ini yang merupakan pengaruh positif kemajuan iptek dibidang ekonomi
adalah ....
A. peningkatan kesejahteraan masyarakat dengan meningkatkan penggunaan iptek
dalam memproduksi potensi daerah setempat.
B. dengan adanya iptek kebutuhan hidup dapat tercapai dengan mudah misalnya dengan
jual beli online.
C. segala informasi di dunia adalah berkat perkembangan iptek.
D. hubungan sosial antar masyarakt yang berbeda suku bangsa, agama, budaya dan
daerah dapat berlangsung dimana saj dan kapan saja dengan memanfaatkan sosial
media seperti email, whatsapp, facebook, twitter, instagram, line dan lain-lain.
E. peningkatan kreatifitas masyarakat setempat dalam memproduksi hasil unggulan
daerah

33. Era globalisasi secara umum dapat diartikan sebagai adalah suatu era integrasi
internasional yang terjadi karena pertukaran pandangan dunia.
Perilaku yang tidak boleh dikembangkan dalam menghadapi era globalisasi adalah ....
A. nasionalisme
B. terbuka
C. antisipatif
D. inovatif
E. radikalisme

34. Kemajuan iptek di dunia pada abad ke 20 ini sungguh luar biasa, telah terjadi lompatan-
lompatan yang mencengangkan, seperti terjadinya era digital, era global, era millenial, era
industri 4.0, era internet dan sebagainya, semua mempunyai dampak positif dan negatif.
Pengaruh negatif iptek dalam bidang pertanian adalah ....
A. berkurangnya lapangan pekerjaan pada sektor pertanian
B. petani-petani jadi malas bekerja
C. banyak petani meninggalkan desa
D. munculnya varietas tanaman baru yang lebih baik
E. banyaknya penipuan pada penjualan online

35. Kelesuan ekonomi dunia berdampak pada perekonomian nasional. Nilai mata uang
Rupiah anjlok. Banyak waraga negara Indonesia memilih menggunakan mata uang dolar
Amerika Serikat sebagai alat transaksi jual beli. Kondisi ini memperparah perekonomia
nasional. Upaya yang dapat dilakukan pemuda Indonesia pada era kemajuan iptek guna
memperbaiki kondisi tersebut ialah….
A. Melakukan unjuk rasa agar meletakan jabatanya karena dianggap gagal memperbaiki
perekonomian nasional
B. Melarang warga negara asing masuk ke Indonesia dan menggunakan mata uang dolar
sebagai alat transaksi
C. Mengamankan cadangan mata uang rupiah untuk dijual pada saat yang tepat agar
mendapat keuntungan

13
D. Mengusulkan agar presiden memecat Menteri keuangan karena kita mampu
mengelola keuangan negara
E. Mengajak warga negara Indonesia menggunakan mata uang rupiah melalui lagu,
iklan, dan video

36. Negara Kesatuan Repblik Indonesia

Pernyataan berikut yang benar mengenai ciri-ciri negara kesatuan adalah ….


A. Tiap-tiap negara bagian mempunyai kekuasaan asli
B. Tiap-tiap negara bagian mempunyai wewenang menyusun undang-undang dasar
sendiri
C. Pemerintah pusat mempunyai kedaulatan terhadap negara bagian
D. Kepala negara memiliki hak veto yang dapat dilakukan oleh parlemen
E. Hanya terdapat satu undang-undang dasar, satu kepala negara, satu DPR, dan satu
dewan Menter

37. Konsep NKRI menurut UUD NRI Tahun 1945


Perhatikan Gambar di Bawah ini!

Pendahuluan
Negara Indonesia adalah sebuah negara kesatuan. Indonesia adalah negara jajahan yang
sudah merdeka dengan adanya proklamasi kemerdekaan tanggal 17 Agustus 1945.
Namun, setelah proklamasi masih banyak ancaman yang datang terhadap keutuhan negara,
semua itu bisa dilalui oleh semua pahlawan Indonesia yang berkorban jiwa raga untuk
Indonesia.
Setelah merdeka dan Indonesia menjadi sebuah negara yang berdiri sendiri dengan
pemerintahannya, tentu mempunyai konsep berdirinya sebuah negara yang didirikan.
Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah negara yang dibentuk oleh semangat
nasionlisme bangsa yang bertujuan melindungi segenap bangsa dan seluruh tampah darah
Indonesia, memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa dan ikut
serta melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan
keadilan social.

14
Setelah anda mencermati terhadap gambar dan literasi tentang Konsep Negara Kesatuan Republik
Indonesia menurut UUD 1945 yang benar di bawah ini adalah sesuai dengan pasal ... ayat ...
yang berbunyi ... dan pembukaan UUD 1945 alinea ... yang berbunyi ....
A. Pasal 1 ayat 1 yang berbunyi : " Negara Indonesia ialah negara kesatuan yang
berbentuk Republik" dan Pembukaan UUD 1945 alinea IV yang berbunyi "... untuk
membentuk suatu pemerintah negara Indonesia yang melindungi segenap bangsa
Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
B. Pasal 1 ayat 2 yang berbunyi : " Negara Indonesia ialah negara kesatuan yang
berbentuk Republik" dan Pembukaan UUD 1945 alinea III yang berbunyi "... untuk
membentuk suatu pemerintah negara Indonesia yang melindungi segenap bangsa
Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
C. Pasal 1 ayat 3 yang berbunyi : " Negara Indonesia ialah negara kesatuan yang
berbentuk Republik" dan Pembukaan UUD 1945 alinea II yang berbunyi "... untuk
membentuk suatu pemerintah negara Indonesia yang melindungi segenap bangsa
Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
D. Pasal 2 ayat 1yang berbunyi : " Negara Indonesia ialah negara kesatuan yang berbentuk
Republik" dan Pembukaan UUD 1945 alinea IV yang berbunyi "... untuk
membentuk suatu pemerintah negara Indonesia yang melindungi segenap bangsa
Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
E. Pasal 2 ayat 2 yang berbunyi : " Negara Indonesia ialah negara kesatuan yang
berbentuk Republik" dan Pembukaan UUD 1945 alinea IV yang berbunyi "... untuk
membentuk suatu pemerintah negara Indonesia yang melindungi segenap bangsa
Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia

38. APRA (Angkatan Perang Ratu Adil)

ADA dua peristiwa bersejarah selama Januari. Pertama, Perjanjian Renville pada 17
Januari 1948 dan peristiwa pemberontakan Angkatan Perang Ratu Adil (APRA) di Kota
Bandung pada 23 Januari 1950.
Rabu 23 Januari 2019 adalah peringatan 69 tahun peristiwa APRA. Kapten Raymond
Westerling yang menjadi pemimpin aksi APRA, masih menjadi perbincangan para
pemerhati sejarah perang di Indonesia.
Dalam catatan umum sejarah Indonesia pula, pemberontakan APRA adalah bentuk
penolakan dari sejumlah pihak di Jawa Barat kepada pemerintah Republik Indonesia,
setelah pengakuan kedaulatan dari Belanda, 27 Desember 1949. Pemberontakan APRA
(Angkatan Perang Ratu Adil) terjadi pada masa ....
A. Revolusi Kemerdekaan
B. RIS
C. Demokrasi Liberal
D. Orde Baru
E. Reformasi

15
39. Konferensi Meja Bundar (KMB)

Konferensi Meja Bundar: yang dilakukan oleh tiga perwakilan yaitu : Republik
Indonesia, Bijeenkomst voor Federaal Overleg (BFO), dan Belanda, menghasilkan
kesepakatan. Kesepakatan ini disaksikan juga oleh United Nations Commission for
Indonesia (UNCI) sebagai perwakilan PBB
Berdasarkan perjanjian Konferensi Meja Bundar, sejak 27 Desember 1949 tersebut di
atas, NKRI berubah menjadi negara ....
A. serikat
B. monarki
C. merdeka
D. berdaulat
E. bagian Belanda

40. Makna Persatuan dalam Kebangsaan

Indonesia kaya akan keberagaman mulai dari suku, agama, etnis, maupun budaya,
sehingga rentan adanya perpecahan. Maka persatuan dan kesatuan pun menjadi kunci
untuk menjaga bangsa Indonesia tetap utuh. Hal ini sebagaimana terkandung dalam
semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang memiliki arti berbeda-beda tetap satu jua. Makna
yang terkandung dalam kata persatuan sendiri pada hakikatnya adalah satu, yang artinya
bulat dan tidak terpecah-pecah meskipun dengan berbagai macam keanekaragaman yang
ada. Maka memaknai persatuan dan kesatuan merupakan hal yang penting dalam hidup
berbangsa dan bernegara, sehingga bisa saling bahu membahu dalam mempertahankan,
mengisi, maupun menjaga kemerdekaan bangsa.
Konsep persatuan kesatuan ini melambangkan satu kesatuan wilayah Negara Kesatuan
Republik Indonesia yang dibangun atas persamaan nasib, satu kesatuan budaya, kesatuan
wilayah. Walaupun harus diakui didalamnya terdapat banyak keberagaman tetapi tidak
membatasi semangat untuk bersatu dan berpadu mewujudkan tujuan negara Indonesia.
Dengan adanya rasa persatuan dalam suatu bangsa maka dapat menimbulkan rasa
kebersamaan dan saling melengkapi, saling toleransi dan adanya keharmonisan dalam
menjalani hidup. Disamping itu, menjalin rasa persahatan, kekeluargaan, sikap saling
tolongmenolong dalam menjalani hidup.
Jika melihat keberagaman masyarakat Indonesia dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika,
maka keberagaman ini bisa dimanfaatkan sebagai identitas diri di dunia internasional
dengan mengembangkan sikap toleransi antar sesama, serta meningkatkan rasa
nasionalisme terhadap bangsa sendiri. Adapun, keberagaman masyarakat Indonesia
disebabkan 5 hal, diantaranya, kondisi negara berbentuk kepulauan, dimana tiap pulau

16
yang memisahkan wilayah Indonesia satu dengan yang lain menyebabkan penduduknya
memiliki kebiasaan yang berbeda baik dari segi agama dan budayanya. Letak yang
strategis negara Indonesia berdasarkan segi geografis, yaitu dari Sabang sampai Merauke
dari 950 sampai 1410 Bujur Timur dan 60 Lintang Utara sampai 110 Lintang Selatan yang
semuanya adalah ruang lingkup Indonesia. Selain itu, Indonesia berada di garis
khatulistiwa daerah tropis yang menyebabkan 2 (dua) musim yaitu musim hujan dan
musim kemarau. Perbedaan kondisi alam menyebabkan perbedaan dari sisi
mempertahankan hidup, perawakan tubuh, sampai dengan bahasa daerah yang berbeda
pula. Adanya daerah perkotaan dan pedesaan menyebabkan cara penerimaan terhadap
suatu hal baru menjadi berbeda. Jika dilihat di daerah pedesaan maka perubahan yang
terjadi sangat lambat, sedangkan diperkotaan perubahan akan terjadi dengan sangat pesat
dan cepat. Keadaan transportasi dan komunikasi, di sisi pedesaan masih sangat lambat dan
minim jika dibandingkan dengan daerah perkotaaan yang berkembang pesat.
Sumber: https://www.kelaspintar.id/blog/edutech/makna-persatuan-dalam-kebangsaan-
6423/
Dari artikel diatas, makna kesatuan bagi bangsa Indonesia adalah .... (lebih dari satu
jawaban)
A. membatasi semangat untuk bersatu dan berpadu mewujudkan tujuan negara Indonesia,
sehingga bisa saling bahu membahu dalam mempertahankan kemerdekaan bangsa.
B. dimanfaatkan sebagai identitas diri di dunia internasional dengan mengembangkan
sikap toleransi antar sesama, serta meningkatkan rasa nasionalisme terhadap bangsa
sendiri.
C. kondisi negara berbentuk kepulauan dimana tiap pulau yang memisahkan wilayah
Indonesia satu dengan lainnya menyebabkan penduduknya memiliki kebiasaan yang
berbeda.
D. dimanfaatkan sebagai ciri khas dengan mengembangkan sikap menghormati antar
sesama, serta meningkatkan rasa cinta tanah air terhadap bangsa sendiri.
E. keragaman yang ada di Indonesia sehingga bisa menjadi modal untuk bersaing dengan
negara maju di dunia.
41. Setelah Orde Baru kebebasan pers tampak lebih bebas dan merdeka karena….
A. adanya pencabutan UU Pers
B. pers tidak diatur dalam Undang Undang
C. bermunculan media massa baru yang lebih segar
D. presiden membubarkan departemen penerangan
E. kebijakan mengenai pers diperlonggar pemerintah
42. Faktor yang mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan pers pada masyarakat
demokrasi adalah …
A. pengetahuan manusia yang cepat usang
B. kebebasan berkreasi dan berekspresi
C. untuk memenuhi rasa ingin tahu manusia
D. memenuhi kebutuhan manusia akan informasi
E. kemajuan dan kecanggihan sarana komunikasi
43. Kakek Salim memasuki usia senja. Anaknya seorang aparatur sipil negara yang
memiliki ruko ruko yang disewakan. Anaknya sudah melarang kakek Salim berjualan
mainan anak anak di dekat terminal. Hasilnya ia berikan kepada anak yatim di dekat
rumahnya. Kakek Salim berharap Tuhan Yang Maha Kuasa akan menyayanginya
dalam sisa hidunya. Karakteristik etoos kerja tinggi yang dimiliki kakek Salim
adalah ....
A. bentuk ibadah
B. berfikiran positif

17
C. kerja sebagai hal yang luhur
D. proses yang membutuhkan ketekunan kerja
E. sebagai kegiatan yang bermakna
44. Perhatikan kata kata motivasi berikut ! "Banyak kegagalan dalam hidup ini
dikarenakan orang tidak menyadari betapa dekatnya mereka dengan keberhasilan, saat
mereka menyerah [Thomas Alfa Edison] ". Kata kata motivasi tersebut mengandung
salah satu sikap yang harus dikembangkan dalam diri untuk meningkatkan etos kerja
masyarakat Indonesia. Sikap yang dimaksud yaitu ....
A. tidak takut gagal
B. bertanggung jawab
C. menghargai waktu
D. percaya diri
E. optimis

18

Anda mungkin juga menyukai