Anda di halaman 1dari 8

1.

Perhatikan struktur lembaga negara berikut :

Lembaga Negara yang berwenang menyelesaikan sengketa Pemilu menurut UUD NRI Tahun
1945 adalah…
A. MPR
B. DPR
C. MA
D. MK
E. KY
2. Setiap Negara akan memiliki wilayah territorial dan wilayah ekstrateritorial. Yang
merupakan wilayah ekstrateritorial adalah...
A. Wilayah tambahan di negara lain sebagai kantor perwakilan suatu negara
B. Wilayah laut yang berjarak 12 mil dari garis dasar ke arah laut lepas
C. Zona Ekonomi Eksklusif suatu wilayah berjarak 200 mil
D. Suatu wilayah negara yang dideklarasikan sebagai wilayah kedaulatan negara
E. Landas kontinen dasar laut wilayah suatu negara
3. “Cristian Gonzales atau yang dikenal sebagai El Loco Gonzales, merupakan salah satu
pemain sepak bola yang berhasil mengharumkan nama bangsa di kancah dunia. Mungkin
banyak yang belum mengetahui jika El Loco Gonzales telah menjadi Warga Negara
Indonesia (WNI). Pria kelahiran Uruguay tahun 1976 itu mengaku telah jatuh cinta dengan
Indonesia sejak kedatangannya pada 2002 lalu. Meskipun dalam perjalanannya menjadi
seorang WNI tidaklah mudah.”
Dari ilustrasi tersebut diatas, sesuai dengan UU No. 12 Tahun 2006 yang bukan merupakan
syarat menjadi warganegara Indonesia adalah….
A. Bertempat tinggal di Indonesia 10 tahun berturut-turut
B. Memiliki pekerjaan dan penghasilan tetap
C. Sehat jasmani dan rohani
D. Dapat berbahasa Indonesia
E. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia
4. Dalam UUD NRI Tahun 1945 Pasal 29 ayat (2) dinyatakan bahwa “Negara menjamin
kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing dan untuk
beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya itu.”
Berdasarkan pasal tersebut, contoh bentuk kemerdekaan beragama dan berkepercayaan
terhadap Tuhan Yang Maha Esa ditunjukkan oleh pernyataan….
A. Tidak mengganggu pelaksanaan ibadah agama lain
B. Memaksa karyawan untuk masuk kerja pada hari libur keagamaan
C. Memilih teman berdasarkan agama yang dianutnya
D. Toleransi yang tinggi diantara pemeluk yang seagama
E. Kebebasan untuk tidak melaksanakan perintah agama
5. Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia dalam Pasal 30 menyatakan bahwa
“Tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan
negara”. Usaha pertahanan dan keamanan tersebut dilaksanakan melalui sistem pertahanan
dan keamanan rakyat semesta, yang dilaksanakan oleh ....
A. TNI
B. TNI dan POLRI
C. TNI dan Rakyat
D. TNI, POLRI dan Rakyat
E. POLRI dan Rakyat
6. REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Komisi Yudisial (KY) terus meningkatkan kualitas
penyelenggaraan atau tahapan proses seleksi penerimaan hakim agung maupun hakim adhoc
agar mendapatkan hakim berintegritas. "Misalnya, terkait soal-soalnya profil asesmen hingga
rekam jejak diperdalam oleh panitia seleksi," kata Ketua KY Mukti Fajar Nur Dewata di
Jakarta, Rabu (28/12/2022).
Berdasarkan penggalan berita di atas, hubungan antara lembaga - lembaga negara menurut
UUD NRI Tahun 1945 adalah ....
A. Komisi Yudisial memiliki pengetahuan dan pengalaman di bidang hukum
B. Anggota Komisi Yudisial memiliki integritas dan kepribadian yang baik
C. Komisi Yudisial berwenang mengusulkan pengangkatan hakim agung
D. Komisi Yudisial berwenang menjaga dan menegakkan kehormatan hakim
E. Anggota Komisi Yudisial diangkat dan diberhentikan oleh Presiden
7. Pemerintah Pusat merupakan penyelenggara urusan pemeritahan di tingkat nasional,
sedangkan pemerintah daerah merupakan penyelenggara urusan pemerintahan didaerah
masing-masing bersama DPRD.
Di bawah ini yang merupakan kewenangan pemerintah pusat adalah ….
A. Pertahanan dan keamanan
B. Pendidikan
C. Kesehatan
D. Lingkungan hidup
E. Penataan ruang
8. Perhatikan data berikut:
1) Perencanaan, pemanfaatan dan pengawasan tata ruang
2) Penyelenggaraan pertahanan dan keamanan
3) Penyelenggaraan ketertiban umum dan ketenteraman masyarakat
4) Penanganan dan pelayanan dibidang kesehatan
5) Melaksanakan politik luar negeri
6) Menyelenggarakan moneter dan fiskal
Hubungan fungsional yang menyangkut pembagian tugas dan kewenangan, harus dijalankan
oleh pemerintah pusat dan daerah dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan yang baik
“Good Goverment”. Selain asas sentralisasi, kita mengenal asas desentralisasi yaitu
pelimpahan wewenang dari pemerintah pusat kepada pemerintah daerah sehingga daerah
berhak mengatur dan mengurus urusan rumah tangganya sendiri. Dari data diatas, yang
merupakan wewenang dari pemerintah daerah adalah....
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 2, 4, dan 5
D. 3, 5, dan 6
E. 4, 5, dan 6
9. Perhatikan beberapa aspek wawasan nusantara berikut:
1) Letak dan bentuk geografis Wilayah Indonesia
2) Keadaan dan kekayaan alam bangsa Indonesia
3) Keadaan dan Kemampuan penduduk Bangsa Indonesia
4) Ideologi Pancasila yang ditanamkan dalam kehidupan sehari-hari
5) Sistem Politik yang diterapkan dalam kehidupan politik di Indonesia
6) Dinamika budaya bangsa yang dikembangkan dalam kehidupan masyarakat Indonesia
Berdasarkan aspek wawasan nusantara diatas yang merupakan aspek alamiah wawasan
nusantara ditandai oleh nomor….
A. (1), (2) dan (3)
B. (1), (3) dan (5)
C. (2), (4) dan (6)
D. (3), (4) dan (5)
E. (4), (5) dan (6)
10. Andreas merupakan peserta Youth Exchange and Study Program Indonesia Amerika
Serikat. Andreas memahami perbedaan gaya hidup yang signifikan dengan lingkungannya
saat menjalani program saat ini. Sikap yang sesuai dengan Penegakan Hak Asasi Manusia
berdasarkan Sila ke-3 Pancasila adalah ….
A. Memajukan pergaulan demi persatuan dan kesatuan bangsa yang ber-Bhinneka Tunggal
Ika
B. Hormat-menghormati dan bekerja sama dengan bangsa lain
C. Saling menghormati kebebasan ber-ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaannya
D. Mengakui persamaan derajat, hak dan kewajiban antara sesama manusia
E. Menjauhi sifat boros dan gaya hidup mewah
11. Kasus membela diri dari begal juga terjadi pada ZA, seorang siswa SMA di kabupaten
Malang pada tahun 2019. Ia dan teman perempuannya didatangi oleh tiga orang yang
bermaksud merampas motor dan ponselnya. Kawanan tersebut bahkan juga melontarkan niat
ingin memperkosa teman perempuan ZA. ZA yang merasa terancam kemudian mengambil
pisau dari jok motornya dan menusukkannya pada dada salah seorang dari kawanan tersebut.
Pisau ini diklaim ZA akan digunakannya untuk keperluan praktik di sekolah.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Kasus-Kasus Ketidakadilan di
Indonesia". Peran pengadilan negeri dalam kasus diatas adalah…
A. Melimpahkan perkara tersebut kepada Lembaga kesejahteraan social (LKSA)
B. Memeriksa, mengadili dan memutus perkara tersebut sesuai dengan KUHP
C. Melakukan pembelaan kepentingan masyarakat dalam prinsip persamaan
D. Mengadili perkara tersebut dan memutus tampa melihat usia
E. Memberkan kenyaman kepada pelaku pembunuhan
12. Bacalah ilustrasi berikut ini !
Penantian panjang Cristian Gonzalez menjadi Warga Negara Indonesa (WNI) akhirnya
berakhir sudah. Setelah menunggu empat tahun lamanya, Gonzalez resmi menjadi WNI dari
jalur naturalisasi pemain yang diajukan PSSI kepada Pemerintah RI. Ketua Badan Tim
Nasional (BTN), Iman Arif, menjelaskan Gonzalez dinaturalisasi karena ia memenuhi
seluruh syarat administrasi dan syarat khusus yang ditetapkan. Permohonan kewarganegaraan
ini dapat dikabulkan ketika memenuhi syarat – syarat yang diatur dalam UU Nomor 12
Tahun 2006.
Berikut ini yang bukan syarat untuk memperoleh kewarganegaraan yang diatur dalam UU
Nomor 12 Tahun 2006 adalah……
A. Dapat berbahasa Indonesia
B. Tidak pernah dijatuhi hukuman pidana
C. Mempunyai pekerjaan atau penghasilan tetap
D. Sudah bertempat tinggal selama lima tahun berturut – turut di Indonesia
E. Belum menikah
13. Perhatikan pernyataan berikut:
1) Menghargai pendapat orang lain
2) Berbicara ketika orang lain sedang menyampaikan pendapat
3) Memberikan kesempatan orang lain untuk mengemukakan pendapat
4) Meninggalkan ruang rapat saat rapat masih berlangsung
5) Menerima hasil keputusan rapat, meskipun bertentangan dengan keinginan pribadi.
Dari perilaku diatas, manakah perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai Sila Ke-4 !
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 4
C. 1, 3, dan 5
D. 1, 4, dan 5
E. 1, 2, dan 5
14. Perkembangan IPTEK sangat mempengaruhi kehidupan kita sehari-hari, apalagi di jaman
milenial seperti sekarang ini. Agar perkembangan IPTEK tersebut tidak memberikan dampak
buruk bagi masyarakat Indonesia. Penggunaan IPTEK bertujuan untuk memenuhi cita-cita
bangsa Indonesia agar dapat hidup sejajar dengan bangsa lain seperti yang tertuang dalam
Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945. Sikap yang menunjukkan bahwa kita harus selektif
terhadap IPTEK berdasarkan Pancasila adalah . . .
A. Tidak menolak IPTEK yang memberikan pengaruh buruk pada HAM dan menyalahi
dasar negara.
B. Membantu Pemerintah dalam mengawasi penggunaan IPTEK agar tidak memecah belah
persatuan dan kesatuan bangsa
C. Menyebarkan berita-berita hoax yang belum tentu kebenarannya.
D. Memprovokasi antar umat beragama melalui media cetak maupun media elektronik.
E. Tidak mempererat kerja sama dengan sesama negara berkembang untuk bertumbuh dan
berkembang bersama.
15. Sistem pembagian kekuasaan negara Republik Indonesia dibedakan atas tiga hal, yaitu
eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Ketentuan yang tertuang dalam konstitusi ini untuk
menjaga check and balances dalam menjalankan pemerintahan. Berdasarkan uraian tersebut,
proses penyelenggaraan Pemerintahan Negara sesuai ketentuan UUD Negara Republik
Indonesia Tahun 1945 yaitu ....
A. Kedaulatan berada di tangan rakyat dan MPR terdiri dari anggota DPR dan DPD
B. Presiden memegang kekuasaan pemerintahan dan di bantu oleh menteri-menteri Negara
C. MPR bersidang sedikitnya sekali dalam lima tahun dan Presiden memegang kekuasaan
pemerintahan
D. Negara Indonesia adalah negara kesatuan berbentuk republik dan kedaulatan berada di
tangan rakyat
E. Presiden memegang kekuasaan pemerintahan dan dalam hal mengangkat duta
memperhatikan pertimbangan DPR
16. Makna pasal 29 ayat 2 menegaskan bahwa negara Indonesia membebaskan rakyatnya
memeluk agama sesuai kepercayaan yang dianutnya, menjamin dan melindungi setiap
pemeluk agama agar dapat beribadah menurut kepercayaan masing-masing, bahkan negara
bertanggung jawab memberikan jaminan dan perlindungan kepada setiap penduduk untuk
memeluk dan menjalankan agama dan kepercayaanya. Contoh sikap dan perilaku warga
negara yang mencerminkan pasal pasal 29 ayat 2 UUD 1945 adalah ....
A. Mengharuskan memeluk agama tertentu
B. Menyediakan sarana ibadah bagi setiap agama
C. Tidak mendiskriminasi orang lain yang berbeda agama
D. Menetapkan hari besar keagamaan sebagai hari libur nasional
E. Mengucurkan dana dalam pembangunan fasilitas pendidikan agama
17. Dalam Pasal 30 Undang-Undang Dasar 1945 telah ditegaskan bahwa tiap-tiap warga negara
berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara. Usaha pertahanan
dan keamanan negara tersebut dilaksanakan melalui Sistem Pertahanan dan Keamanan
Rakyat Semesta (Sishankamrata). Dimana kekuatan pendukungnya dilaksanakan oleh ....
A. Rakyat
B. Pemerintah
C. TNI dan Polri
D. Kegiatan siskamling
E. Kementerian pertahanan
18. Integrasi nasional adalah usaha dan proses mempersatukan perbedaan-perbedaan yang ada
pada suatu negara sehingga terciptanya keserasian dan keselarasan secara nasional. Berikut
ini merupakan faktor pembentuk integrasi nasional dalam bingkai Bhineka Tunggal Ika
adalah ....
A. Adanya Rasa cinta tanah air
B. Kuatnya Paham Etnosentrisme
C. Masyarakat yang Beraneka Ragam
D. Pembangunan yang kurang merata
E. Jepang menyerah tanpa syarat pada Sekutu
19. Hak asasi manusia adalah hak dasar atau hak pokok yang dimiliki seluruh manusia sejak
lahir. karakteristik tersebut menunjukan bahwa hak asasi manusia bersifat ....
A. Hakiki
B. Universal
C. Tidak dapat dicabut
D. Tidak dapat dibagi
E. lokal
20. Rumusan dasar negara dalam naskah Piagam Jakarta memiliki sedikit perbedaan dengan
dasar negara sebagaimana tertuang dalam pembukaan UUD 1945 saat ini. Perbedaan
mendasar terletak pada sila pertama. Rumusan pada sila pertama menuai kritik dari berbagai
pihak karena dipandang memihak salah satu golongan. Beberapa tokoh perwakilan dari
Indonesia Timur menyatakan keberatan dengan sila pertama dalam rumusan tersebut.
Pasalnya, rakyat Indonesia tidak hanya berasal dari kalangan muslim saja. Hal itulah yang
menjadi salah satu latar belakang perubahan rumusan sila pertama menjadi "Ketuhanan Yang
Maha Esa". Dasar negara tersebut kemudian berhasil disahkan oleh Panitia Persiapan
Kemerdekaan Indonesia (PPKI) pada tanggal 18 Agustus 1945, tepat sehari setelah
proklamasi kemerdekaan dikumandangkan. Berdasarkan ilutrasi tersebut, faktor pendorong
persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia adalah ....
A. Rasa cinta tanah air
B. Keinginan untuk bersatu
C. Kondisi masyarakat yang heterogen
D. Adanya kesepakatan dan konsesus nasional
E. Adanya faktor sejarah sebagai bangsa terjajah

Anda mungkin juga menyukai