Anda di halaman 1dari 12

PROPOSAL

PAMERAN SENI RUPA KRIYA LOGAM

DENGAN MOTIF KALIGRAFI

Disusun oleh:

Gadis Wulandari

XII MIPA 1

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN KALIMANTAN TIMUR

SMA NEGERI 5 PENAJAM PASER UTARA

TAHUN 2024
KATA PENGANTAR

Puji syukur saya sampaikan kehadirat Tuhan yang Maha Esa atas segala
limpahan Rahmat, Inayah, Taufik dan Hidayahnya sehingga saya dapat
menyelesaikan penyusunan proposal ini dalam bentuk maupun isinya yang sangat
sederhana dan mendalam sebagai langkah konkret dalam menggali,
mengembangkan, dan mempromosikan keberlanjutan industri kerajinan logam.

Pengembangan proposal ini bermula dari kesadaran akan pentingnya


melestarikan tradisi kerajinan logam yang merupakan bagian tak terpisahkan dari
warisan budaya kita. Dengan adanya proposal ini, diharapkan masyarakat dapat
lebih menghargai dan memanfaatkan potensi seni dan keterampilan dalam logam
untuk mendukung pertumbuhan ekonomi lokal.

Saya meyakini bahwa proposal ini dapat menjadi pendorong penting


dalam menciptakan lapangan kerja baru, meningkatkan pendapatan masyarakat
lokal, serta meningkatkan citra dan nilai seni dari produk kerajinan logam yang
dihasilkan.

Dengan rendah hati, saya menyampaikan proposal ini sebagai kontribusi


nyata dalam memajukan industri kerajinan logam serta melestarikan kekayaan
budaya dan seni yang ada. Semoga proposal ini dapat menjadi pijakan yang kuat
untuk perubahan positif dalam industri kerajinan logam di wilayah ini. Terima
kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan.

Penajam Paser Utara, 13 Januari 2024

Penyusun

ii
LEMBAR PENGESAHAN

Jenis Kegiatan : Pameran Seni Kriya Logam dengan Motif Kaligrafi

Tema Kegiatan : Ayo Manfaatkan!

Waktu Kegiatan : Selasa, 16 Januari 2024

Lokasi Kejadian : SMAN 5 Penajam Paser Utara

Penajam Paser Utara, 13 Januari 2024

Ketua Kegiatan Sekretaris

Gadis Wulandari Nur Azizah

Mengetahui:

Guru Mata Pelajaran

Seni Budaya

Gini Mariani M, S.Pd

NIP.197105112000032005

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL……………………………………………………………

KATA PENGANTAR………………………………………………..……….. ii

LEMBAR PENGESAHAN………………………….........................................iii

DAFTAR ISI………………………………………………………….…..…… iv

BAB 1 PENDAHULUAN………………………………………………………1

A. Latar Belakang……………………………………………………..…… 1

BAB II PEMBAHASAN………………………………………………….….... 3

A. Tujuan…………………………………………………………..…….… 3
B. Tema……………………………………………………………….…… 3
C. Kepanitiaan…………………………………………………………...… 3
D. Waktu dan Tempat…………………………………………………….... 4
E. Agenda Kegiatan……………………………………………….……..… 4
F. Rincian Anggaran………………………………………………………..5

BAB III PENUTUP…………………………………………………………..... 6

A. Kesimpulan……………………………………………………….……...6
B. Saran / Kesan…………………………………………………….……….6

LAMPIRAN……………………………………………………………………. 7

iv
BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pendidikan merupakan kebutuhan yang harus dipenuhi dalam setiap
kehidupan seseorang, suatu bangsa akan maju banyak ditentukan oleh
kreativitas dari pendidikan itu sendiri maka dari itu dunia pendidikan
merupakan salah satu upaya mencetak sumber daya manusia yang kreatif.
Dalam dunia pendidikan dikenal dengan namanya pembelajaran.
Pembelajaran dapat didefenisikan sebagai suatu sistem atau suatu proses
membelajarkan subjek didik/pembelajar yang direncanakan atau didesain,
dilaksanakan dan dievaluasi secara sistematis agar subjek didik/pembelajar
dapat mencapai tujuan-tujuan pembelajaran secara dan efisien. Di dalam
Undang-Undang No. 20 tahun 2003 Tentang Sisdiknas pasal 1 ayat 20
dijelaskan bahwa pembelajaran merupakan proses interaksi antara peserta
didik dengan pendidik dan sumber dalam satu lingkungan belajar.

Pembelajaran kriya logam adalah kerajinan atau keterampilan untuk


membuat sesuatu menjadi barang-barang yang memiliki nilai guna dengan
menggunakan logam sebagai medianya. Hasil karya kriya logam dapat
berwujud 2 dimensi, dan dapat berwujud 3 dimensi. Misalnya saja kerajinan
kriya logam dengan menggunakan motif kaligrafi. Kerajinan kaligrafi dalam
kehidupan sehari-hari sangat mudah ditemui, misalnya sebagai hiasan dinding
di rumah.

Pembelajaran seni kriya di Sekolah terbilang kurang efektif. Ini


disebabkan karena kebanyakan guru hanya memberi materi dan menjelaskan
tanpa praktek.

1
Berdasarkan survei awal di SMA SMAN 5 Penajam Paser Utara,
pembelajaran seni kriya khususnya kriya logam belum efektif. Ini disebabkan
karena guru biasanya hanya memberi materi saja tanpa praktik. Kebiasaan ini
membuat kebanyakan siswa menjadi bosan.

Berdasarkan permasalahan tersebut kiranya perlu dilakukan suatu


proses pembelajaran yang inovatif untuk mengasah kemampuan siswa dalam
belajar dan berkarya, khususnya dalam membuat kriya logam. Motif yang
digunakan dalam membuat karya kriya logam ada banyak seperti motif
bunga, hewan dan lain-lain. Tetapi pada penelitian ini, saya memilih motif
kaligrafi, karena motif ini mudah untuk dibuat.

Diharapkan dengan adanya pembuatan kriya logam, siswa dapat


meningkatkan daya imajaianasi dan kreativitas. Dengan berkembangnya
kemampuan dan pemahaman siswa dalam membuat karya kriya logam, akan
merangsang kemampuan berpikir siswa menjadi lebih terampil dan dapat
membantunya dalam proses pemecahan suatu masalah

2
BAB II

PEMBAHASAN

A. Tujuan Kegiatan
Adapun tujuan kegiatan implementasi seni kriya logam melalui
pemanfaatan limbah aluminium foil sebagai kerajinan produktif bagi siswa-
siswi SMA Negeri 5 Penajam Paser Utara, antara lain:
1. Menambah wawasan pelajar tentang ragam produk kriya logam.
2. Meningkatkan daya kreasi pelajar dalam memanfaatkan barang bekas
menjadi barang yang bernilai ekonomi tinggi.
3. Merumuskan materi pelajaran keterampilan kriya logam untuk disusun
sebagai panduan belajar siswa-siswi.

B. Tema
Dalam pameran seni rupa kali ini, kami akan mengangkat tema “Ayo
Berkreasi!”. Dengan mengangkat tema pameran “Ayo Berkreasi!” bisa
dijadikan wadah bagi siswa-siswi SMA Negeri 5 Penajam Paser Utara untuk
mengekspresikan perasaannya dan sebagai salah satu cara untuk
memanfaatkan logam dengan motif kaligrafi.

C. Kepanitian
Ketua : Gadis Wulandari
Sekretaris : Nur Azizah
Bendahara : Kartika Febriana
Seksi :
 Penyeleksi Acara : Sarah Risha Fadhilah
 Dokumentasi : Ananda Magvira Maulana
 Publikasi : Aji Sungkar Adhikari

3
D. Waktu dan Tempat Pelaksanaan
Hari/Tanggal : Selasa, 16 Januari 2024
Waktu : 08.00 – 16.00 WITA
Tempat : SMA Negeri 5 Penajam Paser Utara

E. Agenda Kegiatan

Bulan
No. Jenis Kegiatan
Januari Februari
1 2 3 4 1 2 3 4
1. Pembentukan panitia ✓

2. Penyusunan panitia ✓

3. Rapat persiapan ✓

Pengiriman surat dan


4. ✓
publikasi

5. Pengumpulan karya ✓ ✓

6. Penyeleksian karya seni ✓

Pembuatan undangan
7. dan penyebaran ✓
undangan

8. Rapat pelaksanaan ✓

9. Kegiatan pameran ✓

10. Pembuatan laporan ✓


Evaluasi dan
11. ✓
pembuatan panitia

F. Rincian Anggaran
5

BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan
Dalam rangka meningkatkan kemampuan siswa – siswi dibidang
seni, khususnya seni rupa kriya batik serta memenuhi salah satu tugas
dalam pelajaran seni budaya. Potensi siswa dalam berorganisasi dipandang
perlu untuk digali. Kreatifitas, kemampuan, dan bakat siswa di bidang seni
juga perlu terus di asah, dan disalurkan dalam bentuk pameran. Berkaitan
dengan hal diatas, maka penulis selaku siswa kelas XII SMAN 5 Penajam
Paser Utara akan mengadakan kegiatan pameran seni kriya batik dengan
tema “Ayo Manfaatkan!”. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan pada 16
Januari 2024 bertempat di Lapangan SMAN 5 Penajam Paser Utara.

B. Saran/ Kesan
Demi kelancaran dan kesuksesan kegiatan yang penulis
laksanakan, maka kami mengharap dukungan dan bantuan baik moral
maupun spritual dari semua pihak serta diharapkan kegiatan ini dapat
memberi manfaat kepada para siswa siswi sekolah menangah mengenai
pentingnya melestarikan budaya indonesia.
6

LAMPIRAN
7

Anda mungkin juga menyukai