Anda di halaman 1dari 10

SOLUSI DAMPAK PERKEMBANGAN IPTEK

DISUSUN OLEH :

ANDI DA’I SYAHSYAH

762312022043

NURUL WAFIQ AZIZAH

762312022050

NURHIKMAH

762312022036

ALI MUAYYAD

762312022058

DOSEN PEMBIMBING :

AQMAL WAHZAN, S.PD., M.PD.

ILMU AL-QUR’AN DAN TAFSIR

FAKULTAS USHULUDDIN DAN DAKWAH

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI BONE

2022

i
KATA PENGANTAR

BismillahirrohmanirrohimAlhamdulillahirobbil’aalamin, segala puji, dan syukur kita


panjatkan ke khadirat Allah SWT atas seluruh nikmat-Nya yang telah dikaruniakan kepada
kita semua. Sholawat dan salam semoga tetap tercurah kepada Rasulullah wa Nabiyyullah
Muhammad SAW, keluarganya dan para sahabat-sahabatnya dimana dengan perjuangan
mereka yang telah mengorbankan segala yang mereka miliki telah membawa agama Islam
dapat tegak sampai hari ini.

Makalah yang telah kami tulis ini membahas tentang “solusi dampak kemajuan Ilmu
Pengetahuan dan Tekhnologi”. Dalam penulisan makalah ini kami mendapatkan kendala
kurangnya buku atau literatur yang membahas masalah tersebut sehingga kami banyak
mengandalkan pengambilan sumber materi yang berupa artikel dan jurnal yang ada di
internet.

Menyadari hal tersebut di atas, maka berbagai macam kekurangan yang terdapat dalam
tulisan kami ini membutuhkan kritik yang membangun menuju kepada terwujudnya sebuah
pembahasan yang lebih baik dan sempurna di masa yang akan datang.

Besar harapan kami semoga tulisan yang sangat sederhana ini dapat bermanfaat bagi
kami penulisnya secara khusus, dan kepada seluruh pembaca pada umumnya. Semoga Allah
SWT memberikan perlindungan, rahmat dan ridho-Nya kepada kita semua dan menjadikan
usaha kecil ini penambah berat timbangan kebaikan di akhirat kelak, aamin yaa Robbal
‘aalamin.

Watampone Desember 2022

Penyusun

i
DAFTAR ISI

Contents
KATA PENGANTAR..........................................................................................................................i
DAFTAR ISI........................................................................................................................................ii
BAB I....................................................................................................................................................1
PENDAHULUAN................................................................................................................................1
A. Latar Belakang........................................................................................................................1
B. Rumusan masalah....................................................................................................................2
C. Maksud dan tujuan..................................................................................................................2
BAB II..................................................................................................................................................3
PEMBAHASAN...................................................................................................................................3
A. SOLUSI DAMPAK NEGATIF PERKEMBANGAN IPTEK..............................................3
BAB III.................................................................................................................................................6
PENUTUP............................................................................................................................................6
A. Kesimpulan..............................................................................................................................6
B. Saran.........................................................................................................................................6
DAFTAR PUSTAKA..........................................................................................................................7

ii
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang

Allah SWT menciptakan alam semesta bersama dengan segala isinya sudah pasti
mempunyai tujuan. Manusia sebagai salah satu makhluk ciptaannya yg di tempatkan dimuka
bumi juga dimaksudkan untuk tujuan tertentu pula. Sebagai seorang muslim, untuk
memahami tujuan diciptakannya manusia dan di tempatkan dimuka bumi ini, maka harus
merujuk kepada petunjuk Al-Quran sebagai kitab suci yang berisikan wahyu yang di
turunkan oleh Allah SWT kepada Rasul-Nya Muhammad SAW melalui perantaraan malaikat
jibril.

Maka berdasarkan hal tersebut di atas kita dapatkan bahwa tujuan diciptakannya
manusia setidaknya ada dua, yaitu pertama sebagai hamba yang senantiasa menjalani
hidupnya di muka bumi dalam rangka beribadah semata mata hanya kepada Allah SWT. Hal
ini dapat dilihat di dalam Al-Quran pada surah Az-Zaariyyat (51) ayat ke 56. Adapun yang
kedua tujuan Allah SWT menciptakan manusia di muka bumi ini adalalah sebagai khalifah
yang hidupnya disamping beribadah kepada Allah SWT, juga bertanggung jawab
memanfaatkan segala potensi yang ada di bumi dengan sebaik-baiknya sekaligus menjaga
kelestariannya .

Dalam menjalani tugas dan tanggung jawabnya di muka bumi ini, sebagaimana yang
telah disebutkan di atas manusia telah menjalani berbagai macam kondisi dan tantangan yang
ada, sejak manusia berada dalam kondisi yang masih sangat primitif sampai kepada saat
sekarang ini yang sering disebut sebagai zaman modern yang ditandai dengan perkembangan
ilmu pengetahuan dan tekhnologi (IPTEK) yang begitu cepat dan canggih.

Dalam menghadapi kenyataan dan tantangan tersebut di atas, mau atau tidak mau, rela
atau terpaksa, manusia harus mampu menghadapinya dengan berbagai macam jalan dan cara
sebagai makhluk yang di bekali oleh Allah SWT berbagai macam kemampuan dan potensi
sehingga tidak menjadi korban dari kondisi yang ada. Tujuan manusia diciptakan oleh Allah
sebagai hamba dan khalifah di muka bumi harus berjalan dan terwujud dengan baik
sebagaimana yang di kehendaki oleh Allah SWT agar manusia selamat dan bahagia hidup di
dunia dan di akhirat.

1
B. Rumusan masalah

Dalam tulisan ini akan dibahas beberapa hal antara lain :

a. Solusi menghadapi dampak negatif perkembangan dan kemajuan IPTEK

C. Maksud dan tujuan

Adapun maksud dan tujuan dari makalah ini adalah agar kita dapat memahami solusi
terhadap dampak negatif perkembangan IPTEK yang ada, sehingga keselamatan dan
kesejahteraan ummat manusia dapai di raih.

2
BAB II

PEMBAHASAN

A. SOLUSI DAMPAK NEGATIF PERKEMBANGAN IPTEK


A. Cara mengatasi dampak negatif IPTEK dalam aspek ekonomi :
a) Meningkatkan sistem keamanan digital.
b) Meningkatkan sistem verifikasi identitas digital.
c) Menegakkan dan meningkatkan performa Undang Undang ITE dan
perlindungan konsumen terhadap pembelanjaan secara online.
d) Memeriksa lebih lanjut riwayat toko online dan penilaian pembeli.
e) Meningkatkan keamanan kartu debit maupun kredit sebagai alat pembayaran
transaksi online.1
B. Sikap selektif terhadap pengaruh kemajuan IPTEK dalam bidang ekonomi :
a) Mengembangkan sistem ekonomi untuk memperkuat produksi domestik
untuk pasar dalam negeri, sehingga mampu memperkuat perekonomian
masyarakat
b) Memperkuat ystem perekonomian yang berorientasi pada kesejahteraan
rakyat, sehingga semua hal yang menguasai hajat hidup banyak orang harus
dibanderol dengan harga yang terjangkau
c) Menggunakan bahan baku dalam negeri agar tidak bergantung pada produk
impor dari luar negeri
d) Menjadikan pertanian sebagai prioritas utama, karena mayoritas penduduk
Indonesia berprofesi sebagai petani
e) Mempererat kerja sama dengan sesama negara berkembang untuk bertumbuh
dan berkembang Bersama.2

1
Bagaimana cara mengatasi dampak negatif iptek dalam aspek ekonomi? Brainly.co.id. Published February 3,
2019. Accessed December 13, 2022. https://brainly.co.id/tugas/21429590#:~:text=jt%20orang
%20terbantu-,Cara%20mengatasi%20dampak%20negatif%20IPTEK%20dalam%20aspek
%20ekonomi,konsumen%20terhadap%20pembelanjaan%20secara%20online.
2
Berita Update. 17 Contoh Sikap Selektif untuk Menghadapi Pengaruh IPTEK di Berbagai Bidang. kumparan.
Published March 30, 2022. Accessed December 13, 2022. https://kumparan.com/berita-update/17-contoh-
sikap-selektif-untuk-menghadapi-pengaruh-iptek-di-berbagai-bidang-1xmROyOyEv8/full

3
C. Cara mencegah dampak negatif dari perkembangan IPTEK dalam aspek sosial
budaya :
a) Menggunakan teknologi sesuai kebutuhan.
b) Mencari kebenaran informasi sebelum menyebarkanya.
c) Melesarikan budaya lama yang baik dan menerima budaya baru yang sesuai
dengan bangsa dan agama.
d) Mempelajari dan mengajarkan budaya bangsa kepada orang sekitar.3
D. Sikap Selektif terhadap Pengaruh Kemajuan IPTEK di Bidang Sosial Budaya :
a) Terbuka terhadap inovasi dan perubahan.
b) Merawat kearifan lokal, budaya, dan adat istiadat masyarakat Indonesia yang
beragam.
c) Berorientasi pada masa depan daripada masa lampau.
d) Dapat memanfaatkan kegunaan IPTEK secara efektif dan efisien, bukan
hanya silau dengan tampilan, misalnya gaya berpakaian atau gaya hidup
konsumtif.
e) Menghargai pekerjaan sesuai dengan prestasi.
f) Menggunakan potensi lingkungan secara tepat untuk pembangunan
berkelanjutan.
g) Menghargai dan menghormati hak-hak asasi manusia.4
E. Cara Mengatasi Dampak Negatif Perkembangan IPTEK di Bidang Hukum :
a) Dengan diberikan pemahaman kepada masyarakat tentang cara menggunakan
teknologi yang baik dan tidak melanggar etika, sehingga teknologi dapat
digunakan sebagai alat informasi yang dapat menopang keberlangsungan
hidup manusia.
b) Memblokir situs-situs yang dapat mengantarkan pada hal negatif sebagai
antisipasi untuk memfilter diri sendiri dan orang lain.
c) Menggunakan teknologi sebaik mungkin dengan mengakses situs-situs yang
bernilai positif dan mempunyai nilai pendidikannya.
d) Tetap menjaga diri agar tidak mudah terpengaruh oleh berbagai penawaran
yang ditawarkan oleh situs tertentu tanpa mengetahui manfaatnya.
3
bagaimana cara mencegah dampak negatif iptek? Brainly.co.id. Published September 21, 2018. Accessed
December 13, 2022. https://brainly.co.id/tugas/17777026
4
Syamsul Dwi Maarif, Hadi A. Sikap Selektif terhadap Pengaruh Kemajuan IPTEK di Berbagai Bidang. tirto.id.
Published February 12, 2022. Accessed December 13, 2022. https://tirto.id/sikap-selektif-terhadap-pengaruh-
kemajuan-iptek-di-berbagai-bidang-goA2

4
e) Mengatur waktu penggunaan teknologi agar tidak memunculkan rasa candu.
f) Tidak terlalu mengekspos berbagai kegiatan harian Anda karena akan
memunculkan kesempatan bagi para orang jahat yang mengambil keuntungan
dari hal tersebut.
g) Berinternetlah dengan sehat. Maksudanya berinternet sesuai dengan
kebutuhan yang Anda butuhkan. Jangan berlebihan.5
F. Sikap selektif terhadap IPTEK di bidang politik yang dapat diterapkan untuk
menangkal pengaruh negatifnya :
a) Mengembangkan demokratisasi dalam segala bidang.
b) Mengaktifkan masyarakat sipil dalam arena politik.
c) Mengadakan reformasi lembaga-lembaga politik agar menjalankan fungsi dan
peranannya secara baik dan benar.
d) Memperkuat kepercayaan rakyat dengan cara menegakkan pemerintahan yang
bersih dan berwibawa.
e) Menegakkan supremasi hukum.
f) Memperkuat posisi Indonesia dalam kancah politik internasional
g) Menggunakan teknologi-informasi untuk mempermudah proses pemilihan
umum (Pemilu), pemilihan kepala daerah (Pilkada), dan proses-proses
demokrasi lainnya.
h) Melakukan kontrol teknologi-informasi yang bijak sesuai Pancasila pada arus
informasi di Indonesia untuk memerangi hoaks, penyebaran doktrin
terorisme, hingga radikalisme di Indonesia.6
G. Sikap Selektif Terhadap Pengaruh Kemajuan IPTEK di Bidang Pendidikan :
a) Penerapan Belajar Jarak Jauh atau Daring, Online
b) Menyediakan Infrastruktur Pendukung Pendidikan di Desa maupun Kota
c) Memberikan Pelatihan Gratis Kepada Peserta Didik.7

5
Dampak Positif dan Negatif IPTEK di Bidang Hukum dan Cara Mengatasinya. Nap of a Star. Published August
26, 2019. Accessed December 13, 2022. https://napofastar.home.blog/2019/08/26/dampak-positif-dan-
negatif-iptek-di-bidang-hukum-dan-cara-mengatasinya
6
Hadi A, Raditya IN. Sikap Selektif Terhadap Kemajuan IPTEK dalam Bidang Politik. tirto.id. Published February
17, 2022. Accessed December 13, 2022. https://tirto.id/sikap-selektif-terhadap-kemajuan-iptek-dalam-bidang-
politik-go7c
7
Redaksi. 3 Sikap Selektif Terhadap Pengaruh Kemajuan IPTEK di Bidang Pendidikan. Sosiologi Info. Published
January 31, 2022. Accessed December 13, 2022. https://www.sosiologi.info/2022/01/3-sikap-selektif-
terhadap-pengaruh-kemajuan-iptek-di-bidang-pendidikan.html

5
BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Kemajuan ilmu pengetahuan dan tekhnologi yang sangat pesat dan canggih,
benar-benar telah kita rasakan dan saksikan bahwa bukan hanya menimbulkan
dampak positif yang membawa kepada kebahagiaan, kesejahteraan, keamaan, dan
kenyamanan bagi umat manusia, namun juga secara nyata menimbulkan dampak
negatif yang menyebabkan umat manusia merasakan berbagai macam kerugian,
penderitaan, kesengsaraan, bahkan kematian.

B. Saran

Sebagai bagian dari masyarakat, bangsa, dan negara, hendaknya setiap kita, apa
lagi sebagai seorang muslim hendaknya menyadari betul pentingnya kita memahami
dan menguasai ilmu pengetahuan dan tekhnologi, sehingga dapat mengambil dan
mengembangkan dampak positifnya, serta mampu untuk menghindari dan mencegah
dampak negatifnya.

6
DAFTAR PUSTAKA

Bagaimana cara mengatasi dampak negatif iptek dalam aspek ekonomi? Brainly.co.id.
Published February 3, 2019. Accessed December 13, 2022.
https://brainly.co.id/tugas/21429590#:~:text=jt%20orang%20terbantu-,Cara
%20mengatasi%20dampak%20negatif%20IPTEK%20dalam%20aspek
%20ekonomi,konsumen%20terhadap%20pembelanjaan%20secara%20online.

bagaimana cara mencegah dampak negatif iptek? Brainly.co.id. Published September 21,
2018. Accessed December 13, 2022. https://brainly.co.id/tugas/17777026

Berita Update. 17 Contoh Sikap Selektif untuk Menghadapi Pengaruh IPTEK di Berbagai
Bidang. kumparan. Published March 30, 2022. Accessed December 13, 2022.
https://kumparan.com/berita-update/17-contoh-sikap-selektif-untuk-menghadapi-
pengaruh-iptek-di-berbagai-bidang-1xmROyOyEv8/full

Syamsul Dwi Maarif, Hadi A. Sikap Selektif terhadap Pengaruh Kemajuan IPTEK di
Berbagai Bidang. tirto.id. Published February 12, 2022. Accessed December 13,
2022. https://tirto.id/sikap-selektif-terhadap-pengaruh-kemajuan-iptek-di-berbagai-
bidang-goA2

Dampak Positif dan Negatif IPTEK di Bidang Hukum dan Cara Mengatasinya. Nap of a Star.
Published August 26, 2019. Accessed December 13, 2022.
https://napofastar.home.blog/2019/08/26/dampak-positif-dan-negatif-iptek-di-bidang-
hukum-dan-cara-mengatasinya

Hadi A, Raditya IN. Sikap Selektif Terhadap Kemajuan IPTEK dalam Bidang Politik.
tirto.id. Published February 17, 2022. Accessed December 13, 2022.
https://tirto.id/sikap-selektif-terhadap-kemajuan-iptek-dalam-bidang-politik-go7c

Redaksi. 3 Sikap Selektif Terhadap Pengaruh Kemajuan IPTEK di Bidang Pendidikan.


Sosiologi Info. Published January 31, 2022. Accessed December 13, 2022.
https://www.sosiologi.info/2022/01/3-sikap-selektif-terhadap-pengaruh-kemajuan-
iptek-di-bidang-pendidikan.html

Anda mungkin juga menyukai