Anda di halaman 1dari 9

PENILAIAN AKHIR TAHUN

TAHUN PELAJARAN 2016/2017


SMA KABUPATEN MALANG

Mata Pelajaran : ANTROPOLOGI


Kelas / Program : X / Peminatan BAHASA
Pukul : 07.30 – 09.00
Waktu : 90 Menit
Hari/ Tanggal : Sabtu, 3 Juni 2017

Petunjuk Umum:
Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar di bawah ini dengan cara menghitamkan abjad
pilihan jawaban dilembar jawab yang telah disediakan.

1. Antropologi berasal dari kata antropos dan logos. Antropos berarti manusia dan logos berarti
ilmu. Antropologi dibagi menjadi dua cabang utama, yaitu .…
A. Paleoantroplogi dan somatologi
B. Antropologi fisik dan antropologi budaya
C. Antropologi sosial dan antropologi budaya
D. Antroplogi kota dan antropologi desa
E. Etnolinguistik dan antroplogi sosial

2. Bagian antropologi yang mempelajari asal-usul manusia mulai pramanusia sampai menjadi
homo sapiens adalah .…
A. Somatologi D. Paleoantropologi
B. Ragawi E. Rasial
C. Etnolingustik

3. Ruang lingkup ilmu antropologi dapat dikategorikan menurut masalah yang dipelajari dan
menurut kurun waktu terjadinya gejala yang dipelajarinya. Berikut ini aspek-aspek yang
dipelajari dalam antropologi budaya antara lain ....
A. Meneliti manusia sebagai makhluk biologi
B. Mempelajari manusia dari unsur fisik
C. Mempelajari manusia dari struktur tubuhnya
D. Mempelajari asal-usul kelompok manusia atau ras
E. Mempelajari asal-usul dan penyebaran bahasa

4. Salah satu cabang dari sub ilmu antropologi budaya yang khusus mempelajari bahasa-bahasa
manusia di muka bumi disebut etnolinguistik. Adapun ilmu antropologi yang memfokuskan
kajiannya pada masalah pertarungan kekuasaan dan politik di Indonesia disebut ....
A. Antropologi politik D. Antropologi kesehatan
B. Antropologi linguistik E. Antropologi gender
C. Antropologi ekologi

5. Istilah etnografi mulai dikenal pada akhir abad ke-15 yang berarti ....
A. Penelitian terhadap budaya yang belum maju
B. Penelitian tentang perkembangan budaya manusia
C. Himpunan tulisan tentang suku bangsa
D. Ilmu yang mengkaji tentang bangsa-bangsa
E. Penelitian terhadap masyarakat yang sederhana

PAT - ANTRO X/Peminatan Bahasa/SMA KAB. Malang/Tahun Pelajaran 2016-2017 1


6. Contoh topik penelitian antropologi yang dapat digunakan sebagai bahan konsultasi kebijakan
publik adalah ....
A. Dampak sosial budaya perkawinan campuran antara penduduk Tangerang dengan
keturunan etnis Tionghoa
B. Analisis dampak proyek pembangunan di negara berkembang terhadap kehidupan
masyarakat tradisional
C. Analisis proses individu dan sosial untuk membangun moralitas dalam masyarakat urban
D. Membangun modernitas; hubungan antara urbanisasi, pekerjaan dan maskulinitas di
Jakarta
E. Analisis kompetensi budaya, perbedaan budaya, dan strategi komunikasi dalam perawatan
medis

7. Seorang mahasiswa antropologi melakukan penelitian mengenai kehidupan suku Osing di


Banyuwangi. Dalam melakukan penelitian, mahasiswa tersebut tinggal bersama mereka selama
beberapa kurun waktu tertentu. Dari uraian di atas metode pengamatan yang dilakukan adalah
jenis observasi dengan keterlibatan ....
A. Penuh D. Pasif
B. Medium E. Biasa
C. Aktif

8. Sebagai teknisi, seorang antropolog terlibat dalam perencanaan dan pelaksanaan kegiatan
masyarakat. Antropolog menggunakan penelitiannya untuk membuat masyarakat yang
ditelitinya mampu ....
A. Memberdayakan diri dengan mengubah budayanya
B. Menyesuaikan kebudayaan dengan perkembangan iptek
C. Memberdayakan diri dan kebudayaannya tetap lestari
D. Berdaptasi dengan budaya dimiliki seorang antropolog
E. Menggantikan budaya dengan budaya yang sudah maju

9. Perhatikan pernyataan berikut


1. Memberikan banyak informasi mengenai penyebaran dan keterkaitan antar bangsa.
2. Memahami keanekaragaman manusia dan kebudayaannya.
3. Memahami keunikan fisik dan pola perilaku sekelompok manusia tertentu.
4. Mempelajari jiwa dan karakteristik perilaku setiap individu yang masih hidup dan sudah
meninggal.
5. Memberikan pengetahuan kepada manusia agar membangun peradaban dengan sebaik-
baiknya.
Dari pernyataan di atas, yang termasuk manfaat mempelajari antropologi adalah:
A. 1, 2 dan 3 D. 2, 4 dan 5
B. 1, 3 dan 5 E. 3, 4 dan 5
C. 2, 3 dan 4

10. Wujud budaya dibagi dua, yaitu material dan immaterial. Wujud budaya/kebudayaan yang
termasuk material adalah ....
A. Ide D. Perilaku
B. Sistem pengetahuan E. Angan-angan
C. Gagasan

PAT - ANTRO X/Peminatan Bahasa/SMA KAB. Malang/Tahun Pelajaran 2016-2017 2


11. Pernyataan di bawah ini macam-macam perilaku yang dikategorikan kebudayaan dan perilaku
yang bukan termasuk kebudayaan.
1. Menggaruk-garuk ketika gatal
2. Berbicara santun dengan orang yang lebih tua
3. Meloncat ketika menghindari tabrakan
4. Cara berpakaian sederhana tapi rapi
5. Mengangkat kaki ketika menginjak bara api
Perilaku yang bukan termasuk kategori kebudayaan adalah ...
A. 1, 2. 3 D. 2, 3, 5
B. 2, 4, 5 E. 3, 4, 5
C. 1, 3, 5

12. Perhatikan gambar di bawah!

Karya seni arsitektur pada gambar di atas berasal dari daerah.....


A. Minangkabau
B. Batak Toba
C. Kalimantan
D. Maluku
E. Toraja

13. Contoh-contoh wujud budaya lokal :


1. Tradisi potong jari
2. Memakai pakaian ulos
3. Melakukan pola patrilineal
4. Upacara pembakaran mayat
5. Mengadakan upacara sekaten
Yang merupakan budaya lokal pada masyarakat Bali dan Yogya adalah ....
A. 1 dan 2 D. 3 dan 4
B. 2 dan 3 E. 4 dan 5
C. 2 dan 4

14. Bapak Budiman seorang muslim, ia mengadakan pengajian tahlil dalam rangka memperingati hari
ke-40 salah satu anggota keluarganya yang telah meninggal dunia. Contoh tersebut menunjukkan
adanya percampuran budaya Islam dan Hindu. Proses percampuran budaya tersebut menunjukkan
telah terjadinya ....
A. Asimilasi D. Akulturasi
B. Sintesa E. Akomodasi
C. Sosialisasi

15. Masyarakat Indonesia merupakan masyarakat yang beragam. Hal ini dapat dilihat dari
keragaman suku bangsa, agama, bahasa daerah, adat istiadat dan lain sebagainya. Terhadap
keberagaman tersebut peran yang harus dilakukan oleh seorang antropolog adalah ....
A. Menumbuhkan sikap untuk menyeragamkan terhadap keberagaman
B. Mengembangkan sikap simpati dan empati terhadap budayanya sendiri
C. Mengembangkan sikap primordialisme budaya suku bangsanya sendiri
D. Menumbuhkan sikap menerima dan menghargai keberagaman itu
E. Mengembangkan sikap dominasi budaya mayoritas terhadap minoritas

PAT - ANTRO X/Peminatan Bahasa/SMA KAB. Malang/Tahun Pelajaran 2016-2017 3


16. Hal berikut yang kurang tepat dilakukan dalam menyikapi keragaman budaya di Indonesia
adalah ….
A. Penanaman sikap toleransi dan empati social
B. Menggali dan mengembangkan kekayaan budaya etnis
C. Pendidikan yang menekankan pluralitas dan multicultural
D. Memperbaiki kebijakan pemerintah dalam bidang pembangunan
E. Kelompok masyarakat mayoritas berpotensi memperoleh fasilitas lebih

17. Salah satu upaya yang dapat dilakukan masyarakat dalam menghadapi keragaman budaya yaitu
dengan ….
A. Menyerap nilai budaya asing sebanyak-banyaknya tanpa seleksi
B. Mengembangkan budaya sendiri sambil menghargai budaya lainnya
C. Mewariskan nilai budaya kepada kelompok etnis sendiri
D. Menutup diri terhadap masuknya pengaruh unsur budaya lain
E. Melakukan perlawanan terhadap masyarakat yang meremehkan budaya lain

18. Masalah keberagaman budaya dapat menimbulkan konflik antardaerah dan antarsuku. Usaha
yang dilakukan untuk penyelesaian konflik dalam menghadapi keberagaman budaya adalah….
A. Penanaman sikap toleransi masing-masing individu yang berbeda budaya
B. Mempersempit kekayaan budaya etnis agar tidak timbul etnosentrisme
C. Pengembangan kegiatan pendidikan harus bersifat sentralisasi
D. Penanaman sikap empati sosial dikalangan masyarakat sendiri
E. Meningkatkan rasa percaya diri pada masing-masing individu

19. Timbulnya keberagaman budaya di Indonesia dapat menimbulkan dampak positif maupun
negatif . Salah satu dampak positifnya adalah ….
A. Terciptanya sikap untuk mengutamakan budaya sendiri
B. Berlangsungnya kerjasama antarbudaya di Indonesia
C. Menjadi salah satu faktor penguat terciptanya integrasi
D. Menambah daya tarik untuk mengembangkan wisata budaya
E. Terjadi dialog antarbudaya untuk menghapus sikap etnosentrisme

20. Dalam sistem pemerintahan pada sebuah desa terdapat struktur pemerintahan yang terdiri dari
kepala desa, carik, kepala dusun, RW dan RT, dan disisi lain seluruh masyarakat berdasarkan
karakteristiknya terbagi-bagi dalam kelompok-kelompok sosial yang memiliki karakteristik
sama (suku bangsa, ras, agama serta gender). Pernyataan tersebut merupakan ciri struktur
sosial ...
A. Bersifat abstrak
B. Terdapat dimensi vertikal dan horizontal
C. Struktur sosial selalu berkembang dan dapat berubah
D. Sebagai landasan sebuah proses sosial dalam suatu masyarakat
E. Merupakan bagian dari sistem pengaturan tata kelakuan dan pola hubungan masyarakat

21. Pak Ahmad kepala cabang sebuah perusahaan. Kedudukannya dianggap cukup tinggi dalam
struktur jabatan kepegawaiannya. Dilingkungan masyarakat, Pak Ahmad ternyata juga
menjabat sebagai ketua RT. Apabila dikaitkan dengan struktur sosial, realitas tersebut
memberikan gambaran bahwa….
A. Seseorang dapat memiliki status sosial lebih dari satu dalam kehidupannya
B. Kedudukan seseorang dalam perusahaan dapat dicapai melalui kedudukan dalam
masyarakat
C. Kedudukan dalam perusahaan lebih terbuka dibandingkan kedudukan dalam masyarakat
D. Seseorang harus memilih salah satu status sosial yang perlu dimiliki
E. Status sosial ganda dapat mengacaukan peran sosial seseorang

PAT - ANTRO X/Peminatan Bahasa/SMA KAB. Malang/Tahun Pelajaran 2016-2017 4


22. Perhatikan gambar berikut!

Jepang Indonesia

Interseksi

Bentuk interseksi antar kedua negara ditunjukkan oleh contoh ….


A. Indonesia dan Jepang tergabung dalam APEC
B. Masyarakat Jepang menyukai berbagai budaya Indonesia
C. Indonesia dan Jepang sama-sama menjadi anggota ASEAN
D. Kebudayaan Jepang memiliki kemiripan dengan kebudayaan Indonesia
E. Pemerintah melakukan pembatasan kerja sama dalam pembangunan infrastruktur di
Indonesia

23. Upaya mendapatkan status sosial dalam masyarakat dapat dilakukan dalam beragam cara, salah
satunya melalui ascribed status. Contoh ascribed status terdapat pada pernyataan…
A. Fian meraih gelar cumlaude saat wisuda sarjana S1
B. Pak Harjo dihormati penduduk karena keturunan abdi dalem keraton
C. Joni mendapat hadiah kalpataru atas usahanya melestarikan lingkungan
D. Marti akhirnya diangkat menjadi CPNS setelah berkali-kali ikut tes CPNS
E. Yono mendapat julukan orang kaya baru karena usaha kateringnya sukses

24. Ketika orangtuanya tersangkut masalah hukum, ekonomi keluarganya nyaris lumpuh.
Masyarakat yang selama ini hormat kepada anggota keluarga itu kini berbalik mengejek dan
merendahkan. Hal demikian mendorong anak dari keluarga itu untuk bangun mengatasi
keadaan dengan bekerja keras sehingga bersamaan dengan waktu bisa mengembalikan nama
baik keluarga. Bentuk status sosial yang diperoleh oleh keluarga itu adalah ….
A. Digariskan D. Disembunyikan
B. Diberikan E. Dinonaktifkan
C. Diupayakan

25. Di masyarakat dijumpai heterogenitas profesi seperti guru/dosen, pedagang, tentara/polisi,


satpam, juru parkir, petani, nelayan, dan seterusnya. Berkaitan dengan kehidupan yang saling
tergantung, heterogenitas tersebut memiliki dampak positif yaitu ….
A. Menumbuhkan ego kelompok pada profesi tertentu
B. Profesi yang menghasilkan uang banyak cenderung dicari
C. Semua kelompok profesi harus melalui pendidikan khusus
D. Semua pihak saling membutuhkan peran sosial semua profesi
E. Profesi tertentu memiliki derajat lebih tinggi dibanding lainnya

26. Kemajemukan masyarakat Indonesia antara lain tampak pada penduduk suatu wilayah terdiri
dari orang Jawa, Batak, Makasar, Maluku, Flores, Sunda, Bali dan sebagainya. Mereka
mengusung budaya kelompok masing-masing sehingga bagaikan mozaik yang tersusun dari
banyak kepingan berbeda. Struktur diferensiasi sosial tersebut terbentuk atas dasar ….
A. Keyakinan D. Profesi
B. Etnis E. Gender
C. Ciri fisik

PAT - ANTRO X/Peminatan Bahasa/SMA KAB. Malang/Tahun Pelajaran 2016-2017 5


27. Indonesia merupakan negara yang terdiri atas ribuan suku bangsa. Berbagai suku bangsa dan
etnik di Indonesia merupakan contoh diferensiasi sosial yang menunjukkan….
A. Kesetaraan kedudukan suku bangsa/etnik dan hasil kebudayaannya
B. Dominasi suku bangsa/etnik satu terhadap suku bangsa/etnik lain
C. Sistem hierarki yang dianut setiap suku bangsa/etnik
D. Persamaan peran suku bangsa/etnik dalam suatu negara
E. Kesamaan ciri sosial dalam setiap suku bangsa/etnik

28. Tutur katanya halus, suka akan lalapan, mementingkan keindahan, sangat berpegang teguh
pada adat kebiasaan nenek moyang (jlimet). Ciri-ciri ini dimiliki oleh suku bangsa ....
A. Menado D. Jawa
B. Minangkabau E. Batak
C. Sunda

29. Perhatikan gambar disamping. Bila dilihat dari ciri – ciri


fisiknya, maka gambar tersebut menunjukkan ras.…
A. Caucasoid
B. Mongoloid
C. Negroid
D. Austroloid
E. Busman

30. Perhatikan pernyataan berikut :


1. Timbul konflik antar suku
2. Perbedaan nilai dan norma sosial
3. Keanekaragaman bahasa dan dialek
4. Terjadinya perbedaan sumber ekonomi
5. Adanya asimilasi antar dua budaya berbeda
Dari pernyataan diatas yang merupakan dampak negatif dari differensiasi budaya adalah ....
A. 1, 2. 4 D. 2, 3, 5
B. 2, 4, 5 E. 3, 4, 5
C. 1, 3, 5

31. Differensiasi masyarakat rawan menyebabkan disintegrasi social. Namun hal ini dapat dicegah
dengan cara-cara berikut, kecuali .…
A. Memperkuat solidaritas antar suku bangsa
B. Meningkatkan toleransi antar umat beragama
C. Mengembangkan sikap prasangka yang berlebihan
D. Mencegah timbulnya konflik social dalam masyarakat
E. Menggunakan bahasa Indonesia baik dan benar

32. Apabila perbedaan di dalam masyarakat kita tonjolkan, maka potensi terjadinya konflik sangat
besar. Namun sebaliknya, bila segala perbedaan kita integrasikan maka akan menjadi ....
A. Potensi terjadinya perpindahan fisik D. Kontroversi dalam masyarakat
B. Kompetisi bagi masyarakat E. Disorganisasi dalam masyarakat
C. Kekuatan bagi masyarakat

33. Tindakan yang dapat memperkuat proses integrasi nasional Indonesia adalah ....
A. Melaksanakan pengibaran bendera Papua Merdeka
B. Mengikuti perlombaan dongeng dalam bahasa Jawa
C. Mengadakan lomba mengarang dalam bahasa Inggris
D. Mengadakan lomba debat pelajar dalam bahasa Mandarin
E. Mendiskusikan konsep Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)

PAT - ANTRO X/Peminatan Bahasa/SMA KAB. Malang/Tahun Pelajaran 2016-2017 6


34. Peran bahasa Indonesia sangat penting dalam mewujudkan integrasi nasional sebab …
A. Bahasa sebagai alat komunikasi antar warga masyarakat
B. Bahasa menjadi symbol bangsa sebagai pedoman tingkah laku
C. Bahasa sebagai alat menyampaiaan pesan dalam proses komunikasi
D. Bahasa berfungsi mengekspresikan gagasan-gagasan atau ide
E. Bahasa dapat menjalin persatuan dan kesatuan bangsa

35. Berikut ini yang termasuk ke dalam stratifikasi sosial terbentuk dengan cara sengaja adalah ......
A. Berdasarkan kelahiran D. Berdasarkan kekuasaan
B. Berdasarkan kekayaan E. Berdasarkan mata pencaharian
C. Berdasarkan kekerabatan

36. Gambar di samping ini menunjukan sistem pelapisan sosial yang bersifat ....

A. Campuran
B. Tertutup
C. Terpadu
D. Terbuka
E. Terdaftar

37. Perhatikan gambar piramida sosial berkut!

II

III

Berdasarkan gambar piramida tersebut dapat diketahui bahwa….


A. Tidak ditemukan lapisan-lapisan social dalam masyarakat
B. Terdapat perbedaan jenis status sosial bagi anggota masyarakat
C. Masyarakat dibagi menjadi tiga kelompok agar tidak terjadi konflik
D. Terdapat kelompok-kelompok sosial yang setara dalam masyarakat
E. Tingkatan yang ada menunjukkan perbedaan jumlah anggota dan status serta bersifat
terbuka

38. Pada masyarakat dengan system kasta, bentuk struktur sosialnya yang tidak dapat diubah,
kalaupun bisa anggota masyarakat harus menghadapi kesulitan besar dalam melakukan
perpindahan kedudukannya. Dalam hal ini, bentuk struktur sosial tersebut bersifat …..
A. Kaku D. Informal
B. Luwes E. Disesuaikan
C. Formal

39. Stratifikasi sosial pada gambar menempatkan tuan tanah pada puncak kelas sosial karena…

A. Tuan tanah merupakan pemilik modal dalam


masyarakat petani
B. Petani penggarap memiliki wewenang terhadap
buruh tani
C. Buruh tani menerima nasibnya menjadi buruh
D. Masyarakat memilih profesi sesuai minatnya
E. Buruh dinilai memiliki keterampilan rendah

PAT - ANTRO X/Peminatan Bahasa/SMA KAB. Malang/Tahun Pelajaran 2016-2017 7


40. Gambar stratifikasi sosial:

Keterangan gambar:
1
1 : kelompok professional
2 2 : kelompok semi professional
3 : kelompok pekerja kasar
3

Dasar pelapisan sosial pada masyarakat industri adalah ….


A. Kekayaan D. Kekuasaan
B. Keahlian E. Asal usul
C. Kehormatan

41. Profesi juga dapat digunakan sebagai dasar pelapisan sosial karena ….
A. Persaingan untuk mendapatkan pekerjaan sangat sulit, terutama di tempat-tempat strategis
B. Di masyarakat terdapat beragam pekerjaan yang menghasilkan pendapatan yang berbeda
C. Kecenderungan seseorang mengkultuskan orang lain sesuai pekerjaan yang digelutinya
D. Adanya kecenderungan seseorang untuk memilih pekerjaan sesuai dengan seleranya
E. Penghargaan yang diberikan masyarakat terhadap setiap pekerjaan berbeda-beda

42. Proses industrialisasi pada masyarakat perkotaan modern membawa dampak terhadap pola
pembentukan pelapisan sosial. Pengaruh tersebut antara lain terjadinya pelapisan sosial yang
lebih kompleks yaitu ....
A. Adanya perubahan tata nilai materialistis
B. Terjadinya perubahan dalam berperilaku
C. Beragamnya pilihan status dan pekerjaan
D. Munculnya pemikiran yang demokratis
E. Meningkatnya kecenderungan gaya hidup mewah

43. Olahraga golf, diving, dan berkuda lebih banyak ditekuni oleh masyarakat kelas atas. Peralatan
dan fasilitas yang dibutuhkan dalam olahraga ini cukup mahal. Oleh karena itu, olahraga
tersebut dinilai berkelas dan bergengsi tinggi. Realitas ini menunjukkan bahwa jenis olahraga
yang ditekuni dapat menentukan identitas kelas sosial seorang karena ….
A. Keahlian setiap orang berbeda-beda
B. Budaya masyarakat di setiap daerah berbeda-beda
C. Stratifikasi sosial dalam masyarakat cukup beragam
D. Kekayaan dapat menentukan posisi kelas sosial masyarakat
E. Peran seseorang dipengaruhi oleh status yang disandangnya

44. Salah satu fungsi stratifikasi adalah mengkategorikan manusia dalam tingkatan yang berbeda-
beda dengan tujuan….
A. Menciptakan masyarakat yang dinamis
B. Menumbuhkan sikap saling menghargai
C. Menciptakan pola hubungan yang permanen
D. Membina kerukunan antargolongan masyarakat
E. Memudahkan manusia dalam interaksi sosialnya

PAT - ANTRO X/Peminatan Bahasa/SMA KAB. Malang/Tahun Pelajaran 2016-2017 8


45. Sesuai dengan prestasinya, individu dari lapisan atas menerima fasilitas dan gaji lebih besar
dibanding dengan individu dari lapisan yang lebih rendah. Kenyataan tersebut menunjukkan
bahwa pelapisan sosial berfungsi untuk ....
A. Membedakan prestasi D. Mengatur interaksi sosial
B. Membandingkan individu E. Membentuk lapisan sosial
C. Mendistribusikan hak

46. Stratifikasi yang terdapat dalam masyarakat, berpengaruh terhadap gerak sosial individu
maupun kelompok. Rahmat yang terlahir dari keluarga kaya raya tidak mau memanfaatkan
kekayaan keluarganya untuk kepentingan pribadinya. Ia lebih suka bekerja keras untuk
mencapai sukses sesuai kemampuan sendiri dan bukan karena keberadaan keluarganya. Faktor
yang mempengaruhi mobilitas sosial individu pada contoh tersebut adalah ….
A. Ekonomi keluarga yang sangat cukup
B. Keinginan melihat daerah lain
C. Struktur sosial yang bersifat tertutup
D. Tingkat persaingan yang rendah
E. Sikap individu terhadap mobilitas sosial

47. Perhatikan beberapa gejala sosial berikut!


(1) Tingkat kesejahteraan masyarakat tergolong menengah ke bawah
(2) Sikap masyarakat yang memegang teguh tradisi nenek moyang
(3) Tingkat pendidikan masyarakat yang semakin tinggi
(4) Struktur kepemimpinan bersifat ascribed status
(5) Kepadatan penduduk dalam suatu wilayah
Gejala sosial yang dapat menghambat proses mobilitas sosial vertikal ditunjukkan pada ….
A. (1), (2), dan (3) C. (2), (3), dan (4) E. (3), (4), dan (5)
B. (1), (2), dan (4) D. (2), (4), dan (5)

48. Pak Beben sudah lama menggeluti bisnis ternak belut di Jawa Barat. Karena lokasi rumahnya
akan dibangun waduk maka ia pindah ke Bengkulu. Melihat selera pasar disana tidak terlalu
suka belut maka ia beralih ke ternak lele. Bentuk mobilitas sosial pada contoh tersebut
termasuk ….
A. Mobilitas sosial naik D. Mobilitas sosial horizontal
B. Mobilitas sosial turun E. Mobilitas sosial antar profesi
C. Mobilitas sosial antar generasi

49. Puspita ingin bekerja di suatu perusahaan. Akan tetapi, ia terkendala karena ijazahnya tidak
sesuai dengan syarat mengajukan lamaran untuk jabatan yang ia inginkan. Ilustrasi tersebut
menunjukkan bahwa antar saluran mobilitas saling memiliki keterkaitan yaitu saluran….
A. Lembaga ekonomi dan lembaga politik
B. Lembaga politik dan lembaga pendidikan
C. Lembaga ekonomi dan organisasi keahlian
D. Lembaga ekonomi dan lembaga pendidikan
E. Organisasi keahlian dan lembaga pendidikan

50. Sejak Pak Bambang menjadi anggota legislatif, keluarga Pak Bambang lebih memilih bergaul
dengan mereka yang dianggap selevel saja. Masyarakat berangsur-angsur mengubah sikap
bangganya menjadi benci. Konsekuensi mobilitas sosial di atas adalah munculnya….
A. Peluang untuk melakukan mobilitas vertikal
B. Sikap stereotip dalam masyarakat
C. Status sosial baru dalam keluarga
D. Konflik internal dalam keluarga
E. Disintegrasi masyarakat

PAT - ANTRO X/Peminatan Bahasa/SMA KAB. Malang/Tahun Pelajaran 2016-2017 9

Anda mungkin juga menyukai