Anda di halaman 1dari 6

TOPIK 3

RUANG KOLABORASI
Kelompok
Elda Maidarisa
Ilham Zulfaini
Fuad Fadhilah Suyatno
Ihsan Dany S
Faiz Ramadhan Revi
Eryomizard Pratama
1. Apa saja pertimbangan Bapak/Ibu dalam
merancang pembelajaran dan asesmen?

DALAM MERANCANG PEMBELAJARAN DAN ASESMEN, SAYA


MEMPERTIMBANGKAN BERBAGAI FAKTOR, ANTARA LAIN YANG PERTAMA
TUJUAN PEMBELAJARAN, APA YANG INGIN DICAPAI OLEH PESERTA DIDIK
SETELAH MENYELESAIKAN PEMBELAJARAN. TUJUAN PEMBELAJARAN HARUS
JELAS, SPESIFIK, DAN DAPAT DIUKUR, SELANJUTNYA ADALAH KITA HARUS
MENGENALI KARAKTER PESERTA DIDIK MELIPUTI USIA, KEMAMPUAN, MINAT,
DAN LATAR BELAKANG MEREKA, SELANJUTNYA KONTEN ATAU
MATERIPEMBELAJARAN HARUS DIPERHATIKAN, STRATEGI PEMBELAJARAN
ADALAH CARA YANG DIGUNAKAN OLEH GURU UNTUK MENYAMPAIKAN
KONTEN DAN MATERI PEMBELAJARAN, LALU PEMBERIAN ASESMEN HARUS
OBJEKTIF DAN MUDAH DIPAHAMI OLEH PESERTA DIDIK
2. Apakah Bapak/Ibu melakukan asesmen
awal/diagnostik sebelum merancang pembelajaran?

YA, SAYA SELALU MELAKUKAN ASESMEN AWAL/DIAGNOSTIK SEBELUM


MERANCANG PEMBELAJARAN. ASESMEN AWAL/DIAGNOSTIK PENTING
UNTUK MENGETAHUI PEMAHAMAN AWAL PESERTA DIDIK TENTANG
MATERI PEMBELAJARAN YANG AKAN DIPELAJARI. DENGAN
MENGETAHUI PEMAHAMAN AWAL PESERTA DIDIK, SAYA DAPAT
MERANCANG PEMBELAJARAN YANG SESUAI DENGAN KEBUTUHAN
MEREKA. DAPAT BERUPA BERBAGAI BENTUK, ANTARA LAIN:TES
TERTULIS, TES LISAN, WAWANCARA, OBSERVASI. SAYA MEMILIH BENTUK
ASESMEN AWAL/DIAGNOSTIK YANG SESUAI DENGAN MATERI
PEMBELAJARAN YANG AKAN DIPELAJARI.
3. Bagaimana cara Bapak/Ibu merancang pembelajaran
dengan karakteristik peserta didik yang berbeda-beda

SAYA SELALU BERUSAHA UNTUK MERANCANG PEMBELAJARAN YANG


BERPUSAT PADA PESERTA DIDIK. DALAM PEMBELAJARAN YANG
BERPUSAT PADA PESERTA DIDIK, PESERTA DIDIK BERPERAN AKTIF
DALAM PROSES BELAJAR. PESERTA DIDIK MEMILIKI KESEMPATAN
UNTUK MENGEKSPRESIKAN PEMAHAMAN MEREKA MELALUI BERBAGAI
CARA. UNTUK MERANCANG PEMBELAJARAN YANG BERPUSAT PADA
PESERTA DIDIK, SAYA PERLU MEMAHAMI KARAKTERISTIK PESERTA DIDIK.
KARAKTERISTIK PESERTA DIDIK MELIPUTI USIA, KEMAMPUAN, MINAT,
DAN LATAR BELAKANG MEREKA.
4. BAGAIMANA BAPAK/IBU MEMASTIKAN BAHWA PEMBELAJARAN YANG
BAPAK/IBU RANCANG DAPAT MEMENUHI KEBUTUHAN PESERTA DIDIK YANG
MEMILIKI KEMAMPUAN YANG BERBEDA-BEDA?

UNTUK MEMASTIKAN BAHWA PEMBELAJARAN YANG SAYA


RANCANG DAPAT MEMENUHI KEBUTUHAN PESERTA DIDIK YANG
MEMILIKI KEMAMPUAN YANG BERBEDA-BEDA, SAYA MELAKUKAN
BEBERAPA HAL BERUPA MENYAJIKAN MATERI PEMBELAJARAN
DALAM BERBAGAI TINGKAT KESULITAN, MEMBERIKAN
KESEMPATAN KEPADA PESERTA DIDIK UNTUK BELAJAR SESUAI
DENGAN KECEPATAN MEREK SERTA MENYEDIAKAN SUMBER
BELAJAR YANG BERAGAM
MERDEKA
BELAJAR

PPG PRAJABATAN GEL 1


2023

Anda mungkin juga menyukai