Anda di halaman 1dari 5
— Nama + Asya ulti Utomi Azeuti — NIM 2o2Nolo3;nasg PENDAPAT HUKUM (LEGAL OPINION) Tentang PENYELESAIAN PERSOALAN PERCERAIAN AKIBAT PERSELINGKUHAN Kepada yang terhormat, Sdr. Eko Nuri Di-Dampit Dengan hormat, Disampaikan dengan ini kami Aisyah Putri Utami Azzuri, SH, MH, Advokat pada Neratja Law Office berkedudukan di Jl. Kahuripan No.16, RW.3, Klojen, Kec. Klojen, Kota Malang, Jawa Timur 65111 Indonesia, dalam kesempatan ini hendak menyampaikan Pendapat Hukum (Legal Opinion) tentang penyelesaian perkara akibat perselingkuhan sdr Vinda Awalin kepada Sdr. Eko Nuril berdasarkan kepada hal-hal berikut : A. KASUS POSISI (CASE POSITION, 1, Bahwa, Eko Nuril dan Vinda Awalin adalah suami isteri yang menikah secara sah menurut ketentuan hukum yang berlaku pada 23 November 2019 dihadapan Pegawai Pencatat Nikah Kantor Urusan Agama Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, Jawa Timur. 2. Bahwa, Eko Nuril dan Vinda Awalin menempati rumah bersama yang berkedudukan di JI. Prambanan RT.12/RW.21 Kelurahan Dampit, Kabupaten Malang. 3. Bahwa, dalam masa pernikahannya keduanya belum dikaruniai anak. 4, Bahwa, pasangan suami isteri mempunyai aset berupa harta bersama yang dibelinya semasa pernikahan yakni sebidang tanah dan bangunan ‘seluas 1,473 m2 berupa Perusahaan yang bergerak pada bidang penyedia Keperluan properti terletak di Jalan Pajang No.5, Kelurahan Dampit Kecamatan Dampit Kabupaten Malang dikenal dengan nama CV Jayakarta 5, Bahwa pada Tahun 2020 hubungen rumah tanga keduanya mulai goyah dan sering terjadi perselisihan karena sdr. Vinda Awalin diketahui telah 4 kali melakukan perselingkuhan dengan Syafril Huda yang merupakan karyawan/supir pada CV Jayakerta dan sempat memberikan sejumlah uang kepada Syaftil Huda secara terus menerus tanpa sepengetahuan suami 6. Bahwa, Pada Maret 2024 sdr. Vinda Awalin diketahui kembali telah melakukan perselingkuhan 7. Bahwa, dengan ini Sdr. Eko telah menyampaikan tidak ada harapan akan hidup rukun lagi dalam menjalankan rumah tangga. 8. Bahwa, Pada tanggal 5 Maret 2024 sdr. Vinda Awalin diketahui kembali pulang ke rumah orang tuanya. B, ISU DAN FAKTA HUKUM (LEGAL ISSUE AND FACTIE) Bahwa setelah melihat kasus posisi diatas maka isu hukum yang dapat diambil adalah : 1, Bahwa, Sdr, Vinda Awalin selaku isteri tidak menjalankan kewajibannya dengan baik yaitu dengan melakukan perselingkuhan selama masa pernikahan. 2. Bahwa, Sdr, Vinda Awalin selaku isteri telah mengeluarkan sejumlah uang yang dikirimkan secara berangsur-angsur kepada karyawan yang diduga orang ketiga dalam rumah tangga secara terus menerus tanpa sepengetahuan suami, 3. Bahwa, berdasarkan apa yang telah dilakukan oleh Sdr. Vinda Awalin, hubungan rumah tangga keduanya mulai goyah dan sering terjadi perselisihan C. DASAR HUKUM DAN PEMBUKTIAN (PROOF AND SOURCE OF LAW) 1. Buku Nikah No, Sertifikat 440/30/IX/2019 tertanggal 06 Januari 2020 (Enam Januari Dua Ribu Dua Puluh 2, Kartu Keluarga No, 3507053707900004 yang dikeluarkan tertanggal 05 Juni 2020 3. Bukti Chat Tergugat tertanggal 2 April 2020 4. Bukti Transfer Tergugat tertanggal 7 April 2020 sebesar Rp. 10,000.000,- (Sepuluh Juta Rupiah) 5. Bukti Chat Tergugat tertanggal 2 September 2021 6. Bukti Transfer Tergugat tertanggal 15 Septembel 2021 sebesar Rp.23.000,000,- (Dua Puluh ‘Tiga Juta Rupiah) 7. Bukti Transfer Tergugat tertanggal 10 Agustus 2022 sebesar Rp.3.000,000,- (Tiga Juta Rupiah) 8. Bukti Chat Tergugat tertanggal 9 Januari 2023 9. Bukti Log Panggilan 10. Bukti Chat Tergugat tertanggal 4 Maret 2024 11. Bukti Transfer Pengembalian uang sebesar Rp.13.000.000,- (Tiga Belas Juta Rupiah) Tertanggal 7 Maret 2024 D. ARGUMENTASI HUKUM (LEGAL ARGUMENTATION, Dengan melihat fakta-fakta hukum diatas maka dasar hukum yang digunakan sebagai alasan mengajukan perceraian, 1, Bahwa Sdr. Vinda telah bertindak tidak menghormati serta menjatuhkan harkat dan martabat Sdr. Eko sebagai suami dengan melakukan perselingkuhan dengan tidak melaksanakan kewajibannya sebagaimana yang tercantum dalam Pasal 33 UU No 16 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Undang-undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan bahwa Suami isteri wajib saling cinta-mencintai hormat- menghormati, setia dan memberi bantuan lahir bathin yang satu kepada yang lain. 2. Bahwa, berdasarkan apa yang telah dilakukan oleh Sdr. Vinda hubungan_ rumah tangga keduanya mulai goyah dan sering terjadi perselisihan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 19 huruf (f) Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 1975 Tentang Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1974 Tentang Perkawinan J.o Pasal 116 Kompilasi Hukum Islam bahwa Perceraian dapat terjadi karena alasan atau alasan-alasan : a. Salah satu pihak berbuat zina atau menjadi pemabok, pemadat, penjudi, dan lain sebagainya yang sukar disembuhkan; . Salah satu pihak meninggalkan pihak lain selama 2 (dua) tahun berturutturut tanpa izin pihak lain dan tanpa alasan yang sah atau karena hal lain diluar kemampuannya; c. Salah satu pihak mendapat hukuman penjara 5 (lima) tahun atau hukuman yang lebih berat setelah_perkawinan berlangsung; 4. Salah satu pihak melakukan kekejaman atau penganiayaan berat yang membahayakan pihak yang lain; €. Salah satu pihak mendapat cacat badan atau penyakit dengan akibat tidak dapat menjalankan kewajibannya sebagai suamiisteri f, Antara suami dan isteri terus-menerus terjadi perselisihan dan pertengkaran dan tidak ada harapan akan hidup rukun lagi dalam rumah tangga. g. Suami melanggar taklik talak; h, Peralihan agama tau murtad yang menyebabkan terjadinya ‘ketidak rukunan dalam rumah tangga. 3, Bahwa, berdasarkan apa yang telah dilakukan oleh Sdr. Vinda setelah terjadi 3 kali perselingkuhan yang kemudian dapat diselesaikan kekeluargaan dengan syarat tidak mengulangi lagi, namun tetap tidak melaksanakan kewajibannya sebagaimana yang tercantum dalam Pasal 83 Kompilasi Hukum Islam Kewajiban utama ‘bagi seoarang isteri ialah berbakti lahir dan batin kepada suami di dalam yang dibenarkan oleh hukum islam. 4. Bahwa berdasarkan harta yang telah diperoleh selama masa pernikahan (Harta Bersama) sebagaimana yang tercantum dalam Pasal 97 Kompilasi ‘Hukum Islam bahwa Janda atau duda cerai masing-masing berhak seperdua dari harta bersama sepanjang tidak ditentukan lain dalam perjanjian perkawinan. E, KESIMPULAN DAN ARGUMENTASI (CONLUSION AND RECOMENDATION Dengan tidak berjalannya pernikahan sebagaimana apa yang telah menjadi tujuan perkawinan yakni membentuk keluarga (rumah tangga), yang bahagia dan kekal berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa, Sebagaimana yang tersebut diatas telah memenuhi syarat menjukan gugatan, sebagai berikut : 1, Bahwa, Eko Nuril dan Vinda Awalin adalah suami isteri yang menikah secara sah menurut ketentuan hukum yang berlaku pada 23 November 2019 dihadapan Pegawai Pencatat Nikah Kantor Urusan Agama Kecamatan Dampit, Kabupaten Malang, Jawa Timur. . Bahwa Sdr. Vinda telah bertindak tidak menghormati serta menjatuhkan harkat dan martabat Sdr. Eko sebagai suami dengan melakukan perselingkuhan dengan tidak melaksanakan kewajibannya sebagaimana yang tercantum dalam Pasal 33 UU No 16 Tahun 2019 tentang Perubahan atas Undang-undang Nomor 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan ee 3, Bahwa, berdasarkan apa yang telah dilakukan oleh Sdr. Vinda hubungan rumah tangga keduanya mulai goyah dan sering terjadi perselisihan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 19 huruf (f) Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 1975 Tentang Pelaksanaan Undang- Undang Nomor 1 Tahun 1974 Maka dengan ini berdasarkan kepada domisil tergugat saat ini, sdr. Eko Nuril berhak mengajukan gugatan perceraian atas isterinya Sdr. Vinda Awalin ke Pengadilan Agama Kabupaten Blitar. F. PENUTUP Demikian Legal Opinion ini dibuat dan untuk dipergunakan sebagaimana mestinya dan atas perhatian serta kerjasamanya yang baik kami menyampaikan terima kasih, Malang, 22 Maret 2024 Hormat kami, Penulis Pendapat Hukum (Legal Opinion) SQ. Aisyah Putri Utami Azzuri, SH, MH NIA:

Anda mungkin juga menyukai